Anda di halaman 1dari 12

TINJAUAN TENTANG PENERAPAN DISIPLIN KERJA PEGAWAI

BAGIAN PELAYANAN PELANGGAN


PADA PT PLN (PERSERO)
AREA MEDAN

TUGAS AKHIR

Disusun sebagai Satu Syarat Menyelesaikan


Pendidikan Program Diploma 3

Oleh

MUHAMMAD TRI SETIA


NIM 1005092136

PROGRAM STUDI ADMINISTRASI BISNIS


JURUSAN ADMINISTRASI NIAGA
POLITEKNIK NEGERI MEDAN
MEDAN 2013

KATA PENGANTAR
Dengan mengucapkan syukur kepada ALLAH SWT, atas Ridho dan
Hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan penulisan Tugas Akhir ini. Tugas Akhir
ini merupakan salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan Diploma 3 di
Jurusan Administrasi Niaga Program Studi Administrasi Bisnis Politeknik Negeri
Medan.
Dalam penulisan Tugas Akhir ini, penulis banyak mendapat bantuan,
pengarahan, dan bimbingan berupa materil, moral, spiritual dari berbagai pihak
sehingga laporan ini dapat terselesaikan. Pada kesempatan ini penulis
mengucapkan terima kasih kepada:
1. M Syahruddin S.T.,M.T. Direktur Politeknik Negeri Medan.
2. Nursiah Fitri, S.E.,M.Si. Ketua Jurusan Administrasi Niaga di Politeknik Negeri
Medan.
3. Edy Sahputra Sitepu, S.E.,M.Si., Sekretaris Jurusan Administrasi Niaga
Politeknik Negeri Medan.
4. Safaruddin, S.E.,M.Si., Kepala Program Studi Administrasi Bisnis Politeknik
Negeri Medan.
5. Indra Siregar, S.E.,Ak.,M.Si. dosen pembimbing I dan Desri Wiana,
S.S.,M.Hum., sebagai dosen pembimbing II.
6. Seluruh Staf pengajar Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Medan
yang berperan dalam mendidik penulis dari awal penulis sampai hingga akhir
perkuliahan.
7. Bapak Budi Selaku Supervisor Bagian Pelayanan Pelanggan PT PLN
(Persero) Area Medan.

8. Kak Ivana, Pak Fahreza dan Ibu Lili Pegawai di Bagian Pelayanan Pelanggan
serta seluruh staf dan Karyawan PT PLN (Persero) Area Medan .
9. Kepada kedua orang tua tercinta (Syamsuar Buyung dan Masneti) beserta
Kakak dan Abang penulis yang tersayang (Dewi Fitriani dan Rahmat Syah
Putra).
10. Kepada seluruh teman PKL Yulin, Marisa, Tuti, Firman, Mia, Silvia dan seluruh
teman AB-6D terkhusus Ade Arini Pratiwi, Muhammad Suwandi, Elly Mariani
Sitanggang, Rahmawaty Dewira Sitompul, Hanggreni Butar-butar, Bulan
Naibaho, Dewi Sartika simbolon, dan Giar Febita terima kasih atas dukungan
dan motivasinya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan Tugas
Akhir ini.
Akhirnya penulis berharap semoga penulisan Tugas Akhir ini dapat
bermanfaat bagi pembaca khususnya bagi mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga
Program Studi Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Medan.
Wassalamualaikum. Wr. Wb

Medan, Juli 2013


Penulis

Muhammad Tri Setia


NIM 1005092136

ABSTRAK
Kedisiplinan adalah ketaatan dan kepatuhan terhadap peraturan yang
berlaku dan tidak terpisahkan dalam kegiatan operasional dari suatu organisasi.
Kedisiplinan kerja pegawai memegang peranan yang sangat penting dalam
pencapaian tujuan dari suatu organisasi.
Penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui penerapan disiplin kerja
pegawai pada PT PLN (Persero) Area Medan. Data yang digunakan adalah data
primer dan sekunder yang diperoleh melalui angket, observasi, dan studi pustaka.
Data kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif.
Berdasarkan data yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa PT PLN
(Persero) Area Medan memiliki jenis hukuman disiplin ringan, sedang dan berat.
Pegawai yang melanggar peraturan akan mendapatkan hukuman seperti
peringatan lisan, peringatan tertulis dan pemutusan hubungan kerja (PHK).
Penerapan disiplin pada PT PLN (Persero) Area Medan cukup baik.
Kata kunci: Kedisiplinan

ABSTRACT
Discipline is obedience and compliance with regulations and integral in the
operations of an organization. Employee discipline plays a very important in
achieving the goals of an organization.
This final project is to investigate the application of labor discipline
employees at PT PLN (Persero) Area Medan. The data used are primary and
secondary data obtained through questionnaires, observation, and literature. Data
was analyzed using descriptive analysis.
Based on the data obtained, it can be concluded that PT PLN (Persero)
Area Medan has kind of punishment disciplinary mild, moderate and severe.
Employees who violate the rules will get penalties like verbal warnings, written
warnings and termination of employment. Discipline at PT PLN (Persero) Area
Medan is quite good.
Keyword: Discipline

DAFTAR ISI
Halaman
LEMBAR PERSETUJUAN
LEMBAR PENGESAHAN
KATA PENGANTAR .......................................................................

