Anda di halaman 1dari 7

Motivation

www.jasakeren.com
@Jasakeren
10 Desember 2012
Peganglah Prinsip
Hari ini harus lebih baik
dari hari kemarin
Untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik, perlu di niatkan dalam-dalam dan
selalu berusaha agar apa-apa saja yang akan kita kerjakan hari ini harus lebih baik
dari hari kemarin, baik dari segi prestasi, baik dari segi Mood, baik dari segi
pendewasaan diri, baik dari segi professionalitas, dan baik dari segi ibadah.
Janganlah menjadi orang yang rugi karena apa yang di kerjakan hari ini memberikan
nilai yang sama, tau bahkan kita menjadi orang yang celaka karena apa yang kita
kerjakan bernilai minus atau berkurang? Ingatlah pondasi yang kuatpun bisa roboh
jika kita tidak bisa menjaganya. Ingatlah pepatah Selalulah kita seperti mangga yang
akan matang, bukan mangga yang sudah masak maksudnya selalulah kita
berusaha untuk mematangkan diri menjadi lebih baik, bukan merasa kita sudah
paling baik, mangga yang matang pasti akan segera busuk bukan? jadi jangan selalu
merasa diri paling baik. Titik!
Ingatlah dengan selalu mempersembahkan usaha terbaik kita , maka kita akan
menjadi pemenang. Bukankah tetesan air walaupun kecil bisa melapukan batuan?
Kita sadar kita itu masih junior, masih sedikit ilmunya, tapi dengan kegigihan kita
belajar, berbenah maka kita akan menjadi lebih baik.
Kalau Kebutuhan
Kita Banyak Kita Harus
menaikan pendapatan,
bukan mengerem
pengeluaran
Sebagian dari kita selalu bilang pendapatan saya kecil, namun kebutuhan saya
banyak, saya harus lebih irit agar semua bisa tercukupi? Apakah ini pola pikir anda?
Stop berfikir seperti itu berfikirlah bagaimana caranya agar pendapatan atau
penghasilan kita bertambah! iya bertambah dan bertambah, bukan malah belajar irit
atau mengerem pengeluaran. Paksa lah otak bekerja lebih kreatif bagaimana
caranya meningkatkan pendapatan. Jangan mudah puas dengan sebuah prestasi,
jangan mudah puas dengan sebuah gaji. Teruslah paksa otak anda, sakitpun tak apa,
gagal pun tak apa asal bisa menemukan titik kebaikan, temukanlah bagaimana
caranya meningkatkan penghasilan. Temukan ayo temukan. Coba liat orang lain saja
bisa kok mendapatkan penghasilan yang sangat banyak walau tidak bersekolah
tinggi, tidak memegang Gadget keren? malu lah kita yang ngakunya ngerti dunia
Tekhnologi tapi masih kalah dengan mereka yang bermodalkan nekat tapi duit
mereka lebih banyak dari kita. Jangan cuma penampilannya saja yang keren, baju
baru, celana, sepatu baru karena habis gajian? keren tapi dompetnya gak ada
duitnya percuma!
Kita wajib punya
Impian, Berlakulah
Masa Bodo Pada
Si Penjagal
Impian
Dengan penuh berharap saya menginginkan kita semua agar memiliki impian
apapun itu, tentunya impian-impian yang baik. Tolong kembalikan semangat impian
kita, tolonglah naikan semangatnya bukan malah lemas tidak berdaya karena impian
semakin sulit di wujudkan atau bahkan ada seorang Penjagal impian yang
menyebalkan, yang selalu bilang ah mana mungkin impian seperti itu terwujud,
hindarilah orang-orang menyebalkan seperti itu, karena jika anda sudah
terperangkap pas jaring beracun nya maka dengan cepat racun tersebut menyebar
dan akan menghancurkan impian anda. Anda mau?
Si penjagal impian sebenarnya adalah orang yang iri dan tidak suka jika anda sukses.
Maka dari itu buktikanlah kepadanya bahwa anda bukanlah orang yang lemah,
bukan pecundang. Ayooo kawaan kita wujudkan, tingkatkan semangat hidup kita.
Ayo wujudkan keinginan kita, Masih ingat tidak harapan orang tua kepada anaknya,
apakah mau seperti ini saja, apa yang sudah kita berikan kepada orang tua?
Ayolah kita wujudkan impian besar kita, ayo dan ayo. lekas berdiri jangan cuma
menunggu dan menunggu. Apakah mau melihat si Penjagal Impian tertawa
terbahak-bahak melihat kita yang lemah? Sekali lagi ayolah kita masih muda, masih
banyak yang bisa kita lakukan kawan!
Waktu kita
akan semakin
berkurang, tolong
tunda kesenangan
sesaat
Waktu akan terus berputar sangat cepat sehingga anda akan tidak sadar akan
berlalunya detik demi detik, menit, jam , hari , minggu, bulan dan tahun. Oh Tuhan
apakah mau kita seperti ini-ini saja apakah kita mau hidup hingga mati hanya bekerja
