Anda di halaman 1dari 59

MEMBUAT REAKTOR PENGIRIT BAHAN BAKAR

Membuat reactor pengirit Bahan Bakar sebenarnya tidak sulit. Bahan bisa dicari disekitar kita.
Bahannya hanya terdiri dari pipa-pipa yang dilubangi dan dilas saja. Cara membuatnya adalah
sebagai berikut.


1. Siapkan pipa A, berlubang, diameter luar 8mm, panjang 15cm dan 5cm.
2. Siapkan pipa B, berlubang, diameter dalam 10mm, panjang 10cm.
3. Siapkan kawat dengan diameter 0.9-1mm, 10-15cm.
4. Buat ring dengan kawat, caranya lilitkan kawat pada pipa A, 1 lilitan penuh, potomg, buat 1
buah.
5. Lubangi pipa A, gunakan mata bor 2-3mm, pada jarak 1cm dari salah satu ujungnya (C).
6. Lubangi pipa B, gunakan mata bor 2-3mm, pada jarak 1cm dari salah satu ujungnya (D).
7. Pasang ring diantara pipa A dan B, supaya pipa A bisa duduk dengan nyaman dengan jarak yang
sama pada pipa B. Pasang ring di ujung pipa B.
8. Las ujung pipa B pada pipa A. Pada ujung kiri pipa A, las merata.
9. Las pipa A 5cm pada lubang D, pastikan lubang berada ditengah pipa A.
10. Cek reactor dari kebocoran dengan cara, cari selang, sambungkan ke ujung pipa A
panjang. Tutup lubang satunya dengan jari tangan. Celupkan reactor ke dalam air. Tiup selang tadi,
pastikan tidak ada kebocoran pada bagian yang dilas.
11. Info dalam gambar :



Gb-01. Pipa A dan B, dan lubang pada pia A dan B



Gb-02. Ring





Gb-03. Pemasangan Ring





Gb-04. Proses pengelasan




Gb-05. Reaktor yang sudah jadi



Gb-06. Reaktor dipasang pada truk



Gb-07. Reaktor dipasang pada Isuzu Panther



Gb-08. Pengirit BBM dipasang pada Isuzu Panther




Gb-09. Reaktor dipasang pada motor



Gb-10. Reaktor dipasang pada motor






CARA PEMASANGAN REFORMER
1. Peralatan Yang Dibutuhkan :
a. Reformer

b. Bubbler


c. Selang Bensin

d. Klem Besar Untuk Knalpot

e. Klem Kecil Untuk Slang

f. Pipa Bekas Pentil Ban Sepeda/Motor

g. T Plastic Akuarium Untuk Motor

2. Cara Pemasangan
a. Pasang Reformer Pada Knalpot Mobil atau Motor

b. Pasang Bubbler pada Dudukannya (dudukan membuat sendiri)


c. Pasang Pipa Bekas Pentil Sepeda/Motor pada Pipa Saluran Udara dari Filter ke
Karburator/Manifold Untuk Mobil

d. Potong Saluran Penyedot Bensin Antara Kran Otomatis dan Manifold, dan Pasang T Plastik
Akuarium Pada Saluran Yang Dipotong Tersebut.

e. Sambungkan Selang Bensin seperti pada Gambar ini (untuk Mobil)

f. Sambungkan Selang Bensin seperti pada Gambar ini (untuk Motor)

Demikianlah cara pemasangan reformer pada kendaraan bermotor. Jika ada yang kurang jelas
silakan menghubungi mas Tekop via sms di 0816603573 atau di 087824546597 atau kontak melalui
imel ke dewogundhul@yahoo.co.id.














REFORMER PADA ISUZU PANTHER
Mumpung mobil adikku ada di rumah, dan ada reformer yang nganggur, maka saya siapkan untu
memasangnya di mobil panther adikku. Wah setelah dilihat posisi mesin di ruang mesin, agak susuah
juga memasang bubblernya. Setelah dievaluasi dan dirancang sedemikian rupa maka ketemu lokasi
yang cocok untuk bubblernya. Dipasang di pipa AC dekat pompa AC. Sayapun segera merancang
dudukanya, dan pesan dudukan tersebut ke teman.
Bubblerpun segera dibuat dengan bahan dari wadah bekas desinfektan ayam. Dudukan bubbler
disesuaikan dengan bubblernya.

Gb-01. Isuzu Panther yang dipasang pengirit bahan bakar
Sayapun menyiapkan asesoris lainnya, untuk memasang reformer/reaktor di knalpot. Mencari lokasi
pemasangan reaktor di knalpot yang paling dekat dengan bubbler juga agak susah. Kompartemen
mesin penuh.
Memasang reaktor di knalpot juga susah, perlu trik sendiri. Mungkin lebih mudah jika mobil diangkat
pakai dongkrak, atau menggunakan lantai yang bawahnya berlubang. Yah dengan susah payah
akhirnya reaktor terpasang di knalpot dengan kuat, tidak goyah. Cukup diklem saja sebanarnya,
tetapi ngencengin klemnya yang susah.


Gb-02. Posisi Pemasangan Reaktor di knalpot
Setelah dudukan bubbler selesai, maka segera dipasang di tempatnya, pada pipa AC di belakang
pompa AC. Pemasangannya relative mudah, maklum lokasinya mudah dicapai.

Gb-03. Pemasangan dudukan dan bubbler.
Pipa saluran udara dari filter dan manifold bahan bakar, dibuka dan dilibangi, untuk memasang
penghisap gas dari reaktor hasil dari pemanasan uap air dari bubbler. Penghisap ini menggunakan
rumah pentil ban sepeda atau motor. Rumah pentil dipasang dengan rapat lalu dilem supaya lebih
rapat dan ditunggu kering.
Setelah kering dikembalikan ke posisinya lagi.

Gb-04. Posisi pemasangan saluran pemghisap gas.
Kemudian dilanjutkan dengan memasang saluran uap air dari bubbler ke reaktor, dengan
menggunakan kabel bensin. Sebaiknya pakai kabel yang tahan panas. Tapi karena adanya selang
bensin haitam gedhe, dan pengalaman dari yang kita pasang di truk, cukup tahan panas juga selang
ini. Begitu juga saluran gas ke penghisap yang dipasang di saluran udara antara filter dan manifold
bahan bakarpun dipasang. Masing-masing diklem, dengan klem selang bensin.
Lay-out pemasangan saluran dan bubbler pengirit bahan bakar bisa dilihat pada gambar di bawah
ini. Semuanya bisa dipasang dalam waktu 1-2 jam sendirian.

Gb-05. Lay-out saluran bubbler pengirit bahan bakar di ruang mesin panther
Info dari adik setelah diamati dan dirasakan, bahan bakarnya dalam kondisi normal, 17-18 km per
liter. Dari sebelumnya kira-2 14 km per liter. Ac menjadi lebih dingin, padahal tidak diapa-apakan.
Mesin menjadi lebih dingin dan tarikan lebih ringan dan reaksinya aselerasinya cepat.
Alhamdulillah rupanya berhasil juga reaktor penghematan bahan bakar sederhana ini.
Bubbler diisi air sekitar 400ml, dan berkurang 100 ml pada pemakaian lebih dari 100 km.













