Anda di halaman 1dari 2

BAKTI SOSIAL PRAJA IPDN DI BUKITTINGGI

Dalam rangka perpisahan Nindya Praja Angkatan XXII IPDN Kampus Sumatera
Barat maka IPDN mengadakan suatu kegiatan bakti sosial atau gotong bersama
dimana kegiatan ini juga merupakan salah satu wujud dari tri dharma perguruan
tinggi yaitu pengabdian masyarakat. Tujuan kegiatan bakti sosial ini adalah untuk
meningkatkan peran praja kepada masyarakat Bukittinggi, membina hubungan baik
antara IPDN dan pemerintah Bukittinggi serta memupuk kecintaan praja terhadap
kebersihan lingkungan sekitar.
Kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan oleh Madya dan Nindya praja IPDN yang
bertempat di Bukittinggi, pada hari Jumat 20 Juni 2014, dengan kekuatan personil
sebanyak 370 praja. Titik lokasi yang menjadi tempat gotong royong adalah
seputaran Jam Gadang, Pasar Lereng, Jalan Minangkabau dan sampai ke area
kebun binatang.
Acara diawali dengan apel di depan Ramayana Bukittinggi, tepatnya dibawah Jam
Bagadang. Berhubung Bapak Walikota Bukittingi berhalangan hadir maka yang
bertindak sebagai pembina apel digantikan oleh Kepala Dinas Pertamanan dan
Kebersihan Kota Bukittinggi bapak Drs. Supadria, M.Si. serta hadir juga pada saat
itu Kabid Dinas Pertamanan da Kebersihan, Dinas Pengelolaan Pasar beserta
petugas-petugasnya.
Dalam sambutannnya beliau mengatakan sangat berterima kasih kepada IPDN yang
telah membuat acara bakti sosial di Bukittinggi, karena kegiatan tersebut sangat
bertepatan sekali dengan salah satu permasalahan yang sedang di hadapi oleh kota
Bukittinggi yakninya mengenai sampah. Berbagai upaya telah dilakukan oleh
pemerintah untuk mengatasi masalah ini, namun semua upaya tersebut tidak akan
berhasil jika masyarakat atau pengunjung yang datang ke Bukittinggi belum
mempunyai kesadaran untuk membuang sampah pada tempat yang telah
disediakan. Beliau berharap agar kegiatan bakti sosial ini dapat dilaksanakan secara
rutin bersama masyarakat setiap tahunnya bahkan jika bisa setiap bulannya selagi
tidak mengganggu kegiatan yang lain, tuturnya.

Kegiatan berlangsung dengan lancar pada pukul 10.00. Semangat yang dijalin
antara madya dan nindya dalam menyisir sampah-sampah yang ada di jalan dan
sekitarnya sangat telihat, hal tersebut menandakan adanya hubungan yang
harmonis serta kerjasama yang baik antara senior dan junior Praja IPDN Kampus
Sumatera Barat dalam melaksanakan tugas.

Anda mungkin juga menyukai