Anda di halaman 1dari 5

Catalytic Reforming, Sejarahnya

Catalytic Reforming adalah proses dimana komponen minyak ringan atau naphtha yang
diperoleh dari proses distilasi dilewatkan pada katalis yang mengandung platina pada
temperature tinggi dengan tekanan antara 50 500 psig dengan tujuan untuk meningkatkan
angka octane dari minyak umpan.

Catalityc Reforming muncul karena kebutuhan akan minyak dengan angka oktan. Kebutuhan
minyak dengan jenis itu telah dikenal sejak awal abad ke 20, namun pada saat itu proses yang
digunakan untuk memperoleh minyak dengan nilai oktan yang tinggi adalah dengan proses
thermal. Sedangkan proses dengan menggunakan katalis baru diperkenalkan pada awal tahun
1940, dimana menghasilkan jumlah minyak dengan oktan tinggi lebih banyak dengan oktan yang
lebih tinggi dibandingkan dengan proses thermal.

Pada awal perkembangannya, katalis yang digunakan untuk meningkatkan angka oktan berbasis
molybdenum oxide. Pada tahun 1949, terjadi perubahan yang sangat revolusioner dalam industri
pengolahan minyak dengan diperkenalkannya platinum sebagai katalis. UOP (United Oil
Processing) merupakan perusahan pertama yang memperkenalkan teknologi tersebut. Dengan
diperkenalkannya platina sebagai basis katalis, selanjutnya molybdenum oxide akhirnya
ditinggalkan.

UOP (United Oil Processing) memperkenalkan Platforming yang menggunakan teknologi
semiregenerative atau fix bed katalis, dimana pada periode tertentu, kilang platforming harus
berhenti beroperasi untuk melakukan regenerasi katalis guna meningkatkan kembali aktifitas
katalis. Proses regenerasi katalis ini dilakukan dengan membakar coke yang terbentuk dan
menyelimuti katalis.

Saat ini platforming sudah menggunakan teknologi Continuous Catalyst Regeneration (CCR),
dimana katalis diregenerasi terus menerus sepanjang kilang beroperasi. Dengan demikian kilang
tidak perlu berhenti beroperasi selama proses regenerasi berlangsung.
Walaupun kilang dengan teknologi CCR sudah banyak dibangun, namun kilang dengan
teknologi semiregenerative atau fix bed katalis tetap dipertahankan operasi nya sampai saat ini.

