Anda di halaman 1dari 5

ULANGAN SEMESTER GANJIL

Mata pelajaran
Kelas
T.P.

: Bahasa Indonesia
: VIII (Delapan)
: 2014/2015

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar pada huruf a, b, c, atau d!
1. Apakah yang dimaksud dengan Fabel?
a. Cerita tentang kehidupan manusia yang berperilaku menyerupai binatang.
b. Cerita anak-anak.
c. Cerita tentang kehidupan binatang yang berperilaku menyerupai manusia.
d. Cerita rakyat.

Bacalah teks cerita fabel di bawah ini!


(untuk soal nomor. 3 sampai 5)
Kelinci pembohong
Dipadang rumput yang indah dan damai, hiduplah seekor kelinci yang sangat
nakal, setiap hari kerjaannya hanya mengusili penghuni mpadang rumput. Pada suatu
hari, si kelinci bertemu dengan pak kijang. Dalam hati, kelinci berpikir saya kerjain
saja Pak Kijang, tapi bagaimana ya? Si kelinci berpikir sangat keras dan tiba-tiba
ada ide nakal sampai di kepalanya. Saya pura-pura saja lari di ke arah Pak Kijang
sambil berteriak Pak Singa ngamuk! Hehehe..
Maka sambil larilah, Si Kelinci sambil berteriak Pak Singa ngamuk! Pak
Singa ngamuk!, akhinya Pak Kijang sekeluarga laritak beraturan tanpa arah, sampai
anaknya Pak Kijang jatuh ke jurang dan tewas seketika.
Puaslah hati Si Kelinci, berbahak-bahak dia, kena saya kerjain Pak Kijang,
sukurin. Hahaha. Sombong Si Kelinci.
Si Kelinci melanjutkan jalan-jalannya sambil mencari korban berikutnya. Dari
kejauhan, Si Kelinci Melihat Pak Kerbau. Dia pun melakukan hal yang sama seperti
yang pernah Ia lakukan kepada Pak Kijang. Pak Singa ngamuk! Pak Singa ngamuk!
teriak Si Kelinci, sambil berlari kea rah Pak Kerbau dan keluarga besarnya. Tanpa
menunggu lama, Pak Kerbau langsung terbirit-birit sampai istri Pak Kerbau yang lagi
hamil jadi keguguran. Duka Pak Kerbau menjadi suka cita bagi Si Kelinci yang nakal.
Pada hari berikutnya, Pak Kijang bertemu dengan Pak Kerbau, mereka
menceritakan kejadian yang telah mereka alami kemarin. Selagi mereka asik
membahas masalah yang menimpa keluarga mereka yang sudah pasti disebabkan oleh
Si nakal Kelinci, tiba-tiba terdenganrlah suara teriakan Si Kelinci dari kejauhan,
Tolong, saya dikejar-kejar Pak Singa, Pak Singa ngamuk! Tolooong, tolooong,

tolooooong..!!, tapi tidak ada yang peduli, ah, paling Si Kelinci lagi-lagi
membohongi kita piker mereka sambil tertawa melihat Si Kelinci.
Dengan sekuat tenaga Si Kelinci melompat-lompat menghindari kejaran maut
dari Pak Singa, tapi apalah daya, Pak Singa pasti selalu lebih cepat larinya, akhirnya
Si Kelinci mati secara tragis, tubuhnya dikoyak-koyak oleh Pak Singa dan tak ada
seorangpun yang peduli padanya.
2. Siapakah tokoh dalam teks cerita di atas?
a. Kerbau dan kupu-kupu.
b. Kelinci, kijang, dan singa.
c. Kelinci, kijang, singa, dan kerbau.
d. Kelinci, kucing, dan gajah.
3. Masalah apa sajakah yang muncul dalam teks di atas?
a. Kelinci jatuh ke dalam lumpur.
b. Anak kijang yang jatuh ke jurang hingga tewas seketika, dan istri kerbau yang
sedang hamil jadi keguguran.
c. Anak singa jatuh kejurang.
d. Kelinci yang selalu berbohong kepada kijang dan kerbau.
4. Contoh kejelekan apa sajakah yang terdapat pada sifat Si Kelinci?
a. Suka berbohong
b. Jujur
c. Sombong
d. Berhati mulia
5. Mencontohi karanter-karakter yang baik dari binatang itu agar kamu memiliki sifat
terpuji, adalah termaksud nilai ....
a. Moral
b. Jujur
c. Sopan
d. Spiritual
6. Perhatikan kalimat di bawah ini yang tidak menggunakan kata sandang Sang dan Si
adalah .
a. Karena takut kekasihnya, Sang pangeran akhirnya melamarnya.
b. Sang Raja melantik John sebagai jenderal .
c. Karena takut, Si kelinci berlari kencang.
d. Akhirnya mereka memilih Singa sebagai raja hutan.
7. Manakah yang termaksud kata kerja akif transitif?
a. Berkeliling, ejek, dan bangsa.
b. Memegang, melintas, dan menggantung.

c. Patah, menjualkan, dan ada.


d. Berjanji, akhirnya, dan pergi.
8. Manakah kalimat yang menggunakan kata hubung?
a. Setelah mendengar berita kebakaran itu, Amir pergi ke luar, kemudian berlari,
lalu berteriak sambil menangis.
b. Adapun Kegiatan belajar 3 merupakan kegiatan belajar mandiri.
c. Eh, teman, bagaimana kalau mulai saat ini kita bekerja sama?
d. Ya ampun, jahat sekali kodok-kodok itu.
9. Adi sedang melempar mangga kalimat pasif dari kalimat aktif tersebut adalah ....
a. Adi dilempar mangga
b. Adi sedang dilempar mangga
c. Mangga sedang dilempar Adi
d. Mangga melempar Adi

10. Teks biografi adalah teks yang mengisahkan tentang ....


a. Gaya hidup seseorang
b. Tokoh atau pelaku, peristiwa, dan masalah yang dihadapinya
c. Prestasi yang diperoleh
d. Kondisi ekonomi seseorang
11. Kata hubung biasa juga disebut dengan .
a. Kata majemuk
b. Kata aktif-pasif
c. Konjungsi
d. Perantara
12. Struktur teks dalam biografi yaitu .
a. Peristiwa dan masalah
b. Antonim dan sinonim
c. Kalimat, orientasi, dan langkah-langkah
d. Orientasi, peristiwa atau masalah, dan reorientasi
13. Yang merupakan kata hubung intrakalimat di bawah ini adalah .
a. Akan tetapi, lalu, oleh karena itu
b. Dan, lalu, tetapi, kemudian
c. Meskipun demikian, lalu, kemudian
d. Demikian, dan, tetapi, akan
14. Yang merupakan kata hubung antarkalimat di bawah ini adalah.
a. Akan tetapi, meskipun demikian, oleh karena itu.
b. Demikian, dan, lalu, tetapi.
c. Meskipun, lalu, kemudian, oleh karena itu.
d. Dan, tetapi, meskipun demikian, akan tetapi.

