Anda di halaman 1dari 5

Tugas 1

Pengantar Technopreneurship
Ide Bisnis :
i.Case (Customize Your i-Phone Chase)





Mahasiswa :
YUSUF PRASETYO
3210100088

Personality : Plegmatis

UNIT PENGELOLA MATA KULIAH BERSAMA
INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER SURABAYA
2014










Inovasi dan Ide
Ide membuat casing iPhone muncul dengan pesatnya perkembangan teknologi alat komunikasi
genggam iPhone, smartphone, tablet dan lain sebagainya. Saat ini tidak hanya orang dewasa yang
memakai fasilitas mewah ini, remaja SMP, SMA maupun mahasiswa sudah banyak yang
menggunakan smartphone terutama iPhone yang begitu digemari karena fitur dan
keeksklusifannya sebagai sebuah produk telepon genggam. Dengan adanya pengguna yang
semakin meningkat setiap tahunnya dan intensitas penggunaan yang terus menerus, maka untuk
menambah kesan stylish dan mewahnya sekaligus merawat ketahanan iPhone dibuat case dengan
sistem custom atau bis sesuai keinginan pemilik iPhone dari sisi isi i.Case-nya.
Overview Produk
Saat ini, telepon genggam menjadi sebuah kebutuhan primer bagi manusia yang memang pada
dasarnya manusia makhluk sosial.
i.Case merupakan bisnis bidang desain produk dengan bahan dasar yang sederhana dan mudah
dalam memperolehnya serta proses pengolahannya. Kualitas dan sistem custom dengan proses
produksi yang tidak lama menjadi kelebihan bisnis ini. Sedangkan dalam sistem pemasaran
nantinya akan lebih condong ke arah direct selling yang kemudian dapat diantar, selebihnya akan
dijual dengan sistem online dan stand event.
i.Case
Customize your iPhone Case
Tujuan dan Manfaat Produk
Tujuan dari bisnis ini adalah membantu para pengguna iPhone untuk menjaga merawat
iPhone-nya. Selain itu, membantu kalangan pecinta iPhone yang ingin berpenampilan
maksimal dengan case yang unik dan menarik.
Dari segi manfaat, bisnis ini sangat banyak membantu pembeli atau pecinta iPhone
untuk menjaga merawat iPhone agar lebih awet di sisi case luar/hardware iPhone.

Target Pengguna
Target pengguna dari bisnis penjualan i.Case ini lebih ditujukan kepada pengguna
iPhone tentunya dan lebih spesifiknya kepada remaja-remaja perempuan dan mahasiswi
pecinta produk iPhone dari masyarakat kelas menengah keatas.

Analisa SWOT
Strength
1. Ide unik dan menarik
2. Suka akan hal yang berbau teknologi dan perkembangannya
3. Produk yang dihasilkan custom artinya hanya satu dan tidak ada kesamaan dengan
produk lain
4. Transaksi online kami terapkan sehingga memudahkan konsumen yang berada di
wilayah manapun tentunya dengan ditambahkan media gambar pada web
5. Proses pembuatan lebih cepat

Weakness
1. Minimnya modal usaha
2. Pengguna iPhone tidak sebanyak smartphone lain
3. Kurang mengerti dalam mengolah bahan dasar yang baik agar kualitas terjaga

Opportunity
1. Peluang usaha yang besar
2. Termasuk kebutuhan yang penting bagi orang yang mementingkan gaya (termasuk
kaum hawa)
3. Kompetitor di usaha yang sama masih belum menjamur

Treat
1. Klien yang memesan via online lebih beresiko dalam hal misunderstanding desain
bahan
2. Hanya pengguna iPhone yang dapat memakai produk ini
3. Persaingan yang kuat dengan usaha yang sudah memiliki pasar atau brand

Rencana Kedepan Inovasi Pengembangan Produk
Rencana pengembangan produk kedepannya nanti adalah dari segi kualitas yang akan
dijual dengan basis workshop, dimana setiap pengguna iPhone yang membeli dapat
membuat dan berkreasi sendiri. Sehingga muncul industri kreatif berbasis workshop yang
tak perlu banyak merekrut pegawai.

Rencana Produksi atau Development
Rencana kedepan bisinis i.Case ini akan diproduksi dalam jumlah sesuai pesanan karena
sifatnya yang custom, dengan menawarkan pada rekan-rekan terdekat pengguna,
kemudian merambah ke pemasaran model online dan pendirian stand pada event-event
kampus dan akhirnya pembuatan workshop center.

Rencana dan Manajemen Keuangan
Investasi Awal
Resin 2kg Rp. 200.000
Bahan Isi (custom) Rp. 500.000
Katalis 2 liter
Packaging (paper bag)
Pipet 10 biji
Rp. 200.000
Rp. 100.000
Rp. 20.000
Brosur Rp. 100.000
ATK Rp. 200.000
Modem Internet Rp. 125.000
TOTAL Rp. 1.445.000

Modal dan Hutang
Modal
Modal Pemilik Rp 1.500.000


Hutang
Hutang Usaha Rp. -
TOTAL Rp. 1.500.000

Aspek Pemasaran Produk
Target pemasaran bisnis ini adalah kepada kalangan sosial remaja, mahasiswa, dosen
yang berada di lingkungan kelas menengah keatas.
Rencana Pemasaran
Agar pemasaran bisnis i.Case ini berjalan sesuai harapan, maka diperlukan promosi
produk. Berikut adalah tahap yang akan kami lakukan dalam mempromosikan Produk
i.Case
Menggunakan media internet untuk mempromosikan contoh produk jadi yang akan
dijual dengan display set yang menarik. Mencantumkan gambar dan beberapa detail
dari setiap bagiannya
Menggunakan media jejaring sosial untuk bisnis kami, misalnya facebook, twitter untuk
mempromosikan bisnis i.Case ini
Mendirikan stand sederhana pada event kampus yang kemudian dipromosikan melalui
brosur dan person to person pada rekan yang kita kenal.

Rencana Target Pasar
Target utama pemasaran casing iPhone ini adalah kalangan remaja SMU dan mahasiswa
di Surabaya yang senang tampil gaya dan eksklusif. Selain itu tidak menutup kemungkinan
untuk dosen yang berminat.

Rencana Break Event Poin (BEP)
Target Break Event Point dari Bisnis i.Case ini adalah kurang lebih 3 bulan, dengan rincian
pengeluaran total harga jual perminggu terjual asumsi 2 unit dengan harga penjualan produk per
unit Rp. 100.000-150.000. (total laba per minggu = 20.000 x 2 = Rp. 40.000 )
Total pendapatan ketika semua produksi terjual habis selama 2 bulan dengan harga 150.000 adalah
2x1.000.000 = Rp. 2.000.000,-
Target agar terjadi break event point adalah terjualnya 2 unit perminggunya.

Anda mungkin juga menyukai