Anda di halaman 1dari 202

RI JAGOAN EKSPOR MOBIL

DI

TK

IN TE

RN AS

IO

NA L

EDISI 125 | 21 - 27 APRIL 2014

DAFTAR ISI
Edisi 125 21 - 27 aPriL 2014

TAP PADA KONtEN UNtUK MEMBACA ARtIKEL

FOkus

Beda JOkOwi, Beda PrabOwO


JOKOWI DAN PRABOWO BERSAING MENjARING MITRA KOALISI. TUjUAN SAMA, BERBEDA GAYA.

NasiONaL

krimiNaL

n MENANtI ARAH KOALISI KI LURAH n MIMPI POROS tENGAH JILID II

n TEROR PAEDOFIL DI TOILEt SEKOLAH

Hukum
n INGIN IBU, ANAK DIBUANG

iNterNasiONaL

ekONOmi

n UNtUK SIAPA SUARA MUSLIM INDIA n BILA SEMUt LAWAN GAJAH DI UKRAINA n GERILYA tWIttER DI NEGERI CAStRO

n EKSPOR MOBIL SEMAKIN MONCER n DARI AFRIKA SELAtAN SAMPAI KARIBIA n MENGIKUtI KE MANA MOBIL DIKIRIM

iNterView
n MAHAtHIR MOHAMAD

bisNis
n MANUVER PELNI HADAPI PESAWAt MURAH n MEMOtONG PORSI RUMAH PRODUKSI

kOLOm
n AWAS KEKERASAN SEKSUAL ANAK

saiNs
n MENCARI HANtU PEMBISIK

sisi LaiN capres


n GARA-GARA NYAMUK JAKARtA

LeNsa

seLiNgaN

n TAtKALA BULAN SEMERAH DARAH

peOpLe
n MAEStRO SEJAtI

SeNi HiburaN

n PESAN LEStARI PEStA SENI ANAK-ANAK

n EMMA StONE | CHRIS MARtIN | RHOMA IRAMA

gaYa Hidup

n GANGStER NEW YORK DENGAN CItA PRANCIS n FILM PEKAN INI n AGENDA
Cover: Ilustrasi: Kiagus Auliansyah
@majalah_detik

n UPS... SIAPA YANG BAU n SEDLEC OSSUARY, SERAM-SERAM MENGGODA


majalah detik

n tE SAtEEEEEEEE...

Pemimpin Redaksi: Arifin Asydhad Wakil Pemimpin Redaksi: Iin Yumiyanti Redaksi: Dimas Adityo, Irwan Nugroho, Nur Khoiri, Sapto Pradityo, Sudrajat, Oktamandjaya Wiguna, Arif Arianto, Aryo Bhawono, Deden Gunawan, Hans Henricus, Silvia Galikano, Nurul Ken Yunita, Kustiah, M Rizal, Budi Alimuddin, Pasti Liberti Mappapa, Monique Shintami, Isfari Hikmat, Bahtiar Rifai Bahasa: Habib Rifai, Rahmayoga Wedar Tim Foto: Dikhy Sasra, Ari Saputra, Haris Suyono, Agus Purnomo Product Management: Sena Achari, Eko Tri Hatmono Creative Designer: Mahmud Yunus, Kiagus Aulianshah, Galih Gerryaldy, Desy Purwaningrum, Suteja, Mindra Purnomo, Zaki Al Farabi, Edi Wahyono, Fuad Hasim, Luthfy Syahban. Kontak Iklan: Arnie Yuliartiningsih, Email: sales@detik.com Telp: 021-79177000, Fax: 021-79187769 Direktur Utama: Budiono Darsono Direktur: Nur Wahyuni Sulistiowati, Heru Tjatur, Warnedy Kritik dan Saran: appsupport@detik.com Alamat Redaksi: Gedung Aldevco Octagon Lantai 2, Jl. Warung Jati Barat Raya No.75 Jakarta Selatan, 12740 Telp: 021-7941177 Fax: 021-7944472 Email: redaksi@majalahdetik.com Majalah detik dipublikasikan oleh PT Agranet Multicitra Siberkom, Grup Trans Corp.

LENSA

TAtKALA BULAN SEMERAH DARAH

TAP UNTUK MELIHAT FOTO UKURAN BESAR


Gerhana bulan yang terjadi pada Selasa (15/4) tampak lain. Ia tidak putih pucat seperti biasanya, melainkan merona merah seperti 10 tahun lalu. Sebagian menamakannya sebagai Blood Moon, bulan merah semerah darah.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

LENSA

Blood Moon terlihat di Brasilia, Brasil (15/4). (UEsLEi MARCELiNO/REUTERS). Menurut Lapan, bulan terlihat merah karena pantulan atmosfer bumi yang umumnya disebabkan oleh kumpulan debu letusan gunung api.

LENSA

Kombinasi foto yang menunjukkan proses perubahan gerhana bulan dari berwarna putih hingga berwarna merah. (REUTERS/EDgARD GARRiDO)

Masyarakat antre untuk melihat gerhana bulan di Griffith Park Observatory, California. (GENE BLEViNs/REUTERS)

LENSA

Penampakan bulan merah di Amerika Serikat (atas kiri), Jepang (atas kanan), dan Meksiko.

LENSA

Warga Melbourne menikmati Blood Moon sambil bersantai. (SCOtt BARbOuR/GEttY ImAgEs)

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

BEDA JOKOWI, BEDA PRAbOWO


JOKOWI DAN PRABOWO BERSAING MENjARING MITRA KOALISI. TUjUAN SAMA, BERBEDA GAYA.

MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Kalau pertemuan cuma bahas cawapres, jatah menteri, minta empat, lima, enam, tujuh menteri, enggak ada gunanya buat rakyat.

ASI khas Arab, kebuli, sudah siap di meja makan. Tepat pukul 20.00 WIB tamu istimewa itu tiba di rumah Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan. Selasa, 15 April 2014, itu, bukan kali pertama sang tamu datang. Prabowo Subianto, tamu itu, sudah tiga kali menyambangi rumah pimpinan ormas kaum nahdliyin itu. Dan malam itu, sambil bersantap malam, keduanya akrab bercakap. Tidak terasa dua jam, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra dan pemilik Pondok Pesantren Al-Tsaqofah itu berdiskusi. Tentu saja diskusi tersebut bukan diskusi ngalor-ngidul berbasabasi silaturahmi. Terlebih, kunjungan yang ketiga itu terjadi dalam suasana yang sedikit genting, Prabowo menjadi calon presiden Gerindra dan tengah mencari dukungan politik untuk mengalahkan dua capres lainnya, Joko Widodo dan Aburizal Bakrie. Malam itu, untuk pertama kalinya pergerakan politik Prabowo terpantau sejak pemilu legislatif 9 April 2014 berlalu. Sumber majalah detik menyebut, Prabowo datang untuk meminta

bantuan Said Aqil terkait upayanya merangkul Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam skema koalisinya. Langkah itu ditempuh, karena dua hari sebelumnya Jokowi terlebih dulu menemui Said di gedung PBNU. Bahkan Jokowi lebih cepat mendekati PKB. Tiga hari setelah pemilu legislatif, Jokowi menyambangi Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan sejumlah pengurus teras PKB lainnya untuk membicarakan koalisi. Sebelumnya, Jokowi berhasil mendapatkan sokongan koalisi dari Partai Nasional Demokrat. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) pimpinanSutiyoso juga sudah merapat ke kubu Jokowi. Meski belum ada kata sepakat dengan PKB, Jokowi mengaku sudah percaya diri apabila hanya didukung oleh koalisi yang ramping, yakni NasDem dan PKPI. Ia juga menegaskan tidak ingin menjalin koalisi yang sifatnya transaksional, bagi-bagi kursi menteri. Kalau pertemuan cuma bahas cawapres, jatah menteri, minta empat, lima, enam, tujuh menteri, enggak ada gunanya buat rakyat, katanya.
MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Mobil Prabowo Subianto terparkir di halaman rumah Said Aqil, Jalan Sadar Raya, Ciganjur, Jakarta Selatan, Selasa (15/4).
DANU DAMARJATI/DETIKCOM.

Namun PKB tetaplah menarik hati. Partai itu memang bak gadis cantik yang diburu oleh parpol-parpol untuk berkoalisi saat ini. PKB adalah partai Islam yang perolehan suaranya dalam pemilu legislatif, 9 April 2014, cukup mengejutkan. Berdasarkan hasil quick count, PKB meraup 9,20 persen suara. Maka, tidak aneh bila Prabowo juga ber-

usaha merangkul PKB. Tidak mau kalah dengan Jokowi, mantan Komandan Kopassus itu memakai jalur lainnya. Ia mengerahkan dua utusan untuk melobi salah satu calon presiden yang diusung PKB, yaitu Mahfud Md. Barusan orang Gerindra yang datang, ujar Mahfud, saat ditemui majalah detik, Selasa, 15 April 2014, di kantornya, Matraman, Jakarta Pusat. Jokowi dan Prabowo bergerilya di kalangan NU, karena mereka adalah basis massa PKB. Dan ke mana PKB berkoalisi, menurut Wakil Sekjen PKB Daniel Djohan, salah satunya ditentukan berdasarkan saran dari pimpinan NU. Keputusan Said sebagai Ketua Umum PBNU tentunya menjadi penting. Sumber majalah detik membisikkan, Said Aqil sudah merekomendasikan satu nama di antara Jokowi dan Prabowo kepada PKB. Siapa yang dipilihnya? Said mengakui Prabowo adalah teman lamanya. Ia mengenal mantan menantu bekas presiden Soeharto itu sebelum tokoh besar NU, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, menjadi presiden pada 1999. Namun ditegaskan NU berkomitmen tidak
MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Tap untuk melihat Video

terlibat dalam politik praktis. Maka, ia juga menyambutbaik Jokowi yang datang kepadanya untuk meminta berbagai masukan. Ia pun mengoleh-olehi Jokowi sebuah buku karya pendiri NU, Kiai Hasyim Asy'ari. Saya suruh baca buku itu, kata Said. Said merahasiakan siapa yang didukungnya. Ia hanya mengungkapkan setidaknya ada

lima kriteria yang harus dimiliki seorang calon pemimpin ke depan. Kelima kriteria itu adalah cerdas, siap menegakkan keadilan, berani membela rakyat, tidak rakus alias sederhana, dan sehat secara jasmaniah. Kriteria itu pulalah yang diberikan kepada Cak Imin untuk dipertimbangkan sebelum memutuskan koalisi. Saya tidak mau ikut campur, tutur Said. Sejauh ini, PKB juga belum memutuskan apakah akan mendukung Jokowi atau Prabowo. Dengan PDI Perjuangan, partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu masih menunggu-nunggu siapa bakal cawapres yang akan dipasangkan dengan Jokowi. PKB sudah mengajukan tiga nama: Jusuf Kalla, Mahfud, dan Rhoma Irama. Namun, sampai sekarang, Jokowi belum mengumumkan cawapresnya. Sejumlah usulan nama masih dirembuk. Penggodokan itu makin alot karena putri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani, kabarnya juga ingin ikut dipasangkan dengan Jokowi. Jokowi mengatakan saat ini nama cawapres sudah mengerucut. Kamis, 17 April 2014, MeMAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Capres Joko Widodo bertemu dengan Ketua Umum PBNU KH Said Aqil di kantor PBNU, Jakarta, Senin (14/4).
FANNY OCTAVIANUS/ANTARA

gawati pergi ke Pulau Dewata, Bali. Ia ditemani sejumlah fungsionaris PDIP. Beredar kabar, di Bali-lah Megawati melakukan fit and proper test kandidat cawapres untuk Jokowi. Namun Wasekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto menyatakan Megawati hanya refreshing saja. Sementara itu, Jokowi juga beristirahat di Solo. Cawapres Jokowi baru akan diumumkan setelah rekapitulasi penghitungan suara pemilu legislatif oleh KPU keluar. Diskusi masih

terbuka hingga 15 Mei, yaitu saat cawapres diumumkan, kata juru bicara PDI Perjuangan, Eva Kusuma Sundari. Sedangkan JK mengatakan, "Tunggu saja satu-dua hari ini." Jokowi pun mengurangi safari politiknya. Sementara Jokowi menyepi, sejumlah parpol Islam berkumpul di kediaman pengusaha Ratna Hasyim Ning di Cikini, Jakarta Pusat, Kamis, 17 April, malam. Pertemuan itu diinisiatori Ketua Majelis Pertimbangan Pusat Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais. Amien menggagas poros partai Islam dengan nama Koalisi Indonesia Raya. Amien ingin mengusung Ketua Umum PAN Hatta Rajasa menjadi cawapres. Hatta sendiri sudah sering disebut-sebut akan dipasangkan dengan Prabowo, sehingga muncul akronim Prabowo-Berjasa. Menurut Wakil Ketua Umum PAN Dradjad Wibowo, komunikasi antara PAN dan Gerindra bagus. Arah ke Gerindra itu makin jelas karena Amien sebelumnya memaparkan Koalisi Indonesia Raya kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Dan SBY dalam waktu dekat akan bertemu dengan PraMAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

bowo. Yang jelas, Gerindra sudah mendapat dukungan resmi dari Partai Persatuan Pembanguan (PPP). Partai berlambang Kabah ini, berdasarkan hitung cepat Cyrus-CSIS, mendapatkan suara sekitar 6,7 persen. Kalah tipis 0,2 persen dari NasDem, yang positif mendukung Jokowi. Ketua Umum PPP Suryadharma Ali mendeklarasi dukungannya kepada Prabowo, Jumat, 18 April 2014. Beberapa hari sebelum deklarasi itu, PPP dilanda kisruh akibat Suryadharma condong ke Gerindra. Kisruh diwarnai pemecatan kepada elite PPP yang tidak setuju PPP merapat ke Prabowo. Saya sangat terharu,

Sebab, setiap partai punya kemauan tinggi dalam penentuan capres-cawapres. Sedangkan Gerindra sudah mematok Prabowo harga mati untuk capres.
Prabowo Subianto
HASAN ALhABShY/DETIKCOM

kata Prabowo saat memberi sambutan setelah pernyataan dukungan Suryadharma. Sebelum mendapat dukungan PPP, Prabowo kabarnya juga rajin melobi sejumlah tokoh partai lainnya. Manuver Prabowo selama ini selalu

tidak terlihat. Manuver ini dinamai operasi gerilya. Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, metode senyap itu diterapkan untuk memperlancar pembicaraan koalisi dan menjaga hubungan antarparpol. Sebab, setiap partai punya kemauan tinggi dalam penentuan capres-cawapres. Sedangkan Gerindra sudah mematok Prabowo harga mati untuk capres. Muzani mengakui Gerindra mempunyai tim lobi, namun bentuknya tidak formal. Selain itu jumlahnya tidak banyak. Tim itu melapor setiap hari kepada Prabowo dan bisa berkonsolidasi di mana pun. Kadang-kadang kami bertemu di rumah, di warung, di mal, atau di lobi hotel, imbuh Muzani. Saking seringnya bergerilya, capres yang memiliki hobi olahraga berkuda ini pun sempat jatuh sakit. Karena kecapekan, ujar sumber majalah detik. Muzani menjelaskan satu lagi yang berbeda dari cara menjalin koalisi Gerindra dengan PDI Perjuangan. Kepada mitra koalisi, Gerindra blak-blakan membicarakan bagibagi kursi menteri. Tidak hanya menteri,
MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Capres PDIP bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, Sabtu (12/4). Keduanya bersepakat untuk mengusung calon presiden masing-masing.
RENGGA SANCAYA/DETIKfOTO

Tap/kLIk untuk bErkOmEntar

siapa cawapres Prabowo pun akan dibahas bersama mitra koalisi. Di negara mana pun yang namanya koalisi itu, ya power sharing di kabinet, ucap Muzani. Sejumlah sumber Gerindra memastikan

cawapres Prabowo sudah positif. Namun Wakil Ketua Umum Gerindra Suhardi mengatakan koalisi baru dikukuhkan setelah rekapitulasi hasil pemilu diumumkan KPU.
BAHTIAR RIFAI, ISFARI HIKMAT, MONIQUE SHINTAMI, PASTI LIBERTI

MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

KOALISI KING MAKER


K
OALISI partai politik demi memenangi pemilihan presiden sudah dimulai sejak pemilihan umum pertama pascareformasi. Saat itu, koalisi Poros Tengah yang berisi partai Islam mengusung Abdurrahman Wahid alias Gus Dur sebagai calon presiden. Sokongan itu membuat PDIP, yang menang pemilihan anggota DPR, dan PKB, yang digagas Gus Dur, merenggang. Ditambah Partai Golkar yang mendukungnya, Gus Dur sukses mengalahkan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dalam pemungutan suara pemilihan presiden. Koalisi Poros Tengah plus Golkar itu sukses tercatat dalam sejarah sebagai king maker pertama yang mengantarkan presiden pertama era Reformasi. Seperti apa komposisi koalisi partai politik yang sukses mengegolkan calon presiden?

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Perolehan Suara Partai Lain

Pemenang pemilihan legislatif

Koalisi

KOALISI PENGUSUNG: POROS TENGAH + GOLKAR

PEMILU 1999
PEMENANG PEMILIHAN LEGISLATIF:

61,23 %
Golkar (25,97%)

PBB(2,81%) Partai Keadilan (1,51%) PAN (7,36%) PKB (11,03%) PPP (12,55%)

PDIP:

33%
SUARA

PEMENANG PEMILIHAN PRESIDEN (BELUM PEMILIHAN LANGSUNG): ABDURRAHMAN WAHID: 373 DARI 700 SUARA ANGGOTA MPR.

KOALISI PENGUSUNG: KOALISI KERAKYATAN

PEMILU 2004
PEMENANG PEMILIHAN LEGISLATIF: PEMENANG PEMILIHAN PRESIDEN: SUSILO BAMBANG YUDHOYONO-JUSUF KALLA (PUTARAN I 33,57%, PUTARAN II 60,62%)

11,33%
Demokrat 7,45%

Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia suara 1,26% PBB 2,62%

PARTAI GOLKAR SUARA

21,58%
PEMILU 2009
Lainnya 43%

KOALISI PENGUSUNG: 23 PARTAI

56,84 %
PARTAI PARLEMEN PKS 7,88% PKB 4,94% PPP 5,32% PAN 6,01% NONPARLEMEN:

PEMENANG PEMILIHAN LEGISLATIF:

Nonparlemen 11%

PARTAI DEMOKRAT

20,85%
SUARA

PEMENANG PEMILIHAN PRESIDEN: SUSILO BAMBANG YUDHOYONO-BOEDIONO (60,80%)

Partai Damai Sejahtera (1,48%) Partai Karya Peduli Bangsa (1,40%) Partai Perjuangan Indonesia Baru (0,19%) Partai Bintang Reformasi (1,21%) Partai Peduli Rakyat Nasional (1,21%) Partai Pemuda Indonesia (0,40%) Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia

(0,90%) Partai Demokrasi Pembaruan (0,86%) Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia (0,72%) Partai Republika Nusantara (0,61%) Partai Nasional Banteng Kerakyatan Indonesia (0,45%)

Partai Matahari Bangsa (0,40%) Partai Pemuda Indonesia (0,40%) Partai Pelopor (0,33%) Partai Kasih Demokrasi Indonesia (0,31%) Partai Indonesia Sejahtera (0,31%) Partai Penegak Demokrasi Indonesia (0,13%) Partai Patriot (0,53%)
OKTA WIGUNA
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

GEJOLAK TIM CEMARA, SENYAP TIM 08

MEGA mERESTUI JOKOWI mEmImPIN TIm PEmENANGAN PEmILIHAN PRESIDEN. KUBU PUAN mENGEREm JOKOWI DAN mENGAmBIL KEmBALI KENDALI.

MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Jokowi menemani Mega dan Puan mencoblos.


AGUNG PAMBUDHY/DETIKCOM.

ANggA menuju lantai dua rumah bercat putih itu selalu diawasi pria tegap berbaret merah. Kecuali terhadap penghuninya, anggota Satuan Tugas Khusus Cakra Buana itu akan menghalau orang yang hendak naik ke lantai atas rumah di Jalan Cemara 19, Menteng, Jakarta Pusat, itu. Sejak diresmikan oleh calon presiden Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Joko Wido-

do, pada 3 April 2014, rumah itu jadi markas tim pemenangan Jokowi for President alias JKW4P. Tim Cemarabegitu julukan tim sukses Jokowi ituberkantor di lantai dua. Sebelumnya, Tim Cemara berada di bawah kendali Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum PDI Perjuangan Puan Maharani. Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Ahmad Basarah, yang ditempatkan di Menteng itu, ditugasi mengatur jadwal Jokowi selama kampanye pemilu legislatif. Namun, setelah diketahui berdasarkan hasil hitung cepat bahwa pemilihan anggota Dewan Perwakilan Rakyat itu tidak sesuai dengan target, Jokowi meminta kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri agar kendali atas tim pemenangan pemilihan presiden diserahkan kepadanya. Organisasinya nanti akan saya buat. Nanti siapa pun ketuanya akan saya laporkan, kata Jokowi seperti ditirukan sumber majalah detik. Dalam pertemuan di markas relawan ProJokowi alias Projo, Jokowi menyebutkan bahwa Megawati mengatakan, Ya sudah, buat saja. Mendengar penjelasan ini, salah seorang
MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Andi Widjajanto
ROSA PANGGABEAN/ANTARA FOTO

yang hadir dalam pertemuan itu menimpali rencana pengalihan kekuasaan dari Puan kepada Jokowi tersebut. Kalau begitu, Pak Jokowi yang jadi panglimanya. Anggota tim JKW4P, Teten Masduki, membenarkan Jokowi sudah direstui Mega untuk melobi sendiri partai politik buat membahas rencana koalisi. Kewenangan itu diberikan sete-

lah muncul hasil hitung cepat pemilu legislatif. Memang akan di bawah kendali Pak Jokowi, kata pria yang sebelumnya aktif di lembaga antikorupsi Transparency International Indonesia ini. Ibu Mega sangat legowo dan ingin Pak Jokowi mengambil peran sebagai pemimpin. Struktur tim sukses pascapemilu legislatif itu pun dirancang jadi Tim Cemara. Tim yang dikendalikan Jokowi itu membawahi Badan Pemenangan Pemilihan Umum PDI Perjuangan, tim calon wakil presiden, tim partai pengusung, serta tim relawan. Megawati tentu saja tetap membawahi semua tim tersebut dan berwenang penuh menentukan calon wakil presiden. Tim Cemara berisi kader partai, seperti Andreas Hugo Pareira. Ada juga nonkader, seperti Teten dan anak politikus senior PDI Perjuangan Theo Syafei (almarhum), Andi Widjajanto. Andi sebenarnya sudah secara resmi menyokong Jokowi sejak Gubernur DKI Jakarta itu dideklarasikan sebagai calon presiden. Bahkan, sejak masa kampanye pemilu legislatif, Andi bisa langsung melobi Ketua Umum Partai NaMAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

sional Demokrat Surya Paloh dan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie. Saya biasanya membuka jalan dan mendampingi (Jokowi), kata mantan dosen Hubungan Internasional Universitas Indonesia itu. Andi memilih mundur dari PNS yang sudah dijalaninya selama 15 tahun begitu Jokowi dijadikan capres PDI Perjuangan. Kini ia hampir sepanjang hari berkantor di Cemara 19, bergantian dengan Teten mendampingi Jokowi. Saya tidur di sini, katanya. Saya sudah bilang kepada istri dan anak, anggap saja saya sedang tugas ke luar negeri. Selain membentuk tim sukses ini, Jokowi

Ibu Mega sangat legowo dan ingin Pak Jokowi mengambil peran sebagai pemimpin.
Teten Masduki
ARI SAPUTRA/DETIKfOTO

menggandeng beberapa akademisi menjadi think tank. Tim pemikir itu, kata Andi, antara lain diisi koleganya di Departemen Hubungan Internasional Universitas Indonesia. Ada juga

sejumlah dosen Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, serta guru besar hukum Universitas Andalas, Padang. Menurut Ahmad Basarah, para akademisi ini tidak sekadar merumuskan konsep kampanye Jokowi. Mereka, kata Basarah, juga, Merumuskan apa saja sih syarat-syarat menjadi cawapres, kriterianya seperti apa. Nama akademisi yang santer disebut adalah pengamat politik Ari Dwipayana dan ahli hukum tata negara Saldi Isra. Ari datang ke markas Tim Cemara pada Rabu, 16 April 2014. Namun ia mengaku tidak pernah diminta membantu oleh Jokowi. Ari datang ke markas Tim Cemara karena punya janji dengan kawannya yang kebetulan sedang berada di tempat itu. Enggak, enggak, ada rapat saya di Jakarta untuk urusan lain, ujarnya. Setali tiga uang, Saldi Isra menyatakan tak memihak Jokowi karena dia pegawai negeri. Kalau ada yang meminta pendapat saya, siapa pun, pasti saya kasih, kata Saldi. Andi mengatakan tidak aneh jika dua akadeMAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Prabowo memberi keterangan pers usai menggunakan hak pilihnya di Bogor, (9/4/2014).
DOK. DETIKCOM

misi itu menampik dibilang mendukung Jokowi. Mereka bukan tim sukses dan pemenangan, kata Andi. Jadi mereka hanya dimintai pertimbangan akademis karena ideologinya dekat dengan partai. Selain membentuk tim pemikir, Jokowi menyiapkan tim hukum yang dipimpin oleh Alexander Lay. Nama Alex mulai dikenal saat dia jadi penasihat hukum Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Bibit Samad Rianto dan Chandra

M. Hamzah saat dituduh melakukan korupsi dan menyalahgunakan wewenang oleh Badan Reserse Kriminal Markas Besar Polri. Setelah kisruh yang dikenal publik sebagai Cicak Versus Buaya itu, Alex ditunjuk KPK sebagai anggota Tim Analisis dan Advokasi KPK. Bersama Jokowi, Alex dan advokat Todung Mulya Lubis bertugas menghadapi citizen lawsuit atau gugatan warga negara dari Tim Advokasi Jakarta Baru.
MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Tim yang dipimpin Habiburrahman, Ketua Divisi Hukum dan Advokasi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), itu menilai Jokowi melanggar undang-undang soal masa jabatan kepala daerah. Bagi tim ini, Jokowi mengingkari janji kampanye dalam pemilihan gubernur dengan maju ke pemilihan presiden. Sedianya tim pemenangan bentukan Jokowi itu dilaporkan kepada Megawati pekan ini, termasuk adanya calon wakil presiden dan partai-partai koalisi. Target Ibu Mega dan Pak Jokowi, minggu depan sudah selesai struktur tim pemenangan, kata Andi, Selasa, 15 April. Namun, belum juga rampung, langkah Jokowi

Jangan mendikotomikan antara Mas Jokowi dan Mbak Puan.


disetop Puan. Putri Megawati ini mengambil alih kembali kemudi tim pemenangan pemilihan presiden. Badan Pemenangan Pemilihan Umum atau biasa dijuluki Tim Lenteng Agung pimpinan

Maruarar Sirait
ARI SAPUTRA/DETIKfOTO

Puan pun bersalin rupa jadi Badan Pemenangan Pemilihan Presiden. Menurut Puan, Jokowi tidak mungkin jadi pemimpin tim pemenangan. Tidak mungkin pengantin nantinya jadi pemimpin pasukan tempur, kata Puan. Tidak mungkin juga pengantin urus acara perkawinannya karena sudah ribet. Anggota Tim Cemara, Andreas Pareira, mengatakan Jokowi memang direm oleh partai untuk urusan penggalangan koalisi. Andreas mengatakan koalisi akan ditangani oleh pengurus partai, sementara Jokowi akan lebih banyak diarahkan menemui masyarakat. Namun, menurut Andi, perubahan struktur itu tidak terlalu bermasalah. Tim Cemara dan Tim Lenteng Agung itu sebetulnya satu tim, ujarnya. Pergerakan apa pun yang kami laku kan pasti dikonsultasikan ke Mbak Puan. Ketua DPP PDI Perjuangan Maruarar Sirait juga menyatakan tidak ada perkubuan dalam tim pemenangan Jokowi. Jangan mendikotomikan antara Mas Jokowi dan Mbak Puan, kata Ara, begitu dia sering disapa. Hubungan keduanya sangat kompak. Tak jauh berbeda, kubu Partai Gerindra akan
MAJALAH DETIK 21 -27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Sejumlah simpatisan Partai Gerindra meneriakkan yel-yel saat mengikuti kampanye di Gor Singalodra, Indramayu, Jawa Barat, Minggu (30/3).
DEDHEZ ANGGARA/ANTARA FOTO

membentuk tim pemenangan Prabowo untuk pemilihan presiden. Tim akan diketuai orang lain, bukan Prabowo sendiri. Bukan 08 (Prabowo) yang mimpin langsung, tapi semuanya tentu dilaporkan ke 08, kata sumber majalah detik di Gerindra. Kalau sekarang dari luar kelihatannya masih senyap, ora popo, sumber itu menambahkan. Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani menyatakan partainya sedang menguatkan tim pemenangan di daerah dan menambah basis relawan. Tim itu, kata Muzani, nantinya buat mengawasi pemungutan suara.

Banyak suara pemilih kami menguap atau tidak sesuai dengan penghitungan kami, kata Muzani. Bahkan partai yang menduduki peringkat ketiga pemilu legislatif berdasarkan hitung cepat ini, kata dia, perolehan suaranya bisa melorot ke posisi enam. Ketua Umum Gerindra Suhardi juga menyatakan hingga saat ini belum ada tim resmi pemenangan Prabowo. Masing-masing sibuk di dapil, kata Suhardi. Lagi pula belum sampai real count, jadi kami masih menunggu.
BAHTIAR RIFAI, ISFARI HIKmAT, IRWAN NUGROHO, PASTI LIBERTI M., MONIQUE SHINTAmI, MOKSA HUTASOIT | OKTA WIGUNA

MAJALAH MAJALAHDETIK DETIK21 21- -27 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

BERMANUVER
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

BEREbUT JOKOWI

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Jokowi bersama Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo bertemu Surya Paloh di kantor DPP NasDem, (12/4/2014).
RENGGA/DETIKFOTO

SEDERET NAMA YANG DIEMBUsKAN UNTUK MENJADI CAWAPREs JOKOWI BERLOMBA MELAKUKAN MANUVER.

UHAMMAD Jusuf Kalla ceria malam itu. Ia mendapat kabar Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengutus seseorang untuk datang menemuinya. Sang utusan akan membawa kabar penting yang dinanti-nanti JKpanggilan akrab Jusuf Kalla. Nama JK selalu merajai survei sebagai kandidat paling favorit calon wakil presiden bagi Joko Widodo. Namun Jokowi maupun PDI Perjuangan tidak kunjung melakukan pendekatan kepada mantan wakil presiden itu. Karena itu, meski namanya moncer, JK pelit berkata-kata. Setelah mendapat kabar utusan Mega akan menemuinya pada Kamis, 17 April 2014 , malam itu, JK mulai kembali banyak bicara lagi. Ia pun mengobrol dengan santai saat

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh dan mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla berbincang di kantor DPP Partai NasDem di Gondangdia, Jakarta, Jumat (11/4).
AGUNG PAMBUDHY/DETIKFOTO

malam itu berangkat menghadiri pameran foto Sinabung-Kelud Calling di Galeri Salihara, Jalan Salihara Nomor 16, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Sudah terima informasi A-1. Sudah agak senang tadi di mobil, ucap sumber majalah detik yang dekat dengan JK. Nama JK bisa sampai ke tangan Megawati

atas usul Partai Nasional Demokrat (NasDem). Surya Paloh, pendiri sekaligus Ketua Umum NasDem, merupakan kawan dekat JK sehingga partai ini bersedia mengusung Ketua Palang Merah Indonesia itu. Partai NasDem adalah sekutu strategis bagi PDI Perjuangan. Hanya berselang tiga hari setelah pemilu legislatif, NasDem mantap menyatakan sebagai mitra koalisi Partai Banteng. Jokowi bertandang ke kantor NasDem pada Sabtu, 12 April 2014. Turut mendampingi Jokowi Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo dan Wakil Sekjen Hasto Kristianto. Selain menyatakan mantap berkoalisi, Surya Paloh mengusulkan nama JK dalam pertemuan itu. Sehari sebelum pertemuan Jokowi-Surya Paloh, JK melawat ke markas NasDem. Ia menggelar pertemuan tertutup dengan pemilik Metro TV dan koran Media Indonesia itu. Karena itu, tidak aneh bila nama JK yang disorongkan. Namun NasDem tidak mematok kursi cawapres sebagai harga mati syarat koalisi. Mereka tahu diri raupan suara Partai NasDem berdasarkan hasil hitung cepat pemilu legisMAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Kalau dengan Pak JK kan sungkan dan ada kekhawatiran akan terjadi matahari kembar. Tapi, kalau dengan Pak Luhut, (Jokowi) nyaman.
Luhut Panjaitan
RACHMAN HARYANTO/DETIKFOTO

latif versi lembaga survei Cyrus Network dan Center for Strategic and International Studies hanya 6,9 persen, sedangkan PDI Perjuangan meraup 18,9 persen. Selain menyorongkan nama JK, NasDem

mengajukan dua nama lainnya. Lo, apanya yang tidak jelas, kan sudah JK (Jusuf Kalla), ujar sumber majalah detik di lingkup internal Partai NasDem. Namun Surya Paloh menyatakan pertemuan dengan Jokowi dan tim PDI Perjuangan itu hanya berbicara mengenai persoalan kebangsaan. Keputusan cawapres pendamping Jokowi baru akan dilakukan setelah dilakukan pertemuan antara Mega dan ketua umum peserta partai pendukung. Kami belum memutuskan endorse cawapres yang resmi dari kedua partai, tuturnya. Jalan JK untuk berdampingan dengan Jokowi memang masih berliku. Ia bukan satu-satunya orang yang mengidamkan posisi cawapres bagi jagoan PDI Perjuangan itu. Berdasarkan informasi yang diterima majalah detik, Jenderal (Purnawirawan) Luhut Panjaitan membesut tim dari salah satu konsultan politik untuk mengincar posisi yang sama dengan JK. Tim yang dibentuk ini telah melakukan pertemuan di kantor Luhut, lantai 17 Wisma Bakrie 2, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Rabu, 16 April lalu. Mereka melakukan pembahasan hingga
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

PDI Perjuangan mengakhiri rangkaian kampanye terbuka Pemilu Legislatif 2014 dengan menggelar kampanye akbar dan pesta tumpeng di Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (5/4).
ISMAR PATRIZKI/ANTARA FOTO

tingkat pengelolaan isu keamanan jika Jokowi berdampingan dengan calon militer. Luhut memiliki bekal kedekatan dengan Jokowi. Keduanya mendirikan PT Rakabu, yang bergerak di bidang ekspor furnitur sejak 2008. Luhut menyuplai kebutuhan dasar, yakni kayu,

untuk kebutuhan produksi PT Rakabu. Kerja sama ini terus berlanjut ketika Jokowi maju dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2012. Luhut berdiri di barisan pendukung Jokowi. Seorang sumber membisikkan, saat bertemu dengan Luhut, Jokowi mengaku merasa nyaman. Kalau dengan Pak JK kan sungkan dan ada kekhawatiran akan terjadi matahari kembar. Tapi, kalau dengan Pak Luhut, (Jokowi) nyaman, kata sumber itu. Namun, sama dengan JK, langkah Luhut tidaklah mudah. Ia kini duduk sebagai Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar, di bawah Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Golkar Aburizal Bakrie. Padahal Icalpanggilan Aburizal Bakriemasih ingin maju sebagai capres. Luhut sendiri emoh berbicara panjang-lebar mengenai keseriusannya mendampingi Jokowi. Hanya, ia berpesan, pasangan dari kalangan militer memberi keuntungan ketika menangani masalah stabilitas negara dan keamanan. Selebihnya, ia tidak mau bicara. Saya pernah bekerja di bawah Ibu Megawati
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Mantan Ketua MK, Mahfud Md, saat berkampanye untuk PKB di Banyumas, Jateng, Rabu (19/3). Mahfud Md menjadi salah satu kandidat pendamping Jokowi sebagai cawapres.
IDHAD ZAKARIA/ANTARA

dan saya punya hubungan sangat baik dengan Pak Jokowi. Tapi kan enggak elok kalau mengklaim, ujar Luhut. Manuver untuk berebut posisi sebagai pendamping Jokowi juga dilakukan kubu Ketua

Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar. Nama Muhaimin turut disodorkan ketika Jokowi bertandang ke DPP PKB, Jalan Raden Saleh Nomor 9, Jakarta Pusat, Sabtu malam, 12 April. Kabar pengajuan nama Cak Imin ini sampai membuat mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud Md. khawatir. Selang dua hari pascapertemuan Imin-Jokowi, ia pun bertandang ke rumah dinas Cak Imin, Jalan Widya Chandra IV Nomor 21, Jakarta Selatan. Menurut seorang sumber, Mahfud kesal mendapat kabar Cak Imin mengajukan namanya sendiri. Padahal, berdasarkan kesepakatan yang dibuat saat menghadapi pemilu legislatif, PKB akan memilih tiga nama: Mahfud, JK, atau Rhoma Irama. Namun, isunya, Cak Imin menganulir ketiga nama itu saat bertemu dengan Jokowi. Memang ada nama JK sampai ke meja Megawati, tapi itu bukan melalui PKB. Mahfud kesal terhadap Cak Imin karena, dari tiga nama capres PKB, hanya nama JK yang sampai ke meja Megawati, tutur sumber tersebut.
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Ketua Bappilu DPP PDIP Puan Maharani saat berkampanye di Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Kamis (3/4). Dikabarkan, Puan juga ikut mengincar kursi cawapres pendamping Jokowi.
ROSA PANGGABEAN/ANTARA FOTO

Adapun Mahfud membantah datang ke rumah Imin karena berang. Ia mengaku berkunjung untuk memastikan calon pendamping Jokowi yang diusulkan PKB. Ternyata, saat bertemu dengan Mahfud, Muhaimin mengatakan tetap mengajukan nama Mahfud sebagai pendamping Jokowi. Sudah dikonfirmasi nama saya sebagai cawapres. Tinggal menunggu persetujuan dari PDIP dan NasDem, kata Mahfud.

Muhaimin mengklarifikasi, namanya hanya disebut oleh para Ketua DPP PKB, seperti Helmy Faishal Zaini, Marwan Jafar, dan Abdul Kadir Karding. Helmy mengakui pemunculan nama ketua umumnya. Tapi keputusan akhir tetap diserahkan kepada rekan koalisi mereka sebagai peraih suara terbesar dalam pemilu legislatif lalu. Manuver pun dilakukan Partai Amanat Nasional. Mereka juga mengincar posisi pendamping Jokowi. Partai ini menyiapkan nama Perwira, singkatan dari Pendukung dan Rela wan Joko Widodo-Hatta Rajasa. Kami tawarkan cawapres. Itu harga mati, kata Ketua Komite Pemenangan Pemilu Nasional PAN, Joncik Muhammad. Kalangan internal PDI Perjuangan pun tidak luput dari manuver. Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDI Perjuangan Puan Maharani konon berambisi mendampingi Jokowi. Puan mengatakan sudah mengutarakan keinginannya kepada sang ibu, Megawati. Namun keinginan ini belum mendapat jawaban. PDI Perjuangan tidak mau gegabah memutuskan pendamping Jokowi. Nama cawapres
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

tidak hanya muncul dari kalangan politik. Andi Widjajanto dari tim pemenangan Jokowi, JKW4P, mengaku mantan Wali Kota Solo itu sudah menyerahkan lima nama kepada Megawati. Nama-nama ini bukan berasal dari kalangan politik. Jokowi dan Megawati memberikan 19 syarat kriteria, di antaranya setia pada Empat Pilar Kebangsaan. Namun, paling tidak pendamping Jokowi harus memenuhi tujuh kriteria, yakni setia pada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, UndangUndang Dasar 45, Trisakti Bung Karno, dan konstitusi serta tidak terlibat korupsi.

Banyak skenario opsi Pak Jokowi dipasangpasangkan dengan berbagai politikus, baik yang diusulkan internal maupun eksternal PDIP.
Eva Kusuma Sundari
HASAN ALHABSY/DETIKFOTO

Dari 19, ada tujuh kriteria. Yang tak boleh tidak ada adalah Pancasila. Ini ideologi pokok, ujar Andi. Informasi yang diterima oleh majalah detik

menyebutkan kalangan nonpolitik ini antara lain Chairul Tanjung, Ryamizard Ryacudu, dan Agus Martowardojo. Nama ini sudah ada di tangan Megawati. Juru bicara PDI Perjuangan, Eva Kusuma Sundari, mengaku usulan cawapres cukup banyak, mengingat Jokowi merupakan capres potensial. Ia memiliki prestasi dan popularitas yang mumpuni. Sejauh ini partainya masih terus melakukan komunikasi politik dan menimbangnimbang. Banyak skenario opsi Pak Jokowi dipasangpasangkan dengan berbagai politikus, baik yang diusulkan internal maupun eksternal PDIP. Kemarin dengan Mbak Puan, sebelumnya dengan Risma (Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini), tuturnya. Kabar terakhir yang diterima majalah detik, Megawati akan memanggil nama-nama yang diusulkan. Dalam pertemuan yang direncanakan di Bali itu, Mega akan melakukan fit and proper test terhadap para calon pendamping Jokowi. IsFARI HIKMAT, MONIQUE ShINTAMI, PAsTI LIBERTI MAPPAPA,
BAhTIAR RIFAI | ARYO BhAWONO

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

TEtEN MASDUKI:

ELeKTABILITAS CAWAPReS JOKOWI HARUS TINGGI


JOKOWI DIPASANGKAN DENGAN SIAPA SAjA KAN MALAH TURUN ELEKTABILITASNYA.

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Kalau sekadar untuk mendapatkan tiket ke pilpres, satu partai saja cukup.

LeKTABILITAS calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Joko Widodo, berdasarkan sejumlah survei, selalu berada di posisi nomor satu di antara calon presiden lain. Masalahnya, bila dipasangkan dengan nama yang beredar sebagai calon wakil presiden, elektabilitas pasangan ini justru turun. Karena itu, PDI Perjuangan dan tim pemenangan Jokowi masih menimbang-nimbang calon pendamping yang paling pas. Kita butuh partai untuk pilpres, wakil Jokowi juga harus punya elektabilitas tinggi, kata juru bicara Jokowi for President (JKW4P), Teten Masduki. Adapun Jokowi menginginkan koalisi terbatas agar agenda perubahan yang akan diusung kabinetnya, jika menang kelak, tidak terganggu mitra koalisi yang tidak setia. Seperti apakah koalisi Jokowi? Apakah benar ada intrik antara Jokowi dan Puan Maharani?

Siapa cawapres yang diinginkan Jokowi? Berikut ini wawancara Pasti Liberti Mappapa dari majalah detik dengan Teten Masduki. Apakah komunikasi politik Jokowi memang atas mandat partai? Pak Jokowi mendapat mandat penuh dari Bu Mega untuk melakukan komunikasi politik dengan semua parpol, termasuk kemungkinan membentuk koalisi dengan beberapa partai yang mau bergabung. Memang dari awal Pak Jokowi ingin koalisi terbatas supaya tidak membebani atau mengganggu agenda perubahan yang memang diharapkan masyarakat. Sekarang yang diutamakan membangun koalisi. Kita membahas kemungkinan berkoalisi. Dalam kabinet, penting adanya pemerintahan yang efektif dan itu tidak mungkin kalau PDIP sendirian. Untuk mengusung capres pun perlu cukup tiket. Kedua, di parlemen, supaya tidak dipersulit untuk agenda perubahan itu, perlu dukungan kira-kira 50 persen plus 1. Jadi kita mencoba

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Seorang pewarta memotret papan layar bergambar grafik elektabilitas calon presiden 2014 di Jakarta.
ANTARA FOTO/M AGUnG RAJASA

sekarang menjajaki kemungkinan beberapa partai yang berminat. Dalam pembentukannya, kita ingin bersamasama dengan partai yang memiliki agenda yang sama untuk melakukan perbaikan, bukan koalisi pragmatis bagi-bagi kekuasaan. Koalisi dengan NasDem sudah deal, bu-

tuh berapa partai lagi? Kalau sekadar untuk mendapatkan tiket ke pilpres, satu partai saja cukup. Tapi kami tidak (berkoalisi) hanya untuk lolos pilpres, tapi juga bisa memastikan menang pemilu. Kami melihat, ke depan, sistem demokrasi Indonesia akan cukup kokoh kalau dibangun oleh suatu fondasi
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

PKB termasuk yang kami kunjungi dan kami ajak berdialog untuk kemudian bekerja sama ke depan.

politik yang dapat merepresentasikan kekuatan kelompok kebangsaan dengan kelompok Islam moderat. Ini memang menjadi cita-cita awal. Kami sampai sekarang meyakini elektabilitas Pak Jokowi konsisten di atas kandidat mana pun, termasuk di atas partai pengusungnya. Karena kita tidak berpikir hanya untuk pilpres, kami harus mengajak partai lain. Tim pemenangan pilpres berada di bawah kendali siapa? Ini memang sudah dibicarakan setelah kita mengetahui hasil hitung cepat pemilu legislatif kemarin. Memang akan di bawah kendali Pak Jokowi. Ada pembagian tugas dengan partai untuk menggerakkan dan mengefektifkan mesin partai untuk meraih suara. Tim juga akan menjangkau dukungan di luar partai. Apakah dilakukan koordinasi dengan Badan Pemenangan Pemilu pimpinan Puan Maharani? Untuk pilpres, nanti akan diintegrasikan agar

lebih sinergis dan koordinasi bisa lebih cepat. Kendali dipegang Jokowi apakah sudah disetujui Mega? Saya kira sudah ada pembicaraan itu. Dan kewenangan itu sudah sepenuhnya diberikan kepada Pak Jokowi. Untuk membangun koalisi dengan parpol dalam menyusun pemerintahan, tentu Pak Jokowi melibatkan ketua umum partai dan ketua umum partai koalisi. Pak Jokowi tentu mengambil peran. Jangan ditafsirkan kendali ada di tangan ketua umum. Saya kira Ibu Mega sudah memberikan sepenuhnya untuk membangun hubungan dengan pimpinan ormas dan parpol. Ibu Mega sangat demokratis, sangat legowo, dan ingin Pak Jokowi mengambil peran sebagai seorang pemimpin. Kalau di lingkup internal PDIP sendiri melihatnya seperti apa? Saya kira tidak ada masalah karena Pak Jokowi sudah resmi didukung partai. Tidak ada gesekan yang signifikan. Adanya perbedaan pendapat itu wajar sebagai institusi demokrasi. Tapi yang kami tahu sekarang semakin solid dan mengerucut untuk pemenangan pilpres. Bagaimana kelangsungan pembicaraan
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

ARI SAPUtRA/DETIKFOTO

dengan PKB? PKB termasuk yang kami kunjungi dan kami ajak berdialog untuk kemudian bekerja sama ke depan. Ini kan baru pembicaraan awal, saya kira ke depan, selain soal pilpres, juga soal wapres dan program pembangunan yang akan didorong. Sekali lagi, kita tidak ingin bagi-bagi kekuasaan. Kita masih cukup banyak waktulah untuk berdialog. Selain untuk masuk pilpres itu butuh

partai, wakil Jokowi harus punya elektabilitas tinggi. Sebab, Jokowi dipasangkan dengan siapa saja kan turun elektabilitasnya. Misalnya Jokowi sendirian elektabilitasnya 40 persen, dipasangkan dengan JK malah turun jadi 30. Dipasangkan dengan Mahfud lebih rendah lagi. Jadi semua ini narik ke bawah. Tidak ada yang naik. Harusnya kan JK bawa pemilih naik, Mahfud bawa pemilih naik, ini malah turun. n
PASTI LIBERTI MAPPAPA

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

AHMAD MUZANI:

SENYAP APA? NAMANYA JUGA GERILYA


YANG DITUNJUK, yANG MAU KITA DEKATI, JUGA TIDAK BANyAK.
ANTARA

MAJALAH MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK DETIK 21 14 7 - -20 13 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Petinggi Partai Gerindra setelah mendaftar sebagai peserta pemilu di kantor KPU pada 3 September 2012.
ARI SAPUTRA /DETIKFOTO

ALON presiden Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Prabowo Subianto, diam-diam melakukan manuver politik untuk mengumpulkan mitra koalisi. Prabowo sengaja menghindari publikasi karena operasi yang sedang dilakukannya adalah operasi gerilya. Itulah politik, tidak tahu tiba-tiba ada saja. Namanya gerilya, he-he-he, kata Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani. Siapa mitra koalisi Gerindra? Mengapa me-

milih melakukan gerilya? Berikut ini wawancara Isfari Hikmat dari majalah detik dengan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Mengapa rencana koalisi Gerindra kok senyap sekali? Senyap apa? Itulah politik, tidak tahu tiba-tiba ada saja. Namanya gerilya, he-he-he. Siapa yang dijajaki untuk diajak berkoaMAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Calon presiden Partai Gerindra, yang juga Ketua Umum Dewan Pembina Gerindra, menemui Ketua PBNU Said Aqil Siroj di kantor PBNU, Jakarta Pusat, 17 Desember 2013.
GRANDY/DETIKFOTO

lisi? Apakah PAN dan Demokrat? He-he-he. Isunya kuat. Tapi tidak ada faktanya. Jadi begini, proses berkoalisi ini dilakukan dalam pendekatan substansi. Kita ingin membangun suatu koalisi yang besar, koalisi Merah Putih, koalisi yang mengedepankan masa depan bangsa. Karena itu, kita sekarang sedang membahas substansi, hal yang substansial.

Untuk memasuki bab ini, tentu ada keinginan, ada evaluasi, dan tentu saja hambatan. Pembahasan substansi ini tentu jauh dari ingarbingar publikasi. Terus terang pembicaraan kita pada substansi. Perkembangannya senantiasa naik-turun sehingga publikasi dihindari untuk memperlancar pembicaraan itu.

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Terus terang kita ingin melakukan lobi dengan menjaga kehormatan dan marwah masing-masing partai.

Apa yang dimaksud substansi itu? Substansi itu misalnya semua partai koalisi mencalonkan presiden. Padahal kan calon presiden cuma satu, itu sudah kita putuskan. Ini harus kita pecahkan agar koalisi terbentuk, dan hasilnya disepakati. Kalau tidak dapat bagaimana? Tentu partai-partai ini butuh waktu untuk berkonsultasi kepada pimpinan masing-masing. Inilah yang terus-menerus kita lakukan. Terus terang kita ingin melakukan lobi dengan menjaga kehormatan dan marwah masing-masing partai, sehingga cukup diketahui oleh pihak yang berkepentingan. Sejauh ini apakah masih pada tahapan penjajakan? Sekarang ini tahapannya sudah hampir finishing, sudah mengerucut. Dalam satu minggu ini sudah bisa diumumkan. Apakah tim sukses pemilihan legislatif akan dipertahankan dalam pilpres nanti?

Yang harus dikuatkan nanti adalah struktur pemenangan di tingkat bawah. Karena kami merasa kemenangan yang kami miliki sekarang belumlah maksimal. Yang terjadi, banyak suara pemilih kami menguap atau tidak sesuai dengan penghitungan kami. Suara yang sudah kami dapatkan dalam pilpres mendatang bisa maksimal. Aspirasi dari rakyat bisa kami catat karena persoalan sekarang ini banyak suara yang menguap sehingga menjadi problem kami. Apakah struktur diperkuat ke bawah maksudnya memperkuat ormas dan relawan? Kami berharap dukungan relawan menjadi tumpuan kemenangan kami, karena kemenangan Prabowo sebagai presiden harus menjadi sebuah ikhtiar bersama bagi yang menginginkan perubahan. Sehingga perjuangan untuk Prabowo Subianto mendapat apresiasi maksimal dan tidak menjadi sia-sia. Tim lobi kami tidak banyak, tapi hampir setiap hari kami harus melapor kepada beliau. Kadang-kadang kami bertemu di rumah, kadang di warung, kadang di mal, di lobi hotel.
MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

JOKOWI VS PRABOWO

FOKUS

GERILYA

Prabowo Subianto antre untuk mencoblos di TPS Bojongkoneng, Hambalang, Bogor, Rabu (9/4).
HASAN ALHABSY / DETIKFOTO

Bahkan kami bertemu di tempat yang orang tidak tahu bahwa kami sedang membicarakan apa. Tim khusus ini tidak ada. Yang ada hanya orang-orang yang ditugasi. Tidak usah banyakbanyak. Partai yang ada juga tidak banyak.

Yang ditunjuk, yang mau kita dekati, juga tidak banyak. Bagaimana dengan PDI Perjuangan? Dengan PDI Perjuangan kita berkomunikasi.
ISFARI HIKMAT

MAJALAH DETIK 21 - 27 ARPIL 2014

NASIONAL

MENANTI ARAH KOALISI KI LURAH

DEMOKRAT MEMBUKA PELUANG MEMBENTUK POROS BARU SELAIN 3 POROS KOALISI: PDIP, GOLKAR, dAN GERINdRA. DINILAI BERAT KARENA KETIAdAAN FIGUR YANG MUMPUNI dARI PESERTA KONVENSI.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

R
Pramono Edhie (tengah) didampingi politikus Demokrat Ruhut Sitompul (kiri) dan Nurhayati Ali Assegaf.
RENGGA SANCAYA/DETIKCOM

UANG pertemuan Media Center Pramono Edhie Wibowo di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin 14 April lalu, riuh-rendah. Kantor tim sukses salah satu peserta konvensi calon presiden Partai Demokrat itu, yang memang tak begitu jembar, terasa penuh sesak oleh wartawan. Ada yang berdiri, banyak pula yang duduk lesehan. Sang sahibulhajat mengundang para jurnalis untuk berbincang sekaligus makan siang. Rupa-rupa masakan pun disiapkan. Pramono

menemui para tamunya didampingi sejumlah pendukung, salah satunya politikus Demokrat Ruhut Sitompul dan lima anggota tim suksesnya. Silakan dinikmati, ja ngan sungkan-sungkan, kata Pramono membuka percakapan. Hari itu adalah pertemuan pertama Pramono dengan media setelah gelaran pemilihan umum legislatif digelar, Rabu, 9 April lalu. Perolehan suara Demokrat, yang cuma di kisaran 9-10 persen membuat partai pimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu harus berpikir ulang untuk mengusung calon presiden.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (tengah) berfoto bersama 11 peserta konvensi dalam acara Debat Bernegara di Bogor, Minggu (2/3).
PRAS/ANTARA FOTO

Posisi partai yang terpuruk ke urutan keempatdari sebelumnya pemenang Pemilu 2009tidak memungkinkan mengusung calon presiden sendiri, yang berasal dari pemenang konvensi. Partai itu harus berkoalisi. Dan komentar Pramono tentu sangat dinanti. Apalagi adik kandung Ibu Negara Ani Yudhoyono itu adalah salah satu kandidat yang diunggulkan dalam audisi calon presiden tersebut, setidak-

nya oleh sejumlah elite Demokrat. Meski diragukan sejumlah kalangan, optimisme terpancar dari wajah Pramono. Bekas Kepala Staf TNI Angkatan Darat itu membuka kemungkinan partainya mengusung capres pemenang konvensi, dan memimpin koalisi di luar tiga partai yang memperoleh suara tertinggi berdasarkan hasil hitung cepat (quick count). Tiga partai itu, yakni Partai Demokrasi InMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

SBY didampingi Jusuf Kalla berpidato seusai pemilihan presiden 2004. SBY terpilih menjadi presiden meski partainya hanya memperoleh 7,5 persen suara.
DIMAS ARDIAN/GETTY IMAGE

donesia Perjuangan dengan perolehan suara sekitar 19 persen, Partai Golkar (15 persen), dan Partai Gerindra (12 persen), hampir pasti memimpin koalisi dan mengusung capres. PDIP mengusung capres Joko Widodo atau Jokowi, Golkar dengan Aburizal Bakrie (ARB), dan Gerindra mengajukan Prabowo Subianto. Kalau bersama-sama dengan partai di luar tiga besar itu, bisa jadi (membentuk koalisi baru), ujar anggota Dewan Pembina Partai Demokrat itu. Bisa ada poros lain. Keyakinan Pramono itu didasari pengalaman Demokrat pada 2004, yang memimpin koalisi dan mengusung capres meski bukan pemenang

pemilu legislatif. Partai besutan Yu dhoyono tersebut hanya memperoleh suara sekitar 7,5 persen. Ketika itu, Koalisi Kerakyatan yang digalang Demokrat dan sejumlah partai lain yang mengusung pasangan SBY-Jusuf Kalla, berhadapan dengan Koalisi Kebangsaan pimpinan PDIP, yang mengusung calon presiden petahana Megawati Soekarnoputri dan Hasyim Muzadi. Toh, pada putaran kedua, SBY-Kalla akhirnya memenangi pemilu presiden 2004. Koalisi Kerakyatan menang, tutur Pramono. Ia enggan berspekulasi partai mana yang bakal berlabuh di poros Demokrat. Kendati

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Hatta Rajasa
PRAS/ANTARA

begitu, masih terbuka peluang partainya berkoalisi kembali dengan Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), minus Golkar. Bersama PKB, yang meraih 9 persen suara dan PAN (7,5 persen) saja, Demokrat punya suara lebih dari cukup25 persen suara nasionaluntuk mengusung pasangan capres dan calon wakil presiden. Kalau mereka masih nyaman, bisa saja berkoalisi kembali (dengan Demokrat), ucapnya. Itu sangat mungkin. Tapi, kata Pramono, belum ada komunikasi ihwal rencana koalisi di antara ketua umum partai tersebut. Sinyal Pramono rupanya sejalan dengan instruksi Yudhoyono pada Komite Konvensi. Esoknya, Selasa malam, 15 April 2014, di Puri Cikeas, Bogor, SBY memerintahkan konvensi capres jalan terus. Rapat tertutup itu dihadiri Ketua Harian Demokrat

Syarief Hasan; Ketua dan Sekretaris Komite, Maftuh Basyuni dan Suaidi Marasabessy; serta sejumlah politikus partai itu: Sekretaris Jenderal Edhie Baskoro, Jero Wacik, Amir Syamsuddin, E.E. Mangindaan, serta Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo. Konvensi akan berlanjut dengan satu kali debat (antarpeserta) terakhir di Jakarta, ujar Suaidi. Debat digelar pada akhir April. Setelah itu, pada Mei, dilakukan survei untuk menentukan pemenang konvensi. Pemenang akan diumumkan sebelum dibukanya masa pendaftaran pasangan capres-cawapres oleh Komisi Pemilihan Umum pada 10-20 Mei 2014. Jero Wacik juga membenarkan partainya tetap mengusung capres, dan bukan cawapres. Dari awal ini konvensi capres, tidak ada konvensi cawapres, tuturnya pada Rabu pekan lalu. Apakah Demokrat mampu menggalang koalisi dan mengusung capres pemenang konvensi? Masih belum pasti meski kemungkinan itu ada. Sebab, sejauh ini, di antara sekutu Demokrat, baru Ketua Umum PAN Hatta Rajasabesan Yudhoyonoyang menyatakan menjalin
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

KATA KANDIDAT
Berikut ini komentar 4 dari 11 peserta konvensi capres Demokrat soal nasib konvensi.

DAHLAN ISKAN
Saya ikut saja. (Konvensi) diteruskan ikut, tidak diteruskan ya ikut. Ikut saja karena saya peserta.

GiTA WiRJAwAN
Apa pun yang diputuskan Pak SBY akan saya hormati.

PRAMONO EdHie WiBOwO


Kalau bersama-sama dengan partai di luar tiga besar itu, bisa jadi (membentuk koalisi baru).

ENdRiARTONO SUTARTO
Optimistis (Demokrat) masih bisa mengajukan capres. Yang penting diupayakan maksimal.

komunikasi dengan Demokrat, kendati partai itu juga menjajaki kemungkinan berkoalisi dengan PDIP maupun Gerindra. Kami (PAN) melakukan komunikasi politik (dengan Demo krat), ucap Hatta, yang juga Menteri Koordinator Perekonomian, di kantor Wakil Presiden, Jakarta, Rabu, 16 April lalu. Wakil Ketua Umum PAN Dradjad Wibowo menyebut keputusan soal koalisi sudah hampir final, meski tak disebut ke mana partainya akan berlabuh. Sedangkan PKB dan PPP masing-masing melakukan pendekatan, baik ke PDIP maupun Gerindra. Namun pengamat politik dari Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Ari Dwipayana menilai modal Demokrat masih berat untuk mengusung capres. Selain suara terbatas, sekitar 10 persen, partai itu tidak memiliki figur pengganti SBY. Kesuksesan pemilu presiden 2004, menurut Ari, bakal sulit terulang karena tidak adanya figur yang mumpuni, termasuk dari peserta

konvensi, yang bisa menandingi Jokowi, ARB, atau Prabowo. Dulu Demokrat punya SBY. Sekarang tidak ada, katanya. Sebaliknya, Direktur Eksekutif Political Communications Institute Heri Budianto melihat peluang Demokrat membentuk poros baru dengan menawarkan capres alternatif hasil konvensi. Dengan raihan suara 9-10 persen, Demokrat masih memegang peran strategis di tengah tidak adanya partai yang dominan dalam meraih suara. Saya melihat Demokrat di bawah kepemimpinan SBY menunggu langkah dan melihat arah pergerakan parpol lain, tutur Heri. Demokrat dihadapkan pada dua pilihan: membentuk poros baru dan mengusung capres atau bergabung dengan partai lain dan menawarkan cawapres. Menurut Pramono Edhie, partainya kini menanti arahan Ki Lurahpanggilan SBY semasa di Akademi Militer. Itu (soal koalisi) menjadi keputusan ketua umum (SBY), ucapnya. n
KUSTIAH, RAMDHAN M. | DIMAS

MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK 21 7 - 13 27 APRIL 2014

NASIONAL

MImPI POROS TENGAH JILID II


KOALISI PARTAI-PARTAI ISLAM DINILAI BISA MENJADI kUDA HITAM DALAM MENGHADAPI PEMILU PRESIDEN. MASALAHNYA, PARTAI BERBASIS ISLAM SULIT BERSATU kARENA BERBAGAI ALASAN.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Suryadharma Ali (kedua dari kiri) saat menemui Rhoma Irama di markas DPP PPP, Jakarta, Selasa (15/4).
M. AGUNG RAJASA/ANTARA FOTO

HOMA Irama kini punya tugas khusus. Sang Raja Dangdut mengaku ditugasi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk beranjangsana ke sejumlah partai Islam. Calon presiden dari partai yang didirikan presiden keempat RI, Abdurrahman Wahid (almarhum), itu hendak menjajaki terbentuknya koalisi antarpartai Islam atau biasa disebut Poros Tengah.

Beberapa tokoh partai berbasis Islam, seperti Hidayat Nur Wahid dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa, sudah ditemuinya. Pria berjulukan Satria Bergitar itu juga sudah melakukan pembicaraan resmi dengan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali. Bagi Rhoma, partai berlambang Ka'bah itu sudah tak asing lagi. Sebab, PPP adalah partai tempatnya bernaung pada 1980-an. Saya dapat tugas menjalin komunikasi kemungkinan terjadinya koalisi parpol Islam, kata Rhoma di markas PPP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa, 15 April lalu. Menurut Rhoma, alasan membentuk Poros Tengah, seperti yang digalang Amien Rais pada 1999, didasari perolehan suara partai Islam yang naik cukup signifikan pada Pemilihan Umum 2014 ini. Dari hasil hitung cepat Cyrus Network, PKB meraih suara 9,20 persen, PAN 7,50 persen, PKS 6,90 persen, dan PPP 6,70 persen. Hanya satu partai berbasis Islam, yakni Partai Bulan Bintang, yang jeblok, yakni di angka 1,60 persen.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Simpatisan dan kader PKS meneriakkan yel-yel saat kampanye terbuka putaran terakhir di Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (3/4).
BASRI MARZUKI/ANTARA FOTO

Andaikata perolehan partai-partai Islam itu digabung dalam sebuah wadah koalisi, setidaknya bisa mengumpulkan total 31 persen suara. Angka itu sudah melebihi syarat bagi partai atau gabungan partai untuk mengusung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, yakni 25 persen suara nasional atau 20 persen perolehan kursi di Dewan Perwakilan Rakyat. Gayung pun bersambut. Suryadharma menyambut baik inisiatif yang dibawa Rhoma. Partainya siap duduk bersama untuk memba-

has wacana tersebut bersama partai berbasis Islam lainnya. Ini bisa saja terjadi, apakah koalisi Poros Tengah saja atau Poros Tengah plus, seperti periode SBY lalu, ujar Surya, yang sedang digoyang posisinya sebagai Ketua Umum PPP oleh beberapa kadernya lantaran merapat ke Partai Gerindra. Angin segar juga berembus dari PKS. Ketua DPP PKS Hidayat Nur Wahid menyiratkan dukungan terbentuknya Poros Tengah Jilid II. Bagi mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat itu, wacana tersebut bukanlah barang haram. Kalau dikatakan Poros Tengah bersifat primordial keagamaan, apakah koalisi PDIP (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan) dan NasDem (Partai Nasional Demokrat) yang nasionalis, tidak primordial juga? Jadi, wajar bila ada partai-partai (Islam) juga menggalang koalisi Poros Tengah, tuturnya. Hidayat malah mengklaim partainya sudah melontarkan wacana itu sejak sebelum pemilu legislatif digelar. Namun partainya emoh memprakarsai gagasan tersebut lantaran raihan suara PKS menyusut dibanding Pemilu 2009, yang mendapat 7,88 persen suara.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar saat melakukan orasi politik di hadapan ribuan pendukung partainya di Aceh Besar, Aceh, Minggu (16/3).
IRWANSYAH PUtRA/ANTARA FOTO

Ia pun mengusulkan PKB untuk proaktif menggalang terbentuknya poros tersebut lantaran mendapatkan suara terbanyak di antara partai berbasis Islam. Saya mengapresiasi langkah yang dilakukan Rhoma Irama sebagai salah satu capres yang diusung PKB untuk menggalang dukungan bagi terbentuknya Poros Tengah, ucap Hidayat. Sayangnya, sekalipun Rhoma mengklaim ditugasi PKB, ketua umum partai itu, Muhaimin Iskandar, justru terkesan setengah hati de ngan wacana tersebut. Kata Cak Imin, sapaan

Muhaimin, partai-partai Islam bisa berkoalisi asalkan punya figur yang bisa bersaing dengan capres dari PDIP, Joko Widodo. Untuk membentuk koalisi partai Islam sangat menguat, namun kita harus realistis punya figur yang bisa menyaingi Jokowi, enggak, begitu kata Cak Imin. Hatta Rajasa malah menyebut Poros Tengah sudah menjadi masa lalu. Ia bilang, sudah tak relevan untuk membicarakan ide Poros Tengah tersebut. Bukan zamannya. Poros Tengah itu kalau dulu, sistem pemilihan presidennya lewat
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Heri Budianto
YUSRAN UCCANG/ANTARA FOTO

MPR. Semua poros (tengah) saat ini, enggak ada poros pinggir, ujar Ketua Umum PAN itu beberapa waktu lalu. Menurut besan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini, partainya kini membuka peluang berkoalisi dengan sejumlah partai, tidak hanya partai Islam, tapi juga dengan partai nasionalis, seperti PDIP, Gerindra, Partai Demokrat, dan PKB. Kita kan tidak bicara dagang sapi, kita bicara

platform ekonomi soal bangsa ini ke depan. Saya berbicara dengan PDIP, Gerindra, Demokrat, dan PKB, tutur Menteri Koordinator Perekonomian itu. Namun Direktur Eksekutif Political Communication Institute, Heri Budianto, punya pandangan lain soal koalisi partai Islam. Apalagi jika dilihat hasil suara empat partai papan tengah yang banyak diisi parpol Islam. Budianto meyakini, jika Poros Tengah terbentuk, bisa menjadi kuda hitam dalam menghadapi pemilu presiden. Koalisi ideologis parpol Islam terbuka lebar. Mestinya kondisi ini menjadi momentum menaikkan psikologi politik bagi elite-elite untuk membangun koalisi di luar PDIP, Golkar, dan Gerindra, ucap Budianto kepada majalah detik. Menurut Heri, ada dua hal yang mendorong hal itu. Pertama, mereka dipercaya oleh pemilih. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya suara parpol Islam, terutama PKB yang sangat signifikan. Kedua, pengaruh Jokowi atau Jokowi Effect yang ternyata tidak berpengaruh besar. Heri memprediksi persaingan antara poros
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

NASIONAL

Slide hasil survei Lembaga Survei Nasional terkait kemungkinan beberapa partai Islam untuk berkoalisi pada Pemilu 2014 di Jakarta, akhir tahun lalu.
ANDIKA WAHYU/ANTARA FOTO

PDIP yang mengusung Jokowi, poros Golkar yang mendukung Aburizal Bakrie, dan poros Gerindra yang mengajukan Prabowo Subianto bakal semakin ketat menjelang pemilu presiden, 9 Juli mendatang. Kekuatan untuk meredam Jokowi Effect pun kian bertambah. Nah, poros partai Islam ini, menurut dia, akan menggerogoti dukungan terhadap Golkar dan Gerindra. Sehingga, kalaupun pemilu presiden berlangsung hingga dua putaran, capres yang akan diusung poros Islam akan berhadapan

dengan Jokowi di putaran kedua. Faktor psikologis politik itu, Heri menilai, seharusnya mendorong partai Islam untuk percaya diri membentuk koalisi sendiri. Tapi, masalahnya, menurut pakar komunikasi politik dari Universitas Mercu Buana ini, tak mudah bagi parpol Islam untuk bersatu. Pertama, sulit mencari figur tokoh pemersatu. Kedua, masih kuatnya pragmatisme politik parpol daripada memperjuangkan nilai-nilai ideologis, katanya. DEDEN GUNAWAN, M. RIZAL, KUSTIAH

MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK 21 7 - 13 27 APRIL 2014

INTERVIEW

SAYA DOAKAN JOKOWI


BERHAsIL
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

MAHATHIR MOHAmAD:

INTERVIEW

DEMOKRASI dAPAT MEMBINASAKAN SUATU NEGARA, JAdI HARUS dIKRITIK. DEMOKRASI LEBIH UTAMA ATAU KEBAIKAN RAKYAT LEBIH UTAMA?

EMILIHAN umum anggota legislatif Indonesia yang digelar 9 April lalu dan berjalan lancar serta aman memantik kekaguman mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad. Dr. M, demikian dia akrab disapa, menilai iklim demokrasi Indonesia sudah matang. Saya kagum dengan pemilihan umum di Indonesia, kata dia kepada media, termasuk majalah detik, di sela acara kuliah umum bertajuk Malaysia- Indonesia: Dulu, Kini, dan Selamanya di Mega Auditorium, gedung Bank Mega Jakarta, 14 April lalu. Hadir dalam kuliah umum tersebut Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Azwar Abubakar, dan Ketua Komite Ekonomi Nasional Chairul Tanjung.

Menurut Mahathir, dengan jumlah penduduk 250 juta jiwa yang tersebar di 17 ribu lebih pulau, bukanlah perkara gampang menggelar pemilihan umum. Terlebih dengan jumlah partai yang tak sedikit, berikut paham dan aliran yang diusungnya. Namun, kenyataan membuktikan, hajatan itu berlangsung aman, lancar, dan tak ada huru-hara yang menyertainya. Perhatian lebih Mahathir terhadap Indonesia merupakan hal yang wajar. Sebab, Indonesia merupakan bangsa yang serumpun dengan Malaysia. Lebih dari itu, Malaysia juga memiliki kepentingan terhadap Indonesia, baik dalam bidang politik maupun ekonomi. Lantas bagaimana harapan Mahathir terhadap proses pemilihan presiden baru IndoneMAJALAH DETIK 14 -20 APRIL 2014

INTERVIEW

Mahathir kepada media, termasuk majalah detik, dalam beberapa kesempatan, baik di sela kuliah umum maupun setelah menemui Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Bagaimana Anda melihat hubungan Indonesia-Malaysia saat ini? Hubungan Indonesia dengan Malaysia selama ini sudah berjalan dengan baik, namun ada masalah-masalah kecil yang biasa terjadi antara dua negeri jiran. Hubungan yang baik di antara negeri jiran ini tidak hanya akan membawa keuntungan bagi Indonesia dan Malaysia, tetapi juga akan sangat penting bagi kawasan Asia Tenggara. Ini sudah lama terjalin. Selain memiliki kesamaan budaya, kedua negara telah melakukan kerja sama di bidang ekonomi, terutama dalam sektor ketenagakerjaan. Efek hubungan keduanya cukup besar. Indonesia penduduk yang besar, sumber daya alam banyak. Karena itu, kita perlu mencari jalan bagaimana menggunakan aset ini untuk membangun negara masing-masing.

sia yang sebentar lagi digelar? Apa yang dia harapkan dari presiden baru Indonesia nanti? Bagaimana dia melihat hubungan Indonesia dengan Malaysia saat ini dan mendatang? Berikut ini petikan perbincangan dengan

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERVIEW

Saya minta penyelesaian konflik kedua negara jangan melalui perang. Tetapi, penyelesaian bisa melalui mahkamah.
RaCHMaN HaRYaNTO / DETIKFOTO

Anda menyebut ada hal-hal yang perlu diperbaiki dalam hubungan itu. Apa saja? Ya, kondisi hubungan antara Indonesia dan Malaysia masih jauh lebih baik karena tidak memiliki latar belakang perang seperti halnya hubungan antara Jepang dan Cina. Kalaupun di sini ada demonstrasi (terkait kebijakan di Malaysia), saya kira masih wajar. Saya juga minta penyelesaian konflik kedua negara jangan melalui perang. Tetapi, penyelesaian bisa melalui mahkamah. Dengan hubungan bilateral yang lebih baik, kedua negara bisa saling membantu dalam mengoptimalkan aset yang dimiliki demi kepentingan pembangunan di kedua negara. Peningkatan kerja sama ini juga bisa memperkecil konflik yang mungkin ada dan bisa menyelesaikannya melalui hukum positif. Apa keunggulan Indonesia yang bisa dimanfaatkan Malaysia dan sebaliknya? Indonesia memiliki jumlah penduduk yang banyak, dan itu bisa dimanfaatkan oleh Malay-

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERVIEW

sia untuk membuka peluang kerja dan pasar dalam kegiatan ekonominya. Sebaliknya, Malaysia bisa memberikan peluang dan pelajaran terhadap berbagai institusi di Indonesia. Saya yakin kerja sama Indonesia dan Malaysia akan menjamin masa depan lebih cerah (bagi) kedua negara. Saya berpendapat, Indonesia dan Malaysia dulu hingga kini jadi suatu kunci memajukan wilayah ASEAN dan menyumbang pertumbuhan East Asia dan menjadikannya Asia-sentris. Bagaimana dengan tenaga kerja Indonesia di Malaysia? Rakyat Malaysia menyukai tenaga kerja asal Indonesia. Kita memiliki budaya yang sama, agama yang sama. Dan, yang pasti, Malaysia memperlakukan para pekerja asing secara baik. Persoalannya, selain mereka datang secara legal, ada juga yang tidak legal. Itu yang menjadi masalah, para pekerja yang datang secara tidak legal itulah yang diproses. Kondisi pekerja tidak seburuk yang dibayangkan selama ini. Sebab, jika itu yang terjadi, para

Mantan Presiden Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri menyambut mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad di kediamannya.
RaCHMaN HaRYaNTO / DETIKFOTO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERVIEW

pekerja tidak akan kembali datang. Kami menganggap mereka lebih baik dari tenaga kerja di negara lain, karena mereka telah memahami budaya dan bahasa. Mereka meminta naik gaji, kami berikan. Begitupun dengan layanan yang baik, kami berikan juga. Bagaimana dengan perlakuan hukum, apakah sama dengan pekerja lokal? Tentu saja. Undang-undang di Malaysia bersikap sama adil, sehingga berlaku untuk siapa saja, baik kepada sahabat ataupun musuh. Rakyat Malaysia suka melihat pekerja Indonesia, tetapi kadang kala mereka ada yang tidak mematuhi aturan hukum. Oleh sebab itu, kami tidak menerapkan pilih kasih. Malaysia juga memberlakukan hukum yang tegas terhadap siapa saja yang melakukan tindak kejahatan, termasuk pembunuhan dan tindak kriminal lainnya yang berakibat fatal. Mereka banyak yang divonis hukuman mati. Di Malaysia, hukuman tersebut tidak bisa dibatalkan begitu saja karena ada pendekatan atau menggunakan uang.

Mahathir Mohamad memberi ceramah umum "Malaysia-Indonesia: Dulu, Kini, dan Selamanya" di Jakarta, Senin (14/4).
PUSPa PERWITaSaRI / aNTaRa

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERVIEW

Bagaimana Anda menilai kondisi politik Indonesia saat ini? Saya kagum dengan pemilu di Indonesia. Negara berpenduduk 250 juta jiwa dan mereka tinggal di 17 ribu lebih pulau, tetapi bisa mengadakan pemilihan aman dan tenang. Tidak ada gugatan ke pemerintah, tidak ada pertikaian. Apakah ada pembicaraan politik dengan Ibu Megawati? Oh, tidak sama sekali. Ini hanya courtesy call. Ibu Megawati adalah sahabat lama saya. (Dalam) kesempatan ini saya ingin bertemu dengan beliau dan saya amat gembira melihat dia sehat. Saya (saat menjabat perdana menteri) selalu mengadakan hubungan yang erat saat Ibu Megawati menjadi presiden. Jadi saya teramat gembira karena dapat bertemu dengan Ibu Megawati sekali lagi. Kami sering terlibat diskusi-diskusi penting yang menyangkut persoalan kedua bangsa maupun ASEAN. Hubungan persahabatan itu akan menguatkan hubungan Malaysia dan In-

Demokrasi, saya dapati sekarang ini, sudah seperti agama yang mesti kita ikuti meski membinasakan. Itu yang jadi masalah sekarang ini.
RaCHMaN HaRYaNTO / DETIKFOTO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERVIEW

Siapa saja yang akan jadi presiden akan menjadi sahabat kalau dia terima persahabatan saya. Oleh karenanya, saya berharap, siapa pun yang akan dipilih menjadi presiden bisa melanjutkan hubungan yang baik sekarang ini. Malaysia juga akan memperkuat hubungan yang baik dengan presiden yang baru itu. Dalam pertemuan tadi ada calon presiden Joko Widodo. Anda mendukungnya? Kalau menyatakan dukungan (sebagai presiden) masih terlalu dini. Tapi saya mendoakan agar Jokowi nanti berhasil dalam pemilihan umum presiden. Saat menjabat perdana menteri, Anda selalu menekankan stabilitas politik. Bagaimana Anda melihat stabilitas politik dan demokrasi? Aspek stabilitas dalam negara demokrasi sangat penting dan utama. Dengan begitu, perekonomian negara demokrasi bisa tumbuh dan, pada akhirnya, bisa menciptakan kehidupan masyarakat yang
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

Mahathir Mohamad bersama Ketua Komite Ekonomi Nasional Chairul Tanjung.


RaCHMaN HaRYaNTO / DETIKFOTO

donesia. Saya berharap persahabatan ini juga diteruskan oleh kedua negara. Sebentar lagi Indonesia menggelar pemilihan presiden. Apa harapan Anda?

INTERVIEW

sejahtera. Jadi ini sangat penting. Demokrasi dapat membinasakan suatu negara bila suatu negara tak menjaga dengan baik pemahamannya. Oleh karenanya, paham demokrasi juga harus dikritik, bukan untuk ditelan bulat-bulat. Demokrasi kini menjadi suatu paham yang tak bisa dibantah. Padahal paham tersebut merupakan buatan manusia yang pasti tak sempurna. Jadi, demokrasi harus sesuai dengan nilai-nilai dan budaya lokal? Kenyataan yang ada sekarang, apa saja yang disebut sebagai bagian demokrasi akan kita gunakan dan bela meski membinasakan kita. Demokrasi, saya dapati sekarang ini, sudah seperti agama yang mesti kita ikuti meski membinasakan. Itu yang jadi masalah sekarang ini. Kita lihat sekarang di Mesir, Ukraina, dan Thailand, kerajaan yang dipilih diganggu oleh minoritas yang dianggap sebagai rakyat. Ke depan, kita harus mempertimbangkan, demokrasi lebih utama atau kebaikan rakyat lebih utama. n ARIF ARIANTO

Siapa saja yang akan jadi presiden (Indonesia) akan menjadi sahabat kalau dia terima persahabatan saya.
RaCHMaN HaRYaNTO / DETIKFOTO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERVIEW

BIODATA

NAMA: Datuk Seri Mahathir bin Mohamad TEMPAt/tANGGAL LAHIR: Alor Star, 10 Juli 1925 NAMA AYAH: Mohamad bin Iskandar IstRI: Dr. Siti Hasmah ANAK: Marina, Mirzan, Melinda, Mokhzani, Mukhriz, Maizura, Mazhar PENdIdIKAN : Sultan Abdul Hamid College The University of Malaya di Singapura KARIER: Pegawai kesehatan di pemerintahan Menteri Pendidikan, 1974 Wakil Perdana Menteri, 1976-16 Juli 1981 Ketua Umum UMNO pada 1981 Perdana Menteri mulai 16 Juli 1981-31 Oktober 2003 PENGHARGAAN: Bintang Republik Indonesia Adipradana Jawaharlal Nehru Award for International Understanding
RaCHMaN HaRYaNTO / DETIKFOTO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SISI LAIN CAPRES

GARAgARA NYAMUK JAKARTA


SAKIT DEMAM BERDARAH MEMAKsA GITA KEMBALI KE JAKARTA, DAN TIDAK MENgIKUTI DEBAT CALON PREsIDEN KONVENsI PARTAI DEMOKRAT DI AMBON. SETELAH PULIH, IA KEMBALI TANCAP gAs.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SISI LAIN CAPRES

ITA Wirjawan tergolong orang yang jarang sakit. Setidaknya, selama menjabat Menteri Perdagangan sejak Oktober 2011 hingga mengundurkan diri pada akhir Januari 2014, ia tak pernah dihinggapi penyakit serius. Namun pria kelahiran Jakarta, 21 September 1965, ini akhirnya tumbang juga, bahkan sampai harus dirawat di rumah sakit. Gara-gara sakit itu pula Gita tidak bisa mengikuti debat publik calon presiden konvensi Partai Demokrat yang digelar di Kota Ambon, Maluku, 11 Maret lalu. Salah satu peserta konvensidari sebelas pesertaini sebenarnya telah merasakan gejala sakit saat berangkat dari Jakarta, sehari sebelumnya. Bahkan, tiga hari sebelumnya, ia merasa lesu dan tidak enak badan. Benar saja, dari Jakarta menuju Ambon, Gita, yang didampingi tim suksesnya, merasakan demam semenjak menumpang pesawat. Setiba di kota tujuan, pria yang piawai memainkan piano ini memutuskan langsung beristirahat di hotel agar kondisi

kesehatannya pulih saat mengikuti debat. Bukannya tambah bugar, Gita malah merasa demamnya semakin parah. Dari pagi hingga siang pada hari pelaksanaan debat publik itu, mantan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal ini masih menunggu barangkali demamnya turun dan bisa mengikuti acara debat. Tapi demamnya tak turun juga. Pendiri perusahaan Ancora Capital ini akhirnya memutuskan kembali ke Jakarta, dan berobat ke rumah sakit. Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium, ternyata ia terserang demam berdarah. Usut punya usut, penyakit itu menghinggapinya sebelum dia berangkat ke Ambon. Jadi nyamuknya nyamuk Jakarta, bukan (nyamuk) Ambon, kata Gita saat berbincang dengan majalah detik setelah memberikan ceramah kepada puluhan mahasiswa calon master bisnis Institut Teknologi Bandung di gedung Graha Irama, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 16 April lalu. Ia langsung diopname selama empat

hari. Tim sukses Gita juga tak menyangka bosnya itu tumbang terkena demam berdarah. Menurut salah satu anggota tim, Fajar, sebelumnya Gita tak pernah sakit serius, apalagi sampai dirawat berhari-hari. Palingpaling kalau sakit itu diare, tuturnya secara terpisah. Nyamuk ternyata membuat lelaki pencinta basket ini tumbang. Tapi, setelah memulihkan kondisi kesehatannya, Gita kini kembali tancap gas. Walau terlihat agak kurus, ia menjalani rutinitasnya sebagai kandidat capres konvensi Partai Demokrat. Memberi kuliah, mendatangi serangkaian acara, dan mempersiapkan diri menghadapi debat konvensi pada akhir April mendatang. Gita tentu kecewa, gara-gara nyamuk Jakarta itu, ia tidak bisa mengikuti putaran debat di Ambon bulan lalu, yang berpotensi mengurangi suara pemilihnya dalam survei capres yang digelar Partai Demokrat pada Mei 2014. Ya, bagaimana lagi. Semua saya serahkan kepada Yang di Atas, ucapnya.n KUsTIAH

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

HUKUM

INGiN IBU, ANaK DiBUaNG


TIGOR, PRIA YANG MEMBUANG ANAK KEKASIHNYA, tERANCAM HUKUMAN 5 tAHUN PENJARA. KOMISI PERLINDUNGAN ANAK BELUM MEMUtUSKAN APAKAH FRANSISCA DIKEMBALIKAN KEPADA SANG IBU AtAU DIASUH NEGARA.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

HUKUM

Darsem alias Sisi (kiri) di Markas Polsek Pademangan.


ELZA ASTARI ReTADUARI

aRSEM alias Sisi, 23 tahun, seperti tak ingin lagi kehilangan Fransisca Renata. Hampir sepanjang hari ia menggendong anak perempuannya yang berusia 1 tahun 2 bulan itu. Seperti saat majalah detik menemuinya di Rumah Perlindungan Sosial Anak (RPSA), Kementerian Sosial, Bambu Apus, Cipa-

yung, Jakarta Timur, Selasa, 15 April lalu. Fransisca tertidur pulas di dekapan sang ibu. Sisi bercerita, sebelum berangkat ke Jakarta pada Jumat malam, 4 April 2014, ia bermimpi digigit ular. Namun ibu muda itu tak menganggapnya sebagai pertanda buruk. Meski ditentang kedua orang tuanya, esok harinya ia tetap berangkat ke Jakarta membawa anak semata wayangnya tersebut. Janda beranak satu itu sampai di indekos yang juga rumah pamannya, Muklis, di Utan Kayu, Jakarta Timur, pada Sabtu malam, 5 April. Sisi juga mengabarkan kedatangannya itu kepada sang kekasih, TSM atau Tigor, 30 tahun, yang tinggal di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Minggu siang, Tigor menelepon Sisi untuk mengajaknya bersama Fransisca jalan-jalan dan makan siang. Sisi kaget, karena Tigor tak pernah mau menemuinya jika ia membawa anaknya itu ke Jakarta. Katanya, dia cemburu kalau aku sedang bersama anakku, kata Sisi. Tigor datang mengendarai mobil ke indekos Sisi, dan mengajak jalan-jalan ke Atrium Senen, Jakarta Pusat. Setelah makan siang dan jalan-jalan,
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

HUKUM

Fransisca bersama Sekjen KPAI Erlinda (tengah) di Markas Polsek Pademangan.


ELZA ASTARI ReTADUARI

Fransisca pun terlelap. Sisi belum menaruh curiga saat Tigor mengendarai mobilnya berputar-putar hingga kawasan Pademangan, Jakarta Utara. Pria yang mengaku sebagai manajer di perusahaan kontraktor ini lalu menghentikan kendaraannya di depan sebuah minimarket. Ia kemudian mempersilakan Sisi membeli jajanan, diapers, dan

keperluan lain untuk anaknya. Kebetulan, saat itu Fransisca juga buang air besar di diapers. Sebelum turun dari mobil, Sisi sempat melepas baju anaknya itu. Ia lalu meninggalkan buah hatinya yang sedang terlelap dengan balutan kaus dalam, kaus kaki, dan diapers di mobil bersama Tigor. Tak sedikit pun ia curiga. Lagi pula, kekasihnya itu meyakinkannya bahwa Fransisca akan aman bersamanya. Perasaan Darsem mulai tak tenang saat berada di dalam toko. Setelah membayar barang yang dibeli, ia bergegas kembali ke mobil. Benar saja, mobil Tigor sudah tidak ada. Ia pun kebingungan, dan kembali teringat gelagat aneh sang pacar yang mau bertemu dan mengajak jalan-jalan anaknya. Mimpi digigit ular seperti menjadi pertanda. Setelah berputar-putar mencari, Sisi memutuskan kembali ke minimarket. Tak disangka, Tigor juga kembali menjemputnya. Namun ia kaget karena anaknya itu sudah tidak bersama kekasihnya. Kata Tigor, saat itu Fransisca dititipkan di tempat aman. Tangis Sisi pun meledak. Ia mengiba agar dipertemukan dengan putrinya.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

HUKUM

Sisi seperti tak bisa apa-apa. Apalagi telepon seluler miliknya dibuang, sehingga tak bisa menelepon saudara maupun kedua orang tuanya.

Tapi hal itu tak membuat Tigor iba. Pria tersebut malah membentak dan mengancamnya. Kalau kamu banyak omong, aku enggak akan balikin anakmu meski kamu nangis darah, ujar Sisi menirukan ancaman Tigor. Sisi seperti tak bisa apa-apa. Apalagi telepon seluler miliknya dibuang, sehingga tak bisa menelepon saudara maupun kedua orang tuanya. Minggu malam, media mengabarkan seorang anak perempuan berusia 1 tahun dititipkan kepada penjual minuman di depan Pintu Dua Pekan Raya Jakarta, kawasan Kemayoran. Anak itu dititipkan oleh seorang pria tak dikenal sejak siang hari. Menurut Dede Kurniasih, 33 tahun, penjual minuman yang melaporkan kejadian itu ke Kepolisian Sektor Pademangan, awalnya, anak yang belakangan diketahui bernama Fransisca tersebut dititipkan oleh seorang pria kepada temannya, Dani, 26 tahun, juga penjual minuman. Saat itu, menurut Dani, pria itu turun dari mobil berwarna hitam ber-

nomor polisi B-1661, tanpa alas kaki. Dengan terburu-buru, ia menaruh anak perempuan cantik itu di atas kardus minuman. Di samping bocah bertubuh montok itu diletakkan uang Rp 200 ribu. Dani sudah meminta lelaki tersebut membawa anak yang mengenakan cincin, gelang, dan anting emas itu. Namun, setengah berteriak, sang pria mengatakan akan segera kembali. Melihat anak kecil itu menangis, Dani menyerahkannya kepada Dede, yang kemudian memberinya makanan. Dede juga memakaikan baju Fransisca dengan baju milik anaknya yang berumur 2 tahun. Hingga petang, bocah perempuan dengan rambut bergelombang itu tak juga dijemput. Minggu malam, 6 April 2014, Dede akhirnya melapor dan menyerahkan Fransisca ke polisi dengan diantar sang suami. Fransisca sempat diasuh oleh istri Kepala Polsek Pademangan, Komisaris Andri Ananta. Titik terang mengenai identitas anak itu terungkap setelah pada Senin pagi sepasang suami-istri dari Indramayu, Jawa Barat, mengaku mengenal bocah itu dan mengklaim sebagai kakek-neneknya. Mereka tahu dari pemberitaan di televisi. Berbekal alamat dari pasangan suami-istri
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

HUKUM

Fransisca dalam gendongan Sekjen KPAI Erlinda, disaksikan Sisi (kedua dari kiri).
ELZA ASTARI ReTADUARI

itu, pada Selasa sore, 8 April, polisi akhirnya menemukan Sisi di indekosnya, yang saat itu sedang bersama Tigor. Keduanya lalu dibawa ke Polsek Pademangan. Setelah dua malam melalui pemeriksaan, Sisi bersama Fransisca dibawa ke RPSA, sementara Tigor ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Ia terancam dijerat Pasal 77 Undang-Undang Perlindungan Anak.

Ancaman hukumannya lima tahun penjara, Andri menuturkan. Menurut Muklis, 63 tahun, paman Darsem, Tigor mau menikahi keponakannya tersebut apabila tak membawa serta anaknya dari suaminya terdahulu itu. Tigor enggak suka sama anaknya (Fransisca). Makanya dibuang, ucapnya saat ditemui di Polsek Pademangan. Polisi juga melakukan tes DNA untuk menguji apakah Fransisca benar anak Sisi. Sembari menunggu hasilnya, juga untuk menjalani rehabilitasi, Sisi dan Fransisca ditampung di RPSA. Karena itu, kata Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia Asrorun Niam, pihaknya bersama polisi dan Kementerian Sosial belum memutuskan apakah Fransisca akan dikembalikan kepada Sisi atau diasuh negara. Sisi juga masih dalam proses pemeriksaan karena diduga memalsukan akta kelahiran anaknya. Dalam akta kelahiran, Fransisca disebut sebagai anak dari kakek-neneknya. Itu sudah pelanggaran pidana, karena pemalsuan dan upaya menghilangkan asal-usul anak, ujar Asrorun. KUSTIAH | DIMAS

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KRIMINAL

DI TOILEt SEKOLAH
KORBAN kEkERASAN SEkSUAL DI TAMAN KANAk-kANAk JAkARtA INtERNAtIONAL SCHOOL DIDUGA LEBIH DARI SAtU ORANG. SEkOLAH INtERNASIONAL ItU tERNYAtA tIDAk MEMILIkI IZIN MENYELENGGARAkAN PENDIDIkAN TK.

TEROR PAEDOFIL
ILUSTRASI: EDI WAHYONO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KRIMINAL

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait menggelar konferensi pers soal kekerasan seksual di JIS, Rabu (16/4). Ia menunjukkan foto tersangka pelaku.
RENGGA SENCAYA/DETIKFOTO

OILEt di Taman Kanak-kanak Jakarta International School (JIS) kini menjadi tempat menakutkan. Tidak hanya bagi siswa, kecemasan juga melanda para orang tua yang kebanyakan berasal dari keluarga kalangan ekspatriat di Jakarta itu. Mereka khawatir anaknya menjadi korban setelah tersiar kabar bahwa seorang siswa sekolah internasional di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, itu menjadi korban kekerasan seksual di toilet.

Siswa yang baru berusia 5 tahun, MAK, diduga menjadi korban kekerasan seksual yang wan atau Awan, dua dilakukan Agun dan Firzia petugas cleaning service di sekolah itu. Kedua pelaku merupakan pegawai alih daya dari perusahaan ISS. Kejadian itu tak hanya membuat geger seantero sekolah. Para orang tua juga langsung menggelar berbagai pertemuan untuk mencari tahu soal horor yang mengancam keamanan anak mereka di sekolah elite tersebut. Anak-anak banyak yang tidak mau kencing di toilet sekolah. Sudah beberapa bulan terakhir mereka ketakutan, kata Bunda, bukan nama sebenarnya, salah satu orang tua siswa, kepada majalah detik, Selasa, 15 April lalu. Sebagian dari mereka tidak menyangka ketatnya penjagaan di sekolah yang memiliki dua lapis pagar dan dilengkapi 400 kamera CCTV itu bisa kecolongan dengan aksi teror paedofil. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad Nuh pun ikut terkejut aksi biadab itu bisa terjadi di sekolah yang memiliki sistem keamanan terbaik dibanding sekolah berkategori favorit lain di Indonesia.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KRIMINAL

Suasana sebuah acara di Jakarta International School.


DOK. JISEDU.OR.ID

Pihak sekolah punya kewajiban melindungi anak didiknya. Apalagi JIS bukan sekolah ecekwarning, tolong linecek. Kita harus berikan dungi anak-anak kita, ujar Nuh. Terbongkarnya kasus kekerasan seksual di TK JIS bermula ketika MAK, bocah blasteran IndonesiaBelanda, menunjukkan perilaku aneh. Dia sudah tak mau lagi berangkat ke sekolah sejak 21 Maret lalu. Sejak pulang dari luar negeri, anak saya selalu minta

tidur sama saya. Kalau tidur suka mengigau seperti orang ketakutan. Stop, dont do that! Go away! tutur TPW, ibunda korban, saat ditemui. Ia semakin cemas ketika MAK sering mengeluh sakit pada bagian anusnya saat mengenakan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KRIMINAL

Kami minta mereka tidak tertutup terhadap penyelidikan dan pengungkapan kasus ini.
Ketua KPAI Asrorun Ni'am.
ARI SAPUTRA/DETIKCOM

celana. Saat buang air kecil, MAK juga selalu memijit-mijit kemaluannya agar tak ada lagi air seninya. Alasannya, supaya tidak kebelet pipis saat di sekolah. Merasa ada yang tidak beres, esok harinya, 22 Maret lalu, TPW membawa anak lelakinya itu ke dokter. Betapa terkejutnya wanita itu ketika dokter menyatakan anak kesayangannya tersebut menderita herpes pada anusnya. Berbagai cara kemudian dilakukan TPW untuk mengorek keterangan dari sang buah hati. Ia bagai disambar petir ketika mendengar penuturan MAK bahwa anaknya itu mengalami kekerasan seksual oleh petugas kebersihan di sekolah. Bahkan anaknya itu mengaku dicabuli bergiliran oleh para pelaku. Dari keterangan sang bocah, TPW mengetahui MAK pertama kali dicabuli dua pelaku pada 15 Maret 2014. Hal itu terjadi saat ia buang air kecil di toilet sekolah. Peristiwa berikutnya diduga terjadi pada 17 Maret 2014. Saat itu, celana MAK sudah berganti sepulang dari sekolah. Kejadian berikutnya diduga ketika MAK mengalami memar di bagian perutnya. Berbekal informasi itulah TPW melapor ke Kepolisian Daerah Metro Jaya pada 24 Maret

2014. Polisi butuh waktu lebih dari sepekan untuk mencokok kedua pelaku. Agun dan Awan, keduanya berusia 24 tahun, ditangkap pada 3 April lalu. Menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, sampai saat ini baru dua pelaku tersebut yang ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Namun pihaknya mencurigai dua orang lagi, A dan Z, yang diduga ikut melakukan kekerasan seksual tersebut. Para pelaku terancam dijerat Pasal 292 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana tentang pencabulan terhadap anak di bawah umur serta UU Perlindungan Anak. Ancaman hukuman maksimal dari kedua undang-undang itu adalah 15 tahun penjara. Beberapa saksi juga sudah diperiksa. Mereka adalah guru, sekuriti, manajemen JIS, hingga orang tua murid. Rikwanto mengimbau para orang tua lainnya untuk segera melapor apabila anaknya terindikasi mengalami kekerasan serupa. Kuasa hukum keluarga MAK, Andi M. Asrun, juga menduga aksi tersebut terjadi sejak Februari 2014, dengan banyak korban lainnya. Yang terungkap baru satu ini. Ada kemungkinan pelaku ini komplotan paedofil, ucap Andi
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KRIMINAL

Penjagaan ketat di pintu gerbang JIS di kawasan Cilandak.


