Anda di halaman 1dari 2

Peran Mahasiswa di dalam dakwah kampus

Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang
maruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah. Sekiranya Ahli Kitab
beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka, di antara mereka ada yang beriman, dan
kebanyakan mereka adalah orang-orang yang fasik

mahasiswa adalah golongan generasi muda yang belajar di perguruan tinggi,secara
adminitrasi mereka terdaftar sebagai pelajar di perguruan tinggi. Tapi pengertiannya tidak
hanya sebatas itu, Mahasiswa mengandung pengertian yang lebih luas dari sekedar
terdaftar secara administrasi. Akan tetapi menjadi mahasiswa itu mengandung arti yang
sangat luas, mahasiswa adalah agen pembawa perubahan. Menjadi mahasiswa itu
merupakan kebanggaan dan juga sebagai tanggung jawab besar sebagai agen pembawa
perubahan. Menjadi seseorang yang akan memberikan solusi terhadap permasalahan yang
dihadapi masyarakat. Sebagai kaum intelektual, mahasiswa memiliki peranan yang sangat
penting dalam kehidupan berbangsa.
Pemuda memilki tanggung jawab terhadap diri, lingkungan keluarga, negara juga
agamanya, Islam sangat menghargai kaum muda yang memperjuangkan kebaikan akan diri
dan agamanya, Alloh mengatakan bahwa Dia lebih menyukai seorang pemuda takut berbuat
dosa dan memilih taat kepada Alloh ketimbang kaum tua. Remaja merupakan usia dimana
seseorang menganggap dirinya masih cukup lama mengarungi kehidupan, sehingga
terkadang dapat melakukan hal-hal apa saja yang dirasa ingin dicobanya. Oleh sebab itu
wajar jika Alloh sangat menyukai pemuda yang takut berbuat maksiat kepada-Nya.
Mahasiswa sebagai calon pemimpin masa depan ditantang memperlihatkan kemampuan
untuk memerankan peran itu. Jika gagal akan berdampak negative pada masyarakat yang
dipimpinnya demikian pula sebaliknya. Dalam perubahan sosial saat ini, mahasiswa sering
dihadapkan pada kenyataan yang membingungkan dan dilematis. Apakah ia terjun dalam
arus perubahan dan mencoba mengarahkan serta mengendalikan arah perubahan itu
ataukah sekedar menjadi pengamat dan penonton dari perubahan atau mungkin menjadi
korban objek sasaran dari perubahan yang dikendalikan orang lain.
tidak diragukan lagi bahwa mahasiswa mempunyai peran yang sangat strategis dan
menentukan dalam tatanan kehidupan masyarakat. Karena jika mereka adalah pemuda
yang baik dan terdidik dengan adab-adab Islam maka merekalah yang akan menyebarkan
dan mendakwahkan cahaya Islam serta menjadi nahkoda umat ini.
Ada tiga tugas penting yang harus dijalankan para pendakwah,
1) Penggerak dakwah harus menjadi penggerak semua rekan seperjuangannya untuk
mau berpartisipasi dalam pemenangan dakwah
2) Penggerak dakwah sejati senantiasa mengawal perjuangan rekan-rekan
seperjuangan agar mampu menjaga syakhsiyah rabbaniyah
3) Penggerak dakwah yang istiqomah akan selalu melakukan konsilidasi kepribadian
dan barisan dengan rekan seperjuangan.
Tentu untuk menjadi kader dakwah yang seperti itu bukan perkara ringan. Namun, itu juga
sebuah kemestian. Sebab, kelalian seorang penggerak dakwah untu menunaikan tugas
tersebut, akan berakibat fatal. Setidaknya dakwah harus membayar perjuangan meraih
kemenangannya dengan harga yang lebih mahal karena terjadi kekeroposan pada kekuatan
internal.

Pemuda atau mahasiswa di zaman ini adalah para pewaris, jika mereka mampu untuk
memperbaiki diri-diri mereka, mengetahui hak dan kewajiban mereka, serta melaksanakan
semua amanah yang diberikan kepada mereka yang berkaitan dengan ummat ini.
Ada beberapa golongan para pemuda yang akan dinaungi oleh Alloh SWT pada hari yang
tiada naungan kecuali naungan-Nya, yaitu :
- Mahasiswa sebagai generasi harapan islam. Ada sebuah pepatah yang mengatakan
bahwa awal kehancuran sebuah negeri apabila kaum remajanya hancur. Begitu pula
Islam akan runtuh jika kaum mudanya rusak. Oleh karena itu dibutuhkan kaum muda
yang berpegang teguh pada prinsip-prinsip agamnya supaya membawa kebaikan
untuk masa depan
- Mahasiswa harus menjadi gererasi yang bekerja dan aktif berdakwah. Pemuda
adalah kelompok yang memiliki berbagai kelebihan dibandingkan dengan yang
lainnya, diantaranya adalah bahwa mereka relatif masih bersih dari pencemaran,
semangat yang kuat dan kemampuan mobilitas yang tinggi.
- Mahasiswa harus menjadi generasi yang menjadi potret Islam, menyadari bahwa
mereka haruslah menjadi kelompok yang ammpu mempresentasikan nilai-nilai Islam
secara utuh bagi masyarakat

Anda mungkin juga menyukai