Katalis dan Racunnya
Katalis pada kendaraan diesel (CuO atau Al2O3)
Katalis CuO atau Al2O3 akan mengalami keracunan jika terdapat senyawa sulfur dalam reaktan.
Solar Indonesia mengandung sulfur sebesar 0,5% berat, sehingga CuO atau Al203 tidak dapat
digunakan sebagai katalis untuk katalitik konverter kendaraan diesel.
Katalis pada Sintesis Asam Sulfat (Pt, Fe2O3, V2O5)
Katalis yang digunakan:
a. Pt dengan penyangga asbes atau magnesium sulfat yang telah dikalsinasi atau silika gel.
b. Fe2O3 Kurang reaktif dibandingkan Pt, tetapi murah, terdapat pada terak pemanggangan pirit.
c. V2O5 dengan penyangga zeolit atau natural diatomite brick
Tujuan pemakaian penyangga: memperluas permukaan kontak katalis dengan reaktan
Peracunan katalis
Pada saat terjadi peracunan, aktivitas katalis turun. Proses peracunan terjadi sebagai akibat
melekatnya bahan-bahan asing (yang disebut racun, seperti debu, senyawa selenium, tellurium,
antimony, lead, dsb.) pada permukaan aktif katalis sehingga tidak dapat dipakai sebagai tempat
reaksi. Proses melekatnya benda asing pada permukaan aktif katalis dapat terjadi secara:
a. Fisis dapat diaktifkan kembali. Contoh: Cl2, HCl katalis diaktifkan lagi dengan cara
pemanasan di dalam gas yang bebas Cl2 dan HCl.
b. Kimia adsorpsi secara kuat pada permukaan aktif tidak dapat diaktifkan lagi. Contoh:
senyawa arsenik, selenium, tellurium, antimony, lead. (Katalis V2O5 dan Platinized-silica-gel
tahan terhadap racun arsenik).
Katalis pada Catalitic reforming (Ni)
Pada umumnya katalis yang dipakai di Steam Reforming adalah Nikel. Nikel merupakan sulfur
absorbent yang sangat baik. Dalam jumlah sangat sedikit saja akan menyebabkan deaktivasi
katalis total. Deaktivasi artinya berkurangnya keaktifan katalis. Dapat terjadi secara kimiawi dan
secara fisik.
A. Deaktivasi secara kimiawi:
- Oksidasi katalis: katalis mengalami oksidasi kembali ke NiO. Dapat terjadi apabila H2 pada
umpan kurang. Ni bereaksi dengan H2O membentuk NiO.
- Keracunan (poisoning): terjadi apabila senyawa aktif (Ni) bereaksi dengan senyawa racun
(misal S, Cl membentuk NiS, NiCl2) sehingga senyawa aktif tersebut tidak dapat mereaksikan
gas bumi.
B. Deaktivasi secara fisik terjadi apabila katalis menjadi tidak aktif karena perubahan fisik atau
adanya suatu benda/padatan yang menutupi senyawa aktif sehingga tidak dapat kontak dengan
reaktan, antara lain :
- Karbonisasi
- Sintering
Beberapa racun katalis catalytic reforming adalah sebagai berikut :
Sulfur
Konsentrasi sulfur maksimum yang diijinkan dalam umpan naphtha adalah 0,5 wt-ppm.
Biasanya diusahakan kandungan sulfur dalam umpan naphtha sebesar 0,1-0,2 wt-ppm untuk
menjamin stabilitas dan selektivitas katalis yang maksimum.
Beberapa sumber yang membuat kandungan sulfur dalam umpan naphta tinggi adalah : proses
hydrotreating yang tidak baik (temperature reactor kurang tinggi atau katalis sudah harus
diganti), recombination sulfur dari naphtha hydrotreater (dan terbentuknya sedikit olefin) akibat
temperature hydrotreater yang tinggi dan tekanan hydrotreater yang rendah, hydrotreater stripper
upset, memproses feed yang memiliki end point tinggi.
Nitrogen
Konsentrasi nitrogen maksimum yang diijinkan dalam umpan naphtha adalah 0,5 wt-ppm.
Kandungan nitrogen dalam umpan naphtha akan menyebabkan terbentuknya deposit ammonium
chloride pada permukaan katalis.
Beberapa sumber yang membuat kandungan nitrogen dalam umpan naphtha tinggi adalah :
proses hydrotreating yang tidak baik (temperature reactor kurang tinggi atau katalis sudah harus
diganti), penggunaan filming atau neutralizing amine sebagai corrosion inhibitor di seluruh area
yang tidak tepat guna.
Water
Kandungan air dalam recycle gas sebesar 30 mol-ppm sudah menunjukkan excessive water,
dissolved oxygen, atau combined oxygen di unit catalytic reforming. Tingkat moisture di atas
level ini dapat menyebabkan reaksi hydrocracking yang excessive dan juga dapat menyebabkan
coke laydown. Lebih lanjut lagi, kondisi ini akan menyebabkan chloride ter-strip dari katalis,
sehingga mengganggu kesetimbangan H2O/Cl dan menyebabkan reaksi menjadi terganggu.
Beberapa sumber yang membuat kandungan air dalam system tinggi adalah : proses
hydrotreating yang tidak sesuai, kebocoran heat exchanger yang menggunakan pemanas
pendingin steam/water di upstream unit, system injeksi water catalytic reforming, kebocoran
naphtha hydrotreater stripper feed effluent heat exchanger, proses drying yang tidak cukup di
drying zone di dalam regeneration tower, dan kebocoran steam jacket di regeneration section.
Metal
Karena efek reaksi irreversible, maka kontaminasi metal ke dalam katalis catalytic reforming
sama sekali tidak dibolehkan, sehingga umpan catalytic reformer tidak boleh mengandung metal
sedikit pun.
Beberapa sumber kandungan metal dalam umpan naphtha adalah : arsenic (ppb) dalam virgin
naphtha, lead mungkin timbul akibiat memproses ulang off-spec leaded gasoline atau
kontaminasi umpan dari tangki yang sebelumnya digunakan untuk leaded gasoline, produk
korosi, senyawa water treating yang mengandung zinc, copper, phosphorous, kandungan silicon
dalam cracked naphtha yang berasal dari silicon based antifoam agent yang diijeksikan ke dalam
coke chamber untuk mencegah foaming, dan injeksi corrosion inhibitor yang berlebihan ke
stripper naphtha hydrotreater.
Katalis Pada Proses Hydrocracking (Pt)
Keracunan Logam
Pada proses penghilangan logam dari umpan, senyawa logam organik terdekomposisi dan
menempel pada permukaan katalis. Jenis logam yang biasanya menjadi racun katalis
hydrocracker adalah nikel, vanadium, ferro, natrium, kalsium, magnesium, silica, arsenic, timbal,
dan phospor. Keracunan katalis oleh logam bersifat permanent dan tidak dapat hilang dengan
cara regenerasi. Keracunan logam dapat dicegah dengan membatasi kandungan logam dalam
umpan. Best practice batasan maksimum kandungan logam yang terkandung dalam umpan
hydrocracker adalah 1,5 ppmwt untuk nikel dan vanadium, 2 ppmwt untuk ferro dan logam lain,
serta 0,5 ppmwt untuk natrium.
Kandungan air dalam katalis
Air dapat masuk ke dalam katalis jika pemisahan air dari feed hydrocracker di dalam tangki
penyimpanan tidak sempurna ataupun terjadi kerusakan steam coil pemanas tangki
penyimpanan. Air dapat dicegah masuk ke dalam reactor dengan memasang filter 25 micron
Katalis Pada Proses Reforming
Proses reforming nafta dengan katalis bifungsional dapat menghasilkan komponen bensin
bermutu tinggi dan hidrokarbon aromatik rendah (benzena, toulena, dan silena). Umpan nafta
mengandung kotoran-kotoran molekul non-hidrokarbon senyawa organic berupa sulfur, nitrogen,
oksigen dan juga organik logam, sehingga umpan nafta tersebut perlu dimurnikan lebih dulu
pada proses hidromurnian. Katalis reformer bifungsional mempunyai inti aktif logam (mono dan
bi-metal) dan inti aktif asam (Al2O3Cl). Kotoran non-hidrokarbon umpan nafta dapat
menurunkan aktivitas katalis reformer bi-fungsional.

Anda mungkin juga menyukai