Anda di halaman 1dari 11

NAMA:

ARTI HARTIANA
ENDAH PERMATASARI
ISTIAANAH WAHYUNINGSIH
KIKI ANDHIKA PERMATASARI
LUTHFI NUR KHALIFAH
RIDHA NURSEHA
Menurut PERATURAN PRESIDEN REPUBLIK
INDONESIA NOMOR 8 TAHUN 2012 TENTANG
KERANGKA KUALIFIKASI NASIONAL INDONESIA
pasal 1
Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia, yang
selanjutnya disingkat KKNI, adalah kerangka
penjenjangan kualifikasi kompetensi yang dapat
menyandingkan, menyetarakan, dan
mengintegrasikan antara bidang pendidikan dan
bidang pelatihan kerja serta pengalaman kerja dalam
rangka pemberian pengakuan kompetensi kerja sesuai
dengan struktur pekerjaan di berbagai sektor.

Menurut PERATURAN PRESIDEN REPUBLIK
INDONESIA NOMOR 8 TAHUN 2012 TENTANG
KERANGKA KUALIFIKASI NASIONAL INDONESIA
Pasal 2(1)
KKNI terdiri atas 9 (sembilan) jenjang kualifikasi,
dimulai dari jenjang 1 (satu) sebagai jenjang terendah
sampai dengan jenjang 9 (sembilan) sebagai jenjang
tertinggi.
PROFESI :
SERTIFIKAT
PROFESI (PII)
INDUSTRI :
FUNGSI JABATAN KERJA
PENDIDIKAN :
GELAR AKADEMIS
OTODIDAK :
PENGALAMAN
KEAHLIAN
KHUSUS
S
M
P
S
M
A
D1 D2 D3 S1
PR
O
S2 S3
9
U
8
M D
7
M
6
5
4
3
2
1
OPERATOR ANALIS AHLI
LEVEL 5 (lulusan D3)
A. Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas,
memilih metode yang sesuai dari beragam pilihanyang
sudah maupun belum baku dengan menganalisis data,
serta mampu menunjukkan kinerja dengan mutu dan
kuantitas yang terukur.
B. Menguasai konsep teoritisbidang pengetahuan
tertentu secara umum, serta mampu
memformulasikan penyelesaian masalah prosedural.
C. Mampu mengelola kelompok kerjadan menyusun
laporan tertulissecara komprehensif.
D. Bertanggung jawab pada pekerjaan sendiri dan dapat
diberi tanggung jawab atas pencapaian hasil kerja
kelompok.

DESKRIPSI GENERIK LEVEL 5 a
Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas, memilih
metode yang sesuai dari beragam pilihan yang sudah
maupun belum baku dengan menganalisis data, serta
mampu menunjukkan kinerja dengan mutu dan kuantitas
yang terukur terhadap hasil kerja sendiri, orang lain, dan
kelompok, yang menjadi tanggung jawab pengawasan di
lingkup bidang kerjanya.
Mampu melaksanakan asuhan kebidanan (midwifery)
terhadap ibu hamil, bersalin, nifas dan menyusui, bayi
baru lahir, balita dan kesehatan reproduksi sesuai siklus
hidup perempuan pada kondisi normal berdasarkan
standar praktek kebidanan.

DESKRIPSI GENERIK LEVEL 5 b
Menguasai konsep teoritis bidang pengetahuan secara
umum tetapi mendalam di bidang-bidang tertentu, serta
mampu memformulasikan penyelesaian masalah
prosedural
Menguasai konsep teori dasar tentang biomedik, sosial-
budaya, kesehatan masyarakat dan khususnya ilmu
kebidanan (midwifery) pada masa hamil, bersalin, nifas,
bayi baru lahir, balita, dan kesehatan reproduksi sesuai
dengan siklus hidup perempuan untuk menunjang
pelaksanaan praktik kebidanan pada kondisi normal yang
berkualitas.
DESKRIPSI GENERIK LEVEL 5 c
Memiliki kemampuan mengelola kelompok kerja dan
menyusun laporan tertulis secara komprehensif
Mampu mengelola kelompok kerja di tingkat
pelayanan kesehatan primer termasuk posyandu,
polindes, poskesdes dan puskesmas.
Mampu menyusun laporan tertulis tentang pelayanan
kebidanan secara komprehensif
DESKRIPSI GENERIK LEVEL 5 d
Bertanggung jawab pada pekerjaan sendiri dan dapat
diberi tanggung jawab atas pencapaian hasil kerja
kelompok
Bertanggung jawab pada hasil kerja sendiri dan
kelompok kerja yang menjadi tanggung jawabnya
untuk meningkatkan mutu kesehatan perempuan,
bayi, balita dan keluarganya.

Anda mungkin juga menyukai