TUGAS PANCASILA - New

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PANCASILA

NAMA

: RAHMAD PUTRA NST

JURUSAN : MPI-1
TUGAS

: MID PANCASILA

1) Mengapa sila-sila dari pancasila saling terkait satu sama lain, jelaskan?
JAWABAN SOAL :

Karena Pancasila memiliki sistem , yaitu Suatu kebulataan atau saling berhubungan
dan saling berkerja sama satu sama lain. Pancasila di dasari hukum negara agar tidak
terjadi nya perpecah belahan di dalam bernegara . agar budaya budaya di indonesia
bersatu dalam satu kesatuan yaitu INDONESIA. Maka terbentuklah BHINEKA
TUNGGAL IKA yang arti nya berbeda-beda tetapi tetap satu juga. Adapun sangkut
paut atau keterkaitan nya sila satu dengan yg lain nya itu merupakan nilai umum atau
universal yang dapat di terimah oleh masyarakat yang sila-sila tersebut memiliki
makna-makna tersendiri dan tujuan sendiri yaitu :
Sila pertama , keadilan yang berketuhanan.
Sila kedua, keadilan yang berprikemanusiaan.
Sila ketiga, keadilan berkesatuan/ nasionalisme.
Sila keempat, keadilan demokrasi.
Sila kelima, keadilan yang berkerakyatan.

Dengan ada nya makna-makna tersebut maka terbentuklah PANCASILA.


Sistem pancasila ini harus di terapkan oleh rakyat indonesia yang merupakan dasar
negara Republik Indonesia. Yang dimaksud dengan sistem adalah suatu kesatuan
bagian bagian yang saling berhubungan, saling bekerjasama untuk satu tujuan tertentu
dan secara keseluruhan merupakan satu kesatuan yang utuh. Lazimnya sistem
memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
Suatu kesatuan bagian-bagian
Bagian-bagian tersebut mempunyai fungsi sendiri-sendiri
Saling berhubungan dan saling ketergantungan
Kesemuanya dimaksudkan untuk mencapai suatu tujuan bersama

Terjadi dalam suatu lingkungan yang kompleks.

Kemudian Di terimanya pancasila sebagai dasar negara itu harus ada usaha
yang serius dan konsisten dari pihak pemimpin negara untuk menjadikan nilai-nilai
pancasila tersebut sebagai kenyataan dalam kehidupan bangsa. Dan masyarakat dapat
menerapkannya, yang memerlukan waktu untuk memantapkan proses pemahaman,
penghayatan, pembudayaan dan pengamalan nya dalam masyarakat.
Dan konsep itu akan hidup dan berkembang. Secara berangsur-angsur
masyarakat dapat berkembang dan dapat menumbuhkan pemikiran-pemikiran yang
baru dan relavan.

2) Secara Teoritis , Coba Anda paparkan bagaimana menciptakan keadilan di Indonesia


berdasarkan pancasila?
JAWABAN SOAL :

Secara Teoritis, Keadilan adalah kondisi kebenaran ideal secara moral mengenai
sesuatu hal, baik menyangkut benda atau orang. Menciptakan keadilan di Indonesia
berdasarkan pancasila itu adalah dengan ada nya Kesadaran dalam bentuk tindakan,
kesadaran dalam berketuhanan, kesadaran dalam bersosialisasi, kesadaran akan ada
nya hukum hukum yang berlaku, kesadaran dalam bergotong royong yaitu saling
membantu, agar satu masalah dapat di selesaikan secara mufakat . maka akan tercipta
keadilan berdasakan apa yang telah di sepakati di dalam suatu negara. Jika ingin
menciptakan keadilan di Indonesia berdasarkan pancasila. Kita juga harus memiliki
suatu norma-norma keagaamaan, karena Negara kita ini merupakan negara
demokrasi, kepala negara nya dipimpin oleh Presiden. Oleh karna itu seorang
pemimpin Negara harus memiliki norma-norma yang baik Untuk diri nya agar dia
dapat menjalankan tugas nya dengan jujur dan ikhlas, tidak terjadi nya atau timbulnya
koruptor dan perpecahan.
Keadilan itu harus berdasarkan sebuah fakta , maksud nya disini adalah yang
BENAR harus di BENARKAN dan yang SALAH harus di SALAHKAN, tanpa
pandang bulu, jabatan, drajat , dan miskin kayanya seseorang. Maka tidak akan timbul
atau terjadi pertentangan dalam masalah menegakkan keadilan di Indonesia.
Maka UUD dan PANCASILA adalah sebagai pedoman hidup rakyat
Indonesia, maka orang yang tinggal dan bertempat tinggal di Indonesia harus
mengikuti hukum-hukum yang berlaku di indonesia. Disamping itu pula orang yang
telah menjadi bagian dari rakyat indonesia di beri HAM ( Hak Asasi Manusia )
sebagai alat pelindung yang tidak nyata, tetapi mempunyai hak untuk dapat
memberikan pendapat, hak untuk hidup, hak untuk bersosialisasi, hak untuk
mempertahankan pendapatnya.

Keadilan di ciptakan mempunyai tujuan tertentu , yakni terdapat pada sila ke 5 yaitu
KEADILAN SOSIAL BAGI SELURUH RAKYAT INDONESIA. Tujuan nya adalah

Mengembangkan perbuatan yang luhur, yang mencerminkan sikap dan suasana


kekeluargaan dan kegotongroyongan.
Mengembangkan sikap adil terhadap sesama.
Menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban.
Menghormati hak orang lain.
Suka memberi pertolongan kepada orang lain agar dapat berdiri sendiri.
3) Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum, bagaimana menurut Anda
peraturan hidup lampu di siang hari. Khusus nya kendaraan roda 2 , becak, dan motor
sudahkah sesuai menurut pancasila?
JAWABAN SOAL :

Pancasila adalah sumber dari segala sumber hukum yaitu saling berkaitan satu dengan
hukum lainnya, tidak dapat di pisahkan, tidak bisa berdiri sendiri nya tanpa adanya
sumber atau hukum lain nya. Peraturan hidup lampu di siang hari yang sudah di
terapkan oleh pemerintah kepada masyarakat.
Tujuan di buatnya Peraturan Hidup lampu di Siang Hari yaitu bertujuan untuk :
Mengurangi terjadinya kecelakaan
Mengurangi angka Kematian
Menghindari kemacetan
Dll.
Disisi lain , secara fisik kegunaan menghidupkan lampu di siang hari yaitu

Membuat pengendara tidak mengantuk


Fokus pada jalan
Tidak berkhayal
Dll.

Ini merupakan penting nya bertertib lalu lintas , akan tetapi banyak masyarakat
yang belum mematuhi peraturan yang sudah ada, bahkan sebagian banyak orang
sudah melanggar peraturan-peraturan tersebut. Ini di karenakan kurang sadar nya
masyarakat tentang penting nya dalam bertertib lalu lintas. Tetapi sebahagian orang
lainnya sudah menerapkan dan menjalankan nya, tetapi itu tidak bertahan lama dan
ada juga bertahan lama.
Jika hanya sebahagian orang saja yang peduli dengan bertertib lalu lintas maka
tujuan menghidupkan lampu di siang hari tersebut tidak akan terwujud, tetapi jika di
lakukan secara menyeluruh, tujuan menghidupkan lampu di siang hari akan terwujud.
Sehingga kesadaran masyarakat akan bertambah , dan berpikir tentang betapa penting
nya bertertib lalu lintas bagi dirinya dan orang lain.

Anda mungkin juga menyukai