Anda di halaman 1dari 2

Nama : Aditya Yoga Pratama

NIM : 932208014
Jurusan : Tarbiyah
Prodi : Tadris Bahasa Inggris


Pertanyaan :
a. Apakah perkembangan peradaban manusia menurut Auguste Comte harus
urut ?
b. Jelaskan dengan menggunakan contoh !

Jawaban :
a. Menurut saya, perkembangan peradaban manusia menurut Auguste Comte
haruslah urut mulai dari tahap :
1. Tahap Teogi > Dalam tahap ini manusia berusaha mencari dan
menemukan sebab utama serta tujuan akhir dari segala sesuatu.
Namun dalam hal ini, perkembangan pola pikir manusia masih di
dasari oleh pemikiran secara kuno yang berkaitan dengan mitos-
mitos dan hal-hal yang bersifat klenik sesuai kepercayaan.
2. Tahap Filsafat > Sama seperti tahap sebelumnya yaitu kemampuan
manusia untuk mencari dan menemukan masalah serta tujuan
akhirnya, tetapi dalam tahap ini pola pikir manusia sudah mulai
berkembang, tidak lagi terpaku dalam hal-hal yang bersifat mitos.
Manusia mulai merubah pola pemikiran mitos, dan menggantinya
dengan benda benda yang bersifat lahiriyah dan kemudian
dipersatukan dengan sesuatu yang bersifat umum yang di sebut
dengan alam melalui media akal dan budi manusia, sebagai
kelebihannya.
3. Tahap Ilmiah > Disini adalah tahap akhir perkembangan pola pikir
manusia, yang semakin penasaran dan memiliki rasa ingin tahu yang
besar. Dalam tahap ini manusia tetap menggunakan pemikiran dan
akal budinya tetapi juga di dukung dengan penelitiaan-penelitian
ilmiah mulai dari pengamatan,percobaan dan perbandingan hingga
di temukannya hukum hukum kesamaan dan urutan yang terdapat
pada fakta-fakta yang ada, demi tercapainya solusi atau pemecahan
masalahnya.

b. Dalam suatu kasus pola perkembangan manusia mengalami kemajuan seiring
dengan perkembangan zaman contoh :
- Dalam segi kesehatan, manusia pada zaman dahulu percaya bahwa
penyakit adalah suatu kutukan/dosa yang diberikan Dewa kepada kita
sehingga dalam suatu keadaan mereka percaya bahwa setiap
kutukan/dosa pasti ada penebusannya, misalnya kepercayaan terhadap
air dari sumur keramat yang dapat menghilangkan suatu kutukan atau
dengan cara melakukan meditasi bertahun tahun lamanya (disebut tahap
teologi~menurut A. Comte)
- Beberapa periode berikutnya manusia sudah mulai menemukan
pengobatan secara herbal yang di percaya dapat menyembuhkan penyakit
pada zaman itu. Namun mereka masih belum mengetahui sebenarnya apa
khasiat atau kandungan yang berada di dalamnya. (di sebut tahap
filsafat~menurut A.Comte)
- Hingga pada suatu saat, yaitu era dimana manusia mulai mengenal
pemikiran secara ilmiah, mereka telah menemukan pengobatan yang lebih
modern dengan menggabungkan beberapa jenis zat yang telah di ketahui
manfaat dan kandungannya serta di kemas secara kimiawi sehingga
pengobatan bisa lebih efektif dan efisien sesuai dengan penyakit yang di
derita. Keadaan ini berlangsung hingga saat ini (di sebut tahap
ilmiah/positive~menurut A.Comte)
Itulah beberapa contoh yang mencerminkan tahap perkembangan pola pikir
manusia menurut Auguste Comte.
Namun, akhir-akhir ini keurutan tahap pola pikir manusia menurut A.Comte
mengalami distorsi keadaan, di tandai dengan :
1. Kepercayaan manusia terhadap keberadaan Tuhan Yang Maha Esa melalui
Agama yang di anutnya.
2. Mulai di gunakannya kembali pengobatan seacara herbal dan tradisional.
3. Melandaskan pengetahuan ilmiah berdasarkan aspek religius di dalam
beberapa ilmu pengetahuan atau bahkan seluruh ilmu pengetahuan,
contohnya dalam Islam, ilmu tentang alam atau Biologi telah di atur dalam Al-
Quran sebagai kitab suci umat islam. Beberapa ilmuwan (Misal : ilmuwan
Islam) menggunakannya sebagai referensi penelitiannya.
4. Beberapa orang tua masih menasehati anaknya dengan mitos-mitos yang
masih di beredar. Contoh : Jangan keluar magrib-magrib, nanti di culik
Genderuwo
Walaupun demikian, menurut saya tahap perkembangan pola pikir manusia
menurut Auguste Comte memanglah seharusnya urut. Tetapi bila di perjalannanya
terjadi distorsi, bagi saya itu wajar sepanjang tidak kembali ke originalnya, dalam
artian harus di kombinasikan dengan tahap akhir Auguste Comte yaitu tahap ilmiah
atau positive. Dengan demikian, tidak akan terjadi kemunduran pola pikir manusia.
Jadi, kesimpulannya tahap perkembangan pola pikir manusia menurut Auguste
Comte harus urut.

Anda mungkin juga menyukai