AYO, KURANGI POLUSI UDARA DI BUMI KITA (AKA MEMBUAT SENDIRI PENGIRIT BAHAN BAKAR
MINYAK) TULISAN 1 DARI 8
Kayaknya keren banget ya, kita bisa mengurangi polusi udara di bumi kita. Kenapa tidak. Ayo kita
semangat untuk mengurangi tingkat polusi di udara kita. Jangan lupa bahwa kita adalah termasuk
salah pencemar udara kita, kita sadari atau tidak. Bukankah kita adalah salah satu pengguna
kendaraan bermotor di bumi kita. Dengan dalih apapun, kita tidak bisa untuk tidak menggunakannya
dalam keseharian kita. Kendaraan bermotor adalah salah satu penyebab polusi udara. Dengan
demikian kita adalah termasuk para pencemar udara bumi kita.
Pencemaran udara di bumi kita salah satunya adalah ulah kita dengan membludaknya kendaraan
bermotor yang sampai saat ini menggunakan bahan bakar minyak sebagai sumber energinya. Sebaik
apapun motor bakar yang beroperasi di bumi kita menghasilkan polusi udara, yang meski sedikit,
setiap hari, dengan jumlah kendaraan bermotor semakin hari bertambah banyak, maka secara
kumulatif setelah sekian puluh tahun maka polusi udara di bumi kita menjadi semakin menakutkan.
Pantas timbul penyakit sesak nafas, batuk rejan yang menyerang banyak warga bumi kita.
Karena kita mempunyai andil dalam memperparah polusi udara bumi ini, maka marilah kita
berusaha meski sekecil apaun pengaruhnya untuk memperbaiki bumi ini terhadap polusi udara.
Caranya adalah dengan membakar bahan bakar minyak yang ada sesempurna mungkin, sehingga
emisi gas buang yang mengandung CO ditekan sesekecil mungkin, bahkan mendekati nol. Juga
menghasilkan sebanyak mungkin CO2 dan O2 yang dibutuhkan oleh tumbuhan dan manusia serta
hewan yang hidup di bumi ini.
Kan lumayan juga kalau kita bias mengurangi penggunaan bahan bakar kan mestinya baik buat
kehidupan ini, meski nantinya anda nggondok karena pendapatannya berkurang. Yah inilah
konsekuensi dari tata perbaikan dalam kehidupan ini, ada yang diuntungkan dan ada yang merasa
dirugikan. Mana yang lebih baik buat kehidupan orang banyak, dan bumi kita marilah kita lakukan.
Rekan-2 kita di negara yang sudah maju, mereka dengan sukarela melakukan riset terapan yang
menghasilkan banyak ciptaan baru, sederhana, mudah dibuat oleh siapa saja yang mau, dengan
sedikit ketrampilan, yang mana hasilnya adalah selain mengirit penggunakan bahan bakar minyak,
juga menghasilkan emisi gas buang yang ramah lingkungan.
Ada yang menggunakan air diproses dengan prinsip elektrolisa sederhana, menghasilkan gas
Hidrogen dan Oksigen, yang kemudian dimasukkan ke ruang bakar kendaraan bermotor, hasilnya
pengiritan BBM 10-20% dan emisi gas buang kendaraan bermotor menjadi ramah lingkungan.
Dimotori oleh Stan Meyer, Bob Boyce dari Amerika.
Ada juga yang memanaskan air menggunakan panas gas buang knalpot, sehingga air menjadi
Hidrogen dan Oksigen, hasilnya mengurangi penggunaan BBM 5-35%. Proses ini sudah dilakukan
banyak orang di Prancis, yang dikenal dengan system SPAD. Biasa digunakan pada traktor, genset,
mobil pribadi.
Ada juga yang menggunakan system pemanasan gas buang knalpot, tetapi sistemnya lebih rumit dari
SPAD dan elektrolisa air, yaitu uap bahan bakar dilewatkan suatu reactor yang dibuat dari pipa-2,
yang dengan panas yang mengalir menghasilkan medan magnit dalam tabung tersebut, yang
kemudian menguraikan uap bahan bakar menjadi gas, yang akan dicatu ke ruang bakar. Hasilnya
pengiritan BBM hampir 100% efektifitas penggunaannya. Disamping pengiritan BBM juga
menghasilkan emisi gas buang yang ramah lingkungan.
Hanya saja, meski secara kenyataan hasilnya adalah positif bagi numi kita ini, tetapi karena
hubungannya dengan kocek orang lain, maka perkembangan penemuan ini mengalami hambatan
yang sangat besar. Lha gimana, dengan ngirit pemakian bahan bakar, maka penjualan BBM menjadi
berkurang, alias pendapatan usaha BBM akan berkurang juga, yang mana akan mengurangi
kekayaan seseorang yang selama ini menikmatinya. Nah dengan demikian mereka akan dengan
gencar melawan aksi-2 yang sifatnya memperbaiki bumi ini.
Apapun, saya sebagai pemasok polusi udara di sekitar rumah, kota kecilku ini, saya merasa punya
kewajuban untuk memperbaikinya, meski mendapatkan perlawanan dari system yang kuat, saya
tetap berusaha untuk mempelajarinya, mencoba membuatnya, dan mencoba mensosialisaikannya
kepada orang banyak dinegeri tercinta ini. Ini adalah sumbangsihkan sebagai warga Negara yang
peduli kepada Negara dan bumi pertiwi ini.
Saya telah mencoba mempelajari beberapa system penghematan BBM dan emisi gas buang ramah
lingkungan ini, mulai dari elektrolis air, SPAD, GEET, Retrokit, maka saya mencoba untuk membuat
Retrokit, yang menurut saya mestinya sederhana, setiap orang bisa membuatnya semdiri, dengan
panduan praktis nan sederhana ini. Bahan-2-nya hanya pipa besi. Saya coba menggunakan Pipa
berdiameter luar 12mm (diameter dalam + 10mm) dengan pipa berdiameter luar 8mm. Gap antara
dua pipa tersebut adalah 1mm. Panjang pipa adalah hal yang perlu diriset secara praktis. Saya tidak
mencontek mentah-2, karena saya tidak pernah melihat dan punya alatnya, tetapi dari gambar yang
ada saya coba telaah, dan menghasilkan suatu disain yang akan saya implementasikan.


Gb-1. Reaktor Pengirit BBM Retrokit Nano Basic


Gb-2. Reaktor SPAD yang banyak digunakan di Prancis

Gb-3. Sistem GEET yang dicetuskan oleh Paul Pantone di AS
Dari diagram yang ada, prinsip kerjanya hampir sama. Uap air atau BBM berkecepatan tinggi,
dilewatkan ruang yang dipanasi dengan panas gas buang knalpot, lalu berubah menjadi gas yang
fungsinya menyempurnakan pembakaran BBM di ruang bakar, sehingga menghasilkan emisi gas
buang yang ramah lingkungan.
Dari prinsip kerjanya dan bahan pembuatnya, maka sementara ini saya akan memilih membuat
sendiri retrokit yang seperti dibuat oleh Hypno di Prancis. Hanya bedanya saya menggunakan naluri,
bukannya ilmu, karena saya gak punya ilmunya, dan saya sekali lagi menggunakan naluri teknisi saya
untuk mencobanya.
Bahan-2-nya saya prakirakan saja, sementara ini, dengan menggunakan pipa bukan seamless
(mestinya seamless lebih baik), diameter luar 12mm dan 8mm. Kalau buatan Hypno menggunakan
pipa 10mm untuk input outputnya. Bisa dibaca di brosurnya. Satu-2nya informasi berharga hanya itu
saja. Saya mencoba untuk iqro, maka hasilnya adalah asumsi tersebut di atas.
Panjang pipa luar sekitar 80-100mm dan pipa dalam 100-120mm. Pipa luar dilas dengan pipa dalam
dengan gap 1mm. Pipa luar dibor sebesar 5-6mm untuk masukknya uap air atau bahan bakar. Di sini
saya akan menggunakan air atau bahan bakar seperti premium, pertamax sebagai bahan gasnya.
Bubler, atau wadah air atau bahan bakar, digunakan botol plastic atau beling yang transparan
supaya jika airnya berkurang, bisa dilihat. Sehingga tahu kapan waktunya harus nambah air. Wadah
diisi maksimum 1/3nya dengan air atau bahan bakar.
Sementara ini pekerjaan pemotongan pipa, penghalusan ujung pipa, pengeboran pipa saya lakukan
sendiri. Alhamdulillah saya melengkapi diri dengan alat-alat tersebut, meski kebanyakan beli nekas
atau pinjam saudara. Yang penting kreatifitas harus jalan. Termasuk kreatifitas pengadaan
perlengkapan. Kalau baru semuanya kan biayanya besar. He he he periset skala dapur, jadi harus
disesuaikan dengan ngebulnya dapur.
Kalaupun kita hanya pnya kreatifitas saja dan ad aide, sebenarnya gak punya peralatan juga gak
masalah. Bawa saja ke bengkel, pasti mereka bisa mengerjakannya, buat gambar yang jelas, atau
beri tahu mereka, ini harus dipotong dengan panjang berapa, dihaluskan ujungnya, dibor dibagian
mana, berapa mm, dilas digabian mana dls. Ngomel dan rewel sedikit, insyaalah hasilnya sama.
Peralatan untuk pekerjaan pembuatan kit reformer bahan bakar :

