Anda di halaman 1dari 1

NAMA

NIM
MAKUL

: DIAJENG BUDI C.
: 14071041
: FILSAFAT SAINTS & TEKNOLOGI

1. Yang dimaksud masalah garis batas (demarcation problem) menurut Karl Popper adalah sebuah
masalah untuk menentukan kriteria yang membuat kita bisa membedakan antara ilmu
pengetahuan yang bersifat empiris, matematika, dan logika dengan hal-hal yang bersifat
metafisika.
2. Kriteria demarkasi :
Menurut Popper adalah pemalsuan (falsification).
Menurut Kuhn kemampuan untuk memecahkan teka-teki adalah kriteria utama dari ilmu
pengetahuan.
Menurut Lakatos ilmu pengetahuan memiliki program-program penelitian yang lebih maju,
tidak seperti yang bukan ilmu pengetahuan.
3. Logical dimension yang dimaksud Paul R. Thaghard adalah sifat untuk dapat diverifikasi dan
juga dapat dipalsukan, hampir sama dengan teori yang sebelumnya dikemukakan oleh Popper.
Dan yang dimaksud community dimension adalah sifat dan pemikiran dari pengikut dan orangorang yg percaya pada teori tersebut.
4. Kondisi pertama adalah hipotesa pembantu yang terlibat dalam pengujian sebuah teori, harus
bisa diuji secara independen. Kondisi kedua adalah semua jenis praktek ilmu pengetahuan
harus dikelompokkan menjadi satu, agar sebuah teori yang bersifat ilmu pengetahuan dapat
diaplikasikan tidak hanya dalam kasus tertentu tetapi juga untuk semua masalah dan kasus yang
ada. Kondisi ketiga adalah sebuah teori harus bisa menghasilkan sesuatu yang baru dan dapat
menunjukkan wilayah-wilayah baru untuk diteliti, jadi jika sebuah teori tidak bersifat potensial
untuk memberikan sebuah kemajuan artinya teori tersebut tidak akan dikriteriakan sebagai ilmu
pengetahuan.
5. Empat prinsip ilmiah menurut Robert K. Merton
Universalism : Darimanapun datangnya klaim atas sebuah teori, teori tersebut harus bersifat
tidak personal dan penerimaan atau penolakan atas teori tersebut seharusnya tidak hanya
tergantung kepada kualitas-kualitas yang bersifat protagonis.
Communism : Sebuah teori ilmu pengetahuan adalah hasil dari sebuah kerjasama dalam
komunitas dan akan menjadi milik komunitas, bukan milik pribadi.
Disinterestedness : Mengharuskan adanya kontrol dari institusi yang berkuasa atas ideologi
dan kecenderungan subjektifitas yang dimiliki oleh ilmuan secara personal.
Organized Skepticism : Semua pengetahuan dan kepercayaan yang dipegang teguh oleh
pengikut sebuah teori haruslah diinterogasi secara lebih mendalam.
6. Lima indikator keilmiahan dari teori-teori atau penjelasan-penjelasan ilmiah adalah :
Kita harus mempertimbangkan keterbukaan untuk sebuah perubahan.
Kapasitas untuk memecahkan sebuah masalah.
Kesinambungan ketersediaan ilmu pengetahuan.
Dokumen dan bukti yang mendukung sebuah teori seharusnya tidak dibatasi hanya pada
pengikut teori tersebut.
Sebuah teori tentang ilmu pengetahuan seharusnya tidak memiliki kontradiksi yang bersifat
internal dan menimbulkan pertanyaan.

Anda mungkin juga menyukai