Anda di halaman 1dari 1

SURAT PERJANJIAN SEWA / KONTRAK KIOS

Yang bertanda tangan dibawah ini :


Nama :
Alamat :
Pekerjaan :
Selanjutnya disebut pihak pertama (I)

Dengan ini menerangkan bahwa :
Nama :
Alamat :
Pekerjaan :
Selanjutnya disebut pihak kedua (II)

- Dalam surat perjanjian ini pihak pertama (I) menyatakan bahwa menyewakan / mengontrakan
sebuah bangunan kios kepada pihak kedua (II) yang beralamatkan di Jl. Pulau Singkep No. 09
Denpasar Selatan. Sewa tersebut dilangsungkan dari over kontrak dengan penyewa sebelunnya
atas nama Ni Wayan Suliani (sesuai dengan kwitansi pembayaran), Terhitung dari tanggal 29
Januari 2014 s/d 28 Januari 2015. Kemudian dilanjutkan penambahan kontrak selama satu (1)
tahun berikutnya, Dengan nilai kontrak Rp 6.000.000 terhitung dari tanggal 29 Januari 2015 s/d
29 Januari 2016, dengan dibayarkan secara tunai.
- Adapun adanya penambahan instalasi listrik baru, sepenuhnya menjadi hak milik pihak kedua
(II), karena pemasangan instalasi listrik tersebut dilakukan oleh pihak kedua (II).
- Apabila dalam masa kontrak pihak kedua (II) melakukan perubahan fisik bangunan kios yang
dikontrak, dan pihak pertama (I) tidak menghendaki atas perubahan tersebut. Maka pihak kedua
(II) berkewajiban mengembalikan bentuk bangunan kios kembali seperti semula. Kios tersebut
diatas disewa oleh pihak Kedua (II) sebagai tempat usaha.
- Apabila masa kontrak sudah berakhir pihak kedua (II) harus mengembalikan bangunan kios
dalam keadaan kosong dan bersih.
- Dalam masa kontrak pihak pertama (I) tidak berhak untuk menjual ataupun mengover kontrak
kepada kepihak ketiga.
- Demikian Surat perjanjian ini dibuat dengan penuh kesadaran dan telah disetujui oleh kedua
belah pihak secara musyawarah, agar dipergunakan sebagaimana semestinya.

Denpasar, Maret 2014
Pihak Pertama (I) Pihak Kedua (II)


( ) ( )

Anda mungkin juga menyukai