Anda di halaman 1dari 2

Waspadalah Terhadap Aktivitas Berpikir sebelum tidur

Periode berpikir sebelum tidur adalah sarana negatif yang paling berbahaya bagi otak manusia. Oleh karena itu,
jagalah pikiran anda sebelum tidur. Inilah masalah-masalah psikis yang biasa kita hadapi dalam kehidupan kita. lebih
khusus lagi tentang berpikir sebelum tidur maupun sesudah bangun tidur pada waktu tidur.
Sebab-sebab seseorang melakukan hal ini adalah :
1. Merasa tegang pada masa awal urusan.
2. Kemudian, dia akan terus memikirkan adegan yang menyakitkan.
3. Mengingatnya hingga di malam hari, dan dari situlah terjadi input data ke dalam alam bawah sadar sampai waktu
subu tiba ( walaupun manusia itu tertidur, tetapi akalnya mungkin saja tidak tidur, bahkan tesibukkan dengan
aktivitas-aktivitas sebelumnya).
4. Hal itu menjadikannya merasakan ketakutan, terguncang dan tegang.
Semua itulah yang menjadi penyebab munculnya pemikiran negatif. Yang harus dilakukan hanyalah membasmi
pemikiran-pemikiran negatif-saat Anda hendak tidur. Hal itu bisa dilakukan dengan dua cara ini :
1. Memikirkan tujuan-tujuan masa depan yang indah dengan cara :
@ Menulis tujuan-tujuan besar yang sangat ingin anda realisasikan.
@ Tuliskan nama Anda pada footer lembaran itu dan tujuan anda pada headernya, anda akan dapati bahwa jarak
anda dengan tujuan itu sangat dekat.
@ Bayangkan tujuan itu sudah tercapai dengan segala ragam dan bentuknya. Tariklah napas sedalam-dalamnya
dan penuhi kedua paru-paru Anda dengan oksigen.
@ Kemudian, apabila setelah itu Anda tidur, pikiran anda akan dipenuhi dengan hal-hal indah dan hal terakhir yang
anda pikirkan adalah kesuksesan dalam mewujudkan tujuan anda.
2. Mengingat hal-hal indah yang terjadi dalam kehidupan kita dengan cara :
@ Bersantai di tempat yang tenang dan myenangkan
@ Mengingat kembali peristiwa yang luar biasa yang terjadi di masa lalu.
@ Berkonsentrasi pada kejadian positif dan mengembangkan imaginasi seputar kejadian itu atau menguatkan suara
yang mengiringinya.
@ Apabila sebelum tidur pikiran anda berisi hal-hal yang menyenangkan, maka dengan kekuatan Allah swt, anda
akan otomatis akan merasa segar dan riang di pagi harinya.
@ Anda akan mengubah perasaan negatif menjadi positif, dan mengubah perilaku anda menjadi lebih baik dengan
cara yang luar biasa.

Sumber: http://id.shvoong.com/lifestyle/family-and-relations/2242768-kreatif-berpikir/#ixzz2kmqLWMQ6

