Anda di halaman 1dari 2

Memperbaiki Flashdisk Minta Format

Bekerja sebagai staff IT di sebuah universitas saya memiliki tugas untuk membantu staff yang lain ketika terjadi
masalah pada perangkat komputernya. Salah satunya Flashdisk. Kali ini saya kebagian kerjaan dari kawan yang
Flashdisknya rusak dan terus minta diformat.

Untuk Flashdisk yang minta diformat, ada beberapa penyebabnya:
1. Memang sudah rusak dan tidak bisa diperbaiki
2. Minta diperbaiki
3. Kena virus

Langsung saja, untuk memperbaikinya, flashdisk tersebut harus direpair atau diformat dengan cara yang benar
untuk kemudian dapat digunakan kembali. Berikut langkah-langkah untuk memperbaiki flashdisk minta
diformat yang sudah saya lakukan:
1. Melakukan Low Level Format
pada Win 7 atau Win 8, jalankan compmgmt.msc pada "run"
lalu cari drive flashdisk kita
lakukan format dengan tipe file FAT32
tunggu hingga selesai
jika berhasil, coba masukkan kembali flashdisk ke komputer, apakah masih minta diformat.
semoga saja sudah kembali seperti semula.
2. Melakukan Format melalui CMD
ketik cmd pada "run"
lalu ketik "format" [drive flashdisk kita]
misalkan "format H:"
tunggu hingga selesai
jika berhasil, coba masukkan kembali flashdisk ke komputer, apakah masih minta diformat.
semoga saja sudah kembali seperti semula.
3. Melakukan Format melalui CMD (part 2)
kali ini menggunakan perintah CHDSK
ketik cmd pada "run"
lalu ketik "CHDSK" [drive flashdisk kita] /R
misalkan CHDSK H:/R
tunggu hingga selesai
jika berhasil, coba masukkan kembali flashdisk ke komputer, apakah masih minta diformat.
semoga saja sudah kembali seperti semula.
gunakan "/R" untuk format + repair
gunakan "/F" untuk format saja


4. Gunakan software Repair Flashdisk
Ternyata setelah tiga langkah di atas, saya masih gagal juga. Akhirnya saya mencari cara lain, yakni dengan
menggunakan bantuan software. Software kali ini adalah Repair Flashdisk. Silakan download dulu software ini
pada link ini.
klik icon software
pilih partisi yang hendak diformat
continue
ubah tipe flashdisk menjadi FAT32
kemudian format.
setelah selesai, lepas lalu colokkan kembali flashdisk pada komputer
lakukan format biasa dengan klik kanan > format
jika berhasil, coba lepas dan colokkan kembali, insyaAllah sudah beres
Ternyata semua cara di atas masih gagal juga. Namun saya memiliki clue, bahwa ternyata flashdisk saya ini
bertipe file RAW dan bukannya NTFS atau FAT32, sehingga tidak mau diformat dengan cara seperti di atas.
Artinya saya harus mencari cara lain untuk bisa melakukan perbaikan pada Flashdisk Bertipe RAW tersebut.
Haha, artinya masih ada kerjaan lagi. Untuk mengetahui cara untuk memperbaiki Flashdisk bertipe RAW,
silakan buka tulisan saya di sini.

Semoga bermanfaat!!! :D
Cara Memperbaiki Flashdisk Bertipe RAW

Anda mungkin juga menyukai