Anda di halaman 1dari 2

Pedoman Penulisan Naskah

Jurnal Informatik

1. Makalah belum pernah dipublikasikan melalui Jurnal atau media lainnya dengan mengisi
formulir pernyataan
2. Makalah merupakan hasil Penelitian Lapangan, Study Kasus, atau Studi Kepustakaan yang
bersifat obyektif, sistematis analitis, dan deskriptif
3. Menggunakan Bahasa Indonesia yang baku: baik dan benar, obyektif lugas dan
komunikatif(mudah dimengerti). Kalimatnya efektif: jelas, tegas, tidak rancu. Hindari
pemakaian bahasa asing(kecuali sangat diperlukan) dengan menulis miring(italic)
4. Makalah diketik dengan komputer Microsoft Word Ukuran huruf Times New Roman 12, jarak
baris

spasi,

jumlah

halaman

14-20

lembar,

ukuran

A4

termasuk

gambar/tabel/ilustrasi(maksimal 3 buah), dan Daftar pustaka. Margin kiri bawah 3 cm, margin
atas dan kanan 2,5 cm.
5. Sistematika penulisan secara garis besar memuat JUDUL, Nama Penulis, Instansi, email,
ABSTRAK, kata kunci, PENDAHULUAN(uraian latar belakang yang meliputi fenomen.
Masalah, tujuan penelitian, metode jenis penelitian, metode pengumpulan data, pengolahan
dan analisis data), PEMBAHASAN (hasil pengolahan data masing-masing variabel dan
pembahasan), PENUTUP(kesimpulan dan saran), DAFTAR PUSTAKA.
6. JUDUL makalah singkat(maksimum 14 kata, tidak termasuk kata sambung), yang
mencerminkan isi tulisan.
7. ABSTRAK merupakan intisari(substansi) yang terdiri atas: 1. Alasan penelitian/penulisan, 2.
Metode, 3. Hasil, dan 4. Kesimpulan dan saran. Ditulis dalam bahasa inggris jika naskah dibuat
dalam bahasa indonesia. Kurang lebih 100 200 kata, 1 paragraf dan dilengkapi dengan 3 5
kata kunci(Key words).
8. Pencantuman sumber kutipan langsung pada tulisan yang dikutip dengan menuliskan nama,
tahun, dan halaman.
Contoh: Sumber di awal; Kotler(2007:25) menyatakan .....................
Sumber di akhir; Segmentasi adalah ........... (Kotler, 2007:25).
9. Daftar

pustaka

ditulis

tanpa

nomor

berdasarkan

abjad

dengan

urutan:

NAMA

PENGARANG(tanpa gelar marga, untuk pengarang tanpa marga sesuai urutan namanya),
TAHUN TERBIT, JUDUL(Cetak Miring), KOTA, PENERBIT.

Contoh:
Simamora, Henny (2004), Manajemen Sumber Daya Manusia, Yogyakarta, STIE YKPN.
Siswanto Sunarso (2004), Wawasan Penegakan Hukum di Indomesia, Bandung, Citra Adi
Bakti.
10. Isi makalah bukan tanggung jawab redaksi. Redaksi berhak mengedit redaksionalnya tanpa
mengubah arti.
11. Makalah yang tidak memenuhi syarat tidak akan diterima.
12. Keterangan lengkap dapat menghubungi redaksi jurnal:
Email : informatik.jurnal@yahoo.co.id
TTD

Redaksi Jurnal

Anda mungkin juga menyukai