keras, otak panas, hati perih, fisik lemah? Manfaatkanlah waktu sebaik-baiknya?
Waktu itu sangat berharga kawan, tolong manfaatkan waktu sebaik mungkin, setiap
detik itu adalah seratan emas yang bisa berpotensi. Wajar saja hingga saat ini kondisi
anda seperti ini masih monoton, tidak bisa membantu orang lain yang sedang
kesusahan karena kita sendiri masih butuh bantuan bukan?
Waktu itu tidak akan pernah kembali, ia akan hilang kesempatan-kesempatan akan
hilang perlahan tanpa disadari tau-tau sudah tua, sudah lemah fisiknya, sudah tidak
bisa melakukan sesuatu seperti waktu sebelumnya, kebutuhan semakin meningkat,
tapi masih kaya gini-gini aja? Oh Tuhan ayolah kita berubah, rubahlah cara
berpandang positif, Bunuh semua hal yang membuat energi kita terkuras habis tanpa
melakukan sebuah hal yang berharga.
Manfaatkan waktu sebaik mungkin, sejak dahulu orang sukses selalu bernasihat
seperti itu bukan? masak udah tahu tetap tidak mau di kerjakan, Yang bodoh siapa?
yang bego siapa? Jangan habiskan waktu untuk hal-hal tidak berharga. Tolong ingat
ini baik-baik? Apa yang anda kerjakan hari ini akan berakibat apa yang akan kita
dapat di lain hari. Jika kita masih begini-begini saja ya berarti sebelumnya memang
kita masih main-main buang-buang waktu saja, menghabiskan waktu hanya untuk
nonton youtube, nyanyi-nyanyi, facebookan, twitteran tapi yah untuk kesenangan
sendiri bukan untuk sesuatu yang lebih baik.
Jangan Cuma
Ngomong Tapi,
Buktikan
Saya tahu kalian pintar, melebihi enstein mungkin, kalian pintar ngomong, beride
ria,punya solusi, bisa mengajarkan kepada yang lain. Tapi buat apa cuma omongan
doang (OMDO) gak ada buktinya yang bisa meningkatkan perusahaan? buat apa
coba? Ibaratnya itu cuma omong kosong. Gak ada isinya. kalau memang peduli
dengan masa depan perusahaan, karena masadepan perusahaan adalah masa
depan semuanya? Ingat pencitraan diri itu pun termasuk. Jadi buktikanlah omongan
atau ide kalian, kerjakan jangan kebanyakan prosses. Pintar di Sekolah Akademi
mungkin rangking satu disana? ah cuma rangking ga berpengaruh, yang
berpengaruh adalah yang sekarang bukan jaman kita sekolah.Mau kalian pintar
berdebat sekalipun kalau tidak ada yang bisa dibuktikan percuma #Bullshit.
Apakah mau kita dibilang seperti hal diatas? Hayoo mau apa tidak? kalau tidak mau
dibilang seperti itu ayo kita buktikan dan buktikan bahwa kita bisa, Gak usah cengeng
deh, Dengan ucapan-ucapan pecundang Aku tidak bisa, aku lebih baik
mengundurkan diri? atau lebih baik cari orang lain. Ohh tidak bisa kita harus
bertanggung jawab atas apa yang sudah kita kerjakan selama ini. Kita harus
berjuang bersama-sama sampai kita bisa berprestasi.
Saya saja yakin bisa, masa kalian tidak yakin? Awas saja jika salah-satu dari kalian
menjadi penyebab menurunnya nilai semangat, nilai impian atau sebagai penjagal
impian? Ku harap segera pergi!! jangan hancurkan impian kita bersama, janganlah
tanam disini bibit-bibit negatif.
Kita Serahkan
Kepada Allah
Tuhan Kita
Setelah semuanya kita lakukan, kita berusaha dengan baik, kita kembalikan kepada
Pencipta kita. Kita serahkaan semuanya kepadanya, namun kita harus terlebih
dahulu memperbaiki diri kita dihadapannya, ayolah kita perbaiki ibadah kita, perbaiki
perbuatan baik kita, perbaiki semuanya untuk pribadi yang lebih baik. Jangan cuma
bisa menghakimi orang, ah dia mah ibadahnya buruk dsb. Tapi kita kembali
bercermin hal-hal apa saja yang harus kita perbaiki. Karena hanya dengan Ridho-
Nya semua yang tidak mungkin akan mungkin. Kita Tahu Allah Maha Bisa, Maha
Kaya, Maha Sempurna, asalkan kita mendapatkan ridhonya, maka semua yang kita
inginkan akan terwujud.
Buang jauh-jauh sifat buruk yang ada pada diri kita, perlahan karena tidak mungkin
bisa dilakukan dalam satu waktu, ini berlaku buat semua buat saya pribadi, buat
semua. Ayo berlomba-lomba mendapatkan ridho terbaiknya. Menjadi pribadi yang
lebih baik agar kita diberikan kemudahan dalam segala urusan, selalu di berikan
keberkahan.
Tolong jangan anggap ini hanya sebuah cerita saja, tapi praktekan jika memang kita
ingin hidup yang lebih baik. Saya pribadi memohon maaf sekiranya ada kata-kata
yang mungkin menyinggung perasaan kalian, tapi ini demi kebaikan bersama.
Salam Sukses,

Anda mungkin juga menyukai