Gb-4. Penggaris Besi

Gb-5. Sigmat

Gb-6. Gergaji Besi

Gb-7. Cathok

Gb-8. Palu dan Kikir

Gb-9. Mesin Bor
Nah sekali lagi peralatan ini bukan suatu keharusan, tetapi kalau anda sudah punya, atau tetangga
anda ada yang punya, atau saudara anda ada yang punya, ya manfaatkan semaksimal mungkin.
Prinsipnya dengan peralatan seminim mungkin menghasilkan karya besar. Selama kita mau
berusaha, insyaallah akan diberikan jalan keluar dari arah yang tidak terduga.
Bahan-bahanpun saya peroleh ditempat penjualan barang potongan, bukan barang baru. Kalau di
Bandung bisa dicari di Jl Bogor, lokasinya Jl A Yani perempatan A Yani Supratman terus saja, kira-2
200m belok kanan, tembus ke Jl Jakarta sebelum GOR. Disana bermacam-macam pipa besi dengan
berbagai ukuran tersedia. Bisa beli kiloan ataupun batangan. Yah harus tahu harga supaya tidak
salah beli. Langsung cari ke lapaknya saja.
Kalau pipa tembaga/kuningan dan Stainless Steel kayaknya ada di Pasar Jatayu Ciroyom. Saya
biasanya lewat Istana Plaza, Jl Pajajaran, sampai segitiga belok kiri, lurus saya. Bisa dicari di lapak
pinggir jalan atau masuk ke pasar sebelah kiri jalan. Nah kalau harga pasti lebih mahal dari pipa besi
perkilonya. Saya belum berburu ke Jatayu, mencoba menggunakan pipa besi saja dulu. Pekerjaannya
lebih mudah dari pada pipa SS.
Nah dikota anda masing-2 anda kenali tempatnya. Selamat berburu.
Bakal Calon Kit Reformer Bahan Bakar adalah sebagai berikut :

Gb-10. Pipa Besi Batangan


Gb-11. Potongan Pipa Dalam-Luar

Gb-12. Potongan Pipa Pendek

Gb-13. Potongan Pipa Miring

Gb-14. Potongan Pipa Sebelum Pipa Diberi
Libang

Gb-15. Potongan Pipa Sesudah Pipa Dibor
Proses selanjutnya adalah merakit pipa-pipa tersebut di atas sehingga menjadi bentuk seperti pada
gambar 15. Gambar ini saya ambil dari brosurnya Retrokit buatan Hypno. Dari pada menggambar
lagi ya saya ambil saja gambarnya dan saya pakai. Gambar ini banyak gentayangan di internet.
Pipa luar dilas dengan pipa dalam, beri jarak sekitar 1-3mm di bagian belakang (bagian yang tidak
dipegang tangan pada gb-15), supaya udara bisa mengalir. Pipa lurus (yang dipegang tangan)
disambungkan ke pipa berujung runcing, yang nantinya dipasa pada filter atau manifold kendaraan
bermotor. Sedangkan pipa yang tegak lurus (lihat gb-15), disambungkan ke wadah uap bahan
bakar/air (bubler). Untuk lebih jelasnya lihat pada gb-16, pemasangannya.

Gb-15. Reformer Bahan Bakar

Gb-16. Teknik Pemasangan Reformer.
Prinsip kerjanya adalah sebagai berikut. Pada saat mesin kendaraan bermotor bekerja, maka mesin
akan menyedot udara (jika 7 dipasang di filter udara) atau bahan bakar dan udara (jika 7 dipasang
pada manifold sesudah karburator), yang mana juga akan menyedot gas hasil reformasi bahan bakar
yang dihasilkan oleh reformer yang dipanasi oleh gas buang yang dihasilkan mesin pada knalpot. Gas
yang dialirkan ke mesin adalah gas yang dihasilkan oleh reformer, yang berasal dari uap air/bahan
bakar yang ada di wadah/bubler, yang tersedot saat mesin dijalankan.
Kuncinya adalah di Reformer 4 saja, sejauh mana pengaruh panas knalpot dan kecepatan gerak uap
bahan bakar, sehingga menghasilkan perubahan bentuk dari uap menjadi gas. Menurut saya gap
antara pipa luar dan pipa dalam ikut menentukan, demikian juga lubang pipa dalam. Nah dari sini
saja kita akan dihadapkan pada sejumlah kemungkinan untuk menghasilkan kecepatan tinggi pada
tabung kecil yang hanya 80-100mm ini. Disinilah kita diajak untuk iqro. Bagi yang punya ilmu
mungkin akan menjadi lebih mudah, tetapi bagi praktisi semacam saya, ya harus dengan trial dan
error yang dicatat. Insyaalah akan berhasil.

Gb-17. Calon Bubler, wadah penguap BBM/Air
Pekerjaan selanjutnya adalah mengelas reformer, membuat bubler, mencari mangsa motor atau
mobil yang bisa dipasangi reformer dan uji lapangan.
Proyek ini saya mulai pada :
- 1 Ramadhan 1432H dimulai dengan Iqro penghematan bahan bakar dengan referensi Retrofit,
SPAD dan GEET.
- 4-5 Ramadhan 1432H dilanjutkan dengan mendesain bentuk dan ukuran reformer
- 6 Ramdahan 1432H, mencari besi batangan di jl Bogor Bandung
- 8-12 Ramadhan 1432, mengukur, memotong, menghaluskan permukaan potongan pipa,
menghasilkan 6 reformer.
- 12-13 Ramadhan membuat dokumentasi reformer.
- Mulai 14 Ramadhan kegiatan diliburkan, persiapan penerimaan Zakat Fitrah dan persiapan Iktikaf,
padahal yang bener infaq risetnya habis, he he he he he.
BELAJAR DARI :
1. FUEL SAVER RETROKIT NANO, INSTALLATION MANUAL - VERSION BASIC (version
5), HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
2. Economiseur de carburant, RETROKIT "NANO" Lowers fuel consumption and pollution, smaller in
size and price. HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr
hypnow@hypnow.fr
3. Installation instructions for NANO-PRO, HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence
France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
4. More than 80 % less pollution, for a local city councils vehicle, (Copyleft translation from French
to English by Jules Tresor (MDG) on March 28, 2009 for Panacea-BOCAF), VITRY SUR ORNE
5. GEET Fuel Processor, Panacea-BOCAF On-Line University
6. Plan du Processeur Multi-Carburant de Pantone pour retrofitter un moteur 4 temp (jusqua 10CV)
Par Jean-Louis-Naudin 21 Octobre 2000, JNaudin509@aol.com, http://www.jlnlabs.org
7. The FREE GEET 5KW Fuel Processor Diagram, Email: JNaudin509@aol.com - Web
site: http://www.jlnlabs.org, The full explanations about the construction has been freely published
in the GEET web site at : http://www.friend.ly.net/GEET/plans.htmland also
at : http://jnaudin.free.fr/geet/html/geetplans.htm ( Courtesy of Paul & Molley Pantone - update
courtesy of Bob Colvin )
8. Fuel Pretreater Apparatus and Method, Paul Pantone, May 16, 1997.
9. SPAD POUR MOTEURS DIESEL DE 30 A 80 CH, Association A.P.T.E. Quartier Les Gardioles F-
84360 MERINDOLhttp//apte.formation.free.fr, e-mail : apte.formation@free.fr
10. Gas Saving Device and Method of Dissociating Water, Celis Roberto V, 11 July 2006
11. Sementara ini aja ya, nanti dikira pinter beneran, he he he he he sengaja dikecilin biar
penasaran ya ..

