Anda di halaman 1dari 10

Profesi Kependidikan

Oleh
Meisin Rahman
421411079
Konsep Profesi, Profesional dan
Profesionalisme
Profesi
profesi adalah Profesi adalah suatu jabatan atau
pekerjaan yang menuntut keahlian tertentu
Profesional
Profesional adalah pekerjaan atau kegiatan yang
dilakukan oleh seseorang dan menjadi sumber penghasilan
kehidupan yang memerlukan keahlian atau kecakapan yang
memenuhi mutu atau norma tertentu serta memerlukan
pendidikan profesi
Profesionalisme
profesionalisme adalah komitmen para anggota suatu
profesi untuk meningkatkan kemampuan profesionalnya secara
terus menerus.
Syarat - Syarat Profesi Guru
Syarat syarat profesi guru menurut NEA (
National Education Association ) (1948) adalah
sebagai berikut :
1. Jabatan yang melibatkan kegiatan intelektual
2. Jabatan yang menggeluti batang tubuh ilmu yang
khusus
3. jabatan yang memerlukan persiapan latihan yang
lama
4. jabatan yang memerlukan latihan dalam jabatan yang
berkesinambungan

Lanjutan.....
5. jabatan yang menjanjikan karier hidup dan
keanggotaan yang permanen
6. jabatan yang menentukan standarnya sendiri
7. jabatan yang mementingkan layanan di atas
keuntungan pribadi
8. jabatan yang mempunyai organisasi profesional yang
kuat dan terjalin erat
Syarat - Syarat Guru Profesional
Guru profesional adalah orang yang memiliki
kemampuan dan keahlian khusus dalam bidang
keguruan sehingga ia mampu melakukan tugas dan
fungsinya sebagai guru dengan kemampuan
maksimal.
Suatu pekerjaan profesional memiliki syarat
khusus yakni:
Menuntut adanya keterampilan berdasarkan konsep
dan teori ilmu pengetahuan yang mendalam.
Menekankan pada suatu keahlian dalam bidang
tertentu sesuai dengan bidang profesinya;
Lanjutan......
Menuntut adanya tingkat pendidikan yang memadai.
Adanya kepekaan terhadap dampak kemasyarakatan
dari pekerjaan yang dilaksanakannya.
Memungkinkan perkembangan sejalan dengan
dinamika kehidupan (Moh. Ali, 1985).
Memiliki kode etik, sebagai acuan dalam
melaksanakan tugas dan fungsinya.
Memiliki klien/objek layanan yang tetap, seperti guru
dengan muridnya.
Diakui oleh masyarakat karena memang diperlukan
jasanya dimasyarakat (Usman, 2005).
Kode Etik Guru Indonesia
Kode Etik Guru Indonesia adalah norma dan asas
yang disepakati dan diterima oleh guru-guru
Indonesia. Sebagai pedoman sikap dan perilaku
dalam melaksanakan tugas profesi sebagai pendidik,
anggota masyarakat dan warga Negara setiap profesi
memiliki kode etik profesi.
Menurut basumi (Ketua Umum PGRI, 1973),
kode etik gruru indonesia adalah landasan moral dan
landasan pedoman tingkah laku guru warga PGRI
dalam melaksanakan panggilan pengabdiannya
bekerja sebagai guru.
Lanjutan......
Kode Etik Guru Indonesia sebagai berikut:
1. Guru berbakti membimbing peserta didik untuk
membentuk manusia Indonesia seutuhnya yang
berjiwa pancasila.
2. Guru memiliki dan melaksanakan kejujuran
profesional.
3. Guru berusaha memperoleh informasi tentang peserta
didik sebagai bahan melakukan bimbingan dan
pembinaan.
4. Guru menciptakan suasana sekolah sebaik-baiknya
yang menunjang berhasilnya proses belajar-mengajar.
Lanjutan......
5. Guru memelihara hubungan baik dengan orang tua
murid dan masyarakat sekitarnya untuk membina
peran serta dan rasa tanggung jawab bersama
terhadap pendidikan.
6. Guru secara pribadi dan bersama-sama
mengembangkan dan meningkatkan mutu dan
martabat profesinya.
7. Guru memelihara hubungan seprofesi, semangat
kekeluargaan, dan kesetiakawanan social.
8. Guru secara bersama-sama memelihara atau
meningkatkan mutu organisasi PGRI sebagai sarana
perjuangan dan pengabdian.
9. Guru melaksanakan segala kebijaksanaan pemerintah
dalam bidang pendidikan.



Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai