Anda di halaman 1dari 20

EKONOMI TEKNIK

EKONOMI TEKNIK GP32021 (2 SKS) TUJUAN: o Mampu menjelaskan teori-teori yang berkaitan dengan analisis ekonomi suatu investasi. o Mampu menerapkan perhitungan-perhitungan ekonomi teknik dalam pengoperasian atau perancangan suatu pabrik. KOMPONEN PENILAIAN: o Tugas (mandiri dan kelompok): PR, presentasi, dll. o Tes kecil/kuis o UTS o UAS o Kehadiran BUKU ACUAN: Engineering Economy; E. Paul DeGarmo, William G. Sullivan, James A. Bontadelli, Elin M. Wicks. Engineering Economic Analysis; Donald G. Newnan. Diktat kuliah Engineering Economy Stanford Univ. oleh Prof. Ozlem Yuksel.
2

GARIS BESAR (GAMBARAN UMUM): BAGIAN I: Analisis Arus Kas: 1. Pendahuluan dan Komitmen 2. Konsep-Konsep Dasar Nilai Waktu dari Uang 3. Ekivalensi, Rumus-rumus dan faktor-faktor Bunga 4. Gradien dan Spreadsheet BAGIAN II: Menghitung Nilai Investasi 1. Nilai Sekarang (PW, Present Worth) 2. Nilai Tahunan Ekivalen (EAW, Equivalent Annual Worth) 3. Tingkat Pengembalian Internal (IRR) 4. Analisis Manfaat/Biaya (B/C Analysis) BAGIAN III: Memilih Alternatif 1. Membuat Anggaran Modal 2. Alternatif yang Saling Berdiri Sendiri (Mutually Exclusive) 3. Analisis Penggantian BAGIAN IV: Komplikasi Masalah-Masalah Nyata 1. Depresiasi 2. Pajak
3

BAB 1 PENDAHULUAN Apakah Ekonomi Teknik itu? o Mengetahui konsekuensi keuangan dari produk, proyek, dan proses-proses yang dirancang oleh insinyur o Membantu membuat keputusan rekayasa dengan membuat neraca pengeluaran dan pendapatan yang terjadi sekarang dan yang akan datang menggunakan konsep nilai waktu dari uang Mengapa timbul ekonomi teknik? Sumber daya (manusia, uang, mesin, material) terbatas, kesempatan sangat beragam. Kapan kita menggunakannya? Membandingkan berbagai alternatif rancangan Membuat keputusan investasi modal Mengevaluasi kesempatan finansial, seperti pinjaman
4

Prinsip-prinsip pengambilan keputusan 1 Gunakan suatu ukuran yang umum Nilai waktu dari uang Nyatakan segala sesuatu dalam bentuk moneter ($ atau Rp) 2 Perhitungkan hanya perbedaan Sederhanakan alternatif yang dievaluasi dengan mengesampingkan biayabiaya umum Sunk costs (biaya yang telah lewat) dapat diabaikan 3 Evaluasi keputusan yang dapat dipisah secara terpisah Perusahaan memisahkan keputusan finansial dan investasi 4 Ambil sudut pandang sistem Perusahaan secara keseluruhan (sektor swasta) Agen dan publik (sektor publik) 5. Gunakan perencanaan ke depan yang umum Bandingkan alternatif dengan bingkai waktu yang sama

SUMBER DANA
1. 2. 3. 4. Milik Pemerintah Pinjaman Pemerintah Modal pribadi pemilik perusahaan yang disetorkan Saham yang diperoleh dari penerbitan saham di pasar modal 5. Obligasi yang diterbitkan pemerintah atau perusahaan yang dijual pasar modal 6. Pinjaman (kredit) dari bank 7. Sewa guna (leasing) dari lembaga keuangan non bank

Pola investasi baru


1. Bila dananya berasal dari pinjaman, maka harus diperhitungkan dan dipertanggungjawabkan bahwa dana tersebut dapat dikembalikan serta mampu memberikan keuntungan bagi pemberi pinjaman. Dalam sistem bank umum, besarnya keuntungan sudah ditetapkan sebesar bunga pinjaman yang ditetapkan. Sisa keuntungan setelah dikurangi beban pinjaman menjadi milik investor. Dalam sistem bank syariah, maka bank dan investor memiliki porsi tertentu sesuai perjanjian awal terhadap keuntungan yang diperoleh.

2. Kalau sumber dananya milik sendiri atau kelompok pemilik modal maka keuntungan akan dibagi diantara mereka sesuai porsi penyertaan modal (capital equity). Dalam penetapan investasi baru, mereka membandingkan antara keuntungan yang diperoleh dari investasi baru ini dengan besar bunga deposito atau bunga pada pasar modal.

3. Pada penggunaan dana pemerintah, maka keputusan penggunaannya sangat beragam, namun secara umum dasarnya adalah bantuan dana murah pada masyarakat ( tidak dikenai bunga atau dapat dikembalikan sebagian saja atau sebagai dana bergulir), pemerataan kesejahteraan, dan pemerataan pembangunan.

Contoh 1.1: Rosalinda Pada tahun 1987, Rosalinda memenangkan lotere sebesar $1,305,535.80, suatu jumlah dimana dia akan dibayar dalam 20 kali pembayaran sebesar $65,276.79. Pada tahun 1995, dia menjual sebagian dari 9 hadiah berikutnya kepada bandar lotere (Mr. Singer) sebesar $140,000; sang bandar menjual kembali hak atas 9 cek ini kepada institusi keuangan besar (Enhance) sebesar $196,000. Cek hadiah tahunan pertama akan dibayar 10 bulan setelah penjualan. Jika anda adalah analis keuangan yang bekerja pada institusi keuangan, bagaimana anda menentukan apakah $196,000 adalah harga yang menarik? Perjanjian yang terjadi lihat tabel

10

Contoh 1.2 : Rencana Pensiun Asumsikan pengembalian sebesar 10%, mari bandingkan pengembalian dari dua rencana investasi pada Tabel 1.2 berikut ini:

11

NILAI WAKTU DARI UANG


Konsep-konsep dasar dalam kuliah ini: Utang pokok Modal Bunga / tingkat bunga Bunga sederhana vs bunga majemuk Nilai sekarang Nilai akan datang Diagram arus kas (cash flow) Ekivalensi Tingkat bunga nominal vs efektif Tingkat persentase tahunan
12

Modal adalah uang dan sumber daya yang diinvestasikan Bunga (interest) adalah pengembalian atas modal atau sejumlah uang yang diterima investor untuk penggunaan uangnya di luar modal awal (principal) Tingkat bunga: Alasan pengembalian modal dalam bentuk interest (bunga) dan profit : Penggunaan uang melibatkan biaya administrasi Setiap investasi melibatkan resiko Penurunan nilai mata uang yang diinvestasikan Investor menunda kepuasan yang bisa dialami segera dengan menginvestasikan uangnya.

13

Kapan kita menemui tingkat bunga? Kartu kredit Buku tabungan Kredit mobil Saham

14

Bunga digunakan untuk menghitung Nilai waktu dari uang *sedolar hari ini nilainya lebih dari sedolar tahun depan* Mempunyai daya untuk menghasilkan: Yaitu kesempatan untuk mencari keuntungan dari investasi Perubahan dalam daya beli dari sedolar setiap waktu Yaitu inflasi Utilitas konsumsi yang berbeda dapat berarti anda lebih memilih arus kas tertentu daripada yang lainnya.
15

Bunga Sederhana
Bunga setiap tahunnya dihitung berdasarkan atas investasi awal. Tidak ada bunga yang dihitung atas bunga yang bertambah. Notasi: i = Tingkat bunga per periode (misal 1 tahun N = Jumlah periode P = Deposit awal F = Nilai masa depan setelah N periode F = P(1+ Ni) Apa masalahnya? Jika bank tempat anda menabung menawarkan bunga sederhana. Apa yang akan anda lakukan?
16

Bunga Majemuk
Bunga setiap tahun dihitung berdasarkan pada saldo tahun tersebut, termasuk bunga yang bertambah. Periode ke 1: F = P+Pi Periode ke 2: F = P(1+i)+P(1+i)i = P(1+i)2 Periode ke 3: F = P(1+i)2+P(1+i)2i= P(1+i)3 F = P(1+ i)n Secara lebih eksplisit, Fn = P0 (1+ i)n (nilai masa depan dalam periode N, nilai sekarang pada waktu 0 ) Oleh karena itu, untuk mencari nilai masa depan pada periode N+n, diketahui nilai sekarang pada periode n, FN+n = Pn (1+ i)n
17

Contoh 2.1: pinjaman bank Anda pergi ke bank dan mencari informasi tentang peminjaman $10,000 selama 10 tahun. Petugasnya mengatakan: tentu bisa, tinggalkan saja jam Rolex dan cincin bermata intan anda di sini sebagai jaminan, dan kami akan mengurus pinjaman untuk anda dengan tingkat bunga 6% per tahun, dibungakan tahunan. Dia kemudian memencet kalkulatornya dan mengatakan, di akhir masa 10 tahun, anda akan melakukan satu pembayaran sekaligus sebesar F dolar untuk membayar pinjaman anda. Berapakah F?
18

i = 6% = 0.06 N = 10 F = P(1+I)N = 10,000 * (1+0.06)10 = $17,908 Kebalikan proses: Mencari Nilai Sekarang, diberikan Nilai Masa Depan Karena F = P (1+i)N (2.3) Maka P = F / (1+i)N (2.3a)

19

Contoh 2.2 : pinjaman bank Berapa nilai sekarang dari $17,908 sepuluh tahun dari sekarang, jika nilai waktu dari uang adalah 6% dibungakan tahunan? i = 6% = 0.06 N = 10 P = F / (1+I)N = 17,908 / (1+0.06)10 = $10,000 (heran???)

20

Anda mungkin juga menyukai