Berpikir adalah Kemampuan


Andaikan tidak berpikir, maka manusia takkan memiliki kemampuan untuk mengamati berbagai masalah secara teliti,
yang menjadikannya menemukan sekian banyak rahasia di dalam kehidupan. Jika manusia berpikir, mereka akan
sampai pada kaidah dan asas yang membuatnya menafsirkan berbagai fenomena kehidupan, menjadikannya
berkuasa atas dirinya, dan mengarahkannya sesuai dengan keperluan dirinya.
Berpikir adalah Pengetahuan
Setiap kali pengetahuan bertambah,bertambah pula kekuatan pergantian dan perubahan. Jika para pemuda mau
berpikir, maka mereka akan memiliki kekuatan yang luar biasa, yang menjadikan mereka mampu mengubah
kehidupan mereka menuju yang lebih baik.
Berpikir itu Beradaptasi
Manusia mampu beradaptasi dengan lingkungannya, bahkan dia akan dapat berinteraksi dengan baik dan terpiscu
untuk terus mencapai puncak prestasi. Kelurusan diri dan kematangan pribadi ini takkan dapat terwujud kecuali
dengan berpikir. Dengan begitu, dia dapat memahami eksistensinya, sebagai manusia dalam kehidupan dan sebagai
salah satu individu dalam lingkungannya. Para pemuda akan dapat memahami kehidupan ini bila mereka dapat
belajar dari pengalaman para pakar atau para orang tua yang telah berhasil mengungkap rahasia kehidupan ini.
Berpikir adalah masa depan
Ketika seorang pemuda mampi melompat ke masa kini dengan berpikir dan meletakkan telapak kakinya untuk
pertama kali di jalan masa depan, maka dia akan membayangkan dan mengembangkan masa depan yang hendak
direalisasikan ke alam nyata.
Berpikir adalah jalan hidup
Berpikir bukanlah tindakan acak dan serampangan, bukan pula permainan undian nasib. Berpikir pada masa
sekarang ini sudah menjadi jalan hidup yang memiliki kaidah, asas, pokok dan rukunnya. Sebagaimana juga dia

memerlukan ketrampilan, seni, dan rahasianya tersendiri.


Berpikir itu Sistem
Berpikir itu menumbuhkan dalam diri manusia kemampuan untuk menganalisis dan merangkai, yang memungkinkan
seseorang bekerja secara sistematis dalam menyelesaikan masalah, menjawab tantangan dan mengambil
keputusan. Dihadapan sekian banyak tantangan hidup, dengan berpikir secara otomatis, para pemuda akan mampu
menganalisis setiap masalah yang terjadi, mengetahui sebab-sebabnya, kemudian merumuskan solusi dan usulan
yang membangun.
Berpikir itu Pandangan
Tahapan usia akan ikut membentuk pola pikir manusia, bagaimana seseorang mendapatkan pendidikan dan
melewati fase pertumbuhannya, mendapatkan pengajaran dan pengetahuan, bagaimana menjalin koneksi dan
komunikasi, serta apasaja yang telah dialaminya, baik peristiwa positif maupun negatif. Semua variabel itu akan
menyusun dan membentuk pandangan dan pendapatnya, yang selanjutnya hal itu akan menajdi pegangannya
sepanjang hayat.
Berpikir itu Kekuatan
Yang saya maksudkan disini adalah pemikiran yang positif, yakni pemikiran yang tidak muncul kecuali dari pribadi
yang kuat. Selanjutnya, pemikiran itu akan terus memberinya kekuatan secara kontinu.
Berpikir adalah Pengajaran.
Kreativitas seorang pemuda akan mendorongnya untuk hidup di lingkungan yang baik dan membebaskan diri dari
lingkungan yang buruk.
Berpikir itu pembaruan
Berpikir itu memperbaharui hidup, terutamaketika manusia sedang tidur. Karena dia sedang berpindah dari gerak
dan kehidupan menuju dunia lain yang tak dapat dijelaskan keadaanya sampai sekarang.
Berpikir itu Optimis
Berpikir yang sehat dan lurus adalah sikap optimis dengan segala makna yang terkandung oleh kata ini. Optimis
adalah memandang indah segala sesuatu. Segala sesuatu meninggalkan kesan yang lebih mendalam dalam diri kita,
dalam kehidupan kita sehari-hari, serta kehidupan masa depan kita.
Tenanglah, tersenyumlah dan rilekslah dan jangan lah tinggalkan manusia dan jangan biarkan gejolak emosi anda
menggelora. Hiduplah untuk membantu orang lain, bahagiakan diri anda, bahagiakan pula orang disekitar anda. Di
dalam diri anda, ada berjuta keindahan yang mungkin belum anda jelajahi.

Sumber: http://id.shvoong.com/society-and-news/environment/2242825-berpikir-adalah-dasarkehidupan/#ixzz2kmqiUsbf

Anda mungkin juga menyukai