Anda di halaman 1dari 3

[Man of Honor]

Nama : Adhy Priyo Pambudi

(01)

Ridho Rachmanto

(16)

Sheilla Ayu R.

(20)

Korelasi isi Film Man of Honor dengan pembelajaran Wirausaha :


Kompeten
Carl pandai berenang dengan cepat sejak kecil
Carl mampu menahan nafas dalam waktu yang lama
Carl sangat mencintai profesi penyelam sehingga bertekad kuat dalam
perwujudan cita-citanya.
1. Kompeten
Dari film tersebut kita dapat ambil contoh sifat kompeten yaitu saat Carl
mempunyai potensi yang sangat bagus saat kecil ia pandai untuk menyelam
sehingga ia mencoba untuk masuk ke dalam Navy, dan hal tersebut dapat ia
buktikan dengan kompetensinya berenang yang sangat cepat, tahan nafas
yang lebih lama dalam beberapa momen film ini sangat ditonjolkan, apalagi
puncaknya dia merupakan penyelam professional yang berhasil menyelesaikan
misinya menemukan bom yang juga dicari oleh Navy dari Rusia.

Tangguh
Carl sabar dalam menerima hinaan dan tekanan rasisme di Amerika
Carl bertekad kuat untuk mengubah nasibnya meskipun ia berasal
keluarga miskin
Carl berusaha keras untuk lulus ujian meski dengan keterbatasan
kemampuan akademiknya.
Carl tetap menyelesaikan ujian prakteknya meski dengan banyak
rintangan dan ketidak adilan dari atasannya.
Carl tetap bertekad kuat ingin menjadi penyelam walaupun dengan kaki
palsu
2. Tangguh
Nilai ketangguhan terlihat dari latar belakang Carl yang merupakan keluarga
dengan ekonomi menengah kebawah yang ternyata tidak menyurutkan
semangat Carl sedikitpun, walaupun perjalanannya seperti mendaki gunung
curam, cacian dan makian karena SARA seperti menjadi sarapan ia hari hari,
apalagi sabotase dalam beberapa tes tetep dapat ia lalui dengan

[Man of Honor]
ketangguhannya. Tidak berhenti disitu saja, sifat tangguh ditunjukan saat ia
kehilangan satu kakinya namun ia ingin kembali menjadi penyelam handal, dan
ia belajar menggunakan kaki palsu, lalu dalam suatu pengujian masuk kembali
dalam Navy, ia harus berjalan 12 langkah menggunakan baju penyelam dengan
beban kurang lebih 290 pounds. Dari cerita itu dapat kita simpulkan bahwa
masalah bagaikan suatu peluang untuk menjadi manusia yang lebih terhormat.
Moralis
Menyelamatkan temannya walaupun tidak mendapatkan penghargaan
yang seharusnya ia dapatkan.
Rela bertanding tahan nafas demi menggembalikan temannya yang
dikeluarkan.
Carl bisa menahan emosi walaupun dicaci maki, serta radio
kesayangannya dirusakkan.
Pada tokoh Leslie juga terdapat moralitas yang besar, saat perubahan
sifatnya meloloskan Carl dari ujian terakhirnya walau dilarang oleh
Kapten Puppy.

3. Moralis
Sifat moralis ditunjukan carl dalam momen pelatihan saat 2 temannya
terjebak dalam reruntuhan kapal dan selang salah satu teman terlepas
sehingga menyebabkan kehabisan oksigen, namun Carl langsung meminta ijin
untuk membantu rekannya tersebut, meskipun salah satu temannya justru
egois meninggalkan mereka karena takut meninggal. Namun Carl dapat
menunjugak kepiawaiannya sebagai calon penyelam saat itu, ia berhasil
menyelamatakan temannya tersebut walaupun justru penghargaan diterima
oleh rekannya yang kabur meninggalkan mereka, karena SARA yang begitu
kental (orang kulit hitam tidak dapat menerima penghargaan tersebut). Ia
begitu ikhlas dan menurut saya ini merupakan momen yang sangat moralis
dalam film ini.
Selain itu sifat moralis juga ditunjukan Carl saat radio kesayangannya dari
ayahnya di rusakan oleh Billy, dia tidak pernah membalasnya, atau cacian dan
makian yang ditujukan padanya dia tidak pernah membalas dengan dendam
namun prestasi.
Sifat moralis ini juga terdapat dalam perubahan sifat Billy Sunday saat ia
mulai mengetahui sosok Carl yang pantang menyerah dan gigih, ia memberikan
kesempatan kepada Carl untuk mengikuti sekolah kursus selam, walaupun Billy
sering mencemooh dan mengesampingkan anak kulit hitam itu karena system
2

[Man of Honor]
saat itu, ia tetap mengapresiasi Carl dan mengloloskan ia walaupun sangat
dilarang oleh Puppy komandan dalam sekolah senam tersebut. Billy juga
senantiasa membantu dan mensupport Carl saat ia kehilangan 1 kakinya hingga
ia mendapatkan kembali tugas penuh selaku penyelam di Navy USA.
Implementasi dalam kehidupan :
1. Kompeten
Kita harus fokus dalam menekuni suatu bidang yang nantinya akan
menjadi masa depan kita
Kita harus mencintai apa yang kita tekuni saat ini agar apa yang kita
lakukan sepenuhnya dapat bermanfaat
2. Tangguh LNG
Kita tidak boleh mudah putus asa meskipun banyak cacian yang
menginginkan kita jatuh
Kita harus percaya pada kemampuan diri kita sendiri sehingga kita
tidak akan mudah menyerah pada keadaan
Jangan pernah menyalahkan keadaan, tapi hadapilah dengan penuh
harapan dan senyuman disertai doa dan usaha yang tulus.
3. Moralis
Kita harus membantu orang lain dengan ikhlas
Kita harus mengutamakan kepentingan bersama
Memiliki kepekaan social adalah salah satu dasar orang untuk menjadi
bermanfaat bagi orang lain.

Anda mungkin juga menyukai