AYO, KURANGI POLUSI UDARA DI BUMI KITA (MEMBUAT SENDIRI REAKTOR PENGIRIT BAHAN BAKAR
MINYAK) TULISAN KE 2 DARI 8
Nah ceritanya disambung lagi nih, mumpung sudah ada dana riset lagi (dana riset ya bukannya dana
reset ya .. kwak kkkkkkkkkkkkkkkak).
Setelah lebaran biasa sebagian besar orang lagi mudik nih, termasuk para tukang las. Tapi tukang las
knalpot dekat kompleks Kopo Permai sudah buka. Rupanya dia gak mudik, udiknya di Bandung saja.
Nah sambil lewat maka saya bawa sekalianlah ke bengkel las knalpot. Eh, katanya si bapak tukang
lasnya, saya gak puny alas yang kecil, adanya yang besar aja. Kalau dipake nuat ngelas pipa tipis
begini, pipanya bakalan hancur, alias rusak. Katanya disuruh ke tukang las dekat BRI, ada tukang las
kuningan. Dia punya alatnya las ukuran kecilnya. Sayapun meluncur mencari BRI, ternyata mungkin
karena laper, Syawalan alesannya, penglihatan kurang teliti, sehingga BRInya tidak kelihatan alias
gak ketemu. Tapi tukang lasnya ketemu, Cuma belum buka, masih mudik kali.
Pencarian dimulai 5 September 2011, yah maklum lah, masih banyak yang belum balik. Tanggal 7
September 2011 diulangi lagi, sambil belanja plugsok dan pipa plastic untuk nguras lele.
Alhamdulillah tukang lasnya sudah buka, dan nanya apakah bisa ngelas kuningan, katanya bisa,
alhadulillah, tetapi baru bisa besok katanya. Mungkin dia masih baru buka kali, alat-alatnya belum
komplit, atau diumpetin anaknya yang bawel.
8 September 2011, saya bawa alat-2 yang mau di las. Alhamdulillah tukang lasnya siap, dan langsung
diproses. Lumayan nunggu maksimum 1 jam, selesailah. Dari sampel 3 buah ternyata hanya bisa jadi
2. Rencananya masing-2, 1 berjarak 1 mm antar pipanya, yang 2 lagi kurang dari 0.5 mm jarak antar
pipanya. Ternyata yang berjarak kurang dari 0.5mm tidak bisa dimasukin pipa dalamnya, karena hasil
pengelasan membuat bagian dalamnya tidak rata, sehingga pipa dalamnya tidak bisa masuk.
Alhasil hanya menghasilkan 2 reaktor pengirit bahan bakar saja. Alhamdulillah, dapat ilmu baru lagi.
Inilah kata orang Jepang namanya KNOWHOW, yang diperoleh jika kita sudah mengamalkan suatu
ilmu, tanpa diamalkan, kita hanya tahu di atas kertas saja, yang kemungkinan akan menghasilkan
sesuatu yang tidak diperkirakan, sebelum diamalkan.





Gb-01. Proses Pengelasan Reaktor Pengirit BBM
Gambar di atas adalah proses pengelasan reaktor pengirit BBM. Dari proses pengelasan tersebut,
diketahui bahwa jarak antar pipa tidak boleh kurang dari 0.5 mm, jarak 1 mm adalah optimal.

Gb-02. Reaktor Pengirit BBM Telah Dilas Sebagian

Gb-03. Reaktor yang telah dilas

Gb-04. Klem, bahan pelengkap reactor pengirit BBM

Gb-05. Selang Karet
Klem dan selang karet (biasa digunakan untuk selang bahan bakar mobil) digunakan untuk
menghubungkan antara tangki penguap BBM ke reactor, dan dari reactor ke filter atau ke manifold.
Saya mencoba untuk menghubungkan ke filter saja, dan dari filter uap BBM disedot untuk diproses
di reactor, dan dicatukan ke ruang bakar melalui karburator.

Gb-06. Tangki penguapan BBM
Tangki peguapan BBM berfungsi untuk menguapkan BBM dan dari sini uap BBM disedot ke reactor
dari sedotan udara di filter. Tandon ini menggunakan tandon air radiator mobil kijang, prakiraan
isinya 850 cc dan akan diisi dengan 300-350cc premium atau pertamax. Bisa juga diisi dengan air
saja.
Rencananya Reaktor akan dipasang pada pipa knalpot motor Honda Supra-ku. Reaktor diklem pada
pipa knalpot di posisi seperti pada Gb-07. Sebelum diklem reactor akan dibalut dengan logam tipis,
supaya panas dari pipa knalpot merata mengenai reaktor, sehingga uap BBM yang masuk ke reactor
mendapatkan panas yang merata, dan menghasilkan gas Karbon, Hidrogen dan Oksigen yang
optimal.
Gas tersebut akan dilewatkan filter (saringan udara) untuk dicatukan ke ruang bakar, melalui ventury
karburator. Nah rumah (casing) filter perlu di lubangi untuk memasukkan gas dari reaktor.

Gb-07. Posisi knalpot pada motor Honda Supra

Gb-08. Posisi Karburator dan Filter pada motor Honda Supra
Nah tunggu laporan berikutnya, berupa pemasangan dan pengetesan reactor pengiritan BBM.

Gb-09. Tangki Penguapan BBM, buatan sendiri
BELAJAR DARI :
1. FUEL SAVER RETROKIT NANO, INSTALLATION MANUAL - VERSION BASIC (version
5), HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
2. Economiseur de carburant, RETROKIT "NANO" Lowers fuel consumption and pollution, smaller in
size and price. HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr
hypnow@hypnow.fr
3. Installation instructions for NANO-PRO, HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence
France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
4. More than 80 % less pollution, for a local city councils vehicle, (Copyleft translation from French
to English by Jules Tresor (MDG) on March 28, 2009 for Panacea-BOCAF), VITRY SUR ORNE
5. GEET Fuel Processor, Panacea-BOCAF On-Line University
6. Plan du Processeur Multi-Carburant de Pantone pour retrofitter un moteur 4 temp (jusqua 10CV)
Par Jean-Louis-Naudin 21 Octobre 2000, JNaudin509@aol.com, http://www.jlnlabs.org
7. The FREE GEET 5KW Fuel Processor Diagram, Email: JNaudin509@aol.com - Web
site: http://www.jlnlabs.org, The full explanations about the construction has been freely published
in the GEET web site at : http://www.friend.ly.net/GEET/plans.htmland also
at : http://jnaudin.free.fr/geet/html/geetplans.htm ( Courtesy of Paul & Molley Pantone - update
courtesy of Bob Colvin )
8. Fuel Pretreater Apparatus and Method, Paul Pantone, May 16, 1997.
9. SPAD POUR MOTEURS DIESEL DE 30 A 80 CH, Association A.P.T.E. Quartier Les Gardioles F-
84360 MERINDOLhttp//apte.formation.free.fr, e-mail : apte.formation@free.fr
10. Gas Saving Device and Method of Dissociating Water, Celis Roberto V, 11 July 2006.
11. Sementara ini aja ya, nanti dikira pinter beneran, he he he he he sengaja dikecilin biar
penasaran ya ..


