Anda di halaman 1dari 2

Menggambar baut

Misalkan akan digambar baut dengan normalisasi M4 x 0,7 yang berarti diameter luar
baut D=4 mm dan jarak baginya 0,7 mm. Panjang baut 14 mm dan panjang ulir 10 mm.
Begini langkah-langkahnya :

1. Dari tabel yang ada di buku DASAR PERENCANAAN DAN PEMILIHAN ELEMEN
MESIN karangan Ir. Sularso, MSME didapat data : jarak bagi p=0,7 mm dan tinggi
kaitan H=0,379 mm.
Maka bisa dihitung diameter dalam baut d=D-2H=4-(2x0,379)=3,242 mm

2. Aktifkan sudut pandang SE ISOMETRIC kemudian gambar 2 silinder lalu salah satu
dichamfer seperti gambar di bawah ini : 3. Buat helix
dengan cara :
- Klik DRAW-HELIX
- Ketik d kemudian ketik 3.242 (diameter dalam baut)
- tekan ENTER
- Ketik h kemudian isikan 0.71 (jarak bagi ditambah toleransi 0,1)
- Ketik 10 (panjang ulir)
Hasilnya seperti gambar dibawah ini : 4.Buat penampang
yang akan di sweep dengan bentuk segitiga dan ukuranya seperti gambar di bawah ini :
0,7 adalah jarak bagi p dan 0,379 adalah tinggi kaitan H.
Agar bisa di-sweep, segitiga di-region

5. Lakukan sweep pada segitiga dengan garis pengarahnya yaitu helix yang sudah
dibuat (caranya mirip extrude path)

6. Dengan menu MOVE dan dibantu osnap CENTER tempatkan pegas yang sudah jadi
pada silinder sehingga hasilnya seperti gambar di bawah ini :
7. Selanjutnya tinggal buat kepala baut bisa kan?
Dengan menu polygon buat segi enam dengan radius 4 kemudian di extrude setinggi 3
Tinggal ditempelkan dengan menu MOVE, jadi


Posted by Yudhi Kristianto at 10:39 AM

Anda mungkin juga menyukai