ARI SAPUTRA/DETIKCOM

Tap/kLik UntUk BErkOmEntar

saat ditemui, Selasa, 15 April lalu. Geger kasus pelecehan seksual di JIS juga membuat geram Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Asrorun Niam. Ia pun mendesak JIS segera melakukan evaluasi terhadap para karyawannya, dan tidak berupaya menutup-nutupi kasus ini. Saya tahu, sekolah pasti terpukul oleh kejadian ini. Tetapi kami minta mereka tidak tertutup terhadap penyelidikan dan pengungkapan kasus ini, katanya. Setelah beberapa hari kasus ini bergulir di media, Kepala Sekolah JIS, Tim Carr, akhirnya memberi keterangan singkat kepada wartawan

pada Rabu, 16 April lalu, saat datang ke kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta. Tim didampingi wakilnya, Steve, dan Megumi dari Divisi Sumber Daya Manusia JIS menemui Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini Kemendikbud, Lydia Freyani Hawadi. Tim menyatakan keprihatinan atas kasus yang terjadi di sekolahnya. Mereka berjanji akan bekerja sama dengan pihak terkait untuk menyelesaikan masalah ini. Kami akan terus bekerja sama secara erat dengan Kementerian Pendidikan, kepolisian, dan institusi pemerintahan lain demi tercapainya jalan keluar terbaik, ujarnya. Tapi tak ada keterangan lebih lanjut soal mengapa hal itu bisa terjadi di sekolah bertaraf internasional tersebut. Saat dicecar pertanyaan oleh wartawan, mereka pun bungkam. Di tempat yang sama, Lydia Freyani Hawadi mengatakan, JIS selama ini ternyata tak memiliki izin untuk menyelenggarakan pendidikan taman kanak-kanak. Izin yang dipunyai sekolah itu hanya untuk sekolah dasar sampai sekolah menengah atas. M. RIZAL, MEI AMELIA, INDAH MUTIARA | DEDEN

MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK 2021 - 26 - 27 JANUARI APRIL 2014

KOLOM

AWaS KEkERaSaN SEkSUaL ANak


INTENSiTAS DAN KUALiTAS KASUS TELAH BERADA PADA TiNGKAT MENGERiKAN.
OLEH: ARIST MERDEKa SIRaIT

BIODATA
Nama: Arist Merdeka Sirait Tempat/Tanggal Lahir: Pematang Siantar, Sumatera Utara, 17 Agustus 1960 Istri: Rostymaline Munthe

aSYaRakat di Tanah Air kembali digegerkan oleh kasus kekerasan seksual terhadap anak. Kali ini korbannya seorang murid taman kanak-kanak sebuah sekolah internasional di Jakarta Selatan, yang baru berusia 5 tahun. Sejatinya kasus kekerasan dan pelecehan seksual terhadap anak bukanlah hal baru di masyarakat. Kasus seperti ini kerap terjadi dengan intensitas dan kualitas yang meningkat. Bahkan saat ini tingkatannya sudah pada kategori mengerikan. Betapa tidak, kasus yang dilaporkan ke Komisi Nasional Perlindungan Anakbeberapa kasus tidak terlaporkan karena berbagai alasanjumlahnya terus meningkat dalam tiga tahun terakhir. Pada 2010, misalnya, jumlah laporan kekerasan terhadap anak mencapai 2.046 kasus, dan 42 persen di antaranya merupakan kasus kekerasan seksual. Setahun kemudian, jumlah laporan meningkat menjadi 2.059 kasus, dan

Ayah: Domitian Sirait Ibu: Sonar Maruli Anak:  Debora Sirait  Christine Sirait  Namalo Sirait Pendidikan  SD-SMA di Sumatera Utara  Perguruan tinggi di Jawa  Kursus Alternatif Penyelesaian Masalah Perburuhan, Washington, DC, Amerika Serikat Karier  Aktivis buruh anak-anak, 1981  Mendirikan Yayasan Perlindungan Buruh, 1986  Mendirikan Yayasan Komite Pendidikan Anak Kreatif, 1987  Mendirikan Komisi Nasional Perlindungan Anak bersama Seto Mulyadi, 1998  Sekretaris Jenderal Komisi Nasional Perlindungan Anak, 1998-2010

lebih dari 50 persen berupa kekerasan seksual. Kemudian, tahun berikutnya, jumlah laporan 2.637 kasus, dengan 62 persen di antaranya kasus kekerasan seksual. Pada 2013, jumlah laporan meningkat tajam, yaitu 3.039 kasus. Seperti tahun-tahun sebelumnya, kasus pelecehan dan kekerasan seksual terhadap anak mendominasi laporan. Kekerasan secara seksual wujudnya bermacam-macam, mulai sentuhan yang tidak wajar pada bagian tubuh anak, pemaksaan terhadap anak untuk memegang (maaf) alat kelamin, hingga pemaksaan melakukan hubungan seksual. Ironisnya, pelaku pelecehan adalah orang-orang dekat korban. Mereka antara lain orang tua, paman, saudara tiri, bahkan guru anak-anak korban tersebut. Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab atau pendorong orang melakukan kekerasan terhadap anak, termasuk kekerasan dan pelecehan seksual. Faktor yang berasal dari diri pelaku antara lain kemiskinan atau impitan masalah ekonomi. Ingat, lebih dari 80 persen anak-anak korban kekerasan dan pelecehan seksual berasal dari keluarga tidak mampu. Penyebab lainnya adalah kondisi kejiwaan pelaku yang labil; pola mendidik anak yang salah, yaitu menerapkan hukuman kepada anak yang tidak proporsional; riwayat orang tua yang masa kecilnya juga menjadi korban kekerasan; serta kelainan atau penyimpangan orientasi seksual. Faktor dari dalam tersebut sering kali juga dipicu oleh faktor dari luar, yang bersifat rangsangan, yaitu tayangan pornografi dari media, yang dengan mudah diperoleh. Meski berbagai situs porno telah diblokir, peredaran keping VCD/DVD bajakan yang memuat film-film porno masih bebas beredar. Situs baru yang berisi tayangan porno juga terus bermunculan dengan format dan alamat berbeda, sehingga lolos dari pemblokiran. Bahkan, barubaru ini, ditemukan tayangan porno yang pelakunya adalah anak-anak. Konten tersebut dengan mudah didapatkan oleh anak-anak di telepon seluler dan dijual dengan harga murah. Nah, kembali lagi pada kasus kekerasan seksual yang menimpa murid

 Ketua Komisi Nasional Per-

lindungan Anak, 2010-2014 Penghargaan  Tokoh Pejuang Publik 2013 dari RCTI

taman kanak-kanak sekolah internasional, berdasarkan pengakuan korban, tersangka, dan penyidik kepolisian, diketahui bahwa pelaku mengidap kelainan seks paedofilia. Jumlah kasus kejahatan seksual paedofilia di Indonesia cukup banyak. Tahun lalu setidaknya sepuluh kasus dilaporkan. Saya kira, masih banyak kasus yang tidak dilaporkan karena keluarga korban merasa malu atau mendapatkan ancaman dari pelaku sehingga enggan melaporkannya. Penyimpangan seksual seperti itu sejatinya banyak diidap oleh anggota masyarakat. Memang belum ada penelitian yang pasti untuk mengungkap jumlah penderita kelainan seksual tersebut. Namun kondisi budaya masyarakat di perkotaan dengan impitan masalah ekonomi serta memudarnya nilai-nilai budaya, moral, dan agama menyebabkan orang tercerabut dari akar sosialnya. Akibatnya, kondisi psikologis mereka labil. Mereka mencari kompensasi kepuasan psikologis yang berbeda dari yang ada. Akibatnya, terjadilah penyimpangan seksual, kekerasan, tindakan psikopatik, dan konsumsi narkoba. Hal-hal tersebut akan mudah dilakukan oleh orang yang dalam sejarah hidupnya pernah mengalami kekerasan. Karena itu, orang tua, pemuka masyarakat, guru di sekolah, pejabat di institusi pemerintah, dan swasta perlu mengantisipasi terjadinya potensi kejahatan seksual. Caranya, lakukan seleksi kejiwaan bagi calon karyawan, bahkan karyawan alih daya, yang bekerja di instansi masing-masing. Orang tua dan guru sebaiknya terus berkomunikasi dengan anak-anaknya secara bijak dan

memperhatikan perkembangan psikis maupun fisik mereka. Sebab, tidak sedikit anak korban pelecehan dan kekerasan seksual yang memilih diam atau takut melaporkan. Tapi bahasa tubuh mereka kerap kali tidak bisa menyembunyikannya. Karena itu, pahamilah tanda-tanda anak yang mengalami pelecehan atau kekerasan seksual. Pertama, terjadinya perubahan penampilan, yang biasanya terbuka dan ceria menjadi pemurung. Kedua, anak yang sebelumnya percaya diri menjadi tak percaya diri, pemalu, gampang marah, dan ketakutan berlebihan. Ketiga, menutup diri dari lingkungan sosial dan tidak mau bergaul dengan teman sebaya, bahkan anggota keluarga yang lain. Keempat, apatis, sering mengigau saat tidur, dan susah makan. Kelima, prestasi belajarnya terus merosot. Di sinilah peran guru menjadi penting, yakni memantau dan mendeteksinya, kemudian melaporkannya kepada orang tua anak. Selain mengantisipasi dengan memantau perkembangan lingkungan sekitar oleh masing-masing pihak, cara lain mencegah terjadinya kejahatan ini adalah penegakan hukum yang tegas. Memang, saat ini sudah banyak instrumen hukum yang bisa menjerat pelaku. Tapi penegakannya terkadang kurang maksimal, hukuman maksimal yang seharusnya dijatuhkan ternyata tidak terjadi. Bila ada efek jera, orang akan berpikir ulang untuk melakukan kejahatan itu. Jadi mengantisipasi dengan cara mewaspadai segala kemungkinan terjadinya kejahatan itu di lingkungan serta penegakan hukum yang tegas adalah cara menyelamatkan generasi penerus kita. Sebab, anak-anak adalah penerus pembawa tongkat estafet kelangsungan bangsa dan negara.
*Disarikan dari hasil wawancara dengan Arif Arianto pada Selasa, 15 April 2014.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

GAYA HIDUP

Siapa yang Bau

Ups

BAU bADAN bISA MENGGANGGU RASA PERCAYA DIRI SEKALIGUS MENGGANGGU LINGKUNGAN. YUK, CARI TAHU APA SEbAbNYA.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

GAYA HIDUP

EsEORANG dengan bau badan memang sangat mengganggu lingkungan sekitarnya. Apalagi jika orang itu berada di ruangan berpenyejuk udara (AC), seperti kantor-kantor. Adi, karyawan swasta di Jakarta, mengaku sangat terganggu oleh bau badan seorang teman perempuannya di kantor. Menurut dia, bau badan temannya itu sangat menyengat. Tak cuma saya, banyak teman yang jadi mau muntah, pusing, dan tak bisa makan gara-gara bau itu, ceritanya. Yang bikin Adi heran, teman dengan bau badan itu seakan tak menyadarinya. Dia seakan tidak tahu bau badannya sangat tak enak dan sangat mengganggu. Saking jengkelnya, Adi sempat hampir menyampaikan persoalan ini kepada yang bersangkutan. Namun beberapa teman melarangnya karena takut yang bersangkutan bakal tersinggung. Padahal niat saya baik, supaya bau badannya bisa berkurang dan dia tak jadi

omongan orang, kata Adi.

KELAINAN GEN
Bau badan bisa disebabkan oleh bermacam faktor. Ada yang karena orangnya memang jorok dan jarang mandi. Ada juga yang lantaran dari sononya sudah bau, padahal orang ini rajin mandi. Para ahli menyebut orang dengan bau badan ini mengalami sindrom bau ikan atau istilah medisnya trimetilaminuria (TMAU). Seperti dilansir Reuters pekan lalu, TMAU merupakan gangguan genetik yang sebenarnya cukup langka, hanya terjadi pada 10-15 persen orang. GangguMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

GAYA HIDUP

berlebihan. TMA an ini disebabkan oleh mutasi adalah zat gen FM03. PARA AHLI MENYEBUT yang diproPaul M. Wise, seorang ORANG DENGAN BAU duksi saat peneliti di Monell Chemical BADAN INI MENGALAMI seseorang Senses Center di PhiladelSINDROM BAU IKAN mencerna phia, menyebutkan seseoATAU ISTILAH MEDISNYA makanan rang yang mengalami TRIMETILAMINURIA kaya kolin. gangguan ini meKandungwarisi mutasi gen (TMAU). an ini biasanya FMO3 dari kedua terdapat pada ikan orang tuanya. laut, telur, dan kacangStudi di Inggris memkacangan tertentu, seperti perkirakan 1 persen orang kulit putih mengalami mutasi gen kedelai. Akibatnya, orang dengan trimetilamiFMO3. Di beberapa kelompok etnis, nuria memiliki bau badan yang sangat tajam. Karena itu, para ahli menyarankan orang di antaranya Ekuador dan Papua Nugini, mutasi gen ini ditengarai lebih dengan sindrom ini sebaiknya menjaga pola makannya, termasuk mengurangi makanan tinggi. Kondisi ini menyebabkan dengan kandungan kolin tinggi. Deodoran mungkin tidak akan banyak mempancaran senyawa tri- bantu, tapi para ahli menyarankan penggunaan metilamina sabun dengan derajat keasaman (pH) 5,5 hingga 6,5. (TMA)

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

GAYA HIDUP

STREs
Selain kelainan gen, bau badan dapat disebabkan oleh stres. Ini biasa terjadi pada kaum Hawa. Penelitian pernah membuktikan stres dapat merangsang produksi keringat. Stres rupanya merangsang kelenjar apokrin, kelenjar penghasil keringat, memproduksi lebih banyak keringat tapi dengan kandungan air lebih sedikit. Keringat jenis ini berbeda dengan keringat yang keluar setelah berolahraga atau kepanasan, yang umumnya hanya terdiri atas air dan elektrolit. Nah, keringat akibat stres yang minim air akan menghasilkan bau yang luar biasa tidak sedap ketika bercampur dengan bakteri, lemak, dan protein. Jadi, walau sudah pakai deodoran atau parfum sebanyak dan semahal apa pun, bau keringat yang tidak enak akan tetap tercium. Kalau sudah begini, cara paling efektif adalah mencoba merelaksasi diri. Keringat bercampur bakteri yang menempel pada baju bisa membuat bau makin menjadi-jadi. Jadi, kalau memungkinkan, gantilah baju dengan yang baru. Atau cucilah bagian ketiak dengan air sabun dan beri deodoran lagi untuk mengurangi bau. n
KEN YUNITA

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

GAYA HIDUP

CARA KURANGI BAU BADAN


BERCUKUR
Bau badan lebih berpotensi muncul pada orang-orang yang memiliki banyak bulu, terutama pada ketiak. Sebab, kelenjar apokrin berfungsi melumasi rambut. Jika banyak bulu menempel pada tubuh, kelenjar apokrin tidak dapat menguap, sehingga menempel pada bulu atau rambut. Bakteri punya kesempatan lebih lama untuk memecah protein di kelenjar apokrin sehingga menyebabkan bau tajam.

KURANGI MAKANAN BERBAU TAJAM, PEDAS, DAN DAGING MERAH


Bawang, petai, dan lain-lain dapat menyebabkan bau badan. Sebab, selain melalui urine dan feses, sisa makanan dikeluarkan lewat keringat. Kebanyakan mengkonsumsi daging merah juga bisa menimbulkan bau badan karena kandungan protein yang cukup tinggi dipecah oleh amoniak. Sedangkan makanan pedas akan meningkatkan suhu tubuh, yang dapat memicu produksi keringat lebih banyak.

JAGA KEBERSIHAN
Bau badan yang timbul bukan karena kelainan gen atau stres biasanya akan hilang jika kita selalu menjaga kebersihan tubuh. Mandilah minimal dua kali sehari dengan sabun antibakteri. Gantilah baju setiap kali mandi, termasuk pakaian dalam. Jangan pakai kembali baju yang sudah dikenakan. Bakteri yang menempel pada baju akan membuat keringat jadi benar-benar bau.

PERIKSA KE DOKTER
Jika berbagai hal itu sudah dilakukan tapi bau badan masih ada juga, kunjungilah dokter. Bisa jadi bau badan itu merupakan sinyal adanya penyakit tertentu. Salah satu penyakit yang ditandai bau badan adalah diabetes. Hal ini terjadi karena gula darah kurang terkontrol sehingga terjadi kondisi ketoasidosis, yang menyebabkan bau badan.
MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK 2 - 21 8 DESEMBER - 27 APRIL 2014 2013

WISATA

Sedlec Ossuary,
FOTO-FOTO: THINKSTOCK THINKSTOCK

SERAM-sERAM MENGGODA
INi MENJADi SALAH SATU TEMPAT WiSATA PALiNG MENYERAMKAN Di DUNiA. TAPi BANYAK YANG MAU DATANG, LO.

MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK 17 14 21 - 23 - 27 20 MARET APRIL 2014

WISATA

INGUP. Begitu mungkin kata orang Jawa saat mampir ke Sedlec Ossuary. Maklum saja, seluruh ruangan yang dulunya berfungsi sebagai kapel ini dipenuhi tengkorak manusia. Hii.... Diperkirakan ada sekitar 40 ribu hingga 70 ribu kerangka manusia yang disimpan di bangunan yang terletak di bawah Cemetery Church of All Saints ini. Uniknya, tulang-belulang itu ditata secara artistik, membentuk dekorasi yang terlihat cantik. Bahkan ada banyak sekali perabot gereja yang dibuat dari kerangka manusia. Wow! Karena itulah kapel kecil Katolik Roma ini dikenal sebagai Bone Church. Salah satu peninggalan bersejarah ini menjadi daya tarik Kota Kutna Hora, kota terbesar kedua di Republik Cek, setelah Praha. Kutna Hora berjarak sekitar 70 kilometer arah timur dari Praha. Meski populasinya hanya 21 ribu orang, kota berjulukan Silver City ini menjadi salah satu kota bersejarah paling signifikan dan penting di Republik Cek.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

WISATA

Dalam bahasa Jerman, Kutna Hora disebut Kuttenberg, yang berarti gunung di dug (setelah bijih). Terkenal sebagai kota pertambangan bijih perak dan penyuplai bijih perak terbesar pada abad ke-13 untuk kawasan Eropa. Sayang sekali kejayaan bijih perak itu harus merosot tajam saat krisis melanda pada tahun 1530. Puncaknya pada tahun 1543, dengan ditutupnya zona tambang paling terkenal, Insel. Kerusuhan antarpenambang pada tahun 1494-1496, antitoleransi beragama, kekalahan perang, dan kasus-kasus korupsi disebut-sebut menjadi faktor penyebab hancurnya pertambangan bijih perak di Kutna Hora.

SEJARAH KERANGkA MANUsIA Sejarah tulang-belulang itu berawal saat Raja Otakar II dari Bohemia mengutus Henry, kepala biara dari Cistercian. Henry dikirim dalam misi diplomatik ke Tanah Suci, Yerusalem. Saat meninggalkan Yerusalem, Henry membawa segenggam tanah dari lokasi Yesus disalibkan (Golgota) ke Kutna Hora. Tanah itu lantas ditaburkan ke sebuah area pemakaman di Sedlec. Rumor soal pemakaman bertabur tanah dari lokasi Yesus disalib itu segera menyebar ke seluruh kota. Pemakaman yang dulunya kecil itu langsung terkenal tak hanya di Bohemia, tapi
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

WISATA

juga di seluruh Eropa. Orang-orang saat itu menganggap area pemakaman itu menjadi satu-satunya tempat terbaik untuk menguburkan jenazah. Banyak orang kaya ingin dikubur di sana saat mereka meninggal. Area pemakaman itu bahkan diperluas secara besar-besaran saat epidemi The Black Death terjadi pada abad ke-14. Pada tahun 1318, sekitar 30 ribu orang dikubur di sini. Selama Perang Hussite pada pertengahan

abad ke-15, pemakaman ini juga menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi para korban perang. Akibatnya, area pemakaman semakin penuh sesak. Sekitar tahun 1400, seorang biarawan mendirikan Gereja All Saint bergaya gotik di tengahtengah area pemakaman. Bangunan itu terdiri atas kubah dan kapel di lantai bawah. Kapel itu kemudian menjadi tempat untuk menumpuk tulang-belulang yang dipindahkan dari kuburannya selama proses pembangunMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

WISATA

an. Ada juga yang digali untuk memberi ruang penguburan baru. Proses itu berlangsung hingga tahun 1511. Bahkan, pada tahun itu, seorang biarawan ditugasi menggali dan menyusun kerangka-kerangka manusia, lantas menyusunnya di dalam kapel. Selama ratusan tahun tulang-belulang itu ha-

nya menumpuk begitu saja. Baru pada tahun 1870, kerangka-kerangka itu mulai disusun menjadi berbagai perabot gereja. Tangan dingin pemahat kayu asal Republik Cek, Frantisek Etak, mampu membuat kreasi menarik dari tulang-belulang manusia. Hasil karya Etak menghiasi seluruh sudut gereja. Kreasi paling menarik adalah lampu gantung di tengah-tengah. Hampir seluruh komponen dibuat dari tulang manusia. Dekorasi ini paling banyak dijadikan latar para wisatawan untuk berfoto. Perbaikan terus dilakukan. Pada abad ke-18, sekitar tahun 1903-1710, perancang Jan Santini Aichel mendesain interior kapel, termasuk pintu masuk megah bergaya Baroque Republik. Hmm berani datang ke sini? n
TRAVELER: DIAH ROFIKA | KEN YUNITA

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KULINER

NAMA RESTORAn InI BISA JADI MEnGInGATKAn AnDA PADA TUKAnG SATE LAnGGAnAn. EnAK, MEnGEnYAnGKAn, TAPI AGAK MAHAL.
FOTO-FOTO : GRANDYOS ZAFNA | DETIKFOTO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KULINER

ATAHARI sudah meredup saat saya tiba di restoran di Jalan Sam Ratulangi, Menteng, Jakarta Pusat, ini. Tak banyak pengunjung, paling hanya satu-dua meja terisi. Dari desain ruangannya yang modern, Anda mungkin akan mengira ini restoran dengan

menu-menu Western. Tapi, begitu menengok namanya, Tesate, Anda akan langsung tahu kalau ini restoran tradisional. Di Jakarta, Tesate sudah membuka beberapa cabang. Namun saya memilih mampir ke cabang di Menteng ini karena tertarik pada dekorasinya yang minimalis tapi elegan dan unik. Letaknya yang mojok juga menggoda saya
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KULINER

karena, sambil makan, saya bisa menikmati jalanan Kota Jakarta yang sore itu agak-agak macet. Entah mengapa, pemandangan itu begitu menarik di mata saya. Saya sengaja memilih duduk di beranda yang atapnya sedang dibuka lebar supaya bisa menikmati langit Jakarta yang cerah. Kalau malam hari atau hujan, atap akan ditutup. Dan, meski banyak sekali kendaraan melintas,

saya sama sekali tak merasakan kebisingan. Mungkin karena bangunan restoran ini agak menjorok ke dalam, ya. Meski didominasi desain modern, suasana tradisional, khususnya Jawa, tetap terasa. Salah satunya terlihat dari alat musik gamelan di salah satu sisi ruangan. Menu di Tesate tak hanya didominasi masakan dari Jawa. Ada juga menu-menu makanan khas dari Sulawesi dan Sunda, yang diracik unik sekaligus modern. Sesuai dengan namanya, restoran
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KULINER

Meski didominasi desain modern, namun nuansa tradisional, khususnya Jawa, tetap terasa.
Disajikan di atas hot plate bulat dengan saus kacang yang kental. Tampilannya makin cantik dengan garnish potongan bawang merah dan cabai. Paling enak dimakan bersama nasi putih pulen hangat. Jangan lupa mencampur saus kacang dengan sate agar nikmat. Jika suka, tambahkan kecap manis agar lebih mantap. Seporsi sate enak ini dihargai Rp 56 ribu. Lumayan, ya. Menu kedua yang saya pesan adalah Cumi Telur Bakar. Waktu melihat harganya, saya mikir-mikir karena seporsinya lumayan mahal,
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

berkapasitas 200 tempat duduk ini menyajikan signature menu sate. Ada Sate Ayam Madura, Sate Kambing, Sate Bebek, dan Sate Sapi Makassar. Dan saya tentu tak ingin melewatkan menu sate ini. Saya memilih Sate Ayam Madura, yang konon legendaris itu. Kalau biasanya sate ayam dihidangkan 10 tusuk, porsi yang ini cukup 6 tusuk.

KULINER

Rp 89 ribu. Tapi, karena penasaran, saya pun membelinya. Seporsi terdiri atas enam cumi telur bersama secawan kecil sambal potong. Penampilan ngan kaki-kaki yang cuminya sangat rapi de dimasukkan ke dalam sehingga cumi terlihat gemuk-gemuk. Sebelum dibakar, daging cumi itu dibumbui terlebih dulu. Meski dari luar terlihat sedikit gosong, begitu dibelah, daging cuminya terasa sangat lembut.

Paling enak dimakan bersama nasi putih hangat dengan dicocol sambal potong yang agak pedas. Rasa cumi yang kenyal-kenyal gurih makin nikmat tentunya. Selain dua menu nikmat itu, Tesate menghadirkan menu spesial lainnya, seperti Nasi Liwet, Nasi Tutug, Nasi Tutug Oncom dengan Cumi Goreng, dan Ikan Bakar Dabu-dabu. Di jajaran sayuran ada Gulai Pakis, Oseng-oseng Kecipir, dan Tumis Pucuk Labu. Meski terbuat dari bahan yang murah-meriah, penampilannya sungguh cantik dan mengagumkan.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

KULINER

Selain air putih, saya memesan minuman manis untuk melegakan tenggorokan. Ada Tropical Punch, yang katanya menjadi salah satu favorit di sini. Minuman ini terdiri atas jahe dipadu dengan sirop lemon dengan isi potongan jeruk, jambu merah, dan lime. Minuman seharga Rp 55 ribu ini benar-benar enak sekaligus menyegarkan. Sementara itu, teman saya menjajal Kopyor Orange. Minuman ini juga termasuk Siam dalam jajaran recommended menu. Dari namanya sih terdengar enak. Maka, saya pun tak sungkan meminta izin ke teman saya itu untuk ikut mencicipi

minuman berharga Rp 60 ribu itu. Hmm rasa kelapa kopyornya yang gurih berpadu enak dengan kecutnya jeruk Siam. Untuk makan sore itu, saya merogoh kocek sekitar Rp 250 ribu. Lumayan mahal karena saya hanya pesan dua makanan besar dan dua minuman. Tapi, sekali-sekali, hedon sedikit tak apa, kan? Yang penting enak dan mengenyangkan. Benar, kan? n KEN YUNITA

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

EKSPOR MOBIL SemAKIN MONCeR

EKSPOR MOBIL DARI INDONeSIA TeRUS MeNINGKAT. BeSAR PASAR DALAM NeGeRI MeMIKAT PeMeGANG MeReK MeMBUKA PABRIK DI SINI.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

B
Ini antisipasi seiring dengan meningkatnya ekspor mobil.

ENTUKNYA mirip gedung parkir lima lantai. Gedung yang sedang dibangun di kawasan terminal bongkar-muat mobil di Pelabuhan Tanjung Priok itu dijadwalkan selesai tahun depan. Bangunan ini bakal bisa memuat hampir 5.000 mobil. Pengelola terminal bongkar-muat mobil di Tanjung Priok, PT Indonesia Kendaraan Terminal, memang terus menambah kapasitas mereka. Sampai akhir tahun lalu, fasilitas mereka hanya bisa menampung 6.000 mobil, tapi tahun ini diperluas hingga muat sekitar 10 ribu unit. Jika gedung yang sedang dibangun itu selesai tahun depan, terminal itu bisa sekaligus digunakan hampir 15 ribu mobil. Ini antisipasi seiring dengan meningkatnya ekspor mobil, ujar Bimo Widhiatmoko, Direktur Operasi dan Komersial PT Indonesia Kendaraan Terminal, saat menerima inspeksi Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi pada 7 April lalu. Ekspor mobil memang terus meningkat. Dua

tahun silam, ekspor mobil hanya 125 ribu unit, tahun lalu 170 ribu unit, dan tahun ini diperkirakan tembus 200 ribu unit. Mobil ekspor ini membutuhkan terminal yang makin luas di Tanjung Priok. Dari sisi nilai devisa yang diraup, Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Nus Nuzulia Ishak mengatakan ekspor produk otomotif Indonesia tahun lalu mencapai US$ 4,45 miliar (sekitar Rp 50 triliun). Lebih dari separuhnya, US$ 2,55 miliar, adalah mobil jadi, sedangkan sisanya suku cadang. Trennya terus tumbuh, ucapnya. Meski nilai ekspor lumayan besar, Indonesia mesti bekerja keras karena angka ini masih kalah jauh dari Thailand. Ekspor otomotif dari Bangkok tahun lalu mencapai US$ 25 miliar (lebih dari Rp 250 triliun) dengan porsi suku cadangnya 27 persen. Meski angkanya masih jauh di bawah Thailand, pertumbuhan Indonesia lebih bagus. Dalam 5 tahun terakhir, ekspor mobil dari Indonesia tumbuh hampir 40 persen per tahun. Sedangkan Thailand, pada periode yang sama, hanya tumbuh 20 persen.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

Aktivitas bongkar-muat mobil di terminal mobil Tanjung Priok, Jakarta Utara.


ANTARA FOTO/ZaBUR KaRURU

Untuk mendorong ekspor ini, pemerintah berusaha memikat agar pabrikan bersedia berinvestasi di Indonesia. Dengan begitu, Indonesia akan menjadi basis produksi mobil sejumlah pabrikan tersebut, katanya. Kementerian Perindustrian, Kementerian Keuangan, Kementerian Perdagangan, serta Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) pun sedang membahas kebijakan insentif yang memang bisa mendorong laju ekspor mobil.

