Anda di halaman 1dari 13

WAJAH BANGUN DARI KUBUR

Darussalam Foundation
mydarussalam.blogspot.com
mydarussalam@yahoo.co.id
KETIKA SANGKAKALA KEDUA DITIUP

Dan ditiuplah sangkakala, maka matilah siapa yang di langit dan di bumi
kecuali siapa yang dikehendaki Allah. Kemudian ditiup sangkakala itu
sekali lagi, maka tiba-tiba mereka berdiri menunggu (putusannya
masing-masing).
Az Zumar 68

yaitu hari (yang pada waktu itu) ditiup sangkakala lalu kamu
datang berkelompok-kelompok,
An Naba ’ 18
KETIKA SANGKAKALA KEDUA DITIUP

Dan ditiuplah sangkakala, maka tiba-tiba mereka ke luar dengan


segera dari kuburnya (menuju ) kepada Tuhan mereka . Mereka berkata :
"Aduh celakalah kami! Siapakah yang membangkitkan kami dari tempat tidur
kami (kubur)?" Inilah yang dijanjikan (Tuhan) Yang Maha Pemurah dan
benarlah Rasul-rasul (Nya).
Yaasin 51 - 52

Pada hari itu manusia ke luar dari kuburnya dalam keadaan yang
bermacam-macam, supaya diperlihatkan kepada mereka (balasan ) pekerjaan
mereka.
Al Zalzalah 6
KETIKA SANGKAKALA KEDUA DITIUP

(yaitu) pada hari mereka keluar dari kubur dengan cepat seakan -akan mereka
pergi dengan segera kepada berhala-berhala (sewaktu di dunia), dalam
keadaan mereka menekurkan pandangannya (serta) diliputi kehinaan. Itulah
hari yang dahulunya diancamkan kepada mereka.
Al Ma ’ aarij 43 - 44

sambil menundukkan pandangan-pandangan mereka keluar dari kuburan


seakan-akan mereka belalang yang beterbangan,
Al Qamar 7
ADA BERWAJAH PUTIH DAN BERWAJAH HITAM

pada hari yang di waktu itu ada muka yang putih berseri,
dan ada pula muka yang hitam muram. Adapun orang-orang yang
hitam muram mukanya (kepada mereka dikatakan): "Kenapa kamu
kafir sesudah kamu beriman? Karena itu rasakanlah azab
disebabkan kekafiranmu itu".
Ali Imran 106
SIAPAKAH BERWAJAH PUTIH BERSERI

Adapun orang-orang yang putih berseri mukanya,


maka mereka berada dalam rahmat Allah (surga);
mereka kekal di dalamnya.
Ali Imran 107

Bagi orang-orang yang berbuat baik, ada pahala yang terbaik (surga) dan
tambahannya. Dan muka mereka tidak ditutupi debu hitam dan tidak (pula)
kehinaan. Mereka itulah penghuni surga, mereka kekal di dalamnya.
Yunus 26
SIAPA BANGUN DENGAN WAJAH KEHINAAN

Dan orang-orang yang mengerjakan kejahatan (mendapat) balasan yang


setimpal dan mereka ditutupi kehinaan. Tidak ada bagi mereka seorang
pelindung pun dari (azab) Allah, seakan-akan muka mereka ditutupi
dengan kepingan-kepingan malam yang gelap gulita. Mereka itulah
penghuni neraka; mereka kekal di dalamnya.
Yunus 27

(yaitu) di hari (yang di waktu itu) ditiup sangkakala dan Kami akan
mengumpulkan pada hari itu orang-orang yang berdosa dengan muka yang
biru muram;
Thaha 102
ALANGKAH BEDANYA BERWAJAH PUTIH DAN HITAM

Dan pada hari kiamat kamu akan melihat orang-orang yang berbuat dusta
terhadap Allah, mukanya menjadi hitam. Bukankah dalam neraka Jahannam itu
ada tempat bagi orang-orang yang menyombongkan diri?
Az Zumar 60

Banyak muka pada hari itu berseri-seri, tertawa dan gembira ria,
dan banyak (pula) muka pada hari itu tertutup debu, dan ditutup
lagi oleh kegelapan. Mereka itulah orang-orang kafir lagi durhaka.
Abasa 38 - 42
MUKA BERSERI VS MUKA TUNDUK TERHINA

Banyak muka pada hari itu tunduk terhina, bekerja keras lagi kepayahan,
memasuki api yang sangat panas (neraka), diberi minum (dengan air) dari
sumber yang sangat panas. Mereka tiada memperoleh makanan selain dari
pohon yang berduri, yang tidak menggemukkan dan tidak pula
menghilangkan lapar.
Al Ghaasiyah 2 - 7

Banyak muka pada hari itu berseri-seri, merasa senang karena


usahanya,
dalam surga yang tinggi, tidak kamu dengar di dalamnya perkataan
yang tidak berguna. Di dalamnya ada mata air yang mengalir . Di
dalamnya ada takhta-takhta yang ditinggikan,
Al Ghaasiyah 8 - 13
MUKA BERSERI VS MUKA TUNDUK TERHINA

Wajah-wajah (orang-orang mu'min) pada hari itu berseri-


seri. Kepada Tuhannyalah mereka melihat. Dan wajah-wajah
(orang kafir) pada hari itu muram, mereka yakin bahwa
akan ditimpakan kepadanya malapetaka yang amat dahsyat.
Al Qiyamah 22 - 25
DIIRINGI CAHAYA DIKIRA KANAN

(yaitu) pada hari ketika kamu melihat orang mu'min laki-laki dan perempuan ,
sedang cahaya mereka bersinar di hadapan dan di sebelah kanan mereka,
(dikatakan kepada mereka ): "Pada hari ini ada berita gembira untukmu , (yaitu )
surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai yang kamu kekal di dalamnya.
Itulah keberuntungan yang banyak.
Al Hadiid 12

Pada hari ketika orang-orang munafik laki-laki dan perempuan berkata kepada
orang-orang yang beriman: "Tunggulah kami supaya kami dapat mengambil
sebahagian dari cahayamu". Dikatakan (kepada mereka): "Kembalilah kamu ke
belakang dan carilah sendiri cahaya (untukmu)". Lalu diadakan di antara mereka
dinding yang mempunyai pintu. Di sebelah dalamnya ada rahmat dan di sebelah
luarnya dari situ ada siksa.
Al Hadiid 13
Jangan menyesal kemudian

Dan berikanlah peringatan kepada manusia terhadap hari (yang pada waktu
itu) datang azab kepada mereka, maka berkatalah orang-orang yang zalim: "Ya
Tuhan kami, beri tangguhlah kami (kembalikanlah kami ke dunia) walaupun
dalam waktu yang sedikit, niscaya kami akan mematuhi seruan Engkau dan akan
mengikuti rasul-rasul. (Kepada mereka dikatakan): "Bukankah kamu telah
bersumpah dahulu (di dunia) bahwa sekali-kali kamu tidak akan binasa?,
Ibrahim 44
WASSALAM
mydarussalam.blogspot.com
mydarussalam@yahoo.co.id

Anda mungkin juga menyukai