Anda di halaman 1dari 1

Nama : Bimantara Twinkana Putra NIM : 13/349190/PT/06564

Ide-ide Nasionalisme dalam diri seorang Soekarno tergambar dari dalam dirinya ketika beliau masih kecil yaitu sosok pewayangan yang tergambar sebagai pahlawan dalam kehidupan yaitu pembela keadilan dan kebenaran. Beliau mempunyai ideooi sendiri yang disebutnya Malaisme. Malaisme adalah ideologi sejenis sosialisme namun yang berdasarkan kondisi masyarakat setempat. Beliau menentang ideologi kapitalisme dan kolonialisme yang dianggapnya tidak berpihak pada rakyat kecil. Ketika beliau berada dipengasingan, beliau bergaul dengan rakyat-rakyat menengah kebawah yang kebanyakan profesi mereka adalah petani kelapa dan nelayan. Tidak hanya bersifat nasionalis namun beliau juga memiliki sikap agamis bahkan beliau pernah dekat dengan ajaran Islam Muhammadiyah. Ketika beliau masuk ke bangku perguruan tinggi, beliau tinggal bersama HOS.Cokroaminoto. Dari situlah beliau mulai bergaul dengan para tokoh-tokoh pergerakan nasional, beliau juga pernah bergaul dengan buruh-buruh kereta api se Jawa Timur. Sikap gotong royong juga merupakan sikap pemersatu bangsa yang paling sering digunakan oleh Soekarno. Melakukan pendekatan kepada rakyatrakyat kecil merupakan salah satu pendekatan yang dilakukan oleh seorang Soekarno untuk mengalang persatuan di Indonesia. Keyakinan, semangat, perjuangan mencapai kemerdekaan serta kegigihan beliau merupakan gambaran jiwa nasionalisme. Karisma seorang pemimpin bangsa yang memiliki pendukung sangat besar, bahkan rakyat rela berdesak-desakan hanya untuk mendengarkan pidatonya. Ide-ide Nasionalisme saat ini sudah berbeda dengan sikap nasionalisme bangsa saat ini. Namun apabila ide-ide nasionalisme yang dikemukakan Soekarno bisa direalisasikan oleh pemimpin-pemimpin bangsa saat ini mungkin tidak menutup kemungkinan bangsa Indonesia akan menjadi bangsa yang besar juga negara maju. Namun ada beberapa ancaman terhadap nasionalisme, ketidakpuasan yang berlebihan terhadap situasi politik dapat memicu terjadinya berbagai pemberontakan. Contohnya PKI yang ingin mengganti dasar negara Indonesia yaitu Pancasila menjadi dasar komunis. Juga sifat ingin menang sendiri serta sifat egois adalah sifat yang dapat menghancurkan rasa nasionalisme.

Anda mungkin juga menyukai