Anda di halaman 1dari 2

TUGAS KEWIRAUSAHAAN

Nama : Ulil Fatku Rohmah


NIM : P07131011018
1. Bidang Usaha
Bidang usaha yang ingin saya geluti adalah catring diet sehat dan jual beli teh jamur
secara online. Makanan yang disuguhkan akan ditampilkan secara cantik dengan berbagai
jenis dan harga agar dapat dinikmati untuk semua kalangan. Penjualan secara online akan
lebih efisien karena dapat membuat produk sesuai dengan pesanan. Iklan akan dipajang di
situs-situs terkemuka dan berbagai jejaring sosial. Hal ini juga akan mempermudah
konsumen untuk mengaksesnya. Selain itu akan dibuka forum untuk berkonsultasi,
mendengarkan keluh-kesah konsumen serta kritik dan saran agar tidak kehilangan
pelanggan. Dalam forum ini juga akan disajikan materi-materi tentang pentingnya
makanan bergizi bagi kesehatan dan contoh-contoh makanan bergizi yang telah
disediakan sesuai dengan situasi dan kondisi seseorang. Penambahan materi ini akan
menambah pengetahuan para pembacanya dan diharapkan akan dapat timbul ketertarikan
terhadap makanan yang diiklankan. Untuk penjualan teh jamur akan ditawarkan kepada
konsumen seiring dengan pemesanan catring diet sehat. Konsumen akan diajak untuk
mencegah dan mengobati berbagai penyakit dengan konsumsi teh jamur secara rutin.
2. Nama Produk/Jasa
Untuk usaha catring akan saya beri nama CaOn sebagai singkatan dari catring diet
sehat online. Nama ini dibuat untuk mempermudah para konsumen mengingat dan agar
lebih menarik perhatian. Untuk teh jamurnya akan saya beri nama Kombucha sesuai
dengan nama jamur yang digunakan sebagai bahan baku pembuatan teh jamur.
3. Ketersediaan Bahan Baku
Bahan baku yang akan digunakan untuk catring dapat dibeli di pasar tradisional. Bahan
dipilihkan dengan harga yang rendah namun berkualitas dan bergizi tinggi. Karena bahan
yang akan digunakan tidak jauh dari makanan pokok yang biasa dikonsumsi masyarakat,
sehingga ketersediannya akan selalu ada. Untuk pencarian bahan baku catring tidak akan
mengalami kesulitan yang berarti. Bahan baku yang akan digunakan untuk pembuatan teh
jamur akan saya kembangbiakan sendiri. Jamur kombucha ini dapat hidup di iklim
apapun dan dapat berkembangbiak sesuai dengan luas tempat ia berkembang biak
sehingga bahan pokok akan selalu ada pada saat dibutuhkan di musim apapun dan tidak
akan kekurangan karena dapat berkembang biak secara pesat sesuai dengan tempatnya.
4. Konsumen
Konsumen yang menjadi sasaran pertama dari usaha catring ini adalah orang-orang yang
mengalami masalah kesehatan. Orang-orang tersebut akan lebih mudah tergiur mengingat
kondisi kesehatannya yang kurang baik. Sasaran berikutnya adalah para remaja. Di jaman
sekarang ini tentunya banyak remaja yang ingin menjaga bentuk tubuhnya agar ideal,
tidak terlalu kurus atau gemuk. Para remaja di jaman sekarang akan banyak mengakses
internet sehingga diharapkan dapat melihat iklan-iklannya dari situs-situs terkemuka dan
berbagai jejaring sosial. Apabila bisnis ini terus berkembang, maka sasaran konsumen
selanjutnya adalah institusi atau perusahan yang memberikan makan siang kepada
karyawannya. Makanan dan minuman sehat tentunya akan lebih menaikkan kinerja
pegawai disamping dapat terhindar dari penyakit. Seiring berjalannya waktu, diharapkan
konsumen adalah berbagai kalangan dan dapat di pasarkan ke berbagai daerah.
5. Tenaga/Keahlian yang diperlukan
Pada awal pengerjaannya, tenaga yang diperlukan hanyalah seorang koki dan pengantar
pesanan. Untuk pengembangbiakkan jamur akan saya lakukan sendiri. Apabila bisnis ini
dapat berjalan lancar dan dapat menjadi besar, maka barulah diperlukan beberapa koki,
lebih banyak pengantar pesanan dan ahli gizi lainnya untuk membantu menyusunkan
menu bagi pesanan-pesanan konsumen serta membantu menjawab keluh-kesah konsumen
serta kritik dan saran konsumen di forum yang sudah disediakan.
6. Modal
Untuk pengumpulan modal, saya akan membuka tempat konsultasi gizi. Selain itu saya
juga akan menanam saham di bursa efek sebagai penambahan modal. Karena telah
menjadi member koprasi Bali Bening, maka saya akan rajin menabungkan penghasilan
saya agar dapat meminjam modal di koprasi ini dengan bunga yang tidak terlalu besar.

Anda mungkin juga menyukai