AYO, KURANGI POLUSI UDARA DI BUMI KITA (MEMBUAT SENDIRI REAKTOR PENGIRIT BAHAN BAKAR
MINYAK) TULISAN KE 3 DARI 8
Rupanya Allah berkehendak lain yang kalau dipikir seperti kebetulan. Tapi ini menurut saya adalah
grand disain Allah Sang Pencipta kita. Reaktor jadi 2 buah, 1 buah bagus, yang 1 buah masih bocor.
Maunya yang bagus dipasang pada motor Honda Supra, sayangnya sampai dengan 19 September ini
belum bisa memasangnya.
Rupanya Allah berkehendak lain, saya harus menemani ibunda tersayang yang saat ini sedang diuji
dengan sakit, maka saya segera mencari peluang memperbaiki reactor yang bocor, dan ternyata saya
diberi ilham untuk mencari kemungkinan menjadikan berapa reactor yang siap diproduksi dengan
bahan yang sudah ada. Ada 5 buah lagi siap diproduksi. Maka tanggal 20 Septemer 2011 sambil siap-
siap berangkat ke Jatim, saya mampir ke tukang las, merakit bahan 4 buah reactor dan memperbaiki
yang bocor.

Gb-01. 2 buah reactor yang satu bagus yang satu bocor.
Jadilah 7 buah reactor siap pakai, dan saya rencanakan untuk dibawa ke Jatim di uji coba di sana.
Karena overload, maka saya bawa yang 3 buah saja ke Jatim, rencananya 1 buah di pasang di motor
bapak dan 2 buah lainnya akan dicarikan dipasang di kendaraan lain.

Gb-02. Bahan yang siap dijadikan reactor.
Begitu sampai di Jombang, saya menemui ortu dan menemani ibu yang sakit. Alhamdulillah ketemu
kakak yang punya usaha angkutan dengan 2 truknya dan usaha ayam potong. Saya coba kenalkan
dengan rektorku dengan kapabilitasnya. Dia tertarik, dan setelah ada waktu luang, saya bersama dia
dan sopirnya memasang reactor ini di truknya yang kuning.
Yah ini adalah pengalaman pertama memasang reactor di truk disel Mitsubishi tahun XXXX denagn
kapasitas mesin CCCCCcc. Reaktor diklem di ujung saluran gas buang yang nantinya disambungkan
ke knalpot. Jarak ke wadah penguap air/bbm sekitar 20cm dan jarak dari reactor ke saluran udara ke
karburator adalah sekitar 1.5 m.
Pipa saluran udara ke karburator, dilubangi dan diberi rumah pentil sepeda motor sebagai penghisap
gasnya. Selang bbm digunakan sebagai penyalur gas dari reactor ke ventury karburator dan juga dari
wadah penguap air/bbm ke reactor.

Gb-03. Truk Mitsubhisi yang dipasang reaktor

Gb-04. Pemasangan selang gas pada pipa sambungan filter udara

Gb-05. Lay-out selang ke arah reaktor

Gb-06. Reaktor di klem pada ujung pipa manifold gas buang.

Gb-07. Wadah penguap bahan bakar/air
Wadah penguap air/bbm menggunakan penampung air radiator yang biasa digunakan di mobil
kijang. Wadah ini dimodifikasi dengan menambahkan saluran udara yang dihunbungkan dengan
filter bensin L300 yang difungsikan sebagai penyaring udara yang masuk dan mendorong air/bbm
sehingga menghasilan uap air/bbm dalam wadah tersebut.
Alhasil, dengan segala kekurangannya, misalnya penampung air ternyata kalau digunakan apa
adanya, tutupnya koplak alias tidak menutup dengan kuat, sehingga sedotan udara dari mesin tidak
mampu menghasilkan sedotan udara luar yang menekan air/bbm. Setelah dievaluasi ternyata
tutupnya kurang rapat. Dengan diberi penguat dari ban bekas, maka wadah tersebut berfungsi
dengan baik. Pada saat mesin idle, maka muncul gelembung udara, dan jika mesin di gas, maka
gelembung udara yang terjadi besar sekali.
Setelah dioperasikan beberapa hari, diketahui bahwa bahan yang digunakan untuk wadah
penguapan air/bahan bakar tidak begitu bagus. Tutupnya mengalami keretakan. Bisa juga saat
membuka dan menutup tutup tersebut tidak hati-hati, sehingga tutupnya retak. Akibatnya terjadi
kebocoran, artinya tidak vakum lagi.

Gb-08. Wadah air/bahan bakar yang tutupnya retak.
Lumayan, dari laporan oral sang pengendara, membuat usaha untuk memperkenalkan produk ini ke
dunia kang ouw bergairah. Dari percobaan beberapa hari ini dilaporkan kalau ada kenaikan tenaga si
Mitsubishi kuning ini. Dengan muatan 6-7 ton sekali jalan, dengan rute Sidoarjo-Blitar mengantarkan
pakan ayam, ternyata pada tanjakan yang biasanya harus menurunkan gigi 3, sekarang bisa
menggunakan gigi 4 saja. Begitu juga pada tanjakan tajam biasanya harus banting ke gigi 1. Setelah
dipasang reactor ini, bisa jalan dengan menggunakan gigi-2. Mesin juga menjadi lebih halus,
menurut mereka. Juga dirasakan kakak saat ikut ke Blitar mengambil anyaman bamboo, katanya
terasa sekali bedanya.
Bahan bakarnya juga terasa ngirit, rute tersebut biasanya harus nambah bensin lagi dari jatah yang
dikeluarkan. Sekarang ternyata cukup dengan jatah yang ada, tanpa nambah lagi. Sayangnya karena
spedometernya rusak, jadi tidak bisa melakukan pengecekan bahan bakar berdasarkan jarak
tempuh. Alias tidak bisa melakukan pengukuran pengiritan bahan bakar secara kwantitatif. Bisanya
secara kwalitatif saja.
Wadah air diisi 400cc, dan ternyata air hanya terpakai sebanyak kurang lebih 300-350 cc untuk
menempuh perjalanan sepanjang 700-750 km. Perjalanan tersebut ditempuh selama 3 hari
perjalanan.
Dari informasi tersebut, kakakku semakin tertarik dan akan memasang di truknya yang warna hijau.
Sampai saat tulisan ini saya buat, 23 Oktober 2011 masih belum ada berita apa sudah dipasang.
Sementara saya masih menemani ibu di rumah sakit di Surabaya setelah menjalani operasi usus
besar. Semoga Allah memberikan kekuatan untuk sembuh kepada ibuku, dan semoga karyaku ini
menjadi karya yang bermanfaat bagi orang banyak dan bisa menghasilkan nafkah yang halal dan
thoyib.
BELAJAR DARI :
1. FUEL SAVER RETROKIT NANO, INSTALLATION MANUAL - VERSION BASIC (version
5), HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
2. Economiseur de carburant, RETROKIT "NANO" Lowers fuel consumption and pollution, smaller in
size and price. HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr
hypnow@hypnow.fr
3. Installation instructions for NANO-PRO, HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence
France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
4. More than 80 % less pollution, for a local city councils vehicle, (Copyleft translation from French
to English by Jules Tresor (MDG) on March 28, 2009 for Panacea-BOCAF), VITRY SUR ORNE
5. GEET Fuel Processor, Panacea-BOCAF On-Line University
6. Plan du Processeur Multi-Carburant de Pantone pour retrofitter un moteur 4 temp (jusqua 10CV)
Par Jean-Louis-Naudin 21 Octobre 2000, JNaudin509@aol.com, http://www.jlnlabs.org
7. The FREE GEET 5KW Fuel Processor Diagram, Email: JNaudin509@aol.com - Web
site: http://www.jlnlabs.org, The full explanations about the construction has been freely published
in the GEET web site at : http://www.friend.ly.net/GEET/plans.htmland also
at : http://jnaudin.free.fr/geet/html/geetplans.htm ( Courtesy of Paul & Molley Pantone - update
courtesy of Bob Colvin )
8. Fuel Pretreater Apparatus and Method, Paul Pantone, May 16, 1997.
9. SPAD POUR MOTEURS DIESEL DE 30 A 80 CH, Association A.P.T.E. Quartier Les Gardioles F-
84360 MERINDOLhttp//apte.formation.free.fr, e-mail : apte.formation@free.fr
10. Gas Saving Device and Method of Dissociating Water, Celis Roberto V, 11 July 2006.
11. Sementara ini aja ya, nanti dikira pinter beneran, he he he he he sengaja dikecilin biar
penasaran ya ..

