Anda di halaman 1dari 1

-

Lesi pada INO apakah akan memberikan dampak neurologis selain pada mata? Internuclear Ophtalmoplegia (INO) adalah penyakit akibat gangguan pada fasikulus

longitudinalis medialis (MLF). MLF adalah jalur akson yang menghubungkan nukleus nervus III, IV, dan VI yang berfungsi untuk pergerakan bola mata. Tanda kardinal INO adalah ketidakseimbangan gerakan adduksi bola mata dan nistagmus mata yang abduksi selama pergerakan konjugasi bola mata. Pada pasien biasa terjadi diplopia horisontal, penurunan adduksi pada sisi yang sama pada lesi dan nistagmus pada mata kontralateral yang terabduksi. Kelainan neurologis lain yang bisa terjadi adalah gejala parese nervus VII akibat stroke hemoragik. Karena jalur saraf yang melalui nervus VII juga melewati MLF. INO bisa sembuh spontan dalam 6 bulan, selama menunggu 6 bulan, apa pengobatan yang bisa diberikan? INO sering terjadi pada penyakit multiple sklerosis dan stroke. Untuk mengatasi INO, maka penyakit utamanya harus diatasi terlebih dahulu. Seperti pada multiple sklerosis, dapat diberikan terapi jangka pendek dengan kortikosteroid yaitu metilprednisolon intravena dosis 250mg per 6 jam selama 3 hari, dan terapi jangka panjang dengan immunomodulatory agents seperti Interferon -1a (Avonex) intramuskular setiap minggu. Tidak ada pengobatan spesifik untuk mengobati INO, karena dapat sembuh dalam kurun waktu beberapa bulan. Selama proses penyembuhan dapat diberikan obat-obatan neurotropik.

Anda mungkin juga menyukai