Memang ada beberapa hal yang sedang dipertimbangkan, seperti pemberian insentif fiskal dan fasilitas kredit ekspor kepada eksportir, kata Direktur Industri Alat Transportasi Darat Kementerian Perindustrian Soerjono. Cuma, pemerintah masih perlu mematangkan pembahasan ini. Kami tidak ingin insentif yang diberikan ini menjadi tak efektif, tapi justru membuat ekspor semakin bertambah, ujarnya. Paket insentif ini diperlukan karena Indonesia tidak hanya ingin mendorong investasi dari
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

Gaikindo mencatat, pada 2013 penjualan mobil di Indonesia tembus 1,2 juta unit.

principal alias pemilik merek yang sekarang sudah membuka pabrik di Indonesia, tapi juga dari merek lain yang saat ini menjadikan negeri ini hanya sebagai pasar. Produsen otomotif Korea, seperti Hyundai dan Kia, diharapkan juga membuka basis produksi mereka di Indonesia untuk tujuan ekspor, ucap Ishak. Untungnya, investor mulai melihat Indonesia cocok sebagai basis produksi mereka. Soerjono mengatakan salah satu acuan pertumbuhan yang menjadi ukuran para principal bahwa Indonesia layak ekspor adalah tingkat penjualan mobil di Indonesia. Gaikindo mencatat, pada 2013 penjualan mobil di Indonesia tembus 1,2 juta unit. Sedangkan target pada 2014 sebesar 1,3 juta unit. Pertumbuhan tingkat konsumsi mobil di Indonesia tersebut, menurut Soerjono, membuat para principal itu menjadi lebih percaya diri membuka pabrik dan menjadikan negeri ini sebagai basis produksi. Dengan menjadikan Indonesia sebagai basis produksi, mereka akan

mengekspor produk yang dibuat di Indonesia. Yang menjadi masalah, keputusan ekspor itu berada di tangan para pemilik merek. Setiap kebijakan ekspor ditentukan oleh principal mereka dari negara asal pabrikan Honda, yaitu Jepang, serta permintaan pesanan dari negara pengimpor, kata Direktur Pemasaran dan Layanan Pascapenjualan Honda Prospect Motor Jonfis Fandy. Honda saat ini mengekspor seri Freed ke Thailand dan Malaysia. Pabrik mereka sendiri, yang semula berkapasitas 80 ribu unit per tahun, sudah dikembangkan sehingga bisa membuat 200 ribu unit setahun. Selain soal keputusan di tangan eksekutif pemilik merek, Indonesia masih menghadapi masalah infrastruktur untuk menggenjot ekspor. Asisten Kepala Seksi Luar Negeri PT Suzuki Indomobil Motor, Reza Arizenda, meminta pemerintah meningkatkan mutu infrastruktur. Ini agar dapat mendorong aktivitas ekspor, katanya. Seperti Honda, Suzuki terus memperbesar pabrik. Juru bicara PT Suzuki Indomobil Motor, Nurul Wardah, mengatakan selama ini mesin
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

Penjualan mobil di Indonesia yang tinggi, membuat investasi pabrik terus bertambah.
ANTARA FOTO/FB AnGGoRo

Tap/KLIK uNtuK BERKOMENtaR

mobil mereka dibuat di kawasan Cakung, Jakarta Timur. Sedangkan pabrik perakitan dan sasis berada di Bekasi, Jawa Barat. Kami sedang membangun pabrik baru seluas 173 hektare di Cikarang Pusat, ucapnya. Pabrik di Cikarang itu akan meningkatkan kapasitas pabrik dari 180 ribu menjadi 120 ribu

unit per tahun. Pabrik di Cikarang ini memproduksi model Ertiga dan Karimun Wagon. Penambahan kapasitas ini membuat produksi mereka, yang pada 2009 masih 60 ribu unit, menjadi 160 ribu unit pada tahun lalu. n BUDI
ALIMUDDIN | HANS HeNRICUS B.S. ARON | WIJI NURhAYAT | NUR KhOIRI

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

DARI AFRIKA SELATAN SAMPAI KARIBIA


EKSPOR MOBIL TIDAK HANYA Ke SeSAMA NeGARA ASEAN, TAPI JUGA Ke AFRIKA SeLATAN SAMPAI KARIBIA.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

S
Kami melihat ada peluang di pasar ini dan kami garap.

ARAH Geronimo dan John Lloyd Cruz, dua artis paling top Filipina, sekarang sering muncul di televisi negara itu. Mereka tampil untuk mengiklankan salah satu mobil terbaru yang dijual Toyota di negara itu. Mobil itu adalah Toyota Wigo, mobil buatan Indonesia. Meski di kalangan politikus kadang mobil yang disebut Agya ini dijadikan bahan perdebatan politik, disebut biang keladi borosnya subsidi untuk bahan bakar dan menambah kemacetan, mobil kecil ini mulai mendatangkan devisa bagi Indonesia. Mobil itu mulai diekspor. Toyota di Filipina setiap bulan memasang target bisa menjual 500 unit ke pasar. Tidak hanya Filipina yang menjadi sasaran ekspor mobil-mobil Indonesia. Catatan PT Indonesia Kendaraan Terminalanak usaha Pelindo 2 yang mengurusi bongkar-muat mobil untuk ekspor di Pelabuhan Tanjung Priokmenunjukkan bahwa negara-negara yang paling tinggi menyerap mobil Indonesia adalah Arab

Saudi, Thailand, dan Filipina. Di luar negara ini, Indonesia juga mengirim mobil ke Afrika Selatan dan Meksiko. Pabrik PT General Motors Indonesia, misalnya, mengirim MPV Spin ke Thailand dan Filipina, dua negara dengan tingkat kemakmuran tidak beda-beda jauh dengan Indonesia. Sejak berproduksi setahun silam, General Motors Indonesia sudah mengekspor hampir 14 ribu mobil ke dua negara itu. Tentu saja mereka mesti menyesuaikan mobil dengan negara tujuan ekspor. Ekspor ke Thailand dengan setir kanan, sedangkan ke Filipina dengan setir di kiri, ujar Yuniadi H. Hartono, Direktur External Affairs General Motors Indonesia. Di dua negara itu, sebenarnya MPV bukan mobil terlaris, tidak seperti di Indonesia. Tapi, menurut juru bicara General Motors, Maria Sidabutar, permintaan Chevrolet Spin di dua negara itu terus tumbuh. Mereka juga sedang berusaha menjajaki pasar Brunei Darussalam. Kami melihat ada peluang di pasar ini dan kami garap, ujar Maria. Thailand juga menjadi negara sasaran ekspor utama pabrik Nissan di Indonesia. Teddy
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

Petugas memeriksa mobil jenis city car tipe Mirage di pusat distribusi mobil Mitsubishi, Pulomas, Jakarta.
ANTARA FOTO/YUDHI MaHatma

Irawan, Vice President Nissan Motor Indonesia, mengatakan Grand Livina dan Juke hanya diproduksi di Indonesia. Negara mana pun yang mau membeli Juke atau Livina harus memesan ke Indonesia, katanya. Negara sasaran Juke ini terutama Thailand. Kami sekarang ekspor yang gede lagi ke Thailand karena memang permintaan di sana juga tinggi, ujar Teddy. Data Pelindo memperlihatkan bahwa Nissan mengirim 700 Juke per mingguatau lebih dari 2.800 sebulanke luar negeri. Tapi, di luar negara-negara itu, Indonesia juga mengirim mobil ke negara yang kadang kurang terkenal. Asisten Kepala Seksi Luar Negeri PT

Suzuki Indomobil Motor, Reza Arizenda, mengatakan pihaknya setahun mengirim 22 ribu unit. Mobil andalan merekaAPV, Ertiga, dan mobil kecil Karimun Wagon Rdikirim ke Afrika Selatan, Ghana, Qatar, Kuwait, sampai negara Amerika Latin, seperti Cile atau Karibia. Ekspor APV pertama kami ke Pakistan sejak tahun 2005, dalam bentuk completely knocked down, ucapnya. Di sejumlah negara itu, yang dikirim tidak hanya mobil penumpang. Sebagian besar yang ke Timur Tengah mobil pikap dengan model dan mesin yang sama dengan APV, ucapnya. n BUDI ALIMUDDIN | HANS HeNRICUS B.S. ARON | NUR KHOIRI
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

TARGEt PASAR
Arab Saudi serta dua negara ASEANThailand dan Filipinamenjadi pasar terbesar mobil buatan Indonesia. Ke tiga negara itu, total Indonesia mengirim hampir 100 ribu mobil tahun lalu. Arab Saudi bahkan menyerap 43 ribu mobil Indonesia tahun lalu.

1.016 1.879 1.421


PERU MEKsIKO

LIbaNON

KUWaIT

33 RIBU

THaILaND JEPaNG TaIWaN FILIPINa MaLaYsIa

2.720
ARab SaUDI

16 RIBU 1.200 21 RIBU 9.138


SINGaPURa

1.600

ALJaZaIR MEsIR

43 RIBU

1.561
AFRIKa SELaTaN

1.500
OmaN

BRUNEI

7.000

UNI EmIRaT ARab

3.678
YamaN

7.000

1.330

1.056
SUmBER: PT InDEonEsIa KEnDaRaan TERmInaL

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

MENGIKUTI KE MANA MOBIL DIKIRIm


LEBIH DARI 40 PERSEN NIlAI EKSPOR PRODUK OTOMOTIF BERASAl DARI SUKU CADANG. SPARE PART INI DIKIRIM KE NEGARA TUJUAN EKSPOR MOBIl.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

E
Tidak semua suku cadang ini diproduksi sendiri oleh pabrik Suzuki.

MPAT truk kontainer berjajar parkir rapi di Spare Part Center Suzuki Indonesia, Bekasi, Jawa Barat, Selasa, 15 April. Sejumlah pekerja mondarmandir menggunakan forkliftmobil pemindah barangmemasukkan kardus-kardus suku cadang ke dalam peti-peti kemas itu. Keempat mobil tersebut sedang menunggu kontainer penuh memuat spare part yang akan kami kirim ke Tanjung Priok, ucap Ign Ratrianto, Kepala Suku Cadang PT Suzuki Indomobil Motor. Dari Tanjung Priok, suku cadang itu akan diekspor. Selain produk jadi, Indonesia memang mengekspor suku cadang otomotif. Malah, menurut Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Nus Nuzulia Ishak, tahun lalu Indonesia mengirim suku cadang senilai sekitar US$ 1,9 miliar (sekitar Rp 20 triliun) ke luar negeri. Angka ini sekitar 42 persen dari keseluruhan nilai ekspor produk otomotif Indonesia. Pemerintah melihat pabrikan mobil di Indonesia belum begitu berkonsentrasi pada ekspor suku cadang. Direktur Industri Alat Transportasi Darat Kementerian Perindustrian Soerjono

mengatakan, seperti ekspor mobil, ekspor suku cadang bergantung pada keputusan masingmasing principal. Menurut dia, selama ini para principal memang masih memprioritaskan ekspor mobil karena memang Indonesia menjadi production base bagi mobil-mobil yang ditujukan untuk ekspor. Namun pemerintah telah meminta para produsen tidak hanya berpikir memproduksi mobil, tapi juga menyiapkan pula pabrik-pabrik pembuatan komponen. Kami sedang berdialog dengan Kementerian Perdagangan agar bisa mencari cara untuk mendorong para produsen juga berminat mendirikan pabrik komponen yang juga berorientasi ekspor, ujar Soerjono. Dibanding untuk konsumsi dalam negeri, ekspor otomotif ini masih terlalu kecil. Nilai ekspor suku cadang mobil Suzuki, misalnya, setahun hanya sekitar Rp 58 miliar. Sedangkan (penjualan) di dalam negeri mencapai Rp 1,5 triliun, kata Anto. Tidak semua suku cadang ini diproduksi sendiri oleh pabrik Suzuki. Sebagian datang dari pemasok mereka. Anto mengatakan setidaknya
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

SUZUKI.CO.ID

ada 130 vendor pemasok suku cadang, mulai busi, wiper, hingga kaca dan kaca film. Suku cadang yang diekspor ini mengikuti tipe mobil yang dikirim. Karena andalan ekspor Suzuki adalah APV, suku cadang minibus ini pulalah yang banyak dikirim ke luar negeri. Negara tujuannya mulai Afrika Selatan, Ghana, Pakistan, Kuwait, sampai Fiji. Sedangkan suku cadang Ertiga, karena ekspor baru ke Thailand, hanya dikirim ke Negeri Gajah Putih. Brunei bakal menjadi negara berikutnya karena mereka sedang menjajaki penjualan MPV laris Suzuki itu ke negara kaya

minyak dan gas tersebut. Langkah yang sama dilakukan Honda. Mereka mengekspor suku cadang ke negara tempat mereka mengekspor mobil. Mobil Honda yang diekspor adalah tipe Freed ke sejumlah negara ASEAN. Direktur Pemasaran dan Layanan Pascapenjualan Honda Prospect Motor Jonfis Fandy mengatakan Honda mengekspor Freed karena merupakan salah satu basis produksi Honda Freed. Salah satu negara tujuan ekspor suku cadang adalah Thailand, sesuai ekspor Freed, ucapnya. n BUDI AlIMUDDIN | HANS HENRICUS B.S. ARON
| NUR KHOIRI

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

EKONOMI EKSPOR MOBIL

JAGOAN EKSPOR
Toyota masih menjadi merek mobil yang paling banyak memberikan devisa kepada Indonesia. Tahun lalu sekitar 100 ribu mobil Toyota dikirim ke seluruh pelosok dunia dari pabrik di Indonesia. Tapi bukan berarti merek lain tidak mengekspor dari Indonesia. Nissan, misalnya, mengirim cukup banyak model trendi Juke.

37RiBU
UNIT

46 RiBU
UNIT

UNIT

19 RiBU

17 RiBU
UNIT

7.000
UNIT

TOYOtA AVANZA

TOYOtA FORtUNER

TOYOtA INNOVA

DAiHAtSU GRAN MAX

NiSSAN JUKE (KUARtAL I 2014)

15RiBU
UNIT

910
UNIT

1.200
UNIT

912
UNIT

1.813
UNIT

SUZUKi APV

CHEVROLEt SpiN (KUARtAL I 2014)

HONdA FREEd (KUARtAL I 2014)

NiSSAN GRANd LiViNA (KUARtAL I 2014)

TOYOtA AgYA (KUARtAL I 2014)


MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SUMBER: PT INDEONEsIa KENDaRaaN TERMINaL

BISNIS

MANUVER PELNI HADApI PESAWAT MURAh


MASKAPAI PENERBANGAN mURAH mENGHAJAR PENDAPATAN PELNI. MEREKA mEmODIFIKASI KAPAL PENUmPANG SEHINGGA SEBAGIAN DEK BISA UNTUK mENGANGKUT BARANG.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Penumpang kapal antre memasuki kapal Pelni di Ambon, Maluku, beberapa waktu lalu. Jumlah penumpang kapal Pelni terus turun.
IZAAC MULYAWAN/ANTARA FOTO

ASANUDDIN berdiri bersedekap memandangi sejumlah truk ekspedisinya yang sedang dimuati karungkarung berisi pakaian jadi di sekitar Pasar Tanah Abang, Jakarta Barat. Baju milik para pedagang rekanannya itu mesti dikirim dengan selamat dan tepat waktu ke kawasan timur Indonesia, seperti Papua dan Makassar. Truk itu, tentu saja, tidak akan berjalan sendiri menyeberangi laut sampai Makassar dengan feri seperti angkutan rute Bali atau Sumatera.

Mereka akan membawa tumpukan pakaian itu sampai Pelabuhan Tanjung Priok. Setelah itu dipindahkan ke kapal Gunung Ceremai milik PT Pelni, ucapnya pada Selasa, 15 April. Gunung Ceremai bukanlah kapal barang, apalagi kapal peti kemas. Kapal dengan nama gunung iniseperti nama kapal-kapal Pelni lain adalah kapal penumpang. Istilahnya, Gunung Ceremai itu serupa bus, bukan truk. Tapi kapal penumpang ini sudah dimodifikasi sehingga bisa mengangkut cukup banyak barang. Selain
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Kegiatan di Bandara Mutiara, Palu, Sulawesi Tengah. Maskapai penerbangan murah membuat sebagian penumpang kapal Pelni beralih moda angkutan.
MoHAmAD HAmZAH/ANTARA FOTO

Ceremai, Pelni sudah memodifikasi satu kapal lain, yakni Dobonsolo, sehingga bisa menjadi kombi, kapal barang sekaligus penumpang. Langkah mengubah kapal agar juga bisa mengangkut barang ini dilakukan Pelni karena jumlah penumpang terus menurun. Kepala Divisi Public Service Obligation PT Pelni, Didik Dwi Prasetio, mengatakan jumlah penumpang

mereka turun dalam 10 tahun terakhir. (Ini) karena agresifnya bisnis pesawat terbang bertarif murah, dari Bandara Soekarno-Hatta ke sejumlah kota-kota besar di Indonesia, kata Didik. Tarif pesawat ini tidak berbeda jauh dengan tarif kapal Pelni untuk rute yang sama. Sampai saat maskapai penerbangan murah mulai populer, pada sekitar 2004, Pelni masih
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Mereka sekarang lebih memilih memakai pesawat terbang, yang ongkosnya tak jauh berbeda dengan kami, dengan efisiensi waktu yang jauh meninggalkan kami.

bisa mendapatkan setidaknya 8 juta penumpang setahun. Sejak 5 tahun lalu, penumpang terus menurun jumlahnya, katanya. Hingga akhir 2013, tinggal 4,8 juta penumpang. Tentu saja penumpang yang tinggal sekitar separuhnya itu bisa menghancurkan Pelni. Walaupun pemerintah memberi subsidi kepada PT Pelni tahun ini sebesar Rp 872 miliarnaik dari tahun lalu sebsear Rp 726 miliartetap saja mereka tekor. Karena itu, Pelni tidak diam saja melihat para penumpangnya lepas dari genggaman. Mereka membentuk tim kajian independen. Hasilnya, mereka menemukan bahwa separuh penumpang di zaman jaya Pelni adalah kelompok kelas menengah. Mereka pengusaha, pelajar, dan orang yang bepergian dengan kapal laut. Mereka sekarang lebih memilih memakai pesawat terbang, yang ongkosnya tak jauh berbeda dengan kami, dengan efisiensi waktu

yang jauh meninggalkan kami, katanya. Sekarang, sisa penumpang yang sekitar 4-5 juta orang yang masih setia dengan kapal Pelni adalah para pedagang atau ekspeditor kecilkecilan antarpulau. Merekalah penumpang kami, ucapnya. Pasar pengusaha ekspedisi ini mereka seriusi, dan Pelni pun mulai mengubah kapal sehingga bisa memuat barang lebih banyak. Dua kapal yang sudah dimodifikasi adalah Dobonsolo dan Ceremai. Dengan biaya modifikasi sekitar Rp 100 miliar, dek bawah kapal ini sekarang dimuati sepeda motor, mobil, truk, sampai barang kemasan lain. Memang Pelni harus mengubah sistem bisnisnya, ucapnya. Dua kapal ini menjadi awal. Kapal-kapal lain Pelni juga akan diubah seperti Ceremai dan Dobonsolo. Hanya, pembiayaan kapal lain diusahakan lewat investor. Investor akan mengucurkan dana untuk modifikasi kapal. Nantinya, profit dari kegiatan mengangkut barang itu akan dibagi dengan investor, katanya. Setelah kapal-kapal Pelni selesai dimodifikasi, penumpang akan berkurang dan kapalnya akan lebih banyak membawa muatan. Targetnya,
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Penumpang kapal antre memasuki kapal Pelni di Tanjung Priok. Jumlah penumpang yang turun membuat Pelni mengubah sebagian kapal sehingga bisa memuat barang lebih banyak.
ARI SAPUtRA/DEtIKCom

kata dia, di tahun 2018, PT Pelni akan mengangkut barang 70 persen lebih banyak dari orang. Pelni juga sudah berancang-ancang membuat rute-rute yang ramai untuk kapal yang sudah dimodifikasi ini. Yang jelas, fokusnya adalah wilayah timur Indonesia, yang terpisah-pisah dalam banyak pulau, bukan barat. Wilayah Sumatera jalan daratnya termasuk sudah cukup bagus, sehingga pengusaha ekspedisi lebih

memilih memakai truk, kata Didik. Di rute-rute ini sebenarnya sudah ada sejumlah perusahaan perkapalan yang siap membawa muatan. Tapi pengusaha ekspedisi pelanggan Pelni, seperti Hasanuddin, lebih senang dengan kapal penumpang ini. Padahal ia menyebut tarifnya lebih mahal sekitar 50 persen. Alasannya, lebih tepat waktu. Walaupun ongkosnya lebih mahal, Pelni sangat tepat waktu, ucapnya.
BUDI ALIMUDDIN | NUR KHOIRI

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

MEmOTONG PORSI RUmAH

PRODUKSI
STAsIUN TELEVIsI ANTV sUKsEs MELEPAs sAHAM KE BURsA. ACARA BUATAN sENDIRI BAKAL DINAIKKAN UNTUK MENDONGKRAK LABA.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Erick Thohir, Anindya Bakrie, serta Direktur Bursa Efek Indonesia Ito Warsito saat peluncuran saham perdana induk ANTV.
RACHMAN HARYANTO/DETIK FOTO

DA yang berbeda di Bursa Efek Jumat, 11 April lalu. Jakarta pada Sejumlah pembawa acara televisi ANTV muncul di sana dan menebar senyum. Hari itu induk stasiun televisi tempat mereka bekerja, PT Intermedia Capital, melepas saham ke bursa. Senyum para bintang ini agaknya membawa keberuntungan. Pagi itu, ANTV melepas saham dengan harga Rp 1.380 per lembar saham. Hanya selang beberapa jam, saham itu terus me-

lonjak bahkan mencapai Rp 1.550 per lembar. Di pekan berikutnya, saham bahkan diperdagangkan di atas Rp 1.600 per lembar. Presiden Komisaris Intermedia, Anindya Novyan Bakrie, pun tak berhenti tersenyum lebar seperti para pembawa acara di gedung bursa. Anda bisa lihat kan, sahamnya naik, ujar Anindya sangat puas. Meski hanya melepas 10 persen sahamtidak 15 persen seperti rencana semulaperusahaan di bawah Grup Bakrie ini bisa mendapatkan Rp 541 miliar
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Trofi Piala Dunia saat dibawa ke Jakarta. Acara Piala Dunia bakal menjadi tambang uang ANTV.
DOK. DETIKCOM

dari para investor. Kenaikan harga saham ini membuat lega karena, tidak bisa dimungkiri, dalam sekitar lima tahun terakhir ini saham-saham Grup Bakrie di bursa mendapat sentimen kurang positif. Hal ini bisa saja membuat Intermedia Capital terkena sentimen negatif, kata Reza Priyambada, Kepala Riset Trust Securities. Padahal sebenarnya kinerja Intermedia sendiri cukup baik.

Kinerja Intermedia memang bergerak lumayan. Pertumbuhan laba kotorsebelum dikurangi biaya bunga pinjaman, penyusutan nilai, dan angsuran atau istilah teknisnya EBITDAtahun lalu naik 64 persen menjadi Rp 280 miliar. Untuk mendorong kinerja ini, salah satu yang dijanjikan stasiun televisi ini adalah menaikkan porsi acara buatan sendiri dan mengurangi acara yang dibeli dari rumah produksi atau studio film. Stasiun televisi memang bisa memilih dua strategi besar: pertama membeli acara yang biasanya meraup penonton banyak tapi mahalseperti sinetron. Modalnya memang besar, tapi pemasukan relatif terjamin. Pilihan kedua, membuat acara sendiri meski, mungkin, penontonnya tidak terjamin seperti sinetron, tapi biayanya jauh lebih kecil sehingga keuntungan bisa besar. Langkah kedua ini diambil oleh ANTV. Saat ini porsi acara buatan sendiri di ANTV mencapai 68 persen. Program andalan merekaseperti Campur-Campur, Catatan Si Olga, Super Deal, dan Pesbukeradalah hasil kerja awak ANTV sendiri, bukan hasil besutMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Erick Thohir, Direktur Utama Intermedia Capital


WIDODO S. JUsUf/ANTARA FOTO

an produser di rumah-rumah produksi dari luar yang lebih mahal. Tapi mereka tidak puas dengan porsi program in-house sebanyak itu. Mereka masih berusaha mendongkrak porsi acara sendiri. Tahun ini, kami menargetkan produksi in-house ANTV meningkat sampai 75 persen sehingga biaya produksi semakin efisien, kata Direktur Utama Intermedia Capital, Erick Thohir.

Anggota keluarga Thohir ini menjadi eksekutif puncak di sini karena perusahaannya, PT Trinugraha Thohir Media, menjadi pemegang saham minoritas PT Visi Media Asia. Sedangkan Visi Media adalah induk Intermedia. Erick mengatakan, selain dianggap bisa memaksimalkan margin laba, produksi in-house akan memudahkan perusahaan mengendalikan mutu produksi. Selain itu, menyesuaikan diri dengan permintaan konsumen, katanya. Meski mengandalkan program buatan sendiri, acara yang hampir dipastikan bakal menghasilkan pemasukan besar tahun ini bukan produksi sendiri. ANTV akan menjadi stasiun yang menyiarkan Piala Dunia Sepak Bola di Brasil pada Juni-Juli mendatang. Jumlah penonton acara Piala Dunia, yang akan berlangsung pada dini hari di Indonesia, mungkin akan bertambah karena bersamaan dengan Ramadan. Di bulan puasa itu sebagian besar warga Indonesia bangun malam untuk sahur. Erick memperkirakan total rating pada jam sahur akan meningkat dari biasanya 1,9 persen menjadi 11 persen karena Piala Dunia. Jumlah
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

Bayangan pekerja melintasi monitor pergerakan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta.
WIDODO S. JUsUf/ANTARA FOTO

penonton saat Ramadan bisa naik 700 persen karena World Cup dan bisa menghasilkan mayoritas income, kata pemilik klub sepak bola top Eropa Inter Milan itu. Yang juga menarik bagi investor saham, selain kinerja ANTV yang naik, dana hasil penjualan saham perdana tidak digunakan untuk ekspan-

si. Ekspansi memang baik, tapi bisa membuat Intermedia malah kemudian berutang. Analis MNC Securities, Reza Nugraha, mengatakan, (Utang untuk ekspansi) justru akan menekan target laba bersih. Ia mengatakan bisnis media memang menarik. Cuma investor akan melihat siapa yang ada di belakangnya, kata Reza. Dalam beberapa tahun terakhir, pemilik Intermedia, Grup Bakrie, memang mendapat masalah utang yang cukup berat. Mereka bahkan mesti melepas sejumlah ruas tol. Mereka juga melego separuh kepemilikan mereka di perusahaan tambang Bumi Plc sebelum akhirnya benar-benar dilepas. Itu sebabnya, menurut Reza, investor senang Intermedia tidak menjanjikan ekspansi. Induk ANTV itu menyatakan sebagian besar dana hasil penjualan saham itu untuk membangun studio, gedung, serta membeli peralatan lain, bukan ekspansi. Sedangkan sisanya untuk melunasi utang ke induk usaha, PT Visi Media Asia. Pembayaran ini bisa mengurangi utang ke induk dari Rp 300 miliar menjadi hanya Rp 58 miliar pada September mendatang.
HANS HENRICUS B.S. ARON | NUR KHOIRI
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

BISNIS

StRUKtUR KEpEmILIKAN ANtv


PT PT B Ba ak

Global Vent e i pit kr rie Ca al In u

dan ra onesia d

Trinugrah T P

hohir Me T a

4%

56%

Masyar

33%

at ak

dia

99%

PT VISI MEDIA ASIA


99%
PT Lativi Mediakarya (Stasiun televisi TV One)

99%
PT Viva Media Baru (Portal berita, dulu PT Viva News Indonesia)

PT Intermedia Capital

90%

10% Masyarakat
PT Cakrawala Andalas Televisi (Stasiun televisi ANTV)
SUMBER: LAPORAN TAHUNAN 2013 VIsI MEDIA AsIA | PROsPEKTUs INTERMEDIA CAPITAL

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

MAESTRO
WALDJINAH, 68 tahun, membaktikan hidupnya sepe-

SELINGAN

SEJATI
nuh hati untuk keroncong. Ia menekuni jenis musik ini sejak usia 12 tahun, dan masih produktif di usia senja meski kondisi fisik tak lagi prima. Waldjinah tipikal maestro sejati. Ia menyanyi di panggung festival, studio rekaman, ruang hajatan, hingga medan perang. Toh, ia tak pelit berbagi. Bertahun-tahun di garasi rumahnya, puluhan anak dan remaja berguru padanya. Demi regenerasi.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

MELANGLANG BUANA
DENdANGKAN KERONCONG
BERCITA-CITA MENJADI GURU, WALDJINAH MENJELMA SEBAGAI MAESTRO KERONCONG DAN LANGGAM JAwA. KEMAMPUAN OLAH VOKALNYA TAK TERTANDINGI.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

ALANG kekek mencok neng tenggok/ Mabur maneh mencok nang pari/ Aja ngenyek karo wong wedok/ Yen ditinggal lungo setengah mati. (Walang kekek hinggap di bakul/ Terbang lagi hinggap di padi/ jangan melecehkan perempuan/ kalau ditinggal pergi, rasanya setengah mati.) Syair itu biasa didendangkan Waldjinah dengan nada melengking syahdu dan mendayudayu. Meski terkesan sederhana, syair lagu itu berisi sindiran jenaka yang sarat makna. Lagu Walang Kekek, yang mencuatkan nama Waldjinah sebagai pencipta sekaligus penyanyi keroncong dan langgam Jawa, diciptakan pada 1968. Saya menciptakannya di atas kereta Bima menuju

Jakarta, ujar nenek tujuh cucu dan satu cicit itu saat ditemui majalah detik, Jumat, 11 April. Kala itu, ia melanjutkan, dirinya mendapat undangan manggung di Hotel Indonesia. Di kereta, Waldjinah bertemu dengan Suyoso dan menawarinya melakukan rekaman lagu-lagu keroncong di studio miliknya. Saking girangnya dengan tawaran itu, ia pun tak bisa tidur sepanjang perjalanan. Ia berusaha menciptakan lagu baru. Jadilah syair Walang Kekek yang legendaris itu. Lagunya sendiri merupakan lagu dolanan Jawa. Itu ekspresi saya pribadi sebagai seorang perempuan. Bahwa perempuan tak layak diremehkan perannya, apalagi direndahkan martabatnya. Tanpa peran perempuan, kehidupan tidak akan berjalan baik, tutur perempuan kelahiran Surakarta, 7 November 1945, itu. Walang Kekek menjadi hit dan kerap diputar di radio-radio. Bahkan, pada awal 1970-an, lagu itu menjadi semacam pertanda mimpi masyarakat kere untuk menjadi orang kaya secara instan segera diumumkan. Ya, lagu itu menjadi pembuka di RRI untuk pengundian kupon judi resmi, Nasional Lotre alias Nalo. Meskipun
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN yang di kemudian hari dikenal sebagai Kapolri yang legendaris. Sepanjang lebih dari 55 tahun berkarier sebagai penyanyi keroncong dan langgam Jawa, Waldjinah mengaku cuma menciptakan dua lagu, yakni Walang Kekek dan Tepa Tuladha. Selebihnya, ia biasa menyanyikan lagu-lagu karya orang lain. Meskipun begitu, tak sembarang pencipta yang karyanya dia nyanyikan. Ada lima pencipta lagu favorit Waldjinah, yaitu Gesang, Andjar Any, Waluyo, Darmanto, dan Ismanto. Masing-masing punya karakter karya yang berbeda-beda namun punya kekuatan yang, menurutnya, sangat menonjol. Karyakarya mereka juga menunjukkan kecerdasan, kesantunan, dan bermartabat. Saya sampai sekarang tidak bisa menerima lagu-lagu yang menggunakan syair-syair vulgar, ujar peraih Lifetime Achievement 2013 dari Anugerah Musik Indonesia itu.
lll

saya tidak mendapat bayaran apa-apa dari penggunaan lagu, he-he-he.... Hal lain yang tak terlupakan saat proses rekaman, ia melanjutkan, adalah keber adaan seorang perwira polisi, yang kala itu dipanggil sebagai Pak Epot. Dia kebetulan sedang bertamu ke kediaman Suyoso. Pak Epot adalah nama panggilan akrab Hoegeng Iman Santoso,