15. Kalimat manakah yang menggunakan kata hubung intrakalimat?


a. Ia di buang ke Negara Belanda bersama kedua rekannya dan kembali ke tanah
air pada tahun 1918 setelah memperoleh Europeesche Akte.
b. Ki Hajar Dewantara berasal dari lingkungan keluarga keraton Yogyakarta.
Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya.
c. Akan tetapi, organisasi ini ditolak oleh pemerintahan Belanda karena dianggap
dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakkan kesatuan
untuk menentang pemerintah kolonial Belanda.
d. Pada tanggal 3 Juli 1922 Ki Hajar Dewantara bersama dengan rekan-rekan
seperjuangannya mendirikan perguruan yang bercorak nasional.
16. Kalimat manakah yang menggunakan kata hubung antrakalimat?
a. Ia di buang ke Negara Belanda bersama kedua rekannya dan kembali ke tanah
air pada tahun 1918 setelah memperoleh Europeesche Akte.
b. Ki Hajar Dewantara berasal dari lingkungan keluarga keraton Yogyakarta.
Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya.
c. Perjalanan hidup Ki Hajar Dewantara benar-benar ditandai dengan perjuangan
dan pengabdian pada kepentingan bangsa dan negaranya.
d. Pada tanggal 3 Juli 1922 Ki Hajar Dewantara bersama dengan rekan-rekan
seperjuangannya mendirikan perguruan yang bercorak nasional.
17. Manakah yang menurutmu merupakan kalimat yang merujuk pada contoh kalimat
di bawah ini?
a. Ki Hajar Dewantara berasal dari lingkungan keluarga keraton Yogyakarta.
Meskipun demikian, ia pun sangat sederhana.
b. Akan tetapi, organisasi ini ditolak oleh pemerintahan Belanda karena
dianggapdapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakkan
kesatuan untuk menentang pemerintah kolonial Belanda.
c. Perjalanan hidup Ki Hajar Dewantara benar-benar ditandai dengan perjuangan
dan pengabdian pada kepentingan bangsa dan negaranya.
d. Semoga apa yang dilakukannya itu dapat menginspirasi rakyat Indonesia
menuju masa depan yang lebih baik.
Perhatikan contoh potongan biografi di bawah ini!
Pada tanggal 3 Juli 1922 Ki Hajar Dewantara bersama dengan rekan-rekan
seperjuangannya mendirikan perguruan yang bercorak nasional, yaitu Nationaal
Onderwijs Institut Taman Siswa (Perguruan Nasional Taman Siswa). Melalui
perguruan Taman Siswa dan tulisan-tulisannya yang berjumlah ratusan, Ki Hajar
Dewantara berhasil meletakkan dasar-dasar pendidikan nasional bagi bangsa di
Belanda.
18. Pada paragraph di atas ada kata-kata yang menunjukan urutan waktu, peristiwa, dan
tempat. Yang manakah urutannya tepat?
a. 1988, lahir, Yogyakarta.
b. 3 Juli 1992, mendirikan Perguruan Nasional Taman Siswa, Belanda
c. 1918, mendirikan Perguruan Nasional Taman Siswa, Yogyakarta.
d. 15 Juni 1988, lahir, Belanda

19. Perhatikan langkah-langkah yang harus dilakukan dalam pencakokan tanaman


beriku ini:
1. ukurlah jarak antara batang pohon dantempat yang akan dikupas kulitnya paling
sedikit 10cm
2. carilah dahan yang ukurannyasedang, tidak terlalu besar atau tidak terlalu kecil!
3. tutuplah hasil kupasan dengan tanah!
4. kupaslah sekeliling kulit dahan yang akandicangkok dengan panjang kupasan
5 cm!
5. bungkuslah tanah dengan plastik, lalu ikatkedua ujungnya agar tanah tidak
jatuh!
6. keriklah lendir atau kambium dahan tersebut dengan perlahan agar kering!
Urutan langkah-langkah di atas yang benar adalah .
a. 1, 2, 3, 4, 5, dan 6
b. 4, 6, 3, 1, 2, dan 5
c. 2, 1, 4, 6, 3, dan 5
d. 3, 6, 5, 2, 1, dan 4
20. Dari keempat kalimat di bawah ini, manakah yang merupakan kalimat perintah?
a. Kerajinan dengan membuat bunga sedotan dari sedotan dapat mengurangi
sampah.
b. Pengembangbiakan tanaman dapat dilakukan melalui pencangkokan.
c. Bunga yang menjadi contoh dari kerajinan tangan ininbiasanya bunga mawar,
tulip, dan bunga sakura.
d. Carilah dahan yang ukurannya sedang, tidak terlalu panjang kupasan 5 cm.

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !


21. Tuliskan struktur teks yang ada dalam cerita fabel !
22. Jelaskan pengertian reorientasi pada struktur teks biografi !
23. Tuliskan struktur teks yang ada pada teks prosedur !
24. Tuliskan antonim dari kata-kata di bawah ini !
a.

panjang

b. mudah
c.

cepat

d. murah
25. Tuliskan sinonim dari kata-kata yang ada pada soal nomