Anda di halaman 1dari 2

Definisi syok

Suatu keadaan / syndrome gangguan perfusi jaringan yang menyeluruh sehingga tidak
terpenuhinya kebutuhan metabolisme jaringan (Rupi, 2005). Keadaan kritis akibat kegagalan
sistem sirkulasi dalam mencukupi nutrien dan oksigen baik dari segi pasokan & pemakaian
untuk metabolisme selular jaringan tubuh sehingga terjadi defisiensi akut oksigen akut di tingkat
selular (Tash Ervien S, 2005). Suatu bentuk sindroma dinamik yang akibat akhirnya berupa
kerusakan jaringan sebab substrat yang diperlukan untuk metabolisme aerob pada tingkat
mikroseluler dilepas dalam kecepatan yang tidak adekuat oleh aliran darah yang sangat sedikit
atau aliran maldistribusi (Candido, 2006). Bentuk berat dari kekurangan pasokan oksigen
dibanding kebutuhan. Keadaan ini disebabkan oleh menurunnya oksigenasi jaringan atau
perubahan dalam sirkulasi kapiler. Kekurangan oksigen akan berhubungan dengan ASIDOSIS
LACTATE, dimana kadar lactat tubuh merupakan indikator dari tingkat berat- ringannya syock.
Syok yaitu hambatan di dalam peredaran darah perifer yang menyebabkan perfusi jaringan tak
cukup untuk memenuhi kebutuhan sel akan zat makanan dan membuang sisa metabolisme atau
suatu perfusi jaringan yang kurang sempurna. Langkah pertama untuk bisa menanggulangi syok
adalah harus bisa mengenal gejala syok. Tidak ada tes laboratorium yang bisa mendiagnosa syok
dengan segera. Diagnosa dibuat berdasarkan pemahaman klinik tidak adekuatnya perfusi organ
dan oksigenasi jaringan. Langkah kedua dalam menanggulangi syok adalah berusaha mengetahui
kemungkinan penyebab syok. Pada pasien trauma, pengenalan syok berhubungan langsung
dengan mekanisme terjadinya trauma. Semua jenis syok dapat terjadi pada pasien trauma dan
yang tersering adalah syok hipovolemik karena perdarahan. Syok kardiogenik juga bisa terjadi
pada pasien-pasien yang mengalami trauma di atas diafragma dan syok neurogenik dapat
disebabkan oleh trauma pada sistem saraf pusat serta medula spinalis. Syok septik juga harus
dipertimbangkan pada pasien-pasien trauma yang datang terlambat untuk mendapatkan
pertolongan.
Sumber: http://www.riyawan.com/p/bab-ii-tinjauan-teori-a.html#.VFqxbJR5Pc0
Konten ini adalah milik dan hak cipta riyawan.com, harap mencantumkan link sumber jika ingin
mengcopy atau menyebarluaskan

Definisi syok
Syok merupakan suatu hambatan di dalam peredaran darah perifer yang dapat menyebabkan
perfusi jaringan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan sel dan membuang sametabolisme
(Theodore, 93), atau merupakan suatu perfusi jaringan yang kurang sempurna. Perfusi organ
secara langsung berhubngan dengan MAP yang di tentukan oleh volume darah, curah jantung
dan ukuran vaskuler. Syok dapat pula di definisikan sebagai suatu keadaan tidak adekuatnya
perfusi jaringan. Keadaan akut yang menyebar secara luas dimana terjadi penurunan perfusi
jaringan dan tidak adekuatnya sirkulasi volume darah intravaskuler yang efektif, suatu bentuk
sindromadinamik yang akibat akhirnya berupa kerusakan jaringan sebab substrat yang
diperlukan untuk metabolism aerob pada tingkat mikroseluler dilepas dalam kecepatan yang
tidak adekuat oleh aliran darah yang sangat sedikit atau aliran maldistribusi(Candido, 1996).
Candido, 1996, Asuhan Keperawatan Shock. https://id.scribd.com/doc/136679555/ASKEPSyok-pdf di publikasikan gaara rahman 18 april 2013

Anda mungkin juga menyukai