Lahir sebagai anak bungsu dari keluarga buruh batik, Wirjo Rahardjo dan Kamini, nama
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN Waldjinah disematkan karena dia dilahirkan di bulan Syawal (Wal) pada tahun Je ( ji) dan sebagai anak nomor sejinah (ke-10). Waldjinah cilik sebetulnya bercita-cita menjadi guru. Tapi karena sangat menyukai pelajaran kesenian oleh para gurunya ia sering diikutkan dalam lomba kesenian. Saya pernah menjadi juara nembang macapat (tembang puisi Jawa tradisional) tingkat Surakarta, ujarnya. Namun bakat menyanyi keroncong pertama kali diketahui oleh kakaknya, Munadi. Sang kakak itulah yang sering mengajaknya berlatih di beberapa sanggar di Solo. Tentu hal itu dilakukan secara sembunyi-sembunyi. Orang tua saya tidak setuju saya berlatih nyanyi. Karena itu, kalau mau latihan, sering kali (saya) melompat lewat jendela kamar, he-he-he..., kata Waldjinah. Jauh sebelum para musikus di Tanah Air go international, Waldjinah telah melanglang buana. Manggung dari satu negara ke negara lainnya, mendendangkan Walang Kekek, Jangkrik Genggong, dan tembang-tembang lainnya dalam irama keroncong. Di Suriname, Belanda, Jepang, Hong Kong, Malaysia, dan Yunani, nama Waldjinah cukup populer. Di Suriname, aku diperlakukan kayak presiden, kenangnya suatu ketika. Sejak dia turun dari pesawat sampai ke tempat penginapan, warga setempat menyambutnya dengan gempita. Berkolaborasi dengan musikus asing melengkapi karier go international Waldjinah. Ia pernah bekerja sama dengan musikus dari Italia, Australia, Jepang, dan terakhir dengan James Chu dari Hong Kong. Awal Maret lalu, keduanya merilis album baru bertajuk Keroncong Nova, yang digarapnya sejak pertengahan 2013. Ada 10 lagu pop yang diaransemen ulang oleh James, yang dikenal sebagai pemain Hawaiian guitar, itu, menjadi irama keroncong, yakni Antara Benci dan Rindu (Obbie Messakh), Jangan Ditanya (Ismail Marzuki), Terlambat Sudah (Benny Panjaitan), Usah Kau Harap Lagi (Charles Hutagalung), Mengapa Harus Jumpa (Bartje Van Houten), Layu SebeMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN waii. Karena itu, James, yang melalui masa kecilnya di Banyuwangi, menyebut album ini bukan aliran keroncong Solo, Kediri, atau Betawi, Ini keroncong Indonesia, he-he-he..., Tentu tak ada vokal melengking Waldjinah seperti 15 tahun lalu saat mendendangkan lagu Serasa bersama Chrisye. Meski begitu, untuk usia mendekati 70 tahun, suaranya masih empuk dan merdu. Juga kenes khas Waldjinah. Tak mengherankan bila para penyanyi keroncong generasi berikutnya masih menjadikan Waldjinah sebagai satu-satunya sumber ins pirasi dan panutan. Menurut pencipta lagu keroncong Joko Priyono alias Koko Thole, penguasaan teknik cengkok, gregel, embat, dan elu yang dimiliki Waldjinah belum ada yang bisa menandingi. Penyanyi sekelas Sundari Soekotjo pun belum semumpuni Eyang Waldjinah, ujar pencipta lagu terbaik Anugerah Musik Indonesia 2013 itu. Tak cuma dari segi teknik bernyanyi, penampilan di panggung dan keseharian Waldjinah juga menjadi panutan. Sundari, yang semula berlatih lagu pop, pun banting setir ke keronMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

lum Berkembang (A. Riyanto), Mulanya Biasa Saja (Pance Pondaag), Tanpamu (Is Haryanto), Setulus Hatiku Semurni Cintaku (Is Haryanto), dan Kerinduan (Pance Pondaag). Aku sengaja memilih lagu-lagu itu karena pernah hit di era 1980-an dan 1990-an. Selain itu, ya semoga pangsa pasarnya bisa lebih luas, ujar James, saat dihubungi via telepon, Kamis, 17 April. Ia sengaja menambahkan bunyi saksofon, drum, biola elektrik, dan tentu saja gitar Ha-

SELINGAN alias Indra Utami Tamsir. Setelah mencoba aliran pop dan dangdut, akhirnya ia mengaku tak kuasa menisbikan pesona Waldjinah. Ia pun berguru langsung kepada sang maestro ketika usianya sudah menginjak 34 tahun. Hasilnya, pada 2012 ia menelurkan dua album keroncong. Langgam Jawa keroncong Pengantin Agung yang diciptakan Joko Priyono alias Koko Thole dan Nggayuh Katresnan ciptaan Budi L. itu mendapatkan4 nominasi dalam event Anugerah Musik Indonesia untuk kategori artis solo, penata musik, produksi, dan karya cipta terbaik. Namun baru pada 2013, lewat album Nggayuh Katresnan, ia mendapatkan predikat Artis Solo Keroncong Terbaik. Album itu pun mendapatkan nominasi pada karya cipta dan penata musik terbaik. Itu semua berkat inspirasi dan dorongan beliau untuk terus menyanyi keroncong, kata Indra, yang juga pengusaha katering dan pemandu acara adat Jawa, nasional, dan internasional itu.
lll

cong lantaran terpikat penampilan Waldjinah di TVRI. Saya melihat penampilan Bu Waldjinah berkebaya dan bersanggul itu kok sepertinya anggun sekali. Saya bilang ke Bapak, Saya mau jadi penyanyi seperti itu saja, kata Sundari, yang senantiasa berkebaya dan bersanggul setiap kali tampil menyanyi keroncong. Begitu juga dengan Dewi Sri Utaminingsih

Meskipun kehadiran musik keroncong lebih dulu dikenal di Tanah Air ketimbang jazz dan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN aliran musik lainnya, Sundari maupun Indra mengakui perkembangan keroncong tertinggal jauh. Hal ini antara lain karena positioning keroncong langgam yang dicitrakan hanya untuk orang tua atau kaum pensiunan. Untuk memperbaiki citra, Indra mengusulkan agar hotel-hotel bintang sesekali menampilkan irama keroncong, bukan cuma instrumentalia Barat. Pada Agustus 2013, ia sengaja menggelar konser keroncong yang turut menampilkan Waldjinah dan Mus Mulyadi di Hotel Sultan. Harapannya untuk menaikkan kasta, kata perempuan kelahiran Blora, 16 Juli 1974, itu. Selain itu, Sundari menambahkan, televisi sepatutnya berperan aktif dalam membangkitkan minat masyarakat terhadap keroncong. Hal itu antara lain bisa ditempuh dengan ajang pencarian bakat atau festival lainnya. Selama ini, sulit sekali keroncong bisa tampil di televisi, kecuali di TVRI, ujarnya. Sebagai maestro yang tersisa, Waldjinah, pun menyadari betul posisi musik keroncong di negeri ini. Karena itu, sejak 2010, ia turun gunung dengan memprakarsai festival musik keroncong di Solo. Sedangkan untuk regenerasi, ia mewakafkan garasi di rumahnya untuk tempat berlatih keroncong tanpa memungut bayaran. Pesertanya para pelajar dari tingkat SD hingga SMA. Ada anak sopir bus, anak tukang becak, dan lainnya. Bahkan pelajar asing dari Australia, Jepang, dan Prancis ada yang datang berguru kepadanya. Dian Mita adalah salah satu murid Waldjinah. Pada 2012, ia menjadi juara I menyanyi keroncong tingkat nasional. Nama yang telah lebih dulu kondang adalah kakak-adik Sruti Respati dan Endah Laras. Satu hal senantiasa ditekankan kepada para muridnya, yaitu menciptakan gaya bernyanyi khas masing-masing. Jangan cuma ingin menyanyi seperti Waldjinah. Saya lihat sekarang Endah Laras mulai menemukan dirinya sendiri dalam bernyanyi, ujarnya. Waldjinah telah membuktikan, dengan menyanyikan lagu keroncong dan langgam Jawa, dirinya bisa go international. Kehidupan ekonomi keluarganya pun tergolong mapan. n MUCHUS BUDI RAHAYU | SUDRAJAT

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014 MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

SETIA PADA SUAMI, TOLAK NIKAH SIRI


SEBAGAI PEREMPUAN, WALDJINAH TAK INGIN DIREMEHKAN, APALAGI HANYA DIJADIKAN OBYEK.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

Keluarga besar Waldjinah


DOK. KELUARGA

ALDJINAH bolehlah disebut figur seniman sempurna. Penampilannya di atas panggung mempesona penggemarnya di seantero Nusantara hingga mancanegara. Kehidupan rumah tangga yang dijalani sejak usia belia pun jauh dari cela. Ia bersua sang suami, Sulis Mulyobudi Puspopranoto, saat sedang berlatih dengan sebu-

ah kelompok keroncong di sebuah kampung di Solo. Kebetulan, saat itu Sulis, yang putra Wedana di Pekalongan, juga tengah belajar menyanyi keroncong. Dari situlah benih cinta tertanam. Perkenalan yang berkembang menjadi pertemanan itu berakhir di pelaminan. Karena itu, masing-masing bisa memahami bagaimana kehidupan panggung musik. Semula, keluarga Mas Sulis tentu saja keMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN an rumah tangganya berjalan bahagia. Hampir setiap tahun saya melahirkan anak, he-he-he..., ujarnya. Dari lima putra-putri, anak kedua berpulang lebih cepat. Waldjinah pernah menjadi penyanyi tetap di paduan suara untuk sebuah markas militer di Gladag, Solo. Sesekali ia dan kelompok musiknya diajak ke medan pertempuran untuk menghibur tentara yang sedang beristirahat. Salah satunya dalam operasi penumpasan Darul Islam di Bumiayu. Ia lalu menjadi penyanyi tetap di RRI Surakarta. Tapi akhirnya keluar setelah terbit larangan penyanyi tetap di RRI tak boleh mencari job menyanyi di luar. Kebijakan itu dianggap mematikan dapur-nya, karena Waldjinah justru tengah laris-larisnya manggung di banyak tempat. Saya memasuki masa baru sebagai penyanyi keliling, dari panggung ke panggung, dari tempat hajatan satu ke hajatan lain, tuturnya. lll Setelah kelahiran anak kelima, dokter menasihati Waldjinah agar tidak hamil lagi. PertimMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

Waldjinah dan anak-anaknya


DOK. KELUARGA

beratan. Mungkin karena kami masih terlalu muda dan juga perbedaan status sosial di antara kami, kenang Waldjinah. Namun cinta benar-benar telah membutakan kedua remaja belia itu. Akad nikah pun dilangsungkan, meski Waldjinah masih duduk di kelas II SMP. Saya baru 14 tahun, agar bisa menikah, usia dituakan dua tahun. Toh, Waldjinah mengaku sejak awal kehidup-

SELINGAN

Waldjinah dan menantunya


DOK. KELUARGA

bangannya faktor kesehatan karena dia masih sangat muda dengan banyak aktivitas manggung ke berbagai daerah. Sesekali, Sulis juga tampil sebagai penyanyi. Keduanya pernah berduet dalam beberapa lagu, di antaranya yang cukup terkenal adalah Jamu ciptaan Andjar Any. Andjar pula yang menciptakan Jangkrik Genggong. Selain sama-sama ikut menyanyi, Sulis akhirnya memutuskan berhenti sebagai guru dan bertindak sebagai manajer pribadi Waldjinah. Ia juga dipercaya menjadi manajer Orkes Ke-

roncong Bintang Surakarta yang dibentuk Waldjinah. Karena sudah saling memahami kondisi masing-masing, kalau saya akrab dengan siapa pun di panggung, beliau tidak akan pernah mempermasalahkan. Tapi, kalau keakraban itu di luar panggung meskipun itu dengan teman akrab sekalipun, beliau akan mengingatkan, tutur Waldjinah. Sayang, kebersamaan dengan sang suami hanya sampai pertengahan 1980-an. Tepatnya pada 1985, Sulis berpulang pada usia 48 tahun. WalMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

Cucu-cucu Waldjinah
DOK. KELUARGA

djinah memutuskan untuk tidak menikah lagi. Ia memilih setia momong anak-anak, meski ada banyak lelaki yang mengajak menikah, termasuk secara siri alias diam-diam dijadikan istri kedua. Saya menolak tegas ajakan itu, ujar Waldjinah. Ia adalah perempuan yang memiliki sikap hidup jelas. Dua lagu ciptaannya, Walang Kekek dan Tepa Tuladha, menegaskan hal itu.

Sebagai perempuan, Waldjinah tak ingin diremehkan, apalagi hanya dijadikan obyek. Dalam mengasuh anak-anaknya, ia tak memaksa mereka untuk mengikuti jejaknya berkarier di keroncong. Saya dan kakak sulung aktif di Orkes Keroncong Bintang Surakarta atas keinginan pribadi, kata Ary Mulyono, putra keempat Waldjinah. MUCHUS BUDI RAHAYU | SUDRAJAT

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014 MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

MENYANYI KERONCONG kARENA TELEPON EYANG MAeSTRO


LEBIH NYAMAN DAN MENJIWAI lAGU-lAGU BERIRAMA KERONCONG.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

S
Saya merasa lebih nyaman dan lebih menjiwai lagu-lagu berirama keroncong.

ATU malam pada 2008. Dering telepon memecah keheningan rumah pasangan Wiryanto dan Sri Sarwiji di Sukoharjo, Jawa Tengah. Si penelepon adalah seorang ibu bersuara merdu. Dia mengaku terpikat oleh prestasi Dian Mita Kurniasari, putri kedua Wiryanto dan Sri, yang baru menjuarai festival lagu pop dan Mandarin tingkat Jawa Tengah. Wuk (Nak), suaramu bagus sekali. Mau enggak kamu coba belajar keroncong di rumah Eyang. Mau, ya? bujuk si penelepon yang memperkenalkan diri sebagai Eyang Waldjinah. Mita, yang kala itu masih kelas I di SMP Negeri Sukoharjo, cuma manggut-manggut. Tapi ia sama sekali tak terlalu ngeh siapa gerangan Eyang Waldjinah yang meneleponnya itu. Pas Ayah dan Ibu kasih tahu kalau eyang itu maestro keroncong, wah... saya tersanjung sekali, kata Mita kepada majalah detik, Rabu siang, 16 April. Keesokan harinya, dengan diantar kedua orang tuanya, ia pun bertandang ke kediaman

Waldjinah di Mangkuyudan, Laweyan, Solo. Selanjutnya, setiap Jumat malam dia ditempa langsung oleh sang maestro untuk bisa menyanyi irama keroncong. Saya belajar langsung sampai kelas III SMP, ujar Mita, yang kini tengah berkuliah di Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta. Baru beberapa bulan Mita berlatih, memasuki 2009, si eyang sudah percaya dan memintanya mengikuti festival lagu keroncong tingkat Jawa Tengah. Hasilnya lumayan. Mita meraih juara III. Di tahun-tahun berikutnya prestasinya terus meningkat. Sementara pada 2010 menjadi juara II, pada 2011 dia berhasil menjadi juara I. Tapi yang membanggakan adalah saat Eyang mempercayai saya ikut menyanyi di hadapan Presiden SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) di rumah dinas Pak Wali Kota Jokowi, kata Mita. Seiring prestasi yang terus diraihnya, perempuan kelahiran Wonogiri, 18 Agustus 1994, ini pun merasa mantap untuk menekuni irama keroncong. Saya merasa lebih nyaman dan lebih menjiwai lagu-lagu berirama keroncong, ujarnya. Pada 2012, ia menjuarai lomba lagu keronMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

DOK. PRIBAdI

Titiek Puspa, Putri Intan Permata Sari, dan Sundari Soekotjo

cong untuk tingkat SMA se-Jawa, Bali, dan Sumatera yang digelar di kampus Trisakti, Jakarta. Masih di tahun yang sama, ia kemudian menyabet tiga gelar sekaligus sebagai penyanyi keroncong terbaik, penampil terbaik, dan juara umum tingkat nasional. Itu pesertanya umum, tak dibatasi usia atau pendidikan, ujar Mita. Saat di Trisakti, giliran ketua tim juri Joko

Priyono alias Koko Thole yang terpikat pada kualitas suara Mita. Pencipta lagu keroncong yang pada 2013 meraih gelar Anugerah Musik Indonesia itu menciptakan lagu khusus buat Mita. Single berjudul Kr. Meraih Rembulan yang dinyanyikan Mita dibuat khusus dengan beat yang rancak agar digemari anak muda. Yang penting pakemnya tetap 28 bar, tapi
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN sentuhannya lebih dinamis sesuai selera anak muda, kata Koko. Lagu itu sudah jadi RBT (ringback tone) dan bisa diunduh di iTunes. Koko sangat peduli terhadap pengembangan keroncong. Ia berprinsip, musik keroncong hanya akan eksis bila generasi muda ikut menyukainya. Untuk itu, dia berupaya melakukan inovasi tanpa harus terlalu jauh keluar dari pakem keroncong yang mendayu-dayu. Koko, yang lagu-lagunya banyak dinyanyikan Sundari Soekotjo, Sruti Respati, dan Indra Utami, menelurkan aliran baru: congyang atau keroncong goyang. Kita harus mengikuti zaman. Kalau kalem terus ya enggak akan dilirik anak muda, ujarnya. lll Selain Mita, Putri Intan Permata Sari termasuk anak muda yang menekuni musik keroncong. Ia mewarisi bakat menyanyi dari sang bunda, Sundari Soekotjo, yang juga dikenal sebagai Ratu Keroncong pasca-Waldjinah. Intan mulai bernyanyi bersama Sundari ketika duduk di kelas IV bangku sekolah dasar. Bukan karena Mama, sih, ini aku sendiri yang memang ingin, ucap Intan saat berbincang dengan majalah detik di kediamannya, kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. Meski tak mengikuti festival dan memiliki single seperti Mita, kualitas vokal Intan cukup diakui. Mahasiswi London School of Public Relations yang mahir fotografi itu pernah dikontrak sebuah perusahaan rokok untuk keliling Nusantara menyanyikan keroncong. Foto-foto hasil jepretan Intan oke punya, lo. Pernah dibeli sebuah bank nasional untuk iklan mereka, Sundari menimpali dengan bangga. Seperti halnya Koko Thole, ia sependapat, agar musik keroncong bisa lestari dan digemari generasi muda, perlu banyak terobosan kreasi. Sundari mencontohkan, upaya Bondan Prakoso dan Budi Doremi membawakan lagu keroncong dengan gaya sendiri itu patut diapresiasi. n SUDRAJAT

Upaya Bondan Prakoso dan Budi Doremi membawakan lagu keroncong dengan gaya sendiri itu patut diapresiasi.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

DI SURINAME DIPERLAKUKAN SEPERTI PREsIdEN


BIODATA
Nama: Waldjinah Tempat/Tanggal Lahir: Surakarta, 7 November 1945 Orang Tua: Wirjo Rahardjo dan Kamini Suami: Sulis Mulyobudi Puspopranoto (wafat 1985) Anak: Bambang Hery Santosa Harini Dwi Astutiningsih Erlangga Tri Putranto Ary Mulyono Bintang Nurcahyo Cucu tujuh orang Cita-citanya menjadi guru. Tapi dia lebih menyukai pelajaran kesenian. Saat masih di Sekolah Rakyat, dia menjuarai lomba nembang macapat (tembang puisi Jawa tradisional) tingkat Surakarta. Orang tuanya tidak setuju Waldjinah menjadi penyanyi. Karena itu, dia harus sembunyi-sembunyi dan sering kali melompat lewat jendela kamar untuk berlatih keroncong di sanggarsanggar di Kota Solo. Usia 12 tahun masuk dapur rekaman di Lokananta. Dia berduet dengan maestro keroncong Gesang. Belum genap 13 tahun, dia menjuarai Festival Ratu Kembang Kacang

DATA dAN FAKTA WALdJINAH

Cicit satu orang Aktivitas di Pentas Dunia Diundang ke Festival Musik Etnis di Jepang (Tokyo, Yokohama, Izume, Kobe), 1995 Misi Kesenian ke Shang Hai dan Beijing, Cina, 1996 Misi Kesenian bersama Pemerintah Provinsi Jawa Tengah ke Belanda dan Yunani, 1997 Bersama Orkes Keroncong Bintang Surakarta mewakili Indonesia di Festival Musik Etnis Asia Pasifik di Shizuoka, Jepang, 1999 Bersama Orkes Keroncong Bintang Surakarta menjadi bintang tamu Wellington Jazz Festival di Selandia Baru, 2003 Penghargaan Ratu Kembang Kacang RRI, 1958 Bintang Radio, 1965 Medali Bintang Radio Nasional Citra Adhi Karsa Budaya, 1985 Penghargaan dari Lemhannas, 1994 Budaya Bhakti Upradana dari Gubernur Jawa Tengah, 1997 Kartini Award dari Lor-In Business Resort and Spa Solo, April 2012

yang digelar oleh Radio Republik Indonesia pada 1958. Padahal peserta lainnya rata-rata penyanyi matang dan profesional. Ayahnya tukang cap batik. Bakat menyanyi keroncong pertama kali diketahui sang kakak, Munadi. Sepanjang kariernya, Waldjinah hanya mencipta dua lagu, Walang Kekek dan Tepa Tuladha. Dia tak sembarang menyanyikan lagu karya orang lain. Hanya lima pencipta lagu yang karyanya dia nyanyikan, yakni Gesang, Andjar Any, Waluyo, Darmanto, dan Ismanto. Karya-karya mereka dinilai menunjukkan kecerdasan, kesantunan, dan bermartabat. Sepanjang kariernya, lebih dari 1.700 lagu ia bawakan, baik jenis keroncong, langgam keroncong, langgam Jawa, maupun keroncong stambul. Pernah menjadi penyanyi tetap di paduan suara markas tentara di Gladag, Solo. Sering diajak ke medan pertempuran untuk menghibur tentara di kamp tempur. Saat dia menyanyi di Istana Negara pada 1965, Presiden Sukarno memberi nama Bintang untuk anak pertama yang masih dikandungnya. Lagu Walang Kekek, yang membuatnya terkenal, diciptakan di atas kereta Bima menuju Hotel Indonesia, Jakarta. Saat membuat rekaman lagu Walang Kekek di kediaman Suyoso pada 1968, perwira polisi Hoegeng Iman Santoso turut menyaksikannya. Ibu Tien Soeharto amat menggemari lagu Walang Kekek karena syairnya berisi tentang sikap perempuan yang menolak sekadar dijadikan obyek kaum lelaki. Ia rutin manggung di Suriname, yang sebagian warganya punya hubungan darah dengan masyarakat Jawa. Di sana aku diperlakukan kayak presiden, kisah dia suatu ketika. Sejak turun dari pesawat sampai ke tempat penginapan, dia disambut warga setempat dengan gempita. Salaman pun sampai berebut ingin mencium. Menikah dengan Sulis Mulyobudi Puspopranoto, putra wedana di

Anugerah Karya Bhakti Mu-

sik dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu, Mei 2013 Lifetime Achievement dari Anugerah Musik Indonesia, Juli 2013 Album Elinga Bebaya Marga Ngelam-Lami O, Sarinah Putri Solo Putri Gunung Walang Kekek Irama Senja Jula-Juli Suroboyo Jangkrik Genggong Kenya Bali Jago Kate Mahesa Jenar Ayo Ngguyu Kethek Ogleng Sega Liwet Kencana Wungu Kacu Biru Aja Sembrana Ciu Gambar Manuk Mete Goreng Alus Kaya Salju Keroncong Nova

Pekalongan yang belajar keroncong di Solo. Dia menikah pada usia 14 tahun saat masih kelas II SMP. Untuk menjaga kualitas vokalnya, Waldjinah sejak kecil tidak minum es. Sebagai penggantinya, ia biasa membuat minuman racikan dari kencur, jahe, jeruk nipis, dan gula batu. Minuman racikan inilah yang biasa dibawanya saat manggung. Sebagai muslimah Jawa, Waldjinah biasa melakukan kungkum (berendam) di tempat tertentu, puasa mutih, puasa Senin-Kamis, dan melek wengi (terjaga hingga larut malam) untuk mencapai keheningan dan ketenangan batin. Ia menjadikan garasi di rumahnya sebagai tempat kursus menyanyi keroncong bagi anak-anak dan remaja. Joanna Dudley asal Australia termasuk yang pernah berguru kepada Waldjinah selama empat tahun. Untuk melestarikan keroncong, Waldjinah juga memprakarsai Festival Musik Keroncong di Solo. Berkat keroncong, Waldjinah pernah bermain dalam film Buah Bibir pada 1972. Sukanti, mahasiswi Sekolah Tinggi Seni Indonesia, kini ISI Solo, mencatat ada 34 album piringan hitam dan 176 album kaset yang dibuat Waldjinah. Waldjinah mengaku pernah lupa syair lagu yang sedang dinyanyikan. Gara-garanya, penonton di depan meletin (menjulurkan lidah) dia saat bertatapan mata. Sejak itu, ia tak mau lagi menatap wajah penonton di dekatnya. Ia cukup menatap kepala atas penontonnya. Agar wajahnya tetap kencang dan kinclong, Waldjinah biasa mencuci muka dengan air dingin di pagi hari atau saat wudu (untuk) salat tahajud. Itu resep alami ala Waldjinah. MUCHUS BUDI RAHAYU | SUDRAJAT

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

ANTARA

WALDJINAH:

SEMUA PRESIDEN
UNDANG NYANYI DI ISTANA
SAMBIL MENGELUS PERUT WALDJINAH, BUNG KARNO MEMBERI NAMA BINTANG UNTUK ANAK buNgsuNYA.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

M
Bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
DOK. PRIBADI

EmasuKi usia senja, 68 tahun, Waldjinah mulai ringkih. Ia pernah terjatuh dan terserang stroke ringan, juga sakit pencernaan. Toh, kecintaannya terhadap musik keroncong tak membuatnya gampang menyerah. Begitu pulih dari sakit pencernaan, ia langsung masuk dapur rekaman. Hasilnya, awal Maret lalu, ia merilis album bertajuk Keroncong Nova, yang digarapnya sejak pertengahan 2013. Album kolaborasi dengan musikus Hong Kong, James Chu, itu berisi 10 lagu pop dengan

aransemen keroncong. Sebulan sebelumnya, ia merampungkan biografi Waldjinah, yang tebalnya tak sampai 100 halaman. Pada 9 April lalu, meskipun harus dipapah putranya, ibu tujuh cucu dan seorang cicit ini menunaikan haknya ke tempat pemungutan suara. Sekarang saya benar-benar menghindari makanan asam dan pedas, juga makan daging merah, kata pelantun Walang Kekek yang fenomenal itu saat ditemui majalah detik pada Jumat, 11 April lalu. Kebutuhan protein hewani, ia melanjutkan, lebih banyak dipenuhi dengan mengkonsumsi daging ayam dan ikan. Itu pun sudah dikurangi porsinya. Kecintaannya pada keroncong pulalah yang membuat Waldjinah antusias berbincang tentang masa-masa awal merintis karier, termasuk album barunya. Berikut ini petikannya. Ibu baru saja merilis album baru hasil kolaborasi dengan James Chu dari Hong Kong. Bisa diceritakan tentang sosok James dan album baru tersebut? Saya kenal James Chu sejak tahun 2000-an. Dia sering berkunjung ke Indonesia dan bebeMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN rapa kali membantu saya saat membuat Solo Keroncong Festival. Orangnya baik dan punya niat baik, maka ajakannya membuat album harus disambut dengan baik juga. Ada 10 lagu yang direkam dalam album tersebut. Semuanya lagu pop lama yang diaransemen dengan iringan musik keroncong. Semua lagu dipilih oleh James Chu. Saya dengar ada beberapa lagu yang sudah dipilih kemudian batal direkam karena ada persoalan izin dengan pencipta atau ahli warisnya. Tapi saya tidak tahu lagu apa saja itu. Rekaman album dilakukan di sebuah studio di Solo. Hanya dua hari rekaman selesai. DVDnya sudah beredar luas sekarang. Tidak hanya di Hong Kong, tapi juga dipasarkan di Indonesia. Sebelumnya pernah berkolaborasi dengan musikus asing lain? Saya pernah berkolaborasi dengan musikus Italia, Australia, Jepang, dan lain-lainnya. Bahkan saya pernah membuat album yang khusus diedarkan di Jepang. Saya ingat sampul kasetnya berupa foto saya mengenakan sanggul Jawa tapi berpakaian kimono. Saya dengar sambutannya cukup baik juga di Jepang saat itu. Oh, ya, sejak kapan mulai menekuni keroncong dan kenapa memilih jenis musik itu? Saya sebetulnya bercita-cita jadi guru. Namun, saya sejak kecil menyadari kecenderungan minat dan bakat saya di dunia kesenian. Saya sangat menyukai pelajaran kesenian. Akhirnya, oleh sekolah, saya sering diikutkan dalam lomba kesenian. Saya pernah menjadi juara nembang macapat (tembang puisi Jawa tradisional) tingkat Surakarta. Kenapa keroncong? Karena suatu ketika salah satu kakak saya, Mas Munadi, sedang mengajari istrinya menyanyi keroncong. Tapi istrinya itu tetap tidak bisa. Saya yang hanya mendengar justru bisa menirukan dengan baik. Mas Mun kemudian sering mengajak saya berlatih di beberapa sanggar keroncong, yang memang dari dulu cukup banyak di Solo. Untuk bisa
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

Saya sebetulnya bercita-cita jadi guru. Namun, sejak kecil menyadari kecenderungan minat dan bakat saya di dunia kesenian

SELINGAN

Bersanding dengan piala Bintang Radio yang diraihnya.


MUCHUS BUDI R./DETIKCOm

berlatih, butuh perjuangan khusus karena mesti dilakukan secara sembunyi-sembunyi. Orang tua saya tidak setuju saya berlatih nyanyi. Karena itu, kalau mau latihan, sering kali saya melompat lewat jendela kamar, he-he-he. Setelah itu, saya sering berlatih di sanggarsanggar keroncong dan nama saya semakin dikenal karena dinilai punya kemampuan khusus dalam menyanyi. Tahun 1958, ketika umur saya belum genap 13 tahun, saya menjuarai Festival Ratu Kembang Kacang yang digelar oleh Radio

Republik Indonesia. Saya mengalahkan peserta lain yang rata-rata penyanyi matang dan profesional. Ada pengalaman unik saat mengikuti festival itu? Iya, saat itu saya sebetulnya tidak mendaftar, tapi panitia memaksa saya ikut, bahkan saya dijemput. Hikmah dari kemenangan itu, saya berkesempatan masuk dapur rekaman. Masuk dapur rekaman pada usia 12 tahun saat itu adaMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

Bersama legenda pop Chryse di sela acara perlombaan keroncong.


DOK. PRIBADI

lah hal yang sangat luar biasa. Rekaman pertama saya di Lokananta, berduet dengan Pak Gesang. Di kalangan umum saat itu, nama Gesang belum terlalu tenar juga. Tapi, di kalangan musikus, beliau sangat dikenal sebagai penyanyi keroncong dengan banyak lagu ciptaan. Dari dapur rekaman, Ibu juga kerap tampil di Istana, ya? Pada 1965, saya menang dalam lomba Bintang Radio. Saya kemudian diundang ke Istana

Negara untuk menyanyi di hadapan Presiden Sukarno. Saat itu saya sedang mengandung. Ternyata Bung Karno sangat perhatian. Beliau memberi nama anak saya yang masih berada di dalam kandungan. Beri nama Bintang kalau anak ini nanti sudah lahir. Demikian pesan Bung Karno sembari mengelus perut saya. Setelah itu, nama saya semakin dikenal banyak orang, bukan hanya di kawasan daerah, tapi sudah menasional. Bahkan saya kemudian sering menerima undangan menyanyi ke luar negeri.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN

DOK. PRIBADI

Pernah juga sampai sebulan lebih manggung di Suriname. Di era Orde Baru, Ibu masih sering diundang ke Istana? Setelah Pak Harto menggantikan Bung Karno sebagai presiden, saya selalu diundang ke Istana untuk memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Pak Harto dan Bu Tien sangat perhatian dan mudah akrab dengan saya. Salah

satu lagu saya yang sangat digemari Ibu Tien adalah Walang Kekek. Semua presiden pernah memanggil saya nyanyi di Istana, kecuali pada masa Bu Mega. Mungkin karena Bu Mega menjabat tidak lama sehingga tidak sempat. (Presiden) Gus Dur, meskipun memerintah dalam waktu singkat, justru sangat perhatian. Beliau memberi perhatian dan penghargaan khusus kepada senimanseniman.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SELINGAN nya saja bahwa lagu saya semakin jadi terkenal, meskipun saya tidak mendapat bayaran apaapa dari penggunaan lagu itu sebagai bagian dari acara pembukaan lotre, he-he-he. Ibu masih mengajar untuk menghasilkan penyanyi-penyanyi baru di jenis keroncong? Itu bagian dari tanggung jawab saya untuk memberi kesempatan kepada generasi muda mengenal keroncong lebih dalam. Sudah lama kegiatan itu kami lakukan bersama. Tapi tiga tahun terakhir ini acara itu untuk sementara dihentikan karena kondisi kesehatan saya menurun. Mungkin suatu saat nanti diadakan lagi. Banyak yang memanfaatkan acara rutin tersebut untuk berlatih. Ada yang sampai sekarang benar-benar menekuni keroncong, meskipun belum bisa juga dianggap sudah matang. Dua penyanyi muda kakak-adik asal Solo, Endah Laras dan Sruti Respati, juga pernah belajar kepada saya. Kepada mereka, saya tekankan agar menciptakan gaya bernyanyi khas masingmasing. Saya lihat sekarang Endah Laras mulai menemukan dirinya sendiri dalam bernyanyi.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

Pak Harto dan Bu Tien sangat perhatian dan mudah akrab dengan saya. Salah satu lagu saya yang sangat digemari Ibu Tien adalah Walang Kekek

Lagu Walang Kekek itu ciptaan Ibu pribadi, ya? Syairnya iya, tapi lagunya sudah ada sejak dulu dalam bentuk lagu dolanan dengan iringan gamelan Jawa. Itu lagu anonim. Walang Kekek kemudian mengubah hidup saya. Lagu tersebut meledak di pasaran. Banyak penggemarnya dan lagu itu diputar di mana-nama. Termasuk diputar sebagai musik pembuka pengumuman lotre di RRI, ya, Bu? Ya, memang selanjutnya bukan hanya diputar di RRI, tapi juga di radio-radio amatir. Saat itu radio amatir bisa mengudara bebas. Lagu Walang Kekek selalu diputar sebelum radio menyiarkan angka lotre yang keluar dalam Nalo (Nasional Lotre). Mungkin dipilihnya lagu itu juga karena saat itu sedang sangat populer. Dengan diputar di acara pembukaan Nalo itu, akhirnya Walang Kekek semakin terkenal saja. Ya, ambil hikmah-

SELINGAN saya sendiri sebagai gaya saya, sehingga tidak bisa ditemukan pada penyanyi lain. Selanjutnya cengkok itu disebut sebagai cengkok Waldjinah. Ada juga satu-dua penyanyi yang berusaha meniru. Tapi namanya meniru ya pasti tidak bisa lebih bagus. Sebaiknya memang semua penyanyi berlatih keras untuk menciptakan gaya sendiri sehingga menjadi matang dengan gayanya sendiri dan menambah keberagaman bermusik dan bernyanyi. Ada resep khusus untuk menjaga kualitas vokal Ibu? Saya tidak punya cara-cara khusus untuk menjaga kualitas suara. Saya hanya disiplin sejak kecil tidak minum es. Saya juga biasa membuat minuman racikan dari kencur, jahe, jeruk nipis, dan gula batu. Minuman racikan inilah yang biasa saya bawa ke mana-mana saat manggung. Saya hampir tidak pernah minum minuman suguhan pemilik hajatan karena saya tidak tahu kualitas minuman itu. Ada ritual tertentu sebelum manggung atau konser?
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

Saat diwawancarai wartawan.


