Anda di halaman 1dari 8

Tool untuk reporting yang paling populer di Java adalah iReport.

iReport penggunaanya mirip dengan


Crystal Report yang sudah banyak dikenal orang. Dengan iReport kita dapat membuat report dengan
mudah. Cukup dengan drag n drop dan juga wizard yang sangat mudah digunakan. iReport sendiri
tersedia dalam bentuk aplikasi tunggal dan yang paling baru adalah iReport sudah dapat diintegrasikan
dengan Netbeans IDE. Artinya kita tidak perlu lagi menggunakan 2 tools yang berbeda untuk membuat
aplikasi yang lengkap dengan reportnya. Dengan Netbeans IDE + iReport plugin maka tools
pengembangan aplikasi kita udah lengkap.

Pada tulisan kali ini, saya coba menunjukan bagaimana mengintegrasikan iReport dengan Netbeans,
kemudian membuat report sederhana.
Pada tulisan ini saya menggunakan Netbeans 6.1
Download iReport Plugin untuk Netbeans di Sini
Tambahkan iReport Plugin ke dalam Netbeans dengan cara click pada menu Tools>Plugin. Maka
Window Plugin akan ditampilkan seperti berikut:

Pada window plugin pilih tab Downloaded dan klik tombol Add Plugins..
Pada window add plugins.. arahkan ke lokasi dimana anda telah mengekstrak iReport Plugin yang telah
didownload sebelumnya.

Tambahkan ketiga file .nbm seperti pada gambar diatas, sehingga tampilan Window Plugin menjadi
seperti gambar berikut ini

Pastikan ketiga file .nbm sudah ditambahakan, selajutnya tekan tombol Install
Setelah Instalasi selesai, sebaiknya anda merestart Netbeans untuk memastikan iReport plugin sudah
terinstal dengan sempurna.
Apabila iReport sudah terinstal dalam Netbeans, maka tampilan Netbeans akan seperti gambar di
bawah ini.

Sampai di sini kita sudah menginstal iReport ke dalam Netbeans. Selanjutnya kita akan mencoba
membuat laporan sederhana menggunakan iReport yang sudah terintegrasi ke dalam Netbeans tadi.
Database yang akan kita hubungkan dengan laporan yang akan kita buat adalah database sample
yang sudah ada dalam instalasi Java DB. Java DB secara default terinstal saat kita menginstal
Netbeans untuk JEE.

Klik kanan pada node database sample seperti pada gambar di atas, kemudian pilih connect. Maka
koneksi ke database sample akan tercipta sehingga kita dapat melihat table apa saja yang terdapat
dalam database sample tersebut.
Yang akan kita gunakan dalam report kita adalah table CUSTOMER. Kita akan membuat report yang
menampilkan daftar Customer.
Selanjutnya buatlah project baru dengan memilih Java Application. Berilah nama Report.

Buatlah File Report baru dengan memilih menu File>New File. Pada Window New File pilihlah
Categories Report dan Report untuk File Typenya

Kemudian klik Next dan beri nama Customer.jrxml dan selanjutnya klik Next lagi
Pada Connections/Data Sources kita klik tombol New, maka akan ditampilkan window Datasource. Kita
pilih Netbeans Database JDBC Connection kemudian tekan tombol Next.

Pada Netbeans Database JDBC Connection beri nama sample dan pilihlah Connection ke database
Sample seperti pada gambar di bawah ini

Tekan tombol Save untuk menyimpan koneksi
Pada bagian Query ketik perintah sql SELECT * FROM CUSTOMER kemudian tekan tombol Next.

Selanjutnya akan ditampilkan daftar field yang dapat kita gunakan dalam report. Pilihlah field-field yang
akan ditampilkan dalam report, misalnya NAME, ADDRESSLINE1, ADDRESSLINE2, CITY, STATE,
PHONE dan EMAIL.

Klik Next dan pada Group by kita abaikan saja. Klik Next sekali lagi dan pilih Tabular Layout seperti
pada gambar di bawah ini

Klik Next dan Finis untuk mengakhiri pembuatan Report, maka akan ditampilkan Report Designer yang
dapat kita gunakan untuk mengatur layout laporan kita
Untuk menjalankan Report ini klik pada tab Preview seperti pada gambar di bawah ini

Tunggu beberapa saat untuk proses compilasi Report, kemudian laporan List Customer akan
ditampilkan langsung di dalam Netbeans IDE
Di sini juga kita dapat langsung memprint laporan tersebut atau kita simpan dalam format yang lain
seperti ke pdf atau ke xls

Untuk Memanggil Report melalui form gunakan koding sebagai berikut:
try {
HashMap p = new HashMap();
JasperDesign jasperDesign = JRXmlLoader.load("nama_Report.jrxml");
String sql = "Select datalogin.user AS Nama, datalogin.pass AS Password From datalogin";
JRDesignQuery newQuery = new JRDesignQuery();
newQuery.setText(sql);
jasperDesign.setQuery(newQuery);
JasperReport jasperReport1 = JasperCompileManager.compileReport(jasperDesign);
JasperPrint jp = JasperFillManager.fillReport(jasperReport1, p, c);
JasperViewer.viewReport(jp);
}
catch(Exception e){
JOptionPane.showMessageDialog(null, e);
}

Anda mungkin juga menyukai