Anda di halaman 1dari 4

REVIEW VALUTA ASING DI INDONESIA PADA TAHUN 2014

Investasi di pada sektor finansial pasar valuta asing (valas) pada tahun 2014 ini kelihatannya
banyak menarik minat masyarakat. Sebab dengan kembali naiknya tingkat pertumbuhan
ekonomi di Indonesia investasi yang bergerak pada sektor financial ini ikut juga terdongkrak
naik.
Seperti yang telah diinfokan oleh Bank Indonesia (BI) bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia
pada tahun 2013 lalu di proyeksikan mencapai 5,78 persen sementara tingkat inflasi mencapai
8,38 persen. Pada awal tahun 2014 sudah naik menjadi 5,8 persen, laju inflasi pada 2014,
pemerintah Indonesia telah menetapkan angka sebesar 5,5 persen meskipun laju inflasi Januari
2014 telah mencapai 1,07 persen.

Perdagangan Valas
Mengacu pada pendapat Faisal Basri dan proyeksi pertumbuhan ekonomi pemerintah serta BI
selama 2014, investasi sektor keuangan selama tahun pemilu bukan lantas menjadi menakutkan
meski risiko-risiko investasi tetap ada di dalamnya. Salah satu pilihan investasi sektor keuangan
pada tahun politik bagi investor dengan profil risiko agresif, yaitu mampu menanggung kerugian
sekaligus keuntungan besar dalam waktu singkat, adalah perdagangan valas atau foreign
exchange (forex).
Situasi keamanan dalam negeri dan kebijakan politik Pemerintah Indonesia memang
mempengaruhi minat investor perdagangan valas untuk bertransaksi.
Situasi tempat transaksinya yang justru diperhatikan pasar, yaitu di dalam negeri, dan bukan soal
situasi tempat produk itu berada.
Dari perspektif pialang (broker) valas, gangguan keamanan, kebijakan politik yang memicu
konflik dan bencana di Indonesia, akan menyebabkan volume transaksi valas menjadi turun dan
investor akan lebih bersikap menunggu.

Pasar valas di Indonesia dalam dua bulan pertama 2014 menunjukkan gairah meski sempat
diwarnai penurunan jumlah transaksi ketika terjadi bencana di Ibukota Jakarta dan sejumlah
daerah. PT Askap Futures yang mengacu berbagai sumber, mencatat nilai transaksi valas
interbank di Indonesia mencapai 400 juta dolar AS hingga 500 juta dolar AS per hari. Dari
jumlah akun pedagang valas, terdapat 350.000 sampai 400.000 akun trader forex di Indonesia
dengan jumlah trader forex yang aktif mencapai 75.000.
Volume perdagangan valas di Indonesia mencapai 750 juta lot hingga 1,25 miliar lot (unit
transaksi) per hari.
Trennya menunjukkan pertumbuhan pasar valas akan mencapai lima persen dari tahun ke tahun
dalam lima tahun mendatang.

Tantangan Investasi Valas


Perkembangan industri perdagangan valas di Indonesia, tidak selalu mulus sebagaimana datadata statistik karena masih muncul anggapan judi dalam masyarakat terhadap perdagangan valas.
Penilaian itu dilatar belakangi kasus-kasus kehilangan dana dalam jumlah besar saat investor
pemula mulai jual-beli valas. Sementara, pialang tidak memberikan pemahaman cukup tentang
risiko dan mekanisme transaksi valas.
Pada Desember 2013, Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti)
meluncurkan minilot yang membuat investasi valas semakin diminati hanya bermodal Rp5 juta.
Persoalan kehilangan dana muncul saat para investor pemula hanya diiming-imingi keuntungan
besar oleh para pemasar di perusahaan pialang valas, tanpa mendapat penjelasan risikonya.
Prinsip pertama untuk menghindari penipuan transaksi valas yaitu jangan tergiur dengan janji
pendapatan tetap. Ini investasi, dimana pun dan dalam bentuk apa pun yang namanya investasi
itu bisa untung dan rugi. Jadi tidak tetap.
Kedua, investor pemula sebaiknya tidak menyerahkan akun transaksi kepada pihak yang
mengaku dapat mendatangkan profit besar.
Padahal dalam investasi valas, investor perlu fokus penuh dan jeli dalam melihat pergerakan
pasar dan yakin saat mengambil keputusan. Sebagaimana investasi lainnya, kita perlu kenali dan
pahami agar bisa menikmati hasilnya.

Di sisi lain, pialang valas dan sejumlah investor valas mengharapkan pengenaan pajak atas
perolehan investor yang telah menikmati hasil dari perdagangan itu. Investor valas yang juga
Direktur Utama PT Astronacci International, Gema Goeyardi mengaku akan mengatakan
perolehan dana dari transaksi valas jika diminta keterangan oleh pihak bank tempat dana itu
ditransfer.
"Karena selama ini pendapatan dari perdagangan valas tidak dikenakan pajak sehingga seakanakan industri ini termasuk industri ilegal," kata Gema.
Sejumlah investor yang bersedia membayar pajak penghasilan dari perdagangan valas ingin
berkontribusi kepada pendapatan negara mengingat potensi pajaknya tinggi.
Terkait mekanisme dan prinsip perdagangan valas, ada tiga prinsip yang harus diperhatikan
investor valas, yaitu pertandingan mental, penggunaan dana khusus investasi dan penentuan
waktu transaksi.

Cara membalas kekalahan transaksi ketika kita kehilangan dana bukan dengan terus-terusan
menambah volume transaksi seketika itu, tapi dengan menambah pengetahuan kita tentang
perdagangan valas.
Dalam perdagangan pasar valuta asing ada pelaku yang terlibat langsung pada industri finansial
ini diantaranya:
Bank Sentral
Fungsi Bank Sentral adalah bertugas mengatur kebijakan moneter dalam mendukung
pertumbuhan ekonomi setiap negara masing-masing.
Bank
Melakukan perdagangan sampai miliaran dollar per hari tujuannya untuk hedging (lindungi nilai)
serta spekulasi dalam memanfaatkan naik turunnya harga pada bursa perdagangan valuta asing.
Perusahaan Multinasional
Dengan bisnis operasi di berbagai belahan dunia, forex menjadi alat pembayaran untuk operasi
bisnis mereka di seluruh dunia.

Retail Brokers
Biasanya adalah sebuah institusi yang menawarkan jasa fasilitas menjembatani para individual
traders yang tertarik melakukan investasi di market forex.
Manajer Investasi
Likuiditas maksimum yang ditawarkan di market forex tak ayal ikut menarik para manajer
investasi ini mendedikasikan sebagian portfolionya untuk terjun ke bisnis perdagangan forex.
Individual Traders
Adalah orang-orang yang terjun untuk mencari profit dengan cara mengambil selisih dari
pergerakan harga yang terjadi dengan cara melakukan aksi jual ataupun beli. Meskipun masingmasing dari keenam para pelaku pasar tersebut mempunyai cara kerja sendiri-sendiri, namun ada
satu pihak yang berada di posisi tidak begitu menguntungkan.

Anda mungkin juga menyukai