Anda di halaman 1dari 4

7/9/14, 4:09 PM 2011200154dsbab1

Page 1 of 4 http://thesis.binus.ac.id/Doc/Bab1HTML/2011200154dsbab1/body.html
1
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Generasi yang baik dan berbudi adalah mereka yang tidak pernah lupa
dengan budayanya sendiri. Pernyataan tersebut mungkin terdengar berat bagi
generasi muda yang sudah diterpa oleh arus informasi dan budaya dari luar.
Dengan banyaknya pilihan, generasi muda cenderung bergerak semakin jauh
dari budaya bangsanya sendiri. Salah satu budaya Indonesia yang terlupakan
oleh bangsanya sendiri tapi diakui oleh luar, adalah Wayang.
Wayang diakui UNESCO sebagai produk budaya asli Indonesia. Hal
tersebut menunjukkan bahwa kebudayaan Indonesia di zaman dahulu, tidak
lepas dari pengaruh Wayang sebagai unsur dalam kehidupan sehari-hari.
Pergelaran wayang tentu saja memiliki makna filosofi yang tinggi.
Dengan kata lain, wayang adalah karya seni yang penuh cita, rasa, dan makna.
Ada makna religius di dalamnya, dan juga tentang etika dan moral.
Sudah banyak instansi yang berusaha membangkitkan minat generasi
muda akan pertunjukkan Wayang, tetapi sampai sekarang belum menunjukkan
hasil yang memuaskan. Wayang dianggap sebagai hiburan bagi orang-orang tua
yang ketinggalan zaman.
Fenomena ini sangatlah menarik, bagaimana jika kita melihat perihal
budaya kuno, generasi muda kita lebih tertarik dengan budaya kuno dari negara
lain, yang paling kelihatan sekarang adalah budaya dari Jepang.
Hal tersebut tidak lepas dari pengaruh manga dan anime yang
membanjiri Indonesia. Dari sinilah penulis menyimpulkan untuk meningkatkan
minat generasi muda terhadap budaya Indonesia khususnya Wayang, diperlukan
pendekatan yang modern.
Oleh karena itu, dipilihlah bentuk buku bergambar untuk
memperkenalkan apa itu Wayang dan sejarahnya. Karena ada pepatah Tak
kenal maka Tak Sayang, maka dengan menyuguhkan pengetahuan tentang
Wayang dengan cara yang menarik, diharapkan minat generasi muda akan
Wayang semakin bertambah.
1.2 lingkup Proyek Tugas Akhir
Pengetahuan yang dikemas dalam bentuk buku bergambar sudah
banyak dijumpai di toko buku, seperti pengetahuan tentang Fisika dan Biologi
dalam bentuk komik. Namun buku bergambar pengetahuan tentang Wayang
belum pernah penulis jumpai, yang sudah ada adalah komik-komik cerita
Wayang (mahabharata, bharatayuha, Ramayana) yang sebenarnya merupakan
cerita dari India, dan buku-buku teks tentang sejarah Wayang.
7/9/14, 4:09 PM 2011200154dsbab1
Page 2 of 4 http://thesis.binus.ac.id/Doc/Bab1HTML/2011200154dsbab1/body.html
Kondisi yang perlu diatasi dengan ilmu pengetahuan di bidang Desain
Komunikasi Visual sekarang adalah bagaimana mengemas pengetahuan-
pengetahuan tentang Wayang tersebut ke dalam bentuk buku bergambar, agar
lebih menarik untuk dikonsumsi oleh generasi muda, dan merubah pandangan
generasi muda akan Wayang yang kuno dan membosankan.
1

7/9/14, 4:09 PM 2011200154dsbab1
Page 3 of 4 http://thesis.binus.ac.id/Doc/Bab1HTML/2011200154dsbab1/body.html
2
Pengetahuan tentang Wayang yang penulis angkat, hanya sebatas pada
asal-usul Wayang, sejarahnya, nilai-nilai filosofis yang dianut oleh Wayang,
serta sekilas tentang tokoh-tokohnya.
7/9/14, 4:09 PM 2011200154dsbab1
Page 4 of 4 http://thesis.binus.ac.id/Doc/Bab1HTML/2011200154dsbab1/body.html

Anda mungkin juga menyukai