Anda di halaman 1dari 9

Presentasi Tentang menyimpulkan Dialog Interaktif &Ungkapan,

Peribahasa
TUGAS BAHASA INDONESIA

Disusun oleh :
- Enjel Fatkhur Rahman Suyadi ( IX - 16 )
- Maulana Reyhan Satriawan ( IX - 23 )
Pengertian Dialog Interaktif

Dialog interaktif merupakan forum yang mendiskusikan masalah
aktual dan penting untuk dibahas. Dalam diskusi itu pemirsa atau
pendengar dapat terlibat secara langsung dalam diskusi. Apabila
terdapat permasalahan yang perlu diketahui atau perlu disampaikan
dalam diskusi, pemirsa atau pendengar dapat mengajukan pertanyaan
atau menyampaikan gagasan melalui telepon. Dengan begitu, informasi
yang diperoleh dari dialog interaktif akan makin lengkap dan
berimbang.
Menentukan Tema Dialog Interaktif


Tema merupakan ide pokok yang mendasari sebuah kegiatan.
Cara menentukan tema dapat diambil dari intisari kegiatan yang
dilakukan. Jika kegiatan tersebut berupa dialog, maka tema dapat
diketahui dari isi percakapan yang dialkukan beberapa orang yang
terlibat dalam dialog tersebut. Tema juga dapat ditemukan dari
perumusan pokok-pokok isi dialog.
Menyimpulkan Dialog Interaktif
Menggunakan Prinsip 5W1H
Dari kegiatan mendengarkan tersebut kalian dapat mencatat hal-
hal penting dan menyimpulkan isi dialog yang kalian dengarkan itu.
Sama halnya dengan berita, dalam dialog interaktif kalian juga harus
menerapkan prinsip 5W + 1H berikut ini.
what (apa) : apa yang didialogkan
who (siapa) : siapa yang berdialog
when (kapan) : kapan dialog dilakukan
where (di mana) : di mana dialog dilakukan
why (mengapa) : mengapa dialog dilakukan
how (bagaimana) : bagaimana hasil dialog tersebut

Ungkapan & Peribahasa
Ungkapan adalah kelompok kata atau gabungan kata yangmenyatakan
makna khusus ( makna unsur unsurnya seringkali menjadi kabur).

Peribahasa adalah kalimat ringkas padat dan berisi perbandingan,
Perumpamaan, Nasihat, Prinsip hidup, dan aturan Tingka laku.
Contoh Peribahasa
- Besar pasak daripada tiang. Artinya lebih besar pengeluaran daripada
pendapatan. bisa dibilang orang yang tidak bisa mengatur keuangan.

- Ada uang abang di sayang, tak ada uang abang ditendang. Artinya hanya
mau bersama disaat senang saja tetapi tidak mau tahu disaat sedang susah.

- Air beriak tanda tak dalam. Artinya orang yang banyak bicara biasanya
tidak banyak ilmunya.

- Harimau mati meninggalkan belang, gajah mati meninggalkan gading,
manusia mati meninggalkan nama.Artinya setiap orang yang sudah
meninggal pasti akan dikenang sesuai dengan perbuatannya di dunia.

Contoh Ungkapan :
1. Ungkapan dengan bagian tubuh
Contoh:
Masyarakat Porong bahu-membahumembersihkan lumpur di jalan dan desa.
bahu-membahu = bergotong-royong
2. Ungkapan dengan indra
Contoh:
Meskipun jauh di mata, tetapi aku dapat merasakan penderitaan penduduk Kedungbendo.
jauh di mata = terpisah jauh
3. Ungkapan dengan warna
Contoh:
Bantuan bagi korban lumpur panas dibuatkan perjanjian hitam di atas putih agar dapat dimintakan
pertanggungjawaban jika terjadi penyelewengan.
hitam di atas putih = dibuatkan secara tertulis

4. Ungkapan dengan nama benda-benda alam
Contoh:
Banyak korban lumpur panas yang tidak masuk buku untuk
mendapatkan dana dan bantuan.tidak masuk buku = tidak masuk dalam
hitungan
5. Ungkapan dengan bagian-bagian tumbuha
Contoh:
Wilayah desa Kedungbendo dibatasi dengan batang air.
batang air = sunga




TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai