Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK Effendi 0544290056 STRATEGI USAHA PETERNAKAN AYAM KAMPUNG PETELUR UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING

Peternakan Ayam Kampung Petelur merupakan salah satu industri dalam bidang peternakan di Lubuk Linggau. Untuk meningkatkan keberhasilan usaha ini tidak hanya dilihat dari keberhasilan menghadapi faktor-faktor di luar peternakan saja, tetapi juga ditentukan oleh tingkat keberhasilan dalam menghadapi faktor-faktor internal. Peternakan ini memiliki peluang usaha yang cukup besar. Hal itu dilihat dari tingginya tingkat permintaan dari pelanggan dan pembeli, tetapi hal itu kurang dikembangkan oleh pemilik peternakan. Peternakan Ayam Kampung Petelur perlu menerapkan prinsip-prinsip manajemen yang benar dan membuat suatu perancangan strategi yang tepat agar mampu bertahan dan memenangkan persaingan diantara peternakan sejenis. Perumusan strategi perlu dilakukan peternakan untuk meningkatkan daya saing. Dalam perumusan strategi tersebut terdapat 3 tahap. Tahap pertama Input Stage yang terdiri dari matriks EFE dan Matiks IFE. Tahap kedua Matching Stage yang terdiri dari matriks SWOT dan matrks IE. Kemudian tahap ketiga Decision Stage yang terdiri dari matriks QSPM. Hasil perumusan strategi yang diperoleh dari tahap input matriks EFE 3,270 sedangkan untuk matriks IFE 3,630. Kemudian dari tahap Matching Stage dengan strategi SO, strategi ST, strategi WO, strategi WT dan strategi pengembangan produk, serta dalam matriks IE diketahui posisi peternakan memiliki kekuatan internal yang kuat, namun persaingan dari luar juga cukup tinggi, sedangkan strategi yang bisa dipakai antara lain market penetration, market development, product development. Dari tahap pencocokan kemudian menggunakan matriks QSPM untuk mendapatkan prioritas strategi, ada 4 prioritas strategi yaitu: Strategi pengembangan produk, Strategi WT 2 (memperbaiki kinerja penggunaan mesin tetas), Strategi penetrasi pasar dan Strategi pengembangan pasar.
Kata Kunci : Perumusan Strategi, Matriks EFE, Matriks IFE, Matriks SWOT, Matriks IE, Matriks QSPM.

Anda mungkin juga menyukai