Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1.

Latar Belakang
Diare adalah buang air besar (defekasi) dengan feses berbentuk cair atau

setengah cair yang kandungan air tinjanya lebih banyak dari biasanya, dengan
frekuensi buang air besar lebih dari 3 kali dalam satu hari. Diare dibagi dalam
diare akut dan diare kronis. Menurut World Gastroenterologi Organisation Global
Guidelines 2005, mendefinisikan diare akut adalah sebagai feses tinja yang cair
atau lembek dengan jumlah lebih banyak dari normal, dan berlangsungnya kurang
dari 14 hari sedangkan diare kronis adalah diare yang berlangsung lebih dari 15
hari.1
Penyebab kematian anak terbanyak saat ini masih diakibatkan oleh diare
dan pneumonia. Menurut data World Health Organization (WHO) pada tahun
2009, diare adalah penyebab kematian kedua pada anak dibawah 5 tahun. Angka
kematian balita Indonesia masih tergolong tinggi jika dibandingkan dengan
negara-negara anggota ASEAN, yakni 3,4 kali lebih tinggi dari Malaysia,
selanjutnya 1,3 kali lebih tinggi dari Filipina. Indonesia menduduki rangking ke-6
tertinggi setelah Singapura (3 per 1.000), Brunei Darussalam (8 per 1.000),
Malaysia (10 per 1.000), Vietnam (18 per 1.000) dan Thailand (20 per 1.000).2
Diare merupakan salah satu peyakit menular yang masih tingi angka
kejadiannya di wilayah Indonesia. Data nasional Depkes RI menyebutkan setiap
tahunnya di Indonesia 100.000 balita meninggal dunia karena diare. Itu artinya
setiap hari ada 273 balita yang meninggal dunia dengan sia-sia, sama dengan 11
jiwa meninggal setiap jamnya atau 1 jiwa meninggal setiap 5,5 menit akibat
diare.3
Berdasarkan Profil Kesehatan Indonesia pada tahun 2010 KLB diare pada
anak terjadi di 11 provinsi dengan jumlah penderita sebanyak 4.204 orang, jumlah
kematian sebanyak 73 orang.3 Lima provinsi dengan insiden diare tertinggi adalah
Papua (6,3%), Sulawesi Selatan (5,2%), Aceh (5,0%), Sulawesi Barat (4,7%), dan

Sulawesi Tengah (4,4%). Untuk wilayah Provinsi Sumatera Selatan angka


kejadian diare pada anak adalah (2,0%) dan angka kejadian ini masih tergolong
cukup tinggi.4
Penurunan jumlah mortalitas anak merupakan salah satu indikator yang
digunakan dalam menilai keberhasilan pembangunan kesehatan di Indonesia.
Diare merupakan penyakit yang tergolong sebagai penyumbang terbesar penyebab
meningkatnya mortalitas pada anak. Maka dari itu, apabila kasus diare pada anak
mengalami penurunan, maka mortalitas pada anak juga akan mengalami
penurunan.5
Dalam upaya menurunkan angka kejadian diare pada anak yang masih
tergolong tinggi, penelitian mengenai kararteristik penderita diare pada anak ini
perlu untuk dilakukan. Diharapkan dengan mengetahui informasi mengenai
karateristik penderita diare pada anak di lingkungan puskesmas .... maka akan
dapat membantu untuk mencegah kejadian diare dan mengurangi angka kejadian
diare khususnya di wilayah puskesmas .....
1.2.

Rumusan Masalah
Bagaimana gambaran karakteristik penderita penyakit diare pada anak di

puskesmas .....
1.3.

Tujuan Penelitian
1.3.1. Tujuan Umum
Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
gambaran karakteristik penderita diare pada anak di puskesmas ......
1.3.2. Tujuan Khusus
1.

Mengetahui jumlah kasus diare pada anak di puskesmas .....


tahun .....

2. Mengetahui distribusi jenis diare yang terjadi pada anak di


puskesmas .... tahun ......
3. Mengetahui distribusi umur anak penderita diare di puskesmas .....
tahun .....

4. Mengetahui distribusi jenis kelamin anak penderita diare di


puskesmas ..... tahun .....
5. Mengetahui distribusi status gizi anak penderita diare di
puskesmas ..... tahun .....
6. Mengetahui distribusi status sosial ekonomi orang tua anak
penderita diare di puskesmas ..... tahun ......
7. Mengetahui distribusi pendidikan orang tua anak penderita diare di
puskesmas ..... tahun ......
1.4.

Manfaat
1.4.1. Manfaat Teoritis
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi dan
wawasan mengenai karakteristik penderita diare pada anak di
puskesmas .... tahun ......
1.4.2. Manfaat Praktis
Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu acuan bagi
masyarakat dan petugas kesehatan di puskesmas ..... dalam
memberikan informasi mengenai penyakit diare pada anak serta
pencegahannya. Selain itu juga Sebagai bahan pertimbangan
perencanaan program pemberantasan diare pada anak.

Anda mungkin juga menyukai