Anda di halaman 1dari 2

Description of Case

Dell Co merupakan perusahaan pembuat komputer yang didirikan oleh


Michael Dell pada tahun 1984. Dell berkomitmen untuk menggunakan metode Direct
Sales sebagai cara untuk melayani permintaan konsumen, sehingga konsumen dapat
memesan melalui telpon, disain computer sesuai dengan keinginan.
Pada tahun 1999, Dell menjadi perusahaan PC nomor satu di Amerika Serikat
dan menjadi nomor 2 di dunia, juga menjadi perusahaan paling membanggakan di
Amerika Serikat dan no 3 di dunia. Kesuksesan Dell ini dapat diraih dikarena Dell
dapat menerapkan dan mengelola strategi Supply Chain Management dengan sangat
baik. Dell menggunakan dua model strategi yaitu Direct Sales Model dan Build Order
Strategy.

Metode ini menjadi competitive Advantage bagi Dell, karena dapat

menciptakan hubungan langsung antara Dell dengan konsumen dan Dell dapat
mengetahui siapa mayoritas pelanggannya dan apa yang menjadi keinginan dari
pelanggan. Hal ini sangat membantu bagian marketing dalam menganalisis pelanggan
dan mengembangkan produk sesuai yang diinginkan pelanggan.
Metode ini juga memberikan keuntungan besar bagi Dell karena Del tidak
perlu membagikan keuntungannya dengan distributor dan retailer, sehingga margin
dari Dell meningkat dan juga biaya retail pun menjadi berkurang karena pelanggan
dapat memesan computer kapanpun melalui internet dan telpon. Pembayaran yang
diperoleh Dell pun terhitung sangat cepat, yaitu dalam beberapa hari dari pemesanan
barang, sedangkan Dell membayar biaya ke supplier dengan metode tradisional (ratarata billing dibayar setelah 1 bulan), sehingga Dell dapat beroperasi dengan negative
working capital.
Proses pemesanan, produk, dan lini perakitan Dell di desain dengan kondisi
semua komponen dapat di assembling dalam waktu hanya beberapa jam. Sehingga
Dell dapat berproduksi setelah pesanan dari pelanggan didapat, dan hal ini dapat
mengurangi kelebihan inventory. Keuntungan yang paling dirasakan dari produksi
berdasarkan pesanan ini adalah Dell dapat berfokus pada model PC terbaru dimana
forecast produksi sulit dibuat. Kelemahan dari Dell adalah biaya pengiriman barang
yang tinggi dibandingkan penjualan secara indirect, karena Dell melayani penjualan
dalam jumlah yang kecil. Akan tetapi apabila dibandingkan dengan harga PC, biaya
transportasi sangat kecil. Sehingga biaya total Dell lebih rendah dibandingkan
perusahaan yang menerapkan indirect sales.

Anda mungkin juga menyukai