Anda di halaman 1dari 10

Keperawatan komunitas adalah pelayanan

keperawatan profesional yang ditujukan kepada


masyarakat dengan pendekatan pada kelompok resti ,
dalam upaya pencapaian derajat kesehatan yang
optimal melalui pencegahan penyakit dan
peningkatan kesehatan dengan menjamin
keterjangkauan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan
dan melibatkan klien sebagai mitra dalam
perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pelayanan
keperawatan. (Spradley, 1985; Logan & Dawklin, 1987,
dikutip dari Sahar, J, 1999)

Meningkatkan kemampuan masyarakat untuk hidup
sehat sehingga tercapai derajat kesehatan yang
optimal agar dapat menjalankan fungsi kehidupan
sesuai dengan kapasitas yang mereka miliki.

Sasaran perawatan kesehatan komunitas adalah
1. Individu
2. Keluarga
3. Kelompok
4. Masyarakat

Ruang lingkup praktik keperawatan masyarakat meliputi:
a. Upaya Promotif
b. Upaya Preventif
c. Upaya Kuratif
d. Upaya Rehabilitatif
e. Upaya Resosialitatif

Model Pendekatan
Model pendekatan yang digunakan dalam keperawatan
komunitas adalah
Problem Solving Approach
Asuhan keperawatan komunitas merupakan suatu
proses yang komplek , suatu pendekatan yang
sistemik, mempunyai prinsip penyelesaian masalah
dengan memberikan berbagai alternatif pemecahan
masalah dengan pelibatan peran serta aktif
masyarakat secara totalitas guna meningkatkan derajat
kesehatan secara optimal.

Pengkajian komunitas merupakan suatu proses,
merupakan upaya untuk dapat mengenal masyarakat.
Tujuan keperawatan dalam mengkaji komunitas untuk
mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi
kesehatan warga masyarakat agar dapat mengembangkan
strategi promosi kesehatan. Perawat mencari, mengambil,
mengidentifikasi informasi secara terus menerus terhadap
semua komponen yang ada pada suatu komunitas.
Diagnosa keperawatan mengandung komponen
utama yaitu :
a. Problem
b. Etiologi
c. Sign atau symptom
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai