Struktur Material Kelistrikan SEM GASAL TAPEL 2013/2014 Hari, tgl : Nama : No. Job : 1 Kelas : Waktu : 2 x 45 No. Absen :
I. TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah selesai pembelajaran ini peserta didik diharapkan dapat : 1. Mengetahui Sejarah perkembangan model atom. 2. Menyebutkan berbagai macam nama model atom. 3. Mengetahui perbedaan dan ciri-ciri konduktor, isolator dan semikonduktor. 4. Menggambar arah aliran arus electron dan arah aliran arus konvensional.
II. DASAR TEORI Konsep atom berawal dari Demokritos seorang ahli filsafat Yunani yang hidup sekitar tahun 400 sebelum Masehi. Demokritos membangun sebuah teori tentang materi tidak berdasarkan hasil eksperimen tetapi lebih ke pemahaman filosofi mereka tentang Alam Semesta. Menurut pemikiran Demokritos, bahwa setiap materi tersusun dari partikel-partikel kecil yang tidak dapat diperkecil lagi. Partikel penyusun materi itu dinamakan Atom, berasal dari bahasa Yunani (a = tidak, tomos = terbagi).
III. ALAT DAN BAHAN 1. Kertas HVS (letter) 1 lembar 2. Pene/Pensil 1 buah 3. Penggaris 1 unit
IV. WAKTU : 2 x45 menit V. KESELAMATAN KERJA 1. Kenakan pakaian kerja dengan benar 2. Gunakan peralatan (pensil/pena) dengan benar 3. Jangan bekerja sambil bercanda dengan teman 4. Manfaatkan waktu dengan cermat
VI. TUGAS 1. Sebutkan beberapa perkembangan model atom? Jelaskan secara singkat! 2. Gambarkan model atom dari masing-masing model atom? 3. Sebutkan ciri-ciri konduktor, isolator dan semikonduktor? 4. Jelaskan perbedaan arah aliran arus electron dan arah aliran arus konvensional? 5. Gambarkan arah aliran arus electron dan arah aliran arus listrik konvensional?