AYO, KURANGI POLUSI UDARA DI BUMI KITA (MEMBUAT SENDIRI REAKTOR PENGIRIT BAHAN BAKAR
MINYAK) TULISAN KE 4 DARI 8
Alhamdulillah selain dipasang di truk Mitsubishinya, masku tertarik juga untuk masang di motornya,
Suzuki Smash 110, 4-tak. Maka segera saya siapkan reactor yang ada, selang bensin dan wadah
airnya (bubler) yang saya buat dari botol bekas minuman.

Gb-01. Motor Suzuki Smash 110 yang digunakan sebagai alat penguji.
Reaktorpun segera disiapkan, dicarikan klem untuk memasang reactor di knalpot motor.
Pemasangan reactor tidak mengalami kesulitan, dengan menggunakan klem 1-1.5 inci, cukup untuk
mengikat dengan kuat reactor di knalpot motor. Supaya bisa masuk dengan mudah tanpa
membongkar knalpot, maka yang dibongkar adalah klemnya. Baru setelah dililitkan ke knalpot, klem
dikencangkan sampai kekencangan maksimum, dimana reactor todak bisa bergerak, maju mundur
ataupun melingkar.

Gb-02. Reaktor yang akan dipasang.


Gb-03. Pemasangan reactor pada knalpot motor.
Nah selanjutnya dipelajari dulu, kalau mau memasang selang gas untuk dicatukan ke ruang bakar
lewat mana ya. Ada 2 masukan selang ke ruang bakar. Satu selang yang lewat sebuah alat, yang saya
gak ngerti apa fungsinya, sepertiya pengaturan tambahan udara atau pengaturan uap bahan bakar,
yang diatur dari putaran mesin. Satunya lagi terhubung ke kran bbm, yang sepertinya berfungsi
menambah bbm secara otomatis, saat mesin pada putaran tinggi.

Gb-04. Posisi Mesin, Ruang Bakar, Filter Udara, Manifold dan Karburator
Dari iqro awal diputuskan untuk memasang selang gas dari reactor di posisi no-1, dengan asumsi gas
akan dihisap mesin bersamaan dengan udara dari filter. Sambungannya bisa dilihat pada gambar
berikut.

Gb-05.Penyambungan selang keluaran reactor ke ruang bakar.
Ternyata hasilnya tidak memuaskan, saat mesin idle, tidak keluar gelembung udara, baru setelah gas
ditarik kencang-kencang, baru keluar gelembung udara, tetapi tidak seperti yang diharapkan.
Akhirnya posisi dipindahkan ke no-2. Nah gelembng udara keluar meski mesin dalam kondisi idling.
Jika digas, gelembung yang terjadi besar sekali. Maka dicoba dipasang disini.
Alhasil setelah dicoba untuk jalan, masku protes, katanya kalau sudah jalan dan digas, mesin sering
jebles-jebles alias meledak. Kayaknya ada yang tidak seimbang. Setelah dievaluasi, mungkin karena
terjadi percabangan di posisi no-2, maka sedotan kea lat/klep/apapun yang diatur kurang kuat,
sehingga ada kelambatan response, akibatnya mesinmeledak.
Maka jurus pamungkaspun dilakukan. Gas keluaran reactor dipindahkan ke saluran pada posisi 3.
Alhamdulilah mesin normal kembali tanpa harus dilakukan tune up.
Info sementara tarikan enteng, ada pengiritan tapi nasibnya hanya dirasakan saja. Spedometernya
gak berfungsi juga. Masku lagi berusaha memperbaiki nya. Wallahualam hasilnya. Airnya cepat habis
katanya. Hanya saja tidak ada ukuran berapa lama habisnya, berapa km, dll.
Wadah Air (Bubler) dipasang di schock breaker belakang, keren juga ya. Sayang karena ketemunya
malam hari, gak sempat motret. Nanti lain kali akan saya pasang gambarnya, itupun kalau lokasinya
belum dirubah.
Dengan info ini paling tidak membuat saya semakin terpacu untuk melakukan percobaan yang
benar. Sayang sampai saat tulisan ini diketik, 23 Oktober 2011, saya masih menemani ibuku tercinta,
yang esok insyaallah sudah boleh pulang dari rumah sakit. Insyaalah hari berikutnya semoga
dijadikan Allah hari baruku, menapaki hidupkua dengan ibu, setelah seminggu ditinggal wafat
bapakku tercinta.
Di bawah ini adalah wadah air yang dibuat dari botol bekas minuman, kalau gak salah pulpy orange.
Dikolaborasikan dengan selang plastic dan filter bensin motor. Fungsi filter bensin ini adalah untuk
menyaring udara yang masuk ke dalam air supaya tetap bersih. Debu yang dibawa udara disaring di
filter tersebut. Bubler bisa dibuat oleh siapapun yang mau. Filter bensin motor juga mudah didapat
di took sparepart motor. Murah meriah.

Gb-06. Wadah Air, Bubler


Gb-07. Selang bensin besar dan klem untuk mulut reaktor
BELAJAR DARI :
1. FUEL SAVER RETROKIT NANO, INSTALLATION MANUAL - VERSION BASIC (version
5),HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
2. Economiseur de carburant, RETROKIT "NANO" Lowers fuel consumption and pollution, smaller in
size and price. HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr
hypnow@hypnow.fr
3. Installation instructions for NANO-PRO, HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence
France,www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
4. More than 80 % less pollution, for a local city councils vehicle, (Copyleft translation from French
to English by Jules Tresor (MDG) on March 28, 2009 for Panacea-BOCAF), VITRY SUR ORNE
5. GEET Fuel Processor, Panacea-BOCAF On-Line University
6. Plan du Processeur Multi-Carburant de Pantone pour retrofitter un moteur 4 temp (jusqua 10CV)
Par Jean-Louis-Naudin 21 Octobre 2000, JNaudin509@aol.com, http://www.jlnlabs.org
7. The FREE GEET 5KW Fuel Processor Diagram, Email: JNaudin509@aol.com - Web
site:http://www.jlnlabs.org, The full explanations about the construction has been freely published in
the GEET web site at : http://www.friend.ly.net/GEET/plans.html and also
at :http://jnaudin.free.fr/geet/html/geetplans.htm ( Courtesy of Paul & Molley Pantone - update
courtesy of Bob Colvin )
8. Fuel Pretreater Apparatus and Method, Paul Pantone, May 16, 1997.
9. SPAD POUR MOTEURS DIESEL DE 30 A 80 CH, Association A.P.T.E. Quartier Les Gardioles F-
84360 MERINDOL http//apte.formation.free.fr, e-mail :apte.formation@free.fr
10. Gas Saving Device and Method of Dissociating Water, Celis Roberto V, 11 July 2006.
11. Sementara ini aja ya, nanti dikira pinter beneran, he he he he he sengaja dikecilin biar
penasaran ya ..


