Anda di halaman 1dari 5

PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA

BIOGAS
PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Peternakan sapi dari tahun ke tahun semakin besar jumlahnya, penambahan jumlah tersebut
menyebabkan tingkat pencemaran lingkungan yang tinggi antara lain menyebabkan bau tidak
sedap yang mengganggu kenyamanan lingkungan sekitar, endemik bibit penyakit, dan air
resapan tanah dan sungai menjadi beracun dan bau. Dalam kotoran sapi terkandung gas
metana (CH4) apabila dibuang secara bebas ke atmosfir akan menyebabkan efek rumah kaca,
proses ini berakibat suhu bumi menjadi tinggi, ini adalah yang disebut dengan pemanasan
global (global warning), yang secara langsung meningkatkan intensitas frekuensi angin topan,
merubah komposisi hutan , mengurangi produksi pertanian, menghancurkan biota laut
sehingga ikan mengalami kekurangan makanan dan ekosistem laut menjadi hancur.

Alasan diatas dapat dijadikan bahan pertimbangan bahwa kotoran sapi lebih baik
dimanfaatkan daripada dibiarkan menumpuk. Beberapa cara pemanfaatan kotoran sapi antara
lain dengan mengolah kotoran sapi menjadi pupuk organik maupun biogas, yaitu suatu energi
yang dihasilkan dari proses biodegradasi dengan bantuan bakteri dalam kondisi anaerob pada
material organik (kotoran sapi). Keuntungan yang didapat dari proses pemanfaatan kotoran
sapi bagi pemilik peternakan sapi adalah menambah penghasilan dari penjualan pupuk
organik dan menghemat pengeluaran biaya penggunaan listrik.

2. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dari judul proposal ini adalah sebagai berikut :
a. Apa yang dimaksud dengan biogas ?
b. Apa saja karakteristik kandungan biogas ?
c. Bagaimana sistem kerja biogas ?
d. Bagaimana teknologi biogas ?
e. Bagaimana proses terjadinya gas bio dan manfaatnya ?
f. Bagaimana kajian teoritik sistem konversi Energi?
g. Bagaimana Perhitungan ekonomi ?
h. Bagaimana pengembangan teknologi di Indonesia ?

3. Tujuan dan Manfaat
a. Untuk mengetahui tentang biogas
b. Untuk mengetahui karakteristik kandungan biogas
c. Untuk mengetahui sistem produksi biogas
d. Untuk mengetahui teknologi biogas
e. Untuk mengetahui proses terjadinya gas bio dan manfaatnya

4. Meotologia
a. Komposisi biogas yang dihasilkan dari fermentasi tersebut terbesar adalah gas Methan
(CH4) dan gas karbondioksida (CO2). Gas methan (CH
4
) yang merupakan komponen
utama biogas merupakan bahan bakar yang berguna karena mempunyai nilai kalor
yang cukup tinggi.

Anda mungkin juga menyukai