Anda di halaman 1dari 2

BAB III

HASIL PENGAMATAN

Pencegahan HIV AIDS dan Narkoba


Pemeriksaan screening untuk HIV AIDS maupun narkoba tidak
dilakukan diperusahaan ini. Perusahaan memperoleh data tentang riwayat
penyakit tenaga pekerjanya hanya melalui wawancara langsung, dimana para
tenaga kerja tidak semua mengakui tentang penyakit yang dimilikinya
sehingga perusahaan tidak memiliki data berapa banyak tenaga kerjanya
yang mengidap HIV AIDS maupun yang menggunakan narkoba.
Perusahaan tidak memiliki program khusus untuk pencegahan HIV
AIDS maupun narkoba dan penyuluhan baru diberikan jika bagian safety
mendapatkan pelatihan atau seminar. Penyuluhan diberikan kepada tenaga
kerja pada saat apel pagi dimana seluruh tenaga kerja dikumpulkan
dilapangan.

BAB IV
PEMECAHAN MASALAH

Unit Kerja: Pencegahan HIV AIDS dan NARKOBA


Permasalahan:
1. Tidak dilakukannya pemeriksaan narkoba dan pemeriksaan HIV AIDS
Penanganan:
1. Meningkatkan kinerja pencegahan narkoba dan HIV AIDS
Saran:
1. Melakukan pemeriksaan narkoba tanpa pemberitahuan minimal 1x setahun
2. Memberikan sanksi bagi pekerja yang menggunakan narkoba

3. Menawarkan pemeriksaan HIV AIDS tanpa paksaan


4. Memperkenalkan program pendidikan HIV AIDS secara sederhana dan jelas
melalui ceramah atau diskusi dalam kelompok kecil

Anda mungkin juga menyukai