Anda di halaman 1dari 2

STIKES MITRA RIA HUSADA

PROGRAM STUDI STRATA 1 KESEHATAN MASYARAKAT


PEMINATAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3)

NURKOMALA SARI

HUBUNGAN ANTARA PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP
RISIKO KECELAKAAN KERJA PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI OIL AND
GAS EQUIPMENT (OGE) DI PT. BUKAKA TEKNIK UTAMA, CILEUNGSI PADA
BULAN DESEMBER 2011 FEBRUARI 2012

xiv + halaman, tabel, gambar, lampiran

ABSTRAK

PT. Bukaka Teknik Utama, Tbk adalah perusahaan swasta pribumi yang bergerak dalam
bidang konstruksi, permesinan (engineering), transportasi, telekomunikasi, dan manufaktur
terutama dalam bidang sarana umum. PT. Bukaka Teknik Utama, Tbk.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana upaya perusahaan dalam mencegah
risiko kecelakaan kerja di dalam proses produksi, dengan salah satu usahanya yaitu penggunaan
Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kerjanya serta kesesuaian APD dengan potensi bahaya
yang ada. Kerangka pemikiran penelitian ini adalah Pengunaan APD oleh pekerja yang harus
sesuai dengan risiko kecelakaan kerja . Kesesuaian APD dengan faktor bahaya dan potensi
bahaya di lingkungan kerja disertai dengan penggunaan APD oleh tenaga kerja yang didukung
dengan peraturan dari perusahaan mengenai kewajiban memakai APD bagi tenaga kerja dan
perawatannya sehingga keselamatan kerja di lingkungan kerja dapat ditingkatkan. Penelitian ini
dilaksanakan dengan metode deskriptif analitik cross sectional, yaitu dengan memberikan
gambaran sejelas-jelasnya terhadap obyek penelitian yaitu tenaga kerja selaku pemakaian APD
di tempat kerja yang memiliki risiko kecelakaan kerja. Data yang diperoleh kemudian di analisa
dan dibandingkan standar serta peraturan yang ada. Dari penelitian yang dilakukan didapat hasil
bahwa penggunaan APD di PT. Bukaka Teknik Utama, Tbk cukup dan memenuhi standart tetapi
ada sebagian tenaga kerja kurang memahami tentang arti pentingnya APD yang disediakan
sehingga masih didapati tenaga kerja yang tidak memakai APD yang diwajibkan pada saat
bekerja. Hal ini bisa dibatasi dengan diadakan training untuk meningkatkan kesadaran dalam
pemakaian APD. Kata kunci : Alat Pelindung Diri, Pencegahan Kecelakaan Kerja Kepustakaan :
06, 1989 - 2008
Daftar Pustaka : 11 sumber (1981 2008)

Anda mungkin juga menyukai