ABSTRAK

.................................................................................

iii

ABSTRACT

.................................................................................

iv

DAFTAR ISI

...............................................................................

DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................... vii


BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang .............................................................

1.2 Rumusan Masalah .......................................................

1.3 Tujuan Penulisan .........................................................

1.4 Manfaat Penulisan .......................................................

1.5 Sistematika Penulisan .................................................

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA


2.1 Pengertian Disiplin ......................................................

2.2 Jenis-Jenis Disiplin Kerja ............................................

2.3 Indikator-Indikator Kedisiplinan ................................... 10


2.4 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Disiplin Kerja ....... 16
2.5 Pendekatan Disiplin........................................................ 21
2.6 Teknik-Teknik Pelaksanaan Disiplin . .......................... 24
BAB 3 METODE PENELITIAN
3.1 Cara Pengumpulan Data ............................................ 30
3.2 Jenis dan Sumber Data ............................................... 31

3.3 Teknik Analisis Data ................................................... 31


BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Gambaran Umum Perusahaan ................................... 33
4.1.1 Sejarah Singkat Berdirinya Perusahaan .......... 33
4.1.2 Bisnis Perusahaan Listrik Negara (PLN) ......... 37
4.1.3 Tujuan Perusahaan ................................ ......... 39
4.1.4 Visi, Misi, Motto dan Nilai Nilai Perusahaan .. 39
4.1.5 Makna Logo PT PLN (Persero) ....................... 41
4.1.6 Ruang Lingkup Perusahaan ............................ 42
4.1.7 Struktur Organisasi Perusahaan ..................... 43
4.1.8 Job Description ................................................ 44
4.2 Hasil .............................................................................. 57
4.3 Pembahasan .............................................................. 59
BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN
5.1 Simpulan .....................................................................

65

5.2 Saran ............................................................................ 66


DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

Daftar Lampiran
Lampiran 01: Struktur Organisasi PT PLN (Persero) Area Medan
Lampiran 02: Bentuk Kuesioner Peraturan Disiplin Kerja Pegawai Pada
PT PLN (Persero) Area Medan
Lampiran 03: Peraturan Disiplin Kerja Pegawai Pada PT PLN (Persero)
Area Medan

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Di dalam kehidupan sehari-hari, dimanapun manusia berada, dibutuhkan
peraturan-peraturan

dan

ketentuan-ketentuan

yang

akan

mengatur

dan

membatasi setiap kegiatan dan prilakunya. Namun peraturan-peraturan tersebut


tidak akan ada artinya bila tidak disertai dengan sanksi bagi para pelanggarnya.
Manusia sebagai individu terkadang ingin hidup bebas, sehingga ia ingin
melepaskan diri dari segala ikatan dan peraturan yang membatasi kegiatan dan
perilakunya. Namun manusia juga merupakan makhluk sosial yang hidup diantara
individu-individu lain, ia mempunyai kebutuhan akan perasaan diterima oleh orang
lain.
Penyesuaian diri dari tiap individu terhadap segala sesuatu yang ditetapkan
kepadanya, akan menciptakan suatu masyarakat yang tertib dan bebas dari
kekacauan-kekacauan. Demikian juga kehidupan dalam suatu perusahaan akan
sangat membutuhkan ketaatan dari anggota-anggotanya pada peraturan dan
ketentuan yang berlaku pada perusahaan tersebut.

Dengan kata lain, disiplin

kerja pada pegawai sangat dibutuhkan, karena apa yang menjadi tujuan
perusahaan akan sukar dicapai bila tidak ada disiplin kerja.
Seharusnya pegawai mengerti bahwa dengan dimilikinya disiplin kerja yang
baik, berarti akan dicapai pula suatu keuntungan yang berguna, baik bagi
perusahaan maupun bagi pegawai sendiri.
Oleh karena itu, diperlukan kesadaran para pegawai dalam mematuhi
peraturan-peraturan yang berlaku.

Selain itu, perusahaan sendiri harus

mengusahakan agar peraturan itu bersifat jelas, mudah dipahami dan adil, yaitu
berlaku baik bagi pemimpin yang tertinggi maupun bagi karyawan yang terendah.
Disiplin kerja di sini adalah mengenai disiplin waktu kerja, dan disiplin dalam
menaati peraturan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Dengan adanya
kesadaran yang tinggi dalam melaksanakan aturan-aturan perusahaan yang
diwujudkan dalam disiplin kerja yang tinggi, maka suatu produktivitas kerja juga
akan tercapai.
Perusahaan tidak perlu bersikap lemah dalam menghadapi para pegawai.
Seseorang pemimpin yang lemah bukan hanya akan mengacaukan jalannya
suatu organisasi atau perusahaan tetapi juga akan kehilangan rasa hormat dari
para bawahannya. Suatu perusahaan telah mempunyai peraturan permainan dan
harus ditaati bersama, maka pelanggaran terhadap suatu peraturan di perusahaan
haruslah dikenakan tindakan pendisiplinan.
Disiplin harus diterapkan dengan segera dan secepat mungkin serta
diterapkan secara konsisten. Demikian pula setiap orang berdisiplin sudah tidak
mustahil, baik dalam instansi atau organisasi dimana mereka bekerja akan
memperlihatkan sebagai suatu organisasi yang sehat, yang kuat dengan prestasi
yang dapat diandalkan.
Pada kenyataanya pegawai sering datang terlambat dan bekerja secara tidak
optimal dan tidak sesuai dengan ketentuan jam kantor serta kurang memberikan
pelayanan yang optimum.

Pimpinan seharusnya memberitahukan kepada

pegawai untuk menghargai waktu, pekerjaan, dan menaati peraturan yang berlaku
pada perusahaan tersebut, sehingga tujuan perusahaan dapat dicapai dengan
mudah.

Melihat begitu pentingnya disiplin kerja dalam perusahaan, serta adanya


kewajiban penulisan tugas akhir sebagai kristalisasi dari proses pembelajaran
selama enam semester pada Program Studi Administrasi bisnis Politeknik Negeri
Medan, maka penulis tertarik untuk membahas masalah disiplin kerja sebagai
bahan kajian.
Hal itulah yang melatarbelakangi penulisan tugas akhir ini dengan judul:
Tinjauan Tentang Penerapan Disiplin Kerja Pegawai Pada PT PLN (Persero) Area
Medan .
1.2 Rumusan Masalah
Dalam tugas akhir ini, penulis merumuskan masalah yang akan dibahas yaitu
Bagaimana Penerapan Disiplin Kerja Pegawai Pada PT PLN (Persero) Area
Medan?.
1.3 Tujuan Penulisan
Adapun tujuan penulisan Tugas Akhir ini adalah untuk mengetahui
penerapan disiplin kerja pegawai pada PT PLN (Persero) Area Medan.
1.4 Manfaat Penulisan
Manfaat penulisan Tugas Akhir ini adalah:
1. Menambah pengetahuan penulis tentang penerapan disiplin kerja serta
mengetahui penerapan disiplin kerja pegawai yang dilakukan PT PLN (Persero)
Area Medan.
2. Sebagai bahan masukan bagi perusahaan untuk lebih meningkatkan
pelaksanaan disiplin kerja karyawan
3. Memberi informasi kepada pembaca mengenai penerapan disiplin kerja
pegawai pada PT PLN (Persero) Area Medan.

1.5 Sistematika Penulisan Tugas Akhir


Untuk mempermudah pembaca dalam memahami isi tugas akhir ini dan
mempermudah Penulis dalam penyusunannya maka sistematika penulisan tugas
akhir secara garis besar dibagi menjadi lima bab, yaitu:
BAB 1 PENDAHULUAN
Bab ini berisikan uraian mengenai latar belakang pemilihan judul tugas akhir,
rumusan masalah, tujuan penulisan tugas akhir, manfaat penulisan tugas
akhir, dan sistematika penulisan tugas akhir.
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA
Bab ini berisikan uraian teoritis sehubungan dengan judul tugas akhir yang
dibuat berdasarkan beberapa referensi sebagai pedoman.
BAB 3 METODE PENGUMPULAN DATA
Bab ini berisikan uraian metode lapangan (field research), metode
kepustakaan, dan teknik analisis data yang digunakan untuk memperoleh
data yang akurat dalam penyusunan tugas akhir.
BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN
Bab ini berisikan hasil dan pembahasan yang diperoleh dari perusahaan
kemudian membandingkan dengan teori-teori yang ada.
BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN
Bab ini berisikan simpulan atas masalah yang dibahas dan memberikan
saran yang diharapkan bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan.

Anda mungkin juga menyukai