AYO, NGIRIT (SUBSIDI) BBM (MEMBUAT SENDIRI REAKTOR PENGIRIT BAHAN BAKAR MINYAK)
TULISAN KE 5 DARI 8
He he he he he kok malah ngirit subsidi BBM, kepriben to iki......... Selama ini kita gak sadar ya, kalau
kita ini termasuksalah satu pengguna subsidi BBM, jangan nyalahin Pemerintah ya, mungkin mereka
sudah kalut sehingga maunyamencabut subsidi BBM ini yang dampaknya KITA yang merasakannya.
Hayo kita sadar, kita adalah pengguna BBM bersubsidi. Makanya mari kita berusaha mengurangi pen
ggunaan BBM yang mana akanberdampak kepada pengurangan subsidi BBM. TANGAN DI ATAS
LEBIH BAIK DARI PADA DI BAWAH.
Mari kita belajar dari sang
MENTARI, apapun keluhan kita DIA selalu terbit secara rutin dari Timur dan terbenam di arah Barat.
Diaselalu memancarkan sinarnya, gak peduli apa omelan kita. Memberi itu lebih mulia dari pada me
nerima, tetapi kita justru menetapkandiri sebaliknya ya, menerima lebih menyenangkan...... ha ha ha
Di tahun ini, 2011, mulai Januari sampai dengan bulan September 2011, realisasi penggunakan BBM
premium adalah sebanyak18.801.280 Kilo Liter, solar 10.628.474 Kilo Liter (12, 13, 14,
15). Jika menurut data 2003.
Pengguna BBM untuk transportasi adalah sebesar 47% (11), jika kita asumsikan pada tahun 2011
50%, maka BBM yang digunakanuntuk keperluan transportasi adalah 9.400.640 Kilo
Liter untuk premium dan 5.314.297 Kilo Liter.
Dari data
yang diterbitkan oleh Badan Pusat Statistik (16), pada tahun 2009, jumlah kendaraan bermotor adala
h 70.714.569 unit.Dengan perincian Mobil Penumpang 10.364.125 unit, Sepeda Motor 52.433.132
unit, Truk 5.187.740 unit dan Bis 2.729.572
unit.Kalau jumlah ini tumbuhnya 5% pertahun maka jumlah ini pada tahun ini jumlah kendaraan ber
motor jumlahnya sekitar 80 Juta unit.Wah buanyak ya.
Kalau kita melihat data di atas dan kita mau melihat ke diri kita maka kita pasti salah satu pemilik dar
i kendaraan tersebut ya. Janganmalu mengakuinya ya. Jujur saja.
Nah kita pasti tahu berapa LITER BBM
yang kita konsumsi setiap hari, setiap bulan dan setiap tahun. Sayangnya kita acuh sajaseakan hal bia
sa, resiko dari punya kendaraan.
Nah kalau kita dengan alat pengirit BBM ini bisa mengirit 20% saja dari penggunaan BBM kita, dan 10
% dari pengguna kendaraanpenumpang dan sepeda motor menggunakannya, maka jumlah kendaraa
n penumpang yang menggunakan pengirit BBM ini sebanyak1 juta unit, dan sepeda motor sebanyak
5.2 juta.
Jika rata-rata mobil penumpang rata-rata perharinya menghabiskan 20 Liter dan sepeda motor 2
Liter perhari, maka dalam 1 tahunpenggunaan BBM sebanyak : 1 jt x 365 x 20 L + 5.2 jt x 365 x 2 L =
11.096 Jt Liter. Jika penghematan hanya 20% = 2.3 jt L. Jikaper
liter subsidi BBM sebesar Rp 1.000,00 maka kita menghemat sebesar Rp 2.3 M. Lumayan kan.
Kita kayaknya kalau punya uangsebanyak itu bisa berbuat banyak sekali kan.
Tolong bagi yang punya data lebih akurat, tolong saya dikasih tahu ya, atau anda boleh memperbaiki
data yang saya punyai. Ini kanhanya data yang muncul di kepala saja. He he he he .
Asumsi penggunaan BBM inipun saya prakirakan yang paling
minim. Yang pasti pengguna Kendaraan Penumpang ada banyak yangtidak perlu menggunakan pengi
rit BBm karena mereka benar-
benar tidak perduli dengan alat itu, karena mereka bisa beli BBMberapapun harganya.
Nah dengan demikian marilah kita berusaha untuk berbuat untuk kita, untuk orang banyak dan untu
k negara kita ini. Siapa lagi kalaubukan kita.
Nah marilah kita belajar untuk membuat sendiri pengirit BBM ini mulai sekarang, untuk kita, untuk m
asyarakat kita ini dan untukbumi kita ini. Kelihatannya ini hal sepele ya, tapi kalau kita serius menga
malkannya maka insyaallah kita termasuk yang bergunauntuk orang banyak dan dimuliakan di dunia
akhirat.
BELAJAR DARI :
1. FUEL SAVER RETROKIT NANO, INSTALLATION MANUAL - VERSION BASIC (version
5), HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
2. Economiseur de carburant, RETROKIT "NANO" Lowers fuel consumption and pollution, smaller in
size and price.HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr
hypnow@hypnow.fr
3. Installation instructions for NANO-PRO, HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence
France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
4. More than 80 % less pollution, for a local city councils vehicle, (Copyleft translation from French
to English by Jules Tresor(MDG) on March 28, 2009 for Panacea-BOCAF), VITRY SUR ORNE
5. GEET Fuel Processor, Panacea-BOCAF On-Line University
6. Plan du Processeur Multi-Carburant de Pantone pour retrofitter un moteur 4 temp (jusqua 10CV)
Par Jean-Louis-Naudin 21Octobre 2000, JNaudin509@aol.com,
7. FREE GEET 5KW Fuel Processor Diagram, Email: JNaudin509@aol.com - Web
site: http://www.jlnlabs.org, The full explanations about the construction has been freely published
in the GEET web site at :http://www.friend.ly.net/GEET/plans.html and also
at : http://jnaudin.free.fr/geet/html/geetplans.htm ( Courtesy of Paul &Molley Pantone - update
courtesy of Bob Colvin )
8. Fuel Pretreater Apparatus and Method, Paul Pantone, May 16, 1997.
9. SPAD POUR MOTEURS DIESEL DE 30 A 80 CH, Association A.P.T.E. Quartier Les Gardioles F-
84360 MERINDOL http//apte.formation.free.fr, e-mail : apte.formation@free.fr
10. Gas Saving Device and Method of Dissociating Water, Celis Roberto V, 11 July 2006.
11. Konsumsi BBM dan Peluang Pengembangan Energi Alternatif, oleh Agus Syarip Hidayat
12. Tempo interaktif BISNIS, sabtu 19 November 2011
13. Investor Daily, Jumat 19 September 2011
14. Republika.co.id, Sabtu 19 November 2011
15. Okezone.com, 5 September 2011
16. Perkembangan Jumlah Kendaraan Bermotor Menurut Jenis 1987-2009, BADAN
PUSAT STATISTIKJumlahKendaraan Bermotor di DKI Jakarta (Kecuali Milik TNI/POLRI)
Yang Terdaftar Bulan Juni 2009, KOMISI KEPOLISIAN INDONESIA.
17. Sementara ini aja ya, nanti dikira pinter beneran,
he he he he he sengaja dikecilin biar penasaran ya ..

MARI MEMBUAT REAKTOR PENGIRIT BBM TULISAN KE 6 DARI 8
Nah cara membuat Reaktor Pengirit BBM adalah sebagai berikut :

Gb-1. Cari Pipa Dengan Diameter Luar 13cm atau 10mm Untuk Pipa Luar. Beri Tanda Bagian Yang
Harus Dipotong

Gb-2. Cari Pipa Dengan Diameter Luar 8mm atau 6 mm Untuk Pipa Dalam

Gb-03. Potong Pipa Luar Sepanjang 9-10 cm, Pipa Dalam Sepanjang 14 cm dan 4 cm.

Gb-04. Buat Lubang Sebesar 5mm dengan jarak 1 cm dari salah satu ujung pipa luar.


Gb-05. Buat Lubang sebanyak 4 lubang di pipa dalam, dengan jarak maksimum 10mm dari ujungnya.

Gb-06. Buat Lingkaran Dari Kawat dengan diameter 1 mm atau kurang tergantung dari pipa yang kita
dapatkan, dengan pipa dalam sebagai diameter dalamnya.

