Anda di halaman 1dari 8

2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

1 Komunitas Lele Sangkuriang


https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Ventury Air System

Bahan-bahan:
1. Sambunngan pipa pvc
2. Selang udara (selang tukang bangunan)
3. Solder (bisa dibeli di toko bangunan @Rp.10.000)
4. Gunting


2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

2 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 2
Lubangi pipa pvc dengan solder yang panas


Langkah 3
Perbesar lubang dengan ujung gunting sebesar selang yang akan dimaksukkan


2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

3 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 4
Gunting serong / lancip, selang udara


Langkah 5
Masukkan selang udara yang sudah digunting serong ke lubang pipa pvc.
Bagian selang yang ada lubangnya di depan, dan bagian yang masih ada selangnya
dibelakang di arah air akan datang.


2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

4 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 6
Selang tampak di dalam lubang pipa


Langkah 7
Pasang di pipa air sirkulasi kolam, buat 3 atau 4 titik buangan air kembali ke kolam
dengan Ventury Air System ini.


2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

5 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 8
Air sirkulasi dari kolam yang masuk kembali ke dalam kolam telah tercampur dengan
oksigen melaui proses ventury air system yang di pompa dengan pompa air kolam
merek, Amara AA-107 (100 watt),atau anda bisa pakai yang 60 watt bila ingin lebih
hemat listrik.
Jika air ternyata keluar dari selang udara, maka sistem Ventury itu belum benar,
silahkan putar selang udara dgn posisi lain hingga tidak ada lagi air yang keluar dari
selang udara.
Bila air tidak keluar lagi dari selang udara, maka sistem telah berhasil dan bekerja
dengan baik, udara akan terius menerus masuk melalui selang dan bercampur
dengan air yang lewat melalui pipa untuk selanjutnya jatuh kembali ke dalam kolam.
Untuk melihat keberhasilan sistem ini dapat ditandai pada air yang jatuh dari pipa ke
kolam seperti pada foto ini, bila air berwarna keruh / putih, maka sistem sudah
bekerja dengan baik.
Insya Allah air kolam tidak berbau lagi, ikan lele akan tetap sehat dan gesit dalam
tebar padat, kecuali bila air terkena hujan, dibutuhkan perlakuan khusus dengan
pemberian garam krosok, dolomit dan daun pepaya.
Semoga bermanfaat untuk keluarga Indonesia yang lebih baik !.


2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

6 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 9
Pompa kolam ini menggunakan pipa 3/4 untuk mensirkulasi air kolam serta
mengoperasikan Ventury Air System.


Langkah 10
Dari mesin pompa kolam dapat dibuat dua saluran yang diberi kran, saluran 1 ke
sistem Udara Ventury dan saluran 2 ke pembuangan akhir/selokan untuk keperluan
menguras kolam dengan mesin pompa atau mengurangi air kolam bagian bawah.
Jangan lupa pada bagian tengah sambungan tengah antara mesin pompa dengan
dua saluran pembagu jangan di Lem, agar mudah dicopot apabila ingin melakukan
perawatan pada mesin pompa kolam (lihat gambar).


2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

7 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 11
Coba perhatikan kolam ini yang di isi 3.000 ekor lele ukuran 7-8 cm yang sudah
memasuki hari ke 31 (29 Mei - 27 Juni 2013). tidak ada yang muncul ke permukaan
lho (kecuali saat dikasi pakan), mereka pada ngadem dibawah kolam lantaran
Oxigen yang tercukupi lewat Ventury Air System.
Khusus kolam ini sudah 1 kali dikuras total karena perlu perbaikan akibat kebocoran
terpal pada 25 Juni 2013 kemarin. Insya Allah jumlah benih masih utuh dan banyak,
anak2 hampir 3 jam mindahin lele ke bak penampungan sementara. Insya Allah
sistem sederhana ini aman untuk tebar padat



2013 VENTURY AIR SYSTEM [ ]

8 Komunitas Lele Sangkuriang
https://www.facebook.com/groups/komunitaslelesangkuriang/

Langkah 12
Pengoperasian Sistem Sirkulasi Air Kolam dan Ventury Air System. Tebar padat
Lele Sangkuriang semakin nyaman, sehat dan aman karena pencampuran oksigen
dengan air semakin banyak (kaya) di dalam kolam.


Sumber: Achmad Jauhari Arie (https://www.facebook.com/achmad.jauhari.aceh)

Anda mungkin juga menyukai