Anda di halaman 1dari 2

BAHAGIA MENJADI MAHASISWA UII

Assalamualaikum wr wb.
Segala puji dan syukur mari kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah
melimpahkan kebaikanya kepada kita semua.
Universitas Islam Indonesia atau akrab yang kita dengar sebagai UII adalah universitas
swasta tertua di Indonesia,universitas yang berlandaskan ajaran agama islam yang kuat.Yang
dibagun oleh pendiri negara Indonesia.
Awal saya mendaftar di UII tercinta pada bulan Februari 2012,sebelumnya saya mencari-cari
PTS mana yang baik di Yogyakarta,karena rumah saya ada di kabupaten Kulon Progo
DIY.Saya mencari cari universitas yang baik dengan akreditasi,nama besar,dan berlandaskan
agama islam.Saya mendengar kalau nama UII di Indonesia sudah terkenal,bahkan menyamai
nama universitas negri yang ada di Indonesia.
Saya sempat ragu untuk masuk UII karena banyak orang yang bilang kalau UII itu
mahal,sebenarnya setaralah dengan PTS lain yang ada di Indonesia.Yang saya sukai lagi saat
saya tes di UII tidak dicantumkan banyak biaya catur darma yang kita sanggupi tetapi
berdasarkan kemampuan kita saat mengerjakan tes.Sehingga tidak seperti PTS lain yang
mengandalkan banyak uang sumbangan yang diberikan agar bisa masuk.
Semakin tinggi rangking dia mengerjakan soal CBT itu maka semakin murah biaya catur
darma yang mereka harus bayar.
Bahkan saya membaca di buku panduan PMB UII disebutkan bahwa di hampir jurusan
ataupun fakultas diberikan biaya nol rupiah jika dia bisa masuk rangking satu saat dia
mengerjakan soal CBT.
Biaya yang murah dan sangat menguntungkan bagi siswa-siswi yang pintar dan dalam
kondisi keuangan yang sulit.
Fakultas dan jurusan yang saya ambil saat mengikuti CBT pada pilihan pertama
adalah Tekhnologi Industri dengan jurusan Teknik Industri dan pada pilihan kedua saya isi
FTSP dgn jurusan Teknik Lingkungan.Sebelum mengikuti tes saya mencari informasi tentang
soal-soal yang akan diujikan saat CBT di UII.Setelah saya download saya pelajari soal
tersebut.Soal terdiri dari materi agama islam,matematika,bahasa indonesia,bahasa inggris,dan
penalaran.
Saya sangat terbantu memiliki latihan soal tersebut sehingga saya bisa mengerjakan tes CBT
dengan lancar,meskipun saya berada di peringkat empat dari lima dan harus membayar catur
darma sebesar sebelas juta.Dibandingkan dengan PTN yang sudah harus mengisi SPMA
jumlah uang catur darma tersebut relatif lebih ringan dari PTN yang saya inginkan.
Saya juga bisa membantu teman-teman saya yang lain yang gagal mengikuti SNMPTN
dengan soal yang saya download tersebut.
Saya sangat senang dapat diterima di UII karena saya tidak perlu was-was tidak mendapatkan
kuliahan jika tidak dditerima SNMPTN karena saya sudah berada di UII.Saya lebih bisa
fokus pada ujian nasional dan tidak perlu berpikir keras untuk bisa m asuk PTN karena UII
adalah PTS yang berkualitas.Dan saya sempat mendengar kalau UII mendapatkan tawaran
menjadi PT N tetapi ditolak oleh UII.Sebenarnya sangat disayangkan jika tawaran menjadi
PTN itu ditolak,tapi pihak UII pasti punya alasan yang baik mengapa menolak tawaran
menjadi PTN dari pemerintah.
Universitas tidak harus menjadi negri agar menjadi kualitas yang baik tetapi dari
pembelajaran dan akhlak yang ditanamkan kedalam mahasiswa-mahasiswinya.
Mungkin banyak teman-teman yang masuk ke UII atau ke PTS lain karena tidak
diterima di PTN,tetapi ada juga yang memang sudah berniat masuk ke UII.
Dan banyak juga yang bilang kalau mahasiswa dan mahasiswi yang ada di PTS adalah
korban dari SNMPTN.Itu memang benar tapi juga salah,sebenarnya itu tergantung dari niat
kita.Apakah ingin di negri atau swasta,dan swastapun kualitasnya tidak jauh dari
negri.Contohnya UII,banyak jurusanya yang berakreditasi A dan sudah diakui di
Indonesia.Lingkunganya yang sejuk karena di daratan tinggi membuat UII nyaman untuk
aktifitas belajar mengajar.Mahasiswa-mahasisiwi,dosen,staf tata usaha dan keamanannya pun
sangat ramah.
Mereka melayani dengan ramah mahasiswa yang bertanya tentang hal-hal yang belum
dipahami,bahkan ada mahasiswa yang suka rela mengantarkan calon mahasiswa yang tidak
tau tempat registrasi di gedung rektorat ke gedung rektorat itu.Pelayanan dari petugas-
petugasnya sangat ramah dan menuntun kami sampai paham tata cara pendaftaran ulang
ataupun letak gedung yang dicari oleh calon mahasiswa ataupun mahasiswa itu sendiri.
Acara pesona taaruf atau PESTA juga sangat membuat saya bahagia menjadi bagian
dari UII tercinta,acaranya sangat menarik dan sangat menghibur karena diisi oleh kegiatan-
kegiatan pertunjukan band dan extra yang ada di UII.DI sela-sela acara mahasiswa dan
mahasiswi baru diajak untuk melihat stand-stand UKM dan extra yang ada UII.Mulai dari
marcing band sampai dengan mapala.
Pertunjukan mereka sangat menarik mulai dari pertunjukan marcing band yang sangat
kompak dengan penjelasan sering mendapatkan penghargaan di tingkat nasional,kompak
dalam bermain dan sangat menarik bagi mahasiswa baru untuk mengikutinya.Dilanjutkan
dengan penampilan tim basket UII yang melakukan atraksi free style dan penjelasan sering
menjadi juara umum tingkat nasional maupun regional DIY.Setelah itu dilanjutkan
penampilan tim mapala yang melakukan atraksi naik dan turun dari gedung dan membuat
antusias maba untuk mencobanya.Tidak hanya acaranya,MC nya pun sangat aktif dan
lucu,membuat acaranya tidak garing.
Pada acara pesona dunia kampus dengan taaruf atau PDKT sangat menarik,dimulai dari acara
berangkat jam lima pagi,dimarahin DPL,suruh jalan jongkok,berjoget tanpa expresi sampai
disuruh minum beejelly yang rasanya gak karuan.
Tapi itu dibuat seru-an saja.Dan pada puncak acara para DPL yang garang-garang minta maaf
dan menjadi baik-baik,penutupan juga ada penampilan dari djemuran yang di mainkan oleh
MC nya sendiri mas digdoyo dan mas tapir.Acara di tutup dengan band dan pesta kembang
api,dari maba,miba,dpl,dan panitia melebur menjadi satu,satu kebersamaan dalam UII,satu
jiwa dari FTI dan kebersamaan kami yang sangat kental.
Dan yang paling sabar adalah para wali jamaah kami sejak PESTA sampai dengan PDKT
yang sangat sabar melayani dan memandu kami sampai penutupan.
AKU CINTA UII,AKU CINTA FTI UII.

Demikian dari saya,apabila ada salah itu adalah milik saya karena saya adalah manusia dan
jika ada kelebihan itu adalah milik Allah SWT.
Wassalamualaikum wr wb.

Anda mungkin juga menyukai