Anda di halaman 1dari 6

Oleh :

Yonda Eko Prasetyo


1 Sipil 1 Pagi
B 213

Ilmu Ukur Tanah


Politeknik Negeri Jakarta

Alat yang diperlukan dalam Ilmu Ukur Tanah yaitu :

1. Pen Ukur
Terbuat dari baja,memiliki ujung runcing
menyerupai patok dan bagian atasnya berbentuk
lingkaran. memiliki panjang 50 cm dengan diameter
lingkaran 8cm. Fungsinya untuk sudut baik sudut
horisontal ataupun vertikal dan dapat pula lereng.

2. Jalon / Yalon
Alat ini berwarna merah-putih dari bahan kayu atau
alumunium.yang dibulatkan dan biasanya berukuran
panjang 160-200 cm. Fungsi dari tongkat ini dalah untuk
pelurusan.
Tongkat ini terdiri atas 4 bagian: 2 merah, 2 putih berselang
seling dan setiap bagian 50 cm. Setiap ujung tongkat kayu ini
dipasang besi yang lancip agar mudah ditancapkan kedalam
tanah. Apabila tongkat tersebut tidak dapat ditancapkan,
misalnya pada jalan aspal, maka dapat digunakan bantuan
tripot (standar kakitiga) untuk menegakkannya.

3. Patok
Patok adalah alat yang digunakan untuk menandai suatu
titik pada berbagai jenis pengukuran. Patok biasanya
berukuran 15 samapi 20 cm tebuat dari besi ada juga yang
terbuat dari kayu. Karena melihat patok merupakan alat
penanda titik sehingga dalam pengukuran patok merupakan
alat yang paling penting dan harus dan melihat dari fungsi
patok ini.

Ilmu Ukur Tanah

4. Rol Meter
Roll meter merupakan alat ukur yang berbentuk
lempengan pelat tipis yang dapat digulung. Karena roll
meter ini tipis dan panjang maka dapat digunakan untuk
mengukur bidang yang melingkar. Roll meter ini terdiri
dari bermacam-macam ukuran yaitu 3 m, 5 m, 10 m.
Kegunaan utama atau yang umum dari meteran ini
adalah untuk mengukur jarak atau panjang. Kegunaan
lain yang juga pada dasarnya adalah melakukan
pengukuran jarak, antara lain mengukur sudut baik sudut
horizontal maupun sudut vertikal atau lereng, membuat
sudut siku-siku, dan membuat lingkaran.

5. Unting-unting
Unting-unting atau sering juga disebut dengan bandul,
adalah salah satu alat tukang yang biasanya dipergunakan
untuk mengukur ketegakan suatu benda atau bidang. Alat ini
cukup sederhana dimana terbuat dari bahan besi dengan
permukaan berwarna besi putih, kuningan dan juga besi biasa,
bentuknya biasanya berbentuk prisma dengan ujung lainnya
dibuatkan penempatan benang kait. Namun dapat juga dijumpai
dalam berbagai bentuk lainnya daimana salah satu ujung nya
tetap dibuat runcing.

6. Waterpass
Waterpass adalah alat yang digunakan untuk
mengukur atau menentukan sebuah benda atau garis
dalam posisi rata baik pengukuran secara vertikal
maupun horizontal. Ada banyak jenis alat waterpass yang
digunakan dalam pertukangan, tapi jenis yang paling
sering dipergunakan adalah waterpass panjang
120 cm yang terbuat dari bahan kayu dengan
tepikuningan, dimana alat ini terdapat dua buah alat
pengecek kedataran baik untuk vertikal maupun
horizontal yang terbuat dari kaca dimana didalamnya
terdapat gelembung cairan, dan pada posisi pinggir alat

Ilmu Ukur Tanah


terdapat garisan pembagi yang dapat dipergunakan sebagai alat ukur panjang.

7. Abney Level
Abney level adalah sebuah alat yang dipakau untuk mengukur ketinggian yang
terdiri dari skala busur derajat. Beberapa kelebihan abney level adalah mudah untuk
digunakan, relative murah dan akurat. Abney level digunakan untuk mengukur
derajat dan elevasi topografi. Alat ini berupa teropong yang dilengkapi dengan busur
setengah lingkaran.

8. Prisma
Alat optik untuk membuat garis siku di lapangan
berupa prisma dengan batuan jalon atau stick.
Pada kaca prisma bagian pegangan terbuat dari
besi dengan panjang 2 cm, di bagian bawah
terdapat semacam lubang untuk pengait.
Sedangkan bagian atas prisma segilima (dimensi 3)
terbuat dari kaca yang jika dilihat dari luar, bagian
dalamnya juga terdapat masing-masing bangun
segilima.

9. Tripod
Terbuat dari kayu atau aluminium. Terdiri dari sebuah
kepala kaki tiga, tempat alat diletakkan . 3 buah kepala kaki
tiga terbuat dari kayu atau logam yang bersendi pada kepala
kaki tiga. Fungsinya sebagai dasar atau penampang yang
menyangga alat survey dan menjaga agar tetap stabil
terpancah ditanah.

Ilmu Ukur Tanah

10.

Staff Level

Sebuah alat yang digunakan untuk memastikan bahwa posisi rambu ukur atau
jalon tegak lurus dengan indikator mivo, yaitu sebuah lingkaran yang didalamnya
berisi 1 gelembung dan di tengah lingkaran tersebut ada garis lingkar berwarna
merah yang menandakan bahwa gelembung mivo harus berada di dalam lingkar
merah tersebut ada dapat dikatakan tegak lurus.

11.

Rambu Ukur

Alat yang mengukur sipat datar yang terbuat dari kayu, campuran alumunium
yang diberi skala pembacaan. Lebarnya 4cm, panjangnya sekitar 3m 5m
dilengkapi dengan angka dari meter, desimeter, sentimeter, dan milimeter. Umumnya
dicat dengan warna merah, putih, hitam,
kuning.

12.

Klinometer

Klinometer merupakan alat sederhana yang


digunakan untuk mengukur sudut elevasi yang
dibentuk antara garis datar dengan sebuah garis
yang menghubungkan sebuah titik pada garis datar
tersebut dengan titik puncak (ujung) suatu obyek.
Pada terapannya, alat ini dapat digunakan pada
pekerjaan pengukuran tinggi (atau panjang) suatu
obyek dengan memanfaatkan sudut elevasi.

Ilmu Ukur Tanah

Anda mungkin juga menyukai