Anda di halaman 1dari 2

Terminology Kelainan Anatomi Didapat Saluran

Pencernaan Pada Anak Dan Dewasa


Semoga bermanfaat (ice ^_^)
Hydrocele : Hydrocele adalah penumpukan cairan pada selaput yang melindungi testis atau testes.
Hydrocele bisa ada ketika lahir atau terjadi kemudian di dalam hidup. Hal ini paling sering terjadi setelah usia
40 tahun. Biasanya penyebabnya tidak diketahui. Meskipun begitu, keadannya kadangkala diakibatkan oleh
sebuah gangguan testicular (misal, luka, epididymitis, atau kanker). Biasanya, hydrocele tidak menyebabkan
gejala; hal ini ditemukan sebagai bengkak yang tidak menyakitkan di sekitar testis.
Elephantiasis : Penyakit Kaki Gajah (Filariasis atau Elephantiasis) adalah golongan penyakit menular yang
disebabkan oleh cacing Filaria yang ditularkan melalui berbagai jenis nyamuk. Setelah tergigit nyamuk, parasit
(larva) akan menjalar dan ketika sampai pada jaringan sistem lympa maka berkembanglah menjadi penyakit
tersebut.

Penyakit ini bersifat menahun (kronis) dan bila tidak mendapatkan pengobatan, dapat menimbulkan cacat
menetap berupa pembesaran kaki, lengan dan alat kelamin baik perempuan maupun laki-laki. Penyakit Kaki
Gajah bukanlah penyakit yang mematikan, namun demikian bagi penderita mungkin menjadi sesuatu yang
dirasakan memalukan bahkan dapat mengganggu aktifitas sehari-hari.
Orchitis :
Orchitis adalah proses inflamasi (peradangan) satu atau kedua biji testis (zakar), paling
sering disebabkan/bersamaan dengan virus yang menyebabkan gondongan (mumps).
Setidak-tidaknya 1/3 laki-laki yang terkena mumps setelah akil balih akan terkena
orchitis. Penyebab lainnya adalah infeksi bakteri, termasuk didalamnya penyakit
menular seksual (PMS = STD), seperti gonorrhea atauchlamydia.
Herniorraphy : operasi hernia (herniorrhaphy). Pada strangulated hernia, perlu diberi antibiotik
(misal: Cefoxitin). Pada inguinal hernia, dilakukan elective herniorrhaphy. Pada anak diberikan acetaminophen
selama 1-2 hari setelah operasi. Sedangkan anak yang lebih tua terkadang ditambahkancodeine untuk mengatasi
nyeri.
Hernioplasty : menjahitkan cojoint tendon pada pada ligamentum inguinale agar LMR
hilang dan dinding perut menjadi kuat
implant Mesh : menempatkan sebuah prostesis, mesh yang tidak diserap. Mesh ini dapat memperbaiki
defek hernia tanpa menimbulkan tegangan dan ditempatkan disekitar fascia
hernia : Hernia, atau yang lebih dikenal dengan turun berok, adalah penyakitakibat
turunnya buah zakar seiring melemahnya lapisan otot dinding perut. Penderita hernia,
memang kebanyakan laki-laki, terutama anak-anak. Kebanyakan penderitanya akan
merasakan nyeri, jika terjadi infeksi di dalamnya, misalnya, jika anak-anak
penderitanya terlalu aktif.
Berasal dari bahasa Latin, herniae, yaitu menonjolnya isi suatu rongga
melaluijaringan ikat tipis yang lemah pada dinding rongga. Dinding rongga yang lemah
itu membentuk suatu kantong dengan pintu berupa cincin. Gangguan ini sering terjadi
di daerah perut dengan isi yang keluar berupa bagian dari usus.
Hernia yang terjadi pada anak-anak, lebih disebabkan karena kurang sempurnanya
procesus vaginalis untuk menutup seiring dengan turunnya testisatau buah zakar.
Sementara pada orang dewasa, karena adanya tekanan yang tinggi dalam rongga perut
dan karena faktor usia yang menyebabkan lemahnya otot dinding perut.
Penyakit hernia banyak diderita oleh orang yang tinggal didaerah perkotaan yang
notabene yang penuh dengan aktivitas maupun kesibukan dimana aktivitas tersebut
membutuhkan stamina yang tinggi. Jika stamina kurang bagus dan terus dipaksakan
maka, penyakit hernia akan segera menghinggapinya.
Berdasarkan terjadinya, hernia dibagi atas :
hernia bawaan (kongenital)
hernia yang didapat (akuisita)
Berdasarkan letaknya, hernia dibagi menjadi
hernia diafragma yaitu menonjolnya organ perut kedalam rongga dada
melalui lubang pada diafragma (sekat yang membatasi rongga dada dan rongga
perut).
inguinal
umbilical yaitu benjolan yang masuk melalui cincin umbilikus (pusar)
femoral yaitu benjolan di lipat paha melalui anulus femoralis.
Sedangkan menurut sifatnya, ada hernia
reponibel ; bila isi hernia dapat keluar masuk.
hernia irreponibel ; bila isi kantung hernia tidak dapat dikembalikan ke
dalam rongga
hernia akreta ; jika tidak ada keluhan rasa nyeri ataupun tanda sumbatan
usus akibat perlekatan tersebut.

Anda mungkin juga menyukai