Anda di halaman 1dari 7

09/10/2013

1
PENGELASAN
TIM PERBENGKELAN FTP UB
Las busur listrik
Las busur listrik atau las listrik : Proses penyambungan
logam dengan menggunakan tegangan listrik sebagai
sumber panas.
Prinsip :
1) menyambung logam dengan cara mencairkan logam
menggunakan sumber panas dari bunga api listrik.
2) Menggunakan arus listrik
3) Digunakan elektroda yang telah diberi bahan pelapis
berfungsi sebagai kawat las atau kawat pengisi.
09/10/2013
2
Las busur listrik
Las listrik dengan elektroda berselaput
Las busur gas :
Las listrik TIG (Tungsten Inert Gas)
Las listrik MIG (Metal Inert Gas)
Las Listrik Dengan Elektroda Terbungkus
Las listrik ini menggunakan
elektroda terbungkus sebagai bahan
tambah.
Busur listrik terbentuk diantara
logam induk dan ujung elektroda
Karena panas dari busur ini maka
logam induk dan ujung elektroda
tersebut mencair dan kemudian
membeku bersama
09/10/2013
3
Las listrik elektroda berselaput
Busur : ditimbulkan oleh arus AC atau DC
Proses pemindahan logam
elektrodanterjadi pada saat ujung
elektroda mencair dan membentuk
butir-butir yang terbawa arus oleh
arus busur listrik yang terjadi.
Arus listrik besar butiran logam
cair halus
Arus listrik kecil butiran logam
cair besar
09/10/2013
4
Las listrik elektroda berselaput
Selama proses pengelasan bahan
fluks yang digunakan untuk
membungkus elektroda mencair
dan membentuk terak yang
kemudian menutupi logam cair
yang terkumpul di tempat
sambungan dan bekerja sebagai
penghalang oksidasi.
Las listrik elektroda berselaput
Fungsi fluks :
Pemantap busur dan penyebab
kelancaran pemindahan butir-
butir cairan logam
Sumber terak atau gas yang
dapat melindungi logam cair
terhadap udara di sekitarnya
Pengatur penggunaan
Sumber unsur-unsur paduan
09/10/2013
5
Las Busur Gas
Las busur gas : cara pengelasan dimana gas dihembuskan
ke daerah las untuk melindungi busur dan logam yang
mencair terhadap atmosfir.
Gas yang digunakan sebagai pelindung : He, Ar, CO
2
atau
campuran-campuran gas tersebut
Las busur gas :
1) Elektroda tak terumpan : menggunakan batang
wolfram sebagai elektroda
2) Elektroda terumpan : menggunakan kawat las sebagai
elektroda
Las TIG (Tungsten Inert Gas)
Kelompok elektroda tak terumpan
atau non consumable/elektroda
tidak ikut mencair (pada plat tipis)
Menggunakan gas mulia sebagai
pelindung las wolfram gas mulia
atau las TIG (Tungsten Inert Gas
Welding)
Gas pelindung menggunakan Argon
murni. Tidak dicampur O
2
atau CO
2
karena bersifat oksidator akan
mempercepat keausan ujung
elektroda
Sumber listrik yang digunakan
berupa listrik AC atau DC
09/10/2013
6
Bagian-bagian las TIG
1) Penyedia arus
2) Pengembali air pendingin,
3) Penyedia air pendingin,
4) Penyedia gas argon,
5) Lubang gas argon ke luar,
6) Pencekam elektroda,
7) Moncong keramik atau logam,
8) Elektroda tungsten,
9) Semburan gas pelindung
Penggunaan las TIG
Keuntungan :
1) Kecepatan pengumpanan logam pengisi dapat diatur terlepas
dari besarnya arus listrik sehingga penetrasi ke dalam induk
dapat diatur, baik untuk plat baja tebal atau tipis.
2) Kualitas yang lebih baik dari daerah las
Dibandingkan las MIG :
1) Efisiensi masih lebih rendah
2) Biaya operasinya masih lebih tinggi
Las TIG biasanya digunakan untuk mengelas baja kualitas tinggi :
baja tahan karat, baja tahan panas dan untuk mengelas logam-
logam bukan baja
09/10/2013
7
Las Mig (Gas Metal Arc Welding)
Kelompok elektroda
terumpan (consumable
electrode process) kawat
las pengisi diumpankan
secara terus menerus.
Menggunakan dua macam
gas pelindung gas mulia
(argon, helium atau
keduanya) dan gas O2 (2 -
5%) atau CO2 (5 - 20%).
Metal Inert Gas Arc Welding
(MIG welding/las MIG)
Keuntungan kerugian las MIG
Keuntungan :
1) Karena konsentrasi busur yang tinggi, maka bususrnya sangat
mantap dan percikannya sedikit sehingga memudahkan
operasi pengelasan
2) Karena dapat menggunakan arus yang tinggi maka
kecepatannnya juga sangat tinggi, sehingga efisiensinya sangat
baik.
3) Terak yang terbentuk cukup banyak
4) Ketangguhan dan elastisitas, kekedapan udara, ketidak
pekaan terhadap retak dan sifat-sifat lainnya lebih baik
daripada yang dihasilkan dengan cara pengelasan yang lain.
Kerugian :
1) Agak sukar untuk pengelasan posisi tegak dan untuk pelat-
pelat tipis

Anda mungkin juga menyukai