DOK. PRIBADI

Oh, ya, selain cengkok, ciri khas Ibu bersanggul dan berkebaya? Saya memutuskan sendiri sejak awal bahwa saya harus selalu tampil dengan kebaya dan sanggul. Ini soal kepribadian bangsa. Saya harus menjaga dan mempertahankannya. Inilah yang membedakan kita dengan bangsa lain di dunia. Kalau soal cengkok, itu adalah olah latihan

SELINGAN

DOK. PRIBADI

Tidak ada ritual khusus ketika akan tampil, meskipun persiapan-persiapan batin pastinya juga dilakukan. Kalau laku ritual seperti itu biasa dilakukan dalam kehidupan setiap harinya. Sebagai orang Jawa, saya biasa melakukan kungkum (berendam) di tempat tertentu, puasa mutih, puasa Senin-Kamis, dan melek wengi (berjaga hingga larut malam) untuk mencapai keheningan dan ketenangan batin. Ibu tercatat pernah berkolaborasi de

ngan banyak musikus muda, termasuk dengan Chrisye (almarhum). Ada kenangan khusus dengan Chrisye? Memang dengan Chrisye ada kenangankenangan khusus. Dia penyanyi luar biasa. Saya menjadi lebih dekat secara pribadi dengannya sepanjang proses kolaborasi maupun setelahnya. Apalagi, secara musikal, tone nada saya dengan Chrisye sangat dekat, hanya beda sedikit, sehingga lebih mudah untuk saling mengisi.
MuCHus BuDI RAHAyu

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014 MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SAINS

HANTU PEMBISIK
BEKAS TANGKI mINYAK INGGRIS DARI ERA PERANG DUNIA II mEmECAHKAN REKOR GAUNG TERLAmA: 75 DETIK.

MENCARI

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SAINS

S
Aku berlutut membuka ritsleting ranselku, terdengar seolah-olah aku membukanya di atas kepala.

AAT berwisata, bagian mana dari organ tubuh yang paling dimanjakan? Urutan pertama tentu mata, baru berikutnya barangkali lidah. Pemandangan indah sedap di mata dan makanan sedap di lidah, apa lagi yang dicari? Tapi ada satu hal, menurut Trevor Cox, profesor rekayasa akustik di Universitas Salford, Manchester, Inggris, yang sering terabaikan, bahkan terlupakan: suara. Barangkali memang sangat langka wisatawan yang berkunjung ke satu tempat demi wisata suara. Tapi itulah yang dilakukan Trevor Cox. Kita sudah terbiasa berwisata menikmati keindahan pemandangan atau kehebatan arsitektur, tapi kita sering tak memikirkan soal suara, kata Cox dua pekan lalu. Ketika Cox berniat mencari obyek-obyek wisata untuk memanjakan kuping itu, ternyata informasinya nyaris nol. Lalu aku terpikir, mengapa tak mencarinya sendiri? Cox punya pengalaman segudang dengan urusan suara. Karya rekayasa akustiknya bertebaran di pelbagai gedung di seluruh dunia. Tapi, yang tak disangka, di luar sana, ternyata

banyak sekali bentang alam dan bangunan buatan manusia yang menghasilkan efek akustik yang luar biasa. Perjalanan wisata akustik Cox selama beberapa tahun, dari dataran tinggi Skotlandia, ujung utara Benua Amerika di Alaska, Gurun Mojave di Nevada, Amerika Serikat, Galeri Berbisik di Mausoleum Gol Gumbaz, Bijapur, India, hingga ke Batu Gong di Tanzania, itu dia tulis ke dalam bukunya, The Sound Bookdi versi Inggris bertajuk Sonic Wonderland. Profesor Cox juga merancang organ khusus yang dia beri nama Stalacpipe. Alat musik itu bisa menghasilkan suara yang mirip dengan gaung di dalam gua Virginia, Amerika. Satu tempat yang sangat kondang adalah Balkon Berbisik di Katedral St. Paul, London. Bangunan katedral saat ini dirancang oleh Christopher Wren dan dibangun tiga abad silam setelah katedral lama sempat ludes terbakar. Kubah Katedral St. Paul merupakan bangunan tertinggi di London hingga 1962. Jika kita berdiri menghadap dinding dan berbicara, di seberang ruang itu, sekitar 33 meter dari kita, orang lain yang menghadap dinding
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SAINS

Balkon berbisik Katedral St. Paul


KREDIT WIKIPEDIA

bisa mendengarnya, seolah-olah ada hantu yang berbisik di telinganya. Menurut Cox, hal itu terjadi karena ruang itu berbentuk nyaris silinder sempurna dengan dinding keras. Suara terperangkap di dalamnya. Gelombang suara merambat dan memantul dari dinding ke din-

ding hingga kehilangan energi kinetiknya. Di atas perbukitan di Berlin, Jerman, Cox menemukan gedung yang juga memiliki karakteristik akustik sangat unik, Stasiun Mata-mata Teufelsberg. Pada masa Jerman masih terbelah oleh tembok Berlin, gedung itu menjadi markas
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SAINS

Tangki minyak Inchindown


INDEPENDENT

Mulanya, aku tak percaya. Sebab gaung itu kelewat lama.

Dinas Keamanan Amerika (NSA) untuk menguping komunikasi di seberang timur tembok, yakni Jerman Timur dan negara-negara anggota pakta pertahanan, Pakta Warsawa. Di puncak gedung matamata itu terpasang kubah radar. Saat Cox berteriak dalam gedung berkubah itu, suaranya memantul tak beraturan, menghasilkan gema yang sangat unik. Aku berlutut membuka ritsleting ranselku, terde-

ngar seolah-olah aku membukanya di atas kepala, kata Cox. Dari kejauhan, Mausoleum Hamilton di Hamilton, Skotlandia, tampak sangar. Di bangunan berkubah megah itulah keluarga Duke of Hamilton disemayamkan. Mulai dibangun pada 1842, bangunan yang dirancang oleh David Hamilton dan David Bryce tersebut tuntas
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SAINS

Stasiun Mata-mata Teufelsberg


ABANDONEDBERLIN

enam belas tahun kemudian, lima tahun setelah kematian Duke of Hamilton. Tinggi kubahnya sekitar 37 meter. Hingga beberapa bulan lalu, bangunan persemayaman keluarga Hamilton itu masih

memegang rekor dunia gaung terlama di dunia. Saat pintu perunggu mausoleum itu ditangkupkan, suaranya bergema selama 15 detik. Gaung di Mausoleum Hamilton sedikit lebih lama ketimbang gaung di Balkon Berbisik Katedral St. Paul, yang hanya bertahan sembilan detik. Rata-rata gedung opera hanya menghasilkan gema selama dua detik. Namun rekor gaung itu telah ditumbangkan oleh satu bangunan lain, yakni bekas tangki minyak bawah tanah milik Angkatan Laut Inggris di Inchindown, sekitar 10 kilometer arah utara Kota Invergordon, Skotlandia. Tangki raksasa itu sudah berpuluh tahun tak terpakai. Ada enam tangki besar di kompleks Inchindown, masingmasing sepanjang 237 meter, lebar 9,14 meter, dan tinggi 13 meter. Total kapasitas tangki yang dibuat Inggris untuk mengantisipasi serangan Jerman selama Perang Dunia II ini sekitar 5,6 juta galon. Saat Cox memasukinya lewat pipa sempit, di dalamnya gelap-gulita. Kalian tak akan menyadari betapa besar ruangan itu sampai kalian bersuara, dan terus mendengar gaungnya, kata Profesor Cox. Yang luar biasa, suara dalam tangki
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SAINS

Gurun Mojave
COMCORPUSA

itu terus memantul menghasilkan gema selama lebih dari satu menit, tepatnya 75 detik. Jauh lebih lama ketimbang rekor Mausoleum Hamilton. Menurut Profesor Cox, tangki raksasa Inchindown punya semua materi untuk menghasilkan gaung yang sangat panjang: ruangan besar

tanpa pintu maupun jendela, dengan dinding beton yang tebal dan rata. Mulanya, aku tak percaya. Sebab, gaung itu kelewat lama. Tapi, saat itu juga, aku tahu, rekor dunia baru telah lahir, kata Cox.
SAPTO PRADITYO | SMITHSONIAN | NPR | GUARDIAN | TELEGRAPH

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

SUARA MUsLIm INDIA


INDIA AKAN TERBELAH JIKA MODI BERKuAsA.

UNTuK SIAPA

MAJALAH MAJALAHDETIK DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Sejumlah laki-laki muslim di Desa Parla, Muzaffarnagar, tengah menunggu untuk memberikan suaranya.
ANINDITO MUKHERJEE/ REUTERS

ELAPAN tahun lalu, di muka Dewan Pembangunan Nasional, Perdana Menteri India Manmohan Singh berpidato soal pemberdayaan kelompok minoritas, khususnya komunitas muslim dan warga dari kasta bawah. Kita harus merancang rencana yang inovatif untuk menjamin warga minoritas, khususnya minoritas muslim, bisa menikmati buah dari pembangunan, kata Perdana Menteri Singh kala itu.

Walaupun bukan negara muslim, populasi penduduk muslim di India merupakan yang ketiga terbesar di dunia, setelah Indonesia dan Pakistan. Menurut laporan Pew Research Center pada 2011, ada 177 juta warga muslim atau 14,6 persen dari 1,2 miliar penduduk India. Sejak India merdeka 67 tahun silam, warga muslim di Bharat Ganrajya atau Republik India sudah melewati pahit-getir hubungan dengan mayoritas Hindu. Saudara-saudara mereka sudah memisahkan diri menjadi dua negara di timur dan barat: Bangladesh dan Pakistan. Mereka yang bertahan menjadi bagian dari India sudah berulang kali terlibat konflik berdarah dengan warga mayoritas Hindu. Pada September 2013, ratusan warga muslim terpaksa mengungsi setelah kampung mereka di Muzaffarnagar, Negara Bagian Uttar Pradesh, diamuk sekelompok pemuda Hindu. Rumah kami dibakar dan delapan orang terbunuh, kata Rahisha Begum. Dia dan keluarganya terpaksa mengungsi ke Kota Shapar. Selama beberapa pekan, Muzaffarnagar membara, 49 orang dari kedua kelompok tewas dan ratusan terluka. Bentrokan itu seMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

SALAH sATU ALAsAN UTAMAKU BERPOLITIK ADALAH MENGAWAL sEKULARIsME INDIA.

benarnya bermula dari urusan kecil. Seorang pemuda muslim terbunuh oleh dua pemuda Hindu. Saling balas di antara dua kelompok dan disiram pidato panas sejumlah politikus membuat konflik itu menjadi bola api yang membakar Muzaffarnagar. Ribuan tentara dan polisi diturunkan ke Muzaffarnagar untuk menurunkan tensi, tapi bara di bawah permukaan tak benar-benar padam. Kami tak akan pulang kembali, kata Muhammad Usman. Dia takut pembalasan dari kelompok Hindu masih berbuntut panjang. Dalam sejumlah hal, kondisi warga minoritas muslim India tak banyak beda dengan Dalit, kelompok terendah dalam struktur sosial di India. Pemerintah India bukannya tak berbuat apa-apa untuk menggenjot kesejahteraan warga muslim. Pada 2006, Perdana Menteri Manmohan

Singh membentuk komite yang diketuai hakim Rajinder Sachar untuk memetakan kondisi dan rupa-rupa masalah yang dihadapi komunitas muslim. Tapi, menurut penelitian Abu Saleh Shariff dari India Policy Institute beberapa bulan lalu, kondisi minoritas muslim di negeri itu tak banyak beranjak enam tahun setelah Komite Sachar memberikan rekomendasi. Mereka masih tertinggal dalam segala hal. Sekalipun tak terang-terangan, warga muslim India sering terjegal diskriminasi saat mencari pekerjaan. Setiap pagi, Ayesha Begum, 30 tahun, terpaksa menanggalkan pakaian muslimnya dan merias diri ala perempuan Hindu tradisional sebelum berangkat kerja. Ayesha bekerja sebagai petugas kebersihan di sebuah rumah sakit di Kota Kolkata. Semua orang di rumah sakit itu menyangka aku seorang Hindu dan memanggilku Laksmi, kata Ayesha. Laksmi merupakan panggilan umum untuk perempuan Hindu di India. Dia sempat kesulitan mendapatkan pekerjaan. Seorang temannya membisikkan tip supaya dia berdandan ala perempuan Hindu dan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Rahul Gandhi dan adik perempuannya, Priyanka Gandhi, disiram bunga saat berkampanye di Amethi, Uttar Pradesh, Sabtu (12/4).
PAWAN KUmAR /REUTERS

tak mengaku sebagai seorang muslim. Aku menuruti nasihatnya dan tak lama kemudian aku mendapatkan pekerjaan ini, kata Ayesha. Pihak rumah sakit, menurut Ayesha, sempat memintanya mencari perempuan lain di desanya untuk bekerja sebagai petugas kebersihan. Saat aku bilang sebagian besar perempuan di kampungku beragama Islam, mereka menga-

takan lebih baik jika aku mengajak perempuan nonmuslim. Kadang dia merasa berdosa telah mengaku sebagai nonmuslim. Tapi apa yang bisa dia lakukan? Aku akan sangat bahagia jika suatu saat bisa mendapatkan pekerjaan tanpa harus berbohong seperti ini. Sudhin Bose, pengelola biro penyedia pembantu rumah tangga di Kolkata, mengatakan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

sebagian besar pelanggannya beragama Hindu. Dan mereka menginginkan tenaga kerja beragama Hindu, katanya. Repotnya, lebih dari separuh calon tenaga kerja rumah tangga itu beragama Islam. Kami memperkenalkan mereka sebagai orang Hindu. Dan calon pembantu rumah tangga beragama Islam itu pun mendapatkan pekerjaan.

PARTAI KONGREs LEBIH BERBAHAYA BAGI MUsLIM KETIMBANG PARTAI BHARATIYA.

Mereka terpinggirkan. Mereka rata-rata miskin, sering terlupa kan, terabaikan. Muslim India, seperti kata ekonom Inggris kelahiran India, Meghnad Desai, tetap menderita apa pun partai penguasanya. Tapi, pada masa pemilihan umum, suara 177 juta warga muslim India sama nilainya dengan 177 juta warga Hindu. Suara mereka diperebutkan semua pihak tak ubahnya emas. Partai Bharatiya Janata, yang punya dukung-

an kuat di kalangan Hindu tradisional, pun mencoba merayu minoritas muslim. Mengapa muslim di India tak bisa mendapatkan pekerjaan? Kaum muslim harus memberikan suaranya kepada siapa saja yang terbaik untuk ekonomi negeri ini, M.J. Akbar, anggota Partai Bharatiya, berkampanye. Muqtar Abbas Naqvi, Sekretaris Jenderal Partai Bharatiya, mengatakan sudah waktunya warga muslim India mengalihkan suaranya. Sejak kemerdekaan, terjadi lebih dari 30 ribu kali kerusuhan komunal di India. Ratusan ribu orang tewas terbunuh. Sebagian besar terjadi pada masa pemerintahan Partai Kongres, kata Muqtar. Partai Kongres Nasional, yang sekarang berkuasa, tak mau disalip Partai Bharatiya di tikungan. Selama musim kampanye, Presiden Partai Kongres Sonia Gandhi dan sang putra mahkota, Rahul Gandhi, rajin berkeliling menemui pemuka-pemuka muslim supaya mereka tak terbujuk rayuan maut partai lawan. Salah satu alasan utamaku berpolitik adalah mengawal sekularisme India, Sonia memberikan peringatan tersirat kepada Imam Ahmed
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Seorang perempuan muslim berada di bilik suara di Desa Shahpur, Muzaffarnagar, Uttar Pradesh, Kamis (10/4).
ANINDITO MUKHERJEE /REUTERS

Bukhari, pemimpin muslim di Delhi. Ini adalah perang antara sekularisme dan komunalisme, Rashid Alvi, anggota Majelis Rendah Lok Sabha, menambahkan pernyataan bosnya. Sosok yang ditunjuk Sonia sebagai ancaman bagi sekularisme India itu adalah Narendra Modi, kandidat Perdana Menteri dari Partai Bharatiya.

Sejumlah jajak pendapat yang digelar tahun lalu menunjukkan Modi, yang diusung Partai Bharatiya Janata, unggul dari para pesaingnya, seperti Wakil Presiden Partai Kongres Nasional Rahul Gandhi dan Arvind Kejriwal, pemimpin Partai Aam Aadmi. Jika terpilih, Modi akan menggusur Partai Kongres, yang sudah berkuMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Pendukung kandidat Perdana Menteri Narendra Modi tengah duduk menanti kampanye di Kota Chennai pekan lalu.
BAbU/REUTERS

asa sejak 2004. Selama ini sebagian besar muslim India memberikan suaranya kepada Dinasti Gandhi. Apakah pada pemilihan umum kali ini suara muslim India kembali diberikan kepada Partai Kongres? Di mata Maulana Arshad Madani, Presiden Jamiat Ulama-e-Hind, Modi merupakan ancaman. Menurut Madani, jika

Modi berkuasa, itu bakal jadi mimpi buruk bagi negeri tersebut. India akan terbelah jika Modi berkuasa, dia memperingatkan. Sebagian muslim masih takut jika Modi berkuasa. Mereka percaya Modi turut bertanggung jawab atas pembantaian muslim di Gujarat pada 2002. Modi hanya berkhayal di surga jika dia berpikir warga muslim India akan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

memberikan suara kepadanya, kata Aziz A. Mubaraki, Sekretaris Dewan Ulama Asia Selatan di Kolkata. Kali ini suara muslim India sepertinya akan terbelah. Ulama Syiah berpengaruh, Maulana Kalbe Jawwad, punya pendapat berseberangan dengan Madani. Mereka yang menyokong
Muslim India
BAbU/REUTERS

Partai Kongres, menurut Jawwad, justru mengkhianati Islam. Partai Kongres bertanggung jawab atas penghancuran enam masjid di Delhi. Partai Kongres lebih berbahaya bagi muslim ketimbang Partai Bharatiya, kata Maulana Jawwad. SAPTO PRADITYO | INDIA TODAY | HINDUSTAN TIMES | THE
HINDU | AL-JAZEERA

MAJALAH MAJALAHDETIK DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

BILA SEMUT LAWAN GAJAH


APA PUN YANg TERJADI, AKU TAK MUNgKIN MENEMbAK RAKYAT KAMI sENDIRI.

DI UKRAINA

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Milisi pro-Rusia bersiaga di luar gedung pemerintah di Kota Donetsk, yang mereka duduki, Selasa (15/4).
MARKO DJURICA/REUTERS

AK sarinya Perdana Menteri Rusia Dmitry A. Medvedev bersuara garang. Biasanya, Medvedev selalu berkepala dingin dan pendapatnya lebih sejuk ketimbang pasangannya, Presiden Vladimir Putin, yang galak. Darah kembali mengalir di Ukraina. Negeri

itu terancam perang saudara. Ini sebuah tragedi besar, Medvedev menulis dengan gaya bombastis di akun Facebook miliknya, Selasa, 15 April lalu. Menurut Medvedev, masa depan Ukraina mestinya ditentukan sendiri oleh rakyatnya. Tanpa perampas kekuasaan, nasionalis dan bandit-bandit, tanpa tank, juga tanpa kunjungan diam-diam Direktur CIA. Ukraina yang karut-marut, Medvedev menulis, merupakan tulah dari ulah segelintir orang. Aksi memancing reaksi, kata Medvedev. Mereka yang menggusur Presiden Ukraina Viktor Yanukovych beberapa bulan lalu kini berhadapan dengan pendukung mantan presiden yang lari ke Rusia itu. Sungguh konyol, orang-orang menjadi sandera dari sejumlah politikus yang tak cakap yang tak mereka pilih dan kelompok radikal yang menggantikan tentara dan polisi. Ukraina di bawah pemerintahan sementara yang masih sangat muda itu kini terancam cerai-berai. Pemerintah di Kiev dan sekutunya dari Barat, Eropa, dan Amerika Serikat, tak kuasa menahan Crimea bergabung dengan Rusia, bulan lalu. Kini wilayah timur negeri itu juga terancam lepas. Sejak dua pekan lalu,
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

massa pro-Rusia yang disokong milisi bersenjata menduduki sejumlah gedung pemerintah di beberapa kota di Ukraina Timur. Donetsk, Kharkiv, Luhansk, dan beberapa kota lain siap memisahkan diri dari pemerintah di Kiev. Pelaksana Presiden Ukraina Oleksandr Tur-

TAK MUDAH DI SANA, tAPI AKU YAKIN KAMI AKAN MENANG, KARENA TUHAN DAN UKRAINA BERSAMA KAMI.

chynov sudah berbicara lewat telepon dengan milisi mantan Berkut di Luhansk. Selain menawarkan pengampunan dari hukuman bagi mereka, dia menjanjikan akan memberikan kewenangan lebih luas kepada pemerintah

setempat. Tawaran serupa juga dia sampaikan kepada massa pro-Russia di Donetsk dan Kharkiv. Proposal Presiden Turchynov sepertinya hanya dianggap lelucon oleh massa pro-Russia. Kami tak mengakui rezim ini. Bagaimana kami bisa mengakui hukum mereka? kata Denis Pushilin, kepala pemerintahan sementara Republik Rakyat Donetsk. Mereka menuduh pemerintah sementara di Kiev hanyalah boneka Amerika Serikat dan Uni Eropa. Lebih baik mati berdiri tegak daripada hidup dengan berlutut. Rezim ini dibentuk oleh Amerika, kami benci mereka. Kami cinta Rusia, ujar seorang perempuan yang mengaku bernama Nadezhda. Situasi semakin panas setelah ultimatum Presiden Turchynov tak digubris. Pekan lalu, pemerintah sementara di Kiev menerjunkan tentaranya ke sejumlah kota yang membangkang di timur. Tapi operasi penumpasan teroris itu tampak hanya setengah hati, bahkan terkesan main-main. Evgen Rojenyuk, juru bicara Dewan Ke-

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Prajurit Ukraina bernegosiasi dengan massa pro-Rusia yang menghadang mereka di Kota Kramatorsk, pekan lalu. Lima belas kendaraan lapis baja Ukraina akhirnya balik kanan.
MARKO DJURICA/REUTERS

amanan dan Pertahanan Ukraina, mengatakan mereka telah mengirimkan 350 prajuritnya ke Donetsk dan sekitarnya. Tapi, apa boleh buat, prajurit-prajurit yang dikirim itu rata-rata adalah mantan demonstran yang baru beberapa pekan menjalani latihan. Tapi, dengan percaya diri, Andriy Parubiy, Ketua Dewan Keamanan dan Pertahanan Ukraina, yakin mereka bisa mengatasi masalah di Kharkiv, Luhansk, dan sebagainya. Semangat

pasukan sangat tinggi. Tak mudah di sana, tapi aku yakin kami akan menang, karena Tuhan dan Ukraina bersama kami, kata Parubiy. Hasilnya gampang ditebak. Pasukan yang diterjunkan ke Kramatorsk langsung balik kanan setelah dihadang massa pro-Rusia. Bahkan di Slaviansk, pemerintah di Kiev dipermalukan habis. Milisi pro-Rusia berhasil merebut enam kendaraan pengangkut lapis baja yang semestinya dikirim untuk meng-

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

gebah pergi para pembangkang itu. Bendera Ukraina di kendaraan militer itu diturunkan dan diganti dengan bendera Rusia. Tak ada sebutir pun peluru yang sempat ditembakkan. Prajurit Ukraina yang minim pengalaman itu memilih menyerahkan kendaraan militernya. Aku prajurit Ukraina. Apa pun yang terjadi, aku tak mungkin menembak rakyat kami sendiri, kata seorang prajurit dari divisi penerjun para ke-25. Aku ingin situasi kembali

Dengan sokongan ribuan tentara Rusia yang bersiaga di perbatasan, massa dan milisi pro-Rusia yang kini menguasai kota-kota di wilayah timur Ukraina seperti mendapat angin. Jika turun perintah dari Kremlin, hanya dalam hitungan jam, ribuan tentara Negeri Beruang Merah itu sudah bisa masuk ke kota-kota di Ukraina timur. Apalagi, mereka paham betul, kekuatan militer pemerintah sementara di Kiev bak semut di depan gajah dibanding kekuatan militer Rusia. Petr Mekhed, Wakil Menteri Pertahanan Ukraina, juga tahu diri dengan kemampuan mesin-mesin militernya. Menurut dia, tak ada jalan lain untuk menyelesaikan kisruh di wilayah timur negerinya, kecuali bernegosiasi. Kami tak akan mungkin bisa menuntaskannya dengan cara militer, kata Petr. Satu-satunya jalan adalah membujuk Rusia supaya tak menyokong para separatis di Donetsk dan sekitarnya, dan menawarkan otonomi

KAMI tAK AKAN MUNGKIN BISA MENUNtASKANNYA DENGAN CARA MILItER.

normal, bisa duduk santai di rumah, bukannya malah menenteng senapan di jalan.... Aku ingin kami bisa hidup bersama lagi seperti sebelumnya.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Massa pro-Rusia di Kota Kramatorsk membentangkan spanduk bertulisan "Jangan tembak warga Kramatorsk", Selasa (15/4).
MARKO DJURICA/REUTERS

lebih luas di wilayah itu. Kesempatan kami untuk menyelamatkan Donetsk ada di tangan para politikus dan kemampuan mereka berunding dengan kubu di seberang, ujar kolonel purnawirawan dan veteran Perang Afganistan itu. Bukan cuma jumlah dan kemampuan personel serta mesin perangnya yang tak akan nempil di depan Tentara Merah

Rusia, tapi hampir semua senjata Ukraina berasal dari Rusia. Wakil Menteri Pertahanan Rusia Anatoly Antonov menyampaikan kabar buruk pada Selasa, 15 April lalu. Rusia memutuskan menghentikan semua pasokan mesin militer beserta suku cadangnya ke Ukraina. Walhasil, sebagian mesin militer Ukraina tak akan bisa dipakai lagi. Rusia sudah berkomitmen tak akan mengirimkan senjata ke daerah konflik, Antonov menyampaikan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

Milisi pro-Rusia di Kota Slaviansk naik di atas kendaraan lapis baja dengan bendera Rusia, Rabu (16/4)
GLEB GARANICH/REUTERS

alasannya. Terang Kremlin tak menghendaki senjata mereka dipakai untuk menumpas gerakan separatis pro-Rusia di negeri jiran. Melihat perkembangan di

Ukraina timur yang semakin gawat, sekutu baru pemerintah di Kiev, Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), memutuskan menambah kekuatannya di negara-negara yang berbatasan dengan Ukraina. Selain menambah pasukan di Polandia, NATO menyiagakan kapal perangnya di Laut Baltik dan Laut Mediterania serta meningkatkan patroli udara. Kami akan menerbangkan pesawat lebih banyak, menyiapkan kapal di perairan, dan menyiagakan pasukan di darat, kata Anders Fogh Rasmussen, Sekretaris Jenderal NATO. Keberimbangan militer ini penting bagi pemerintah yang masih muda di Kiev dan sebelum merundingkan masa depan Ukraina di Jenewa, Kamis, 17 April. Melihat sikap Moskow yang keras kepala, sepertinya damai seperti yang diharapkan prajurit Ukraina itu masih jauh.
SAPTO PRADITYO | CNN | TIME | GUARDIAN | REUTERS

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

GERILYA TWIttER DI NEGERI CASTRO


APa YaNG KaLIaN DI aTaS LaNGIT SaNa PIKIRKaN? INI BENaR-BENaR TOLOL, TOLOL, TOLOL.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

B
ENRIQUE DE LA OSA/REUTERS

AGI Saimi Reyes Carmona, ZunZuneo seperti dermawan yang sangat murah hati. Pada mulanya, dia terpesona oleh layanan baru dan harganya. Dalam iklannya, ZunZuneo menulis pe san gratis. Tak banyak pertimbangan lagi, Saimi mendaftar dengan nama Saimita. Awalnya, layanan dan jaringan ZunZuneo sangat terbatas. Namun, dengan cepat sekali, jejaring sosial berbasis pesan pendek (SMS) itu tumbuh besar. Aku mulai mengirim satu

pesan per hari, kata Saimi dua pekan lalu. Dari semula tak punya follower, pengikut Saimi terus bertambah. Hanya dalam beberapa bulan, sungguh ajaib, pengikut Saimita di ZunZuneo sudah melampaui 2.000 orang. Mahasiswi jurusan jurnalistik di Universitas Havana, Kuba, itu senang luar biasa, tapi sekaligus juga bingung. Aku tak tahu siapa mereka, tidak tahu pula dari mana mereka berasal, Saimi menuturkan pengalamannya dengan ZunZuneo. Tak sabar dia menceritakan

MAJALAH DETIK 21 - 27 APril APRIL 2014

INTERNASIONAL

ZUnZUnEO BAK nEnEK SIHIR DI POnSEL.

kehebatan jejaring sosial itu kepada pacarnya, Ernesto Guerra Valdes, sesama mahasiswa di Universitas Havana. Ini satu hal paling keren yang pernah aku lihat. Keduanya penasaran, siapa yang ada di balik jejaring sosial yang keren ini. Kami selalu merasa heran terhadap kemurahan dan kebaikannya.... ZunZuneo bak nenek sihir di ponsel, kata Ernesto. Tapi penelusuran mereka siasia belaka. Di Kuba, negara komunis yang tertutup di wilayah selatan Amerika ini, jaringan telekomunikasi dan Internet dikontrol sangat ketat oleh pemerintah. Pemerintah di Havana hanya memberikan akses Internet kepada kalangan sangat terbatas. Selain itu, ongkos Internet di negeri tersebut sangat mahal dengan kecepatan koneksi yang biar lambat asal selamat. Menurut penelusuran Associated Press (AP),

proyek ZunZuneo bermula pada pertengahan 2009. Proyek itu digarap bersama oleh US Agency for International Development (USAID) dan Creative Associates International, organisasi sosial di Washington, DC. Suatu hari pada 2009, Noy Villalobos, manajer di Creative, menghubungi adik laki-lakinya, Mario Bernheim, yang berada di Nikaragua. Mario jago teknologi informasi. Ini sangat rahasia, kata Noy kepada adiknya. Bisakah kamu mengirimkan pesan dalam jumlah besar tanpa bisa diendus pemerintah? Noy berniat mengirimkan ribuan, bahkan mungkin jutaan, pesan sekaligus kepada sekitar 2 juta pemilik ponsel di Kuba. Tapi dia tak mau jejaknyadari mana pesan itu dikirim, siapa pengirimnya, dan siapa yang membayar operasi itudiketahui pemerintah Kuba. Apakah mungkin sumber pesan itu diputar di beberapa negara? Misalnya satu dari Nikaragua, satu dari Spanyol, dan satu dari Meksiko, Noy bertanya kepada adiknya. Bagi adiknya yang pintar, tak ada persoalan selama ada duit untuk membuat jaringannya di pelbagai tempat di dunia. No hay problema, katanya. Beres.
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

ENRIQUE DE LA OSA/REUTERS

Jejaring sosial Proyecto ZZ ini membidik kalangan muda Kuba. Sebab, merekalah yang lebih terbuka terhadap perubahan politik di negara yang dipimpin Castro bersaudara itu Fidel Castro, dan belakangan digantikan Raul Castro. Tujuan jangka panjangnya adalah mendorong transisi menuju demokrasi di negeri komunis tersebut.

