Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Perkembangan teknologi khususnya teknologi informasi membawa
perubahan yang sangat mendasar bagi dunia telekomunikasi. Dalam teknologi
komunikasi, komunikasi suara merupakan satu hal yang akan menjadi bagian yang
sangat penting, karena saat ini komunikasi suara dianggap komunikasi yang paling
praktis. Hal ini menyebabkan hadirnya teknologi pemrosesan sinyal digital yang
mempunyai kemampuan modular dengan berbasis teknologi IP (Internet Protocol)
yang di integrasikan antara komunikasi data dan suara.
VoIP (Voice Over Internet Protocol) adalah teknologi yang mampu
melewatkan panggilan suara, video dan data melalui jaringan IP. Bentuk
panggilan analog dikonversikan menjadi bentuk digital dan dijalankan sebagai
data oleh internet protokol. Jaringan IP sendiri merupakan jaringan komunikasi
data yang berbasis

packed-switch, sehingga kita bisa menelepon dengan

menggunakan jaringan IP atau internet. Jaringan VoIP dapat dibangun dengan


menggunakan jaringan kabel maupun nirkabel.
Dalam

VoIP,

Digital Signal Processor (DSP) melalui segmentasi

(pemecahan) sinyal suara ke berbagai bentuk frame dan menyimpannya dalam


paket-paket suara. Paket-paket suara tersebut dikirim via IP bekerjasama dengan
protokol komunikasi suara seperti: Session Initiation Protocol (SIP), H.323 atau
Media Gateway Control Protocol (MGCP).
Teknologi telekomunikasi yang dulunya digunakan adalah telepon berbasis
PABX (Private Automatic Branch eXchange) atau lebih dikenal dengan panggilan
telepon tradisional atau telepon analog. Seiring perkembangan waktu telepon
berbasi VoIP pun sudah sering digunakan. Tentunya penggunaan telepon berbasis
VoIP memberi banyak keuntungan terutama dari segi biaya jelas lebih murah dari

biaya telepon tradisional, karena jaringan IP bersifat global. Hal ini juga
dikarenakan VoIP dapat dipasang di sembarang Ethernet dan IP address, tidak
seperti telepon tradisional yang harus mempunyai port tersendiri di Sentral atau
PABX.
Dalam merencanakan suatu jaringan VoIP kita harus memiliki suatu server
yang berfungsi sebagai IP PBX (Internet Protocol Private Branch Exchange).
Pada laporan ini penulis akan membahas 3CX Phone System yang merupakan
softwareIP PBX yang dalam aplikasinya hanya membutuhkan satu perangkat PC
Server dan beberapa Client yang terhubung satu sama lain.
3CX Phone System adalah sebuah software IP PBX yang dapat
menggantikan perangkat fisik PBX / PABX. IP PBX dari 3CX ini telah
dikembangkan secara khusus untuk sistem operasi Windows dan berprotokol
standar SIP, sehingga akan lebih mudah di-manage dan tentunya akan cocok
dengan segala jenis SIP Phone, Softphone maupun IP Phone.
Dari uraian di atas, maka penulis bermaksud untuk memanfaatkan software
3CX Phone System untuk membangun jaringan telekomunikasi berbasis VoIP.
Adapun judul yang penulis berikan adalah KONFIGURASI JARINGAN VOIP
(VOICE OVER INTERNET PROTOCOL) MENGGUNAKAN SOFTWARE IP
PBX 3CX SEBAGAI ALTERNATIF ALAT KOMUNIKASI DI PT. PUPUK
SRIWIDJAJA PALEMBANG

1.2. RUMUSAN MASALAH


Berdasarkan permasalahan di atas, maka perumusan masalah yang akan
dibahas dalam laporan ini adalah, Bagaimana proses penginstalan serta
konfigurasi 3CX Phone System agar dapat membangun jaringan VoIP?

1.3. PEMBATASAN MASALAH


Agar pembahasan lebih terarah maka pembahasan ini akan dibatasi pada:
1. Hanya membahas konsep dasar dari Voice Over Internet Protocol (VoIP)
2. Hanya menggunakan software 3CX Phone System sebagai server
3. Hanya menggunakan software 3CX Phone for android dan 3CX Phone for
iOSsebagai client
4. Hanya membahas tentang cara instalasi dan konfigurasi dasar 3CX Phone
System dalam membangung jaringan VoIP
5. Tidak membahas masalah Delay
6. Tidak membahas masalah keamanan jaringan.

1.4. TUJUAN DAN MANFAAT


1.4.1. TUJUAN
Adapaun tuuan dari penulisan laporan ini adalah:
1. Untuk dapat mengetahui konsep dasar dari pembangunan jaringan
VoIP.
2. Untuk dapat mengetahui tata cara instalasi serta konfigurasi
software 3CX Phone System.
3. Untuk dapat mengetahui cara menghubungkan client satu dengan
yang lain dalam jaringan VoIP dengan 3CX Phone System.

1.4.2. MANFAAT
Adapun manfaat dari penulisan laporan ini, antara lain:
1. Proses instalasi jaringan VoIP menjadi lebih mudah karena instalasi
3CX Phone System tidak serumit instalasi PABX pada umumnya.
2. Berkurangnya penggunaan biaya yang besar dalam membangun
jaringan VoIP.
3. Jaringan VoIP perusahaan menjadi lebih fleksibel dikarenakan dapat
menggunakan smartphone yang bisa di bawa kemana saja sebagai
client.

Anda mungkin juga menyukai