Anda di halaman 1dari 10

Dipo Alam Kencono

N 111 13 53
Ileus adalah kondisi dimana terdapat
gangguan pasase (jalan makanan) di usus.

Patofisiologi untuk ileus sendiri terbagi
menjadi 3 yaitu ileus mekanik, ileus
neurogenik, dan ileus vaskular.

1. Ileus mekanik terjadi karena adanya
gangguan mekanis berupa sumbatan pada
usus.

Ketika ada obstruksi otomatis makanan akan
tertumpuk di lumen usus sehingga terjadi
peningkatan tekanan intraluminal yang
menyebabkan tekanan dinding usus menguat
sehingga mengobstruksi vasa limfatika dan
vena yang kemudian menyebabkan oedem.

Oedem ini akan menyebabkan jaringan
mengalami infark dan gangren yang
menyebabkan perforasi. Stadiumnya terbagi
menjadi tiga yaitu stadium ileus parsial, simpel,
dan strangulasi.

2. Kemudian ileus neurogenik terjadi karena
gangguan saraf otonom parasimpatis dari
serabut postganglionersakral II-IV.

Ileus ini terbagi menjadi 2 yakni ileus paralitik
dan ileus spastik

Ileus paralitik terjadi akibat adanya trauma yang
menimbulkan lesi saraf atau kelelahan usus
saat berkonstraksi. Sedagkan ileus spastik
disebabkan karena keracunan, hesteria atau
neurasteni. Pada ileus spastik terjadi
rangsangan parasimpatis sangat kuat di
beberapa tempat otot polos secara bersamaan
sehingga makanan tidak dapat dilewatkan.
3. Ileus vaskular terjadi sebagai akibat dari kerusakan
/ gangguan vaskular cerna. Adanya trombus atau
emboli pada arteri mesenterika inferior, superior serta
cabangnya akan menyebabkan iskemi yang berlanjut
pada gangren. Nekrosis dinding usus menyebabkan
usus tidak dapat bekerja dengan baik.

Nyeri kram perut yang hilang timbul
Mual
Muntah
Diare
Konstipasi
Hilangnya pergerakan usus (peristaltik
usus)
Distensi abdomen (swelling).

Ileus obstruksi letak rendah :
Gambaran herring bone appearance sebagai
bentuk penebalan dinding usus
Air fluid level yang pendek-pendek
membentuk gambaran seperti tangga (step
ladder) karena transudat yang terdistensi
dalam usus halus
Ileus obstruksi letak tinggi :
Gambaran herring bone appearance
Air fluid level pendek-pendek di usus halus
dan air fluid level panjang-panjang di kolon.

Anda mungkin juga menyukai