Gb-07. Sambungkan dengan las, pipa dalam 4 cm pada lubang yang dibuat di pipa luar (Gb-04)


Gb-08. Pasang Lingkaran Kawat pada ujung-ujung antara pipa luar dan dalam, supaya pipa dalam
simetris.

Gb-09. Tutup salah satu ujung pipa luar dengan baut, dan dilas.

Gb-10. Las ujung pipa luar satunya dengan pipa dalam

Gb-11. Reaktor sudah jadi

Gb-12. Reaktor lain yang sudah jadi
Nah sebelum digunakan, supaya tidak terjadi permasalahan, maka setelah selesai di las, dicek dulu
reaktornya. Caranya sebagai berikut :
1. Tiup Reaktor dari salah satu ujungnya, jika udara tersalurkan ke ujung lainnya berarti saluran
reaktor bekerja dengan baik.
2. Jika tidak berarti ada kebocoran ditempat lain, atau reaktor terttutup oleh sesuatu saat proses
pengelasan.
3. Untuk tes kebocoran maka, siapkan ember berisi air bersih.
4. Masukkan reaktor ke dalam air. Salah satu ujung reaktor ditutup dengan jari, lalu tiup ujung
satunya. Jika timbul gelembung udara, maka terjadi kebocoran. Bawa lagi ke tukang las dan minta
diperbaiki ditempat yang bocor tadi.
5. Gampang kan. Nah silakan mencoba membuatnya sendiri ya. Selamat bekerja.
6. Kalau anda males buat sendiri, anda boleh kontak saya via sms ke Mas Tekop 0816603573 atau
087824546597. Nanti dibantu membuatnya.
BELAJAR DARI :
FUEL SAVER RETROKIT NANO, INSTALLATION MANUAL - VERSION BASIC (version 5), HYPNOW SARL,
13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
Economiseur de carburant, RETROKIT "NANO" Lowers fuel consumption and pollution, smaller in
size and price. HYPNOWSARL, 13090 Aix en Provence France, www.hypnow.fr
hypnow@hypnow.fr
Installation instructions for NANO-PRO, HYPNOW SARL, 13090 Aix en Provence
France, www.hypnow.fr hypnow@hypnow.fr
More than 80 % less pollution, for a local city councils vehicle, (Copyleft translation from French to
English by Jules Tresor (MDG) on March 28, 2009 for Panacea-BOCAF), VITRY SUR ORNE
GEET Fuel Processor, Panacea-BOCAF On-Line University
Plan du Processeur Multi-Carburant de Pantone pour retrofitter un moteur 4 temp (jusqua 10CV)
Par Jean-Louis-Naudin 21 Octobre 2000, JNaudin509@aol.com, http://www.jlnlabs.org
The FREE GEET 5KW Fuel Processor Diagram, Email: JNaudin509@aol.com - Web
site: http://www.jlnlabs.org, The full explanations about the construction has been freely published
in the GEET web site at :http://www.friend.ly.net/GEET/plans.html and also
at : http://jnaudin.free.fr/geet/html/geetplans.htm ( Courtesy of Paul & Molley Pantone - update
courtesy of Bob Colvin )
Fuel Pretreater Apparatus and Method, Paul Pantone, May 16, 1997.
SPAD POUR MOTEURS DIESEL DE 30 A 80 CH, Association A.P.T.E. Quartier Les Gardioles F-
84360 MERINDOL http//apte.formation.free.fr, e-mail : apte.formation@free.fr
Gas Saving Device and Method of Dissociating Water, Celis Roberto V, 11 July 2006.
Sementara ini aja ya, nanti dikira pinter beneran, he he he he he sengaja dikecilin biar
penasaran ya ..

MARI MEMBUAT SENDIRI BUBBLER REAKTOR PENGIRIT BBM UNTUK MOBIL TULISAN KE 8 DARI 8
Nah cara membuat Bubbler Reaktor Pengirit BBM buat mobil adalah lebih praktis dari motor,
caranya sebagai berikut :

Gb-01. Gunakan saja penampung air radiator untuk kijang.
Kalau mau yang mudah dan praktis, beli saja penampung air radiator Toyota Kijang yang bentuknya
seperti pada gb-01. Bisa dibeli di toko onderdil Toyota. Harganya berkisar antara Rp 20.000,00 Rp
30.000,00 tergantung lokasi. Minta yang salurannya 2 (dua).
Tapi kalau mau yang lebih murah lagi, ya cari wadah yang bentuknya seperti gb-01, dengan volume 1
liter-an, lebih baik kalau plastiknya transparan, supaya kita mudah melihat air yang ada di dalamnya.
Lalu seperti pada Bubbler untuk motor, lubangi 2 lubang untuk jalannya udara masuk ke bubbler dan
keluarnya uap air dari bubbler. Karena gak begitu kelihatan selang penyambung yang ada di dalam
bubbler, maka penampakan sekilas adalah seperti pada gb-02.

Gb-02. Bubbler buatan sendiri dari wadah bekas desinfektan ayam
Pada bubbler yang saya buat sendiri dari wadah bekas desinfektan ayam ini, filternya masih
menggunakan filter bensin motor, dan saluran uap airnya menggunakan pipa plastic kaku bekas dari
kandang ayam kakakku. Lupa bekas apa. Bisa juga menggunakan pipa kecil bekas apa saja, yang
penting ada lubangnya dan kuat, serta bias dilem di wadah plastic.
Posisi yang paling enak adalah filter menghadap ke atas dan saluran uap air menghadap ke samping
seperti pada gb-02. Bubbler ini saya pasang di mobil Panther punya adikku.
Nah kalau kita menggunakan wadah air penampung air radiator seperti pada gb-01, maka proses
selanjutnya adalah, cabut pipa hitam yang terpasang pada penampung air tersebut (lihat gb-03).
Lalu tukar tempat pipanya, pipa pendek dipasang di tempat yang tadinya dipasang pipa panjang
(lihat gb-04)

Gb-03. Pipa yang terpasang dicabut

Gb-04. Pipa Pendek dipasang pada Pipa Panjang
Kemudian pada ujung pipa pendek dipasang filter bensin motor (lihat gb-05)

Gb-05. Pemasangan Filter Bensin
Nah selesailah sudah pembuatan bubbler menggunakan wadah penampung air radiator Toyota
Kijang, praktis dan mudah, juga murah, iya kan.
Yang perlu dipikirkan lebih lanjut adah penempatan bubbler di dalam kompartemen mesin. Perlu
dibuatkan dudukan, supaya bias ditempatkan ditempat yang mudah dicapai, mudah saat mengisi air,
dan mudah jika terjadi masalah dengan bubbler.
Misalnya untuk kompartemen mesin Panther yang sudah penuh, maka harus dibuatkan dudukan
seperti pada gb-06. Untuk yang lain ya harus iqro-lah. Terutama untuk kendaraan bermotor yang
mesinnya ada di bawah jok, misalnya Daihatsu dll. Sebaiknya bubbler di pasang di dalam ruangan,
supaya mudah pemantauannya, mudah saat mengisi air. Gak perlu harus membuka tempat duduk
dll.

Gb-06. Dudukan Bubbler untuk Panther
Nah kalau yang ini asli belajar dari renungan sendiri. Bubbler diisi air maksimum 40% dari isi
maksimumnya, dan dari pengalaman di mobil, 750 km baru ngisi 300 ml, jadi kalau motor kita-2 150
km ngisi 60 ml-an. Tergantung pemakaian anda, 150 km itu berapa hari. Kalau hanya dipake ngantor,
dengan jarak 10 km, kan seminggu cuman ngisi 100 ml.
Nah selamat mencoba ya. Kan gampang buatnya. Kalau masih gak sempat membuatnya, silakan
kontak via sms ke Mas Tekop di 0816603573 atau 087824546597. Nanti dibantu membuatnya.

Anda mungkin juga menyukai