Untuk menyembunyikan jejak, mereka membuat sejumlah perusahaan samaran. Perusahaan yang menjalankan ZunZuneo berbasis di Spanyol, sementara uang untuk membayar operasi tersebut disalurkan lewat MovilChat, perusahaan yang terdaftar di Kepulauan Cayman. Segala transaksi dibayar melalui rekening perusahaan ini di Bank of N.T. Butterfield & Son
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

OPERASI YAnG HATIHATI, TERTUTUP, TAK SAMA DEnGAn OPERASI RAHASIA.

Ltd. Dua tahun beroperasi, ZunZuneo memiliki sekitar 40 ribu pengguna. Walaupun hanya secuil dibanding pemilik akun Facebook, data pemakai ZunZuneo sangat berharga. USAID mengontrak MobileAccord untuk menganalisis dan memetakan persepsi politik pengguna ZunZuneo di Kuba berdasarkan lalu lintas pe san di jejaring sosial itu. Tapi belum juga terjadi transisi demokrasi di Kuba, ZunZuneo sudah tutup buku pada 2012. Seperti juga munculnya, ZunZuneo hilang begitu saja secara misterius. Reyner Aguiro, mahasiswa ilmu komputer di Universitas Havana, yang berusaha menelusuri jejak jejaring sosial itu, malah berakhir di DNS Blocking milik pemerintah. Seorang petugas intelijen mengatakan ZunZuneo masuk daftar hitam di Kuba. Jejak ZunZuneo baru tersingkap oleh AP

beberapa pekan lalu. Kantor berita AP berhasil mengumpulkan lebih dari 1.000 halaman dokumen berkaitan dengan proyek misterius tersebut. Tersingkapnya operasi ZunZuneo membuat Patrick Leahy, Ketua Komite Kehakiman Senat Amerika, berang. Apa yang kalian di atas langit sana pikirkan? Ini benar-benar tolol, tolol, tolol, kata Senator Leahy. Jika kalian hendak membuat proyek rahasia di suatu rezim, mestinya tidak menggunakan lembaga seperti USAID. Dia telah melakukan banyak hal hebat di seluruh dunia. Namun, menurut Marie Harf, ZunZuneo bukanlah operasi intelijen atau operasi rahasia. Operasi yang hati-hati, tertutup, tak sama dengan operasi rahasia, kata juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika Serikat ini. Di negara seperti Kuba, cara seperti ini harus dilakukan supaya ZunZuneo tak ditutup pemerintah. Tujuan operasi itu, menurut dia, adalah mempromosikan demokrasi dan memberikan ruang kepada warga Kuba untuk berbicara dengan bebas. Kami tak memasok konten politik, juga tak mengatur konten politik di dalamnya. Rajiv Shah, Kepala USAID. Dia menambahkan, mereMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

REUTERS/StrinGer

ka tak punya niat menumbangkan pemerintah di Havana lewat ZunZuneo.


lll

Walaupun tak seberapa jauh dari Amerika jarak Havana dengan Key West, Florida, kuranglebih sama dengan Jakarta-Bandungnegara komunis kecil di selatan ini seperti berjarak

beberapa tahun dari seteru-nya di utara itu. Bagi penguasa di Washington, DC, Kuba tak ubahnya kerikil di depan mata. Entah sudah berapa kali dinas intelijen Amerika menggelar operasi untuk menumbangkan Kamerad Fidel di Havana. Koran milik Persatuan Pemuda Komunis
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

KAMI TAK BERUSAHA MEMIcU REVOLUSI BARU.

Kuba, Juventud Rebelde, menulis operasi ala ZunZuneo ini bukanlah yang pertama dilakukan agen Negeri Abang Sam dari utara. Dengan rupa-rupa cara, Juventud menulis, mereka terus berusaha membanjiri sekitar 2 juta pemilik ponsel di Kuba dengan informasi-informasi yang subversif. Terkuaknya proyek rahasia USAID untuk membuat Twitter ala Kuba hanyalah pucuk gunung es raksasa dari kampanye subversif melawan Kuba, Juventud menulis. Office of Cuba Broadcasting (OCB), yang didanai anggaran pemerintah Amerika, mengoperasikan stasiun televisi dan radio Martimengambil nama Jose Marti, pahlawan Kubamemancarkan siaran radio dan televisi ke wilayah Kuba dari Miami. Pemerintah Havana terus menghadang siaran itu dengan memblokade frekuensinya.

OCB, menurut Juventud, juga mengoperasikan situs berita Martinoticias. Sejak 2011, OCB terus-menerus membombardir ponsel-ponsel warga Kuba dengan pesan-pesan tak diundang alias spamming untuk mempromosikan situs itu. Selain mengoperasikan stasiun televisi, radio, dan situs Martinoticias, OCB membuat jejaring sosial Piramideo untuk rakyat Kuba. Hilda Arias, Direktur Mobile Services di ETECSA, perusahaan telekomunikasi yang dikuasai pemerintah Kuba, mengatakan mereka telah mengirimkan peringatan kepada 200 perusahaan penyedia layanan teks. Jika mereka masih terus mengirimkan pesan sampah itu, Hilda memperingatkan, ETECSA akan mengambil tindakan. Sejak Oktober 2013, menurut Hilda, Martinoticias telah 219 kali mengirimkan pesan tak diundang itu. Total, Martinoticias membanjiri ponsel warga Kuba dengan berjuta-juta pesan sejak Oktober tahun lalu tanpa izin dari ETECSA ataupun pemerintah di Havana. OCB punya versi penjelasan sendiri. Direktur OCB, Carlos Garcia Perez, mengatakan pe san-pesan yang mereka kirim bukanlah pesan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

INTERNASIONAL

ENRIQUE DE LA OSA/REUTERS

sampah, melainkan bagian dari upaya membangun jejaring sosial, yakni Piramideo. Tak ada yang kami sembunyikan. Kami hanya berupaya menyampaikan informasi secara bebas ke kepulauan itu, kata Carlos Garcia. Dengan Piramideo, warga Kuba bisa membuat grup beranggotakan beberapa orang. Keuntungannya, mereka bisa mengirim pe san sekaligus dengan SMS ke seluruh anggota grup. Lewat Piramideo, mereka bisa mengirit pulsa saat berbagi kabar ke anggota grup, karena ongkosnya hanya senilai berkirim satu SMS.

Untuk berkelit dari intaian tukang sensor di Havana, OCB memakai sejumlah server dan situs proxy. Piramideo, misalnya, beralamat di flandecoco.info, sementara TV Marti punya alamat vacafrita.info. OCB juga memuat semua informasi yang hendak dia sebarkan di Kuba dalam memori flash yang terbuat dari kertas, sehingga lebih gampang diselundupkan ke negeri cerutu itu. Kami di sini sangat kreatif.... Tapi kami tak berusaha memicu revolusi baru, kata Carlos Garcia. n SAPTO PRADITYO | REUTERS | WASHINGTON POST | MIAMI HERALD | EL NUEVO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APril APRIL 2014

PEOPLE

GE

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

TT

YI

MA GE

IM TY GET S AGE HAS SAN | DE TIK FOT

CHRIs MARTIN

RHOMA IRAMA

EMMA STONe

PEOPLE

CHRIS MARTIN

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

GARETH CATTERMOLE | GETTY IMAgES

ULIT kecokelatan dan banyak senyum. Begitulah penampilan perdana Chris Martin setelah dua minggu lalu mengumumkan perpisahannya dengan aktris Gwyneth Paltrow. Vokalis Coldplay itu tampil dalam Rock and Roll Hall of Fame untuk menghormati Peter Gabriel di Barclays Center beberapa waktu lalu. Tak cuma banyak senyum, Chris juga banyak melucu.

Dulu ada malaikat memperlihatkan diri di depan Phil Collins, malaikat itu adalah Gabriel. Malaikat itu menyuruh Phil keluar dari band dan menjadi solois, ujar Chris. Lalu Phil menjawab, Oh, bagaimana mungkin? Saya ini cuma drumer biasa, tak bisa menari, tak bisa bicara, saya cuma bisa jalan, lanjut bapak dua anak itu, yang disambut tawa pengunjung. Meski telah mengumumkan perpisah-

an, namun Chris dan Gwyneth masih tinggal satu rumah. Bahkan keduanya sempat terlihat menghabiskan waktu bersama. Keduanya juga terlihat mesra saat menghadiri acara ulang tahun Robert Downey Jr. bersama kedua anaknya beberapa waktu lalu. Tertawa sambil berpegangan tangan, mereka benarbenar terlihat seperti keluarga bahagia. Mungkinkah mereka kembali? n KEN YUNITA

PEOPLE

EMMA STONe

MMA Stone memang tampil seksi dengan blus transparan dipadu bra hitam. Namun, alihalih tak senonoh, Emma malah terlihat elegan

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

gETTY IMAgES

dan cantik. Setelan unik buatan Valentino itu dikenakan pacar Andrew Garfield ini saat menghadiri pemutaran perdana The Amazing Spider-Man 2 di Roma beberapa waktu lalu.

Pemeran Gwen Stacy dalam The Amazing Spider-Man 2 ini memang kerap mengenakan baju yang unik sekaligus seksi. Namun, entah kenapa, semua baju itu terlihat pas dan berhasil saat dikenakan aktris berusia 25 tahun ini. Meski beberapa penampilannya mendapat kritik pedas, perempuan bernama lengkap Emily Jean Stone ini seakan tidak peduli. Dia mengaku mengenakan baju yang bisa membuatnya senang. Ibu saya selalu menyuruh saya melakukan

apa yang membuat saya bahagia. Saya beruntung karena saat muda memiliki role model agar saya selalu menjadi diri saya sendiri, ujarnya. Karena itu, Emma mengaku senang bereksperimen dengan penampilannya. Salah satunya mengenakan baju atau rancangan unik. Penampilan harus menjadi salah satu kesenangan, ujarnya. Eh, tapi Emma memang terlihat cantik dalam balutan blus transparan itu, kan? n Ken Yunita

PEOPLE

RHOMA IrAMA

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

HASAAN | DETIKHOT

SIANYA memang tak lagi muda. Desember mendatang, si Raja Dangdut Rhoma Irama genap 68 tahun. Namun penampilan pria bercambang ini boleh dibilang masih prima. Suaranya masih jernih. Gerakan tubuhnya, yang memang sedikit tambun, masih gesit dan lincah. Apa kira-kira resep salah satu kandidat presiden ini dan rahasianya? Rajin ibadah, olahraga, dan menjaga pola makan, ujar suami Rica Rachim ini kepada majalah detik beberapa waktu lalu.

Setiap akhir pekan, untuk menjaga kebugaran, Rhoma rajin berolahraga silat. Ini silat beneran, bukan silat lidah, ha-haha, ujar bapak enam anak ini tergelak. Selain silat, pelantun lagu Judi ini rutin berenang. Paling tidak seminggu sekali. Menurut dia, bere nang dapat melatih otot tubuh sekaligus menjaga kemampuan olah napasnya. Namun semua cara menjaga kebugaran tubuh itu dianggap Rhoma tidak ada artinya jika tak dibarengi disiplin menjaga pola makan. Saya tak makan jeroan, kata pria yang akrab disapa Bang Haji ini. n aRiF aRiyantO

SENI HIBURAN

TEATER

pesan lestari pesta seni anak-anak


RAKYAT SEBUAH NEGErI BErHASIL MEMPErTAHANKAN NEGErINYA DArI PENGUSAHA TAMAK YANG INGIN MENGAMBIL TANAH MErEKA. PANCASILA YANG SELAMA INI DIPEGANG TEGUH MELAHIrKAN GETArAN KEHIDUPAN DAN KASIH SAYANG DI JIWA rAKYATNYA. ALIEN PUN NGACIr.

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

TEATER

"S

EKUMPULAN petani yang bekerja riang di sawah dan ladang terganggu oleh kedatangan seorang pengusaha. Dia hendak menggusur petani dan mengubah sawah ladang mereka jadi hotel, restoran, pasar swalayan, dan taman rekreasi. Pengusaha ini sudah menyebabkan gunung gundul, pohon-pohon tandas ditebang, lem-

bah kering-kerontang, dan lautan tercemar. Dia juga membakar hutan, membuat kijang mati diamuk polusi, banjir di mana-mana, asap sampai ke negara-negara tetangga, hingga waduk kering. Belum lama ini, dia pulalah yang menghancurkan monumen Garuda Pancasila yang dulu dibangun warga secara bergotongroyong. Jangan coba menghalangi jalan! si pengusaha menghardik warga. Roda pembangunan mesti berjalan. Siapa menghalangi, siap mati. Si pengusaha tak berkompromi dengan
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

TEATER

siapa pun yang menentang rencananya. Yang membangkang dia buang ke belakang. Hutan dianggap tak ada faedahnya, pohon dianggap tak berjiwa, jadi lebih baik dibasmi. Sedangkan manusia adalah makhluk utama. Rakyat melawan. Pengusaha yang licik ini berhasil ditangkap. Namun karena rakyat terlalu baik hati dan menghindari cara kekerasan, si pengusaha dapat melarikan diri. Bahkan dia tertawa ketika rakyat berdoa dan meminta ampun kepada Tuhan karena selama ini sudah

lalai. Namun, pada saat yang tidak diduga, pengusaha itu datang lagi ke kampung, menangisnangis minta maaf kepada rakyat. Aku mengaku salah, aku tobat. Aku rusak hutan, cemari laut, polusi udara, rampok bumi. Aku dosa. Demikian isi cerita Spectacle Zero: A Visual Theatre Performance karya Putu Wijaya yang dipentaskan Teater Tanah Air di Gedung Kesenian Jakarta, Jumat 11 April 2014. Pementasan ini merupakan bagian dari Pesta Kesenian Anakanak Mutiara Indonesia (Peska) X, tontonan yang dikhususkan bagi anak-anak dan keluarga, yang digelar pada 11, 12, dan 13 April 2014. Sutradara Jose Rizal Manua kali ini menyuguhkan penampilan berbeda. Dalam durasi hampir 45 menit, anak-anak dari Teater Tanah Air ini berada di panggung nyaris terus-menerus secara full team, bukan ke belakang panggung dulu sebagian untuk nanti bergantian tampil. Butuh pemain berdedikasi kuat untuk bisa membawakannya nyaris tanpa cela seperti anak-anak ini. Tentu itu pekerjaan rumah yang tidak main-main juga bagi penata gerak Jecko Siompo untuk menciptakan gerakan-gerakan yang bukan hanya berbobot artistik, tapi juga
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

TEATER

tetap nyaman dinikmati dari kursi penonton tanpa menerbitkan rasa bosan. Kami anak-anak pewaris dunia// Penerus masa depan umat manusia// Kami sedih damai lenyap tak ada// Manusia terus perang antarsesama Setelah Spectacle Zero, keesokan harinya tampil kelompok Animal Pop Family membawakan tarian Animal Pop Dance Musical. Tari ini terinspirasi oleh tarian tradisional Indonesia

yang dikombinasikan dengan teknik poppink (hip-hop dance). Pada hari terakhir, Minggu, 13 April 2014, Farabi Dwiki Dharmawan Music School menyuguhkan konser musik Anak Negeri Bernyanyi, yang menampilkan para musikus cilik berbakat dan dalang cilik. Tahun ini adalah pelaksanaan Peska yang ke10. Peska pertama kali diselenggarakan pada Maret 1999, bertepatan liburan sekolah. Karena kalender pendidikan terus berkembang,
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

TEATER

pelaksanaan Peska berubah mengikuti jadwal kalender pendidikan. Peska selanjutnya akan berlangsung secara berkala setiap dua tahun sekali. Kembali ke Spectacle Zero, kini negeri para petani kembali tenang. Bapak dan ibu petani bisa mengakrabi lumpur sawahnya lagi tanpa teror. Namun, tanpa mereka ketahui, selama ini ada dua alien yang mengawasi dari kejauhan, melihat kemungkinan menguasai bumi.

Keduanya melapor kepada komandan mereka bahwa di sini ada kehidupan yang bukan sembarang hidup. Ada getaran kehidupan dan kasih sayang. Adat, tradisi, dan kearifan lokalnya sedang bangkit. Komandan, aku dengar Pancasila. Aku dengar Ketuhanan Yang Maha Esa, aku dengar Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, aku lihat Persatuan Indonesia, aku lihat Kerakyatan yang Dipimpin oleh Kebijaksanaan dalam PermuMAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

TEATER

syawaratan/Perwakilan, aku melihat Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia. Mereka cepat-cepat kabur, mencari planet lain yang benar-benar mati, yang tidak memiliki peradaban. Jangan ganggu mereka. Biarkan Merah Putih berkibar. Biarkan Indonesia Raya! SILVIA GALIKANO

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM

Gangster
New York
dengan

Cita Prancis
MAJALAH DETIK 21 14 - 27 20 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM

Tap untuk melihat Video

Judul: Blood Ties ma | Genre: Crime | Dra Thriller Canet e m u la il u G : ra a d a Sutr e Canet, Skenario: Guillaum James Gray

Produksi: ons Roadside Attracti en, Pemain: Clive Ow Billy , Marion Cotillard an, Lily a Crudup, James C Taylor enit Durasi: 2 jam 7 m

SETELAH DIBEBAsKAN DARI PENJARA, CHRIs BERGABUNG LAGI DALAM GANGsTER. ADIKNYA YANG POLIsI DIHADAPKAN PADA PILIHAN sULIT KETIKA CHRIs-LAH YANG ADA DI UJUNG MONcONG sENJATANYA.

EI, kau digaji bukan untuk ngobrol! Berhenti kerja saja kalau mau ngobrol! Pemilik bengkel meneriaki Chris (Clive Owen), 50 tahun, karyawan barunya. Ada kawan lama, Mike (Domenick Lombardozzi), yang datang ke bengkel dan tak menyangka bertemu dengan Chris di sini. Memenuhi perMAJALAH DETIK 21 14 - 27 20 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM

mintaan si bos, dia pun meninggalkan bengkel, pergi bersama Mike. Baru beberapa hari Chris bekerja di bengkel mobil ini. Sebelumnya, dia menghabiskan sembilan tahun di penjara karena kasus pembunuhan. Adiknya, Frank (Billy Crudup), adalah orang yang mencarikan pekerjaan ini, menyediakan rumahnya untuk ditumpangi Chris, dan meng-

antarnya menemui dua anaknya di apartemen Monica (Marion Cotillard), mantan istrinya. Hubungan abang-adik ini tidak pernah akur sejak mereka kecil. Chris kecil pernah jadi maling di sebuah rumah yang penghuninya sedang pergi, dan Frank yang melaporkan abangnya itu ke polisi. Bertahun-tahun kemudian, Chris jadi penjahat, Frank jadi polisi di NYPD yang berprestasi. Selama Chris di penjara, tak sekali pun Frank menjenguk. Sekarang, setelah Chris bebas pun, Frank masih belum yakin abangnya bakal hidup lurus. Yang bahagia atas kembalinya Chris adalah ayahnya yang sakit-sakitan, Leon (James Caan), dan adik perempuannya, Marie (Lili Taylor). Mereka bisa berkumpul lagi merayakan Thanksgiving di bawah satu atap. Selama bertahuntahun Leon seorang diri membesarkan tiga anaknya setelah menceraikan istrinya, pecandu narkoba yang gemar memukul anak-anak. Chris kembali lagi ke dunia lamanya, jadi anggota gangster, dengan tugas utama mencuri dan membunuh. Sejauh ini aksinya aman dari
MAJALAH DETIK 21 14 - 27 20 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM

Blood Ties, yang berlatar belakang Brooklyn 1974, adalah remake dari Rivals, film Prancis produksi 2008. Tak ada hal orisinal yang disodorkan versi Hollywood ini.

endusan polisi. Penghasilannya berkali-kali lipat dibanding sebagai karyawan bengkel. Dia dapat membayar utang-utang-nya kepada Monica yang, selama Chris di penjara, membesarkan dua anak mereka sendirian sebagai pekerja seks jalanan. Chris mengubah sebuah rumah sewaan jadi rumah bordil yang dikelola Monica agar ibu anak-anaknya itu tidak gentayangan di jalan lagi. Chris juga menyiapkan pernikahan dengan Natalie, perempuan yang dia kenal dulu di bengkel. Sementara itu, Frank punya masalah pribadi dengan Vanessa (Zoe Saldana), mantan pacar yang sekarang menikah dengan Valenti (John Ventimiglia) dan punya seorang putri. Frank

baru saja menangkap Valenti karena kasus pencurian mobil. Ternyata Frank masih mencintai Vanessa dan ingin kembali. Perampokan dan pembunuhan susul-menyusul dilakukan Chris dan kawanannya. NYPD mulai mencurigai keterlibatan Chris, namun jawaban penentu ada pada Frank, yang pernah berhadapan dengan salah satu pelakunya setelah perampokan sebuah bank. Akankah Frank menyebut bahwa pelaku yang berhadapan dengannya itu Chris? Blood Ties, yang berlatar belakang Brooklyn 1974, adalah remake dari Rivals, film Prancis produksi 2008. Tak ada hal orisinal yang disodorkan versi Hollywood ini. Namun salah satu bintang Rivals, Guillaume Canet, jadi sutradara dan ikut menulis skenario Blood Ties, dan dia memberi perspektif unik pada cerita tentang persaudaraan dua laki-laki ini. Memang ada yang menyebut film Amerika lebih menekankan pada struktur cerita, sementara film Eropa pada karakter. Canet yang

MAJALAH DETIK 21 14 - 27 20 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM

orang Eropa membuat film ini dengan pendekatan teori yang terakhir. Dia membiarkan ceritanya bergerak alami di seputar para protagonis dibanding membiarkan protagonisnya memaksakan plot. Siapa mereka lebih penting dibanding apa yang mereka lakukan. Itu sebabnya, ketika seorang Prancis membuat thriller tentang polisi Amerika, hasilnya jadi

lain dibanding ketika cerita ini digarap sutradara Amerika karena dia mengambil napas sinema Prancis. Kita bisa jumpai passion dan konflik di tiap karakter, ketatnya pada formula, serta upaya mempertahankan karakternya yang berapiapi, sehingga membentuk bobot kontemplasi ketika mereka satu demi satu hancur. Blood Ties memberi ruang bernapas yang cukup, yang memungkinkan tiap-tiap karakter mendapat latar belakang yang memadai, punya drama sendiri, dan mendapat momen-momen cemerlang. Ceritanya berjalan natural, dan baru pada akhir film kita menyadari apa yang sedang dibangun sepanjang film ini. Canet cermat terhadap detail, hingga ke detail apartemen mungil atau ruang kantor yang penuh asap, serta menggunakan banyak musik rock keren tahun 1970-an untuk membangkitkan mood. Di antara semua karakter, Monica-lah yang paling menonjol, dimainkan secara mengesankan oleh Marion Cotillard. Adegan Cotillard
MAJALAH DETIK 14 21 - 20 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM

mengelola rumah bordilnya mengingatkan kita pada Casino (1995). Mirip Mystic River (2003), tapi tanpa narasi sentimental Clint Eastwood. Film ini lebih dingin, lebih lambat, lebih gelap, dan lebih natural, dan tak aneh butuh proses lama hingga klimaks.

Canet jelas berkembang sebagai sutradara ketimbang sebagai pemain, dan dia beruntung bekerja dengan orang-orang berbakat, seperti Clive Owen, Billy Crudup, dan tentu saja Marion Cotillard.
SILVIA GALIKANO

MAJALAH DETIK 21 14 - 27 20 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM PEKAN INI

TERESIA MAY | ANTARA

bagi orang miskin, harus dijalani apa adanya, begitulah prinsip Dahlan. Ia tidak pernah berhenti bermimpi untuk memiliki sepatu dan sepeda. Kemiskinan yang dirasakan tidak menyurutkan semangat Dahlan untuk tetap bersekolahmeski harusbertelanjang kaki, berjalan puluhan kilometer untuk sampai di Pesantren Takeran.

I D U P ,

Dan tak jarang kakinya melepuh bahkan lecet. Dahlan merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Dua kakak perempuannya bersekolah di perguruan tinggi, sementara adiknya, Zain, masih bersekolah di sekolah rakyat. Ayah Dahlan bekerja serabutan, sedangkan ibunya adalah pembatik di desanya. Mereka tinggal di Kebon Dalem, sebuah kampung yang menyimpan banyak kenangan.

SEPATU DAHLAN
JENIS FILM: DRAMA | PRODUSER: RIZALUdIN KURNIAWAN, DEdEN RIdWAN | PRODUKSI: SEMEsTA PRO, EXpOsE PICTUREs & MIZAN PROdUCTIONs | SUTRADARA: BENNI SETIAWAN DURASI: 100 MENIT
MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

SENI HIBURAN

FILM PEKAN INI

S A B O TA G E
dalam regu DEA. Bersama timnya, mereka adalah yang terbaik. Pekerjaan mereka pulalah yang menjadikan tim tersebut seperti keluarga. Setelah sebuah misi menangkap pemimpin besar kartel narkoba, nasib seluruh tim terancam. Satu per satu anggota tim terbunuh. Teror pun menuju Breacher saat anak dan istrinya jadi korban penculikan kartel. Siapa sebenarnya otak di balik teror mengerikan ini?

OhN Breacher Wharton (Arnold Schwarzenegger) adalah pemimpin

JENIS FILM: ACTION, CRIME, DRAMA PRODUSER: DAVId AYER, BILL BLOCk, ETHAN SMITH, SkIp WOOds PRODUKSI: CRAVE FILMs SUTRADARA: DAVId AYER DURASI: 109 MENIT

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

RIO 2
SENI HIBURAN FILM PEKAN INI

JENIS FILM: ANIMATION, AdVENTURE, COMEdY PRODUSER: BRUCE ANdERsON, JOHN C. DONkIN PRODUKSI: 20TH CENTURY FOX SUTRADARA: CARLOs SALdANHA DURASI: 101 MENIT

waktu menuju alam liar Amazon. Mereka akan mencari tahu kebenaran berita bahwa masih adanya sekelompok kakatua biru yang hidup di sana. Saat Blu mencoba menghindari kelicikan dan rasa dendam Nigel, hal yang paling menakutkan baginya adalah bertemu mertuanya.

LU, Jewel, dan ketiga anak mereka memutuskan meninggalkan Rio untuk sementara

MAJALAH MAJALAH DETIK DETIK 4 21NOVEMBER - 27 APRIL 2014 2013 MAJALAH DETIK 4- 10 10 NOVEMBER 2013

SENI HIBURAN

AGENDA

25
17 28
CIRQUE THE BIGGEsT CARNIVAl DANcE EVENT: 2 FAcEd FUNKs & JAcOB VAN HAGE
25 APRIL 2014, PUKUL 02.00 WIB, Colosseum Club Jalan Kunir

No. 7, Kota Tua Jakarta Barat, Promotor: Colosseum Club

PAMERAN 99 PATUNG: SEMBAH PURJITO 17-28 APRIL 2014, Taman Budaya Yogyakarta PAMERAN LUKIsAN TUNGGAl RAJIN MEMBATU Karya: Clara Pek Veis, Galeri Cipta III, Taman Ismail Marzuki,

BENTARA PUTAR FIlM EsTETIKa INGaTaN DaLam MoNTasE CERITa


Bentara Budaya Jakarta. Jadwal Pemutaran

JUmaT, 25 APRIL 2014


17.00-17.15 WIB, 400 Kata 17.15-17.25 WIB, Intiong 17.30-17.50 WIB, Its not Raining Outside 18.30-19.30 WIB, Diskusi Film 19.30-20.50WIB, The Cat of Mirikitani

SaBTU-SELasa, 19-29 APRIL 2014, PUKUL 10.00 WIB s.D. 21.00 WIB, Gratis dan terbuka untuk umum

SINEMA BENTARA, ODE UNTUK MUsIK


SaBTU-MINGGU, 19-20 APRIL 2014, PUKUL 17.00-22.00 WITA , Bentara Budaya Bali

SaBTU, 26 APRIL 2014

PAMERAN TUNGGAl LUKIsAN SYAHNAGRA IsMAIl INDONESIA RAYA


HaRI/TaNGGaL: SELasa/22 APRIL 2014, PUKUL: 19.30 WIB, Tempat: Bentara Budaya Yogyakarta, Jalan Suroto No. 2, Kotabaru, telp. 0274-560404, PamERaN BERLaNGsUNG 2230 APRIL 2014

14.00-14.20WIB, Wan An 14.25-14.45 WIB, Kamu di Kanan Aku Senang Dance of Life 15.00-16.30 WIB, Nostalgia for The Light 16.45-18.10 WIB, Eternal Sunshine of the Spotless Mind

Pembukaan:

BAlI TEMpO DOElOE #10 RUDoLF BoNNET & ARIE SmIT: CERITa DUNIa SENI RUPa BaLI JUmaT, 25 APRIL 2014, PUKUL 18.30 WIB s.D. 22.00 WITA ,
Bentara Budaya Bali

23 30

25
PAMERAN SENI RUpA HARIs PURNOMO: LUKA
PEmBUKaaN: SaBTU, 26/04/2014 PUKUL 19.00 WIB, PamERaN: 27 APRIL s.D. 11 MEI 2014, Galeri Salihara, Jakarta

SlAMET GUNdONO dAN KARYA Pementasan Tari & Wayang Suket, Pameran Wayang dan Foto, 23-30 APRIL 2014, PUKUL 09.30 WIB s.D. 21.00 WIB, Balai
Soedjatmoko Solo

PARKIRAN JAZZ
KamIs, 24 APRIL 2014, PUKUL 19.30 WIB

Balai Soedjatmoko, Solo

26 27

24
KERIspATIH WITH SAMMY SIMORANGKIR
24 APRIL 2014, PUKUL 23.00 WIB, Colosseum Club Jalan Kunir

SANdYAKAlA SAsTRA #40 PUIsI-PUIsIDaN KIsah PENYaIR DaRI PEsaNTREN


SaBTU, 26 APRIL 2014, PUKUL 18.30 WITA s.D.22.00 WITA ,

Bentara Budaya Bali

No. 7 Kota Tua Jakarta Barat, Promotor: Colosseum Club

CUMLAUDE CONCERT SERIES XII A: THE SOUND OF CLAVIER


Artistic Director: Henoch Kristianto, Featuring: Angelica Liviana, Hanna Anindita, Josephine Alexandra, (Featuring Bach, Beethoven, Mendelssohn, Chopin, Liszt, Debussy, Ginastera, Sukarlan), Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, MINGGU, 27 APRIL 2014
PUKUL 16.00 WIB

PAMERAN RAdIO: LAYANG SWARA


Peresmian pameran: KamIs, 24 APRIL 2014, PUKUL 19.30 WIB, Pameran berlangsung hingga 3 MEI 2014 PUKUL 10.00 WIB s.D. 18.00 WIB, Bentara Budaya Jakarta

CHOpsHOTs DOcUMENTARY FIlM FEsTIVAl


JUmaT 25/04/2014 PUKUL 19.00 WIB, MINGGU 27/04/2014 PUKUL 17.00 WIB & 19.00 WIB, Teater Salihara, Jakarta

SENI PERTUNJUKAN GENJEK SINGamaNDawa hINGGa KoBaGI


MINGGU, 27 APRIL 2014, PUKUL 18.30 WITA s.D. 22.00 WITA ,

Bentara Budaya Bali

MAJALAH DETIK 21 - 27 APRIL 2014

Alamat Redaksi : Aldevco Octagon Building Lt. 4 Jl. Warung Jati Barat Raya No. 75, Jakarta 12740 , Telp: 021-7941177 Fax: 021-7944472 Email: redaksi@majalahdetik.com Majalah detik dipublikasikan oleh PT Agranet Multicitra Siberkom, Grup Trans Corp.
@majalah_detik majalah detik

Tap untuk kembali ke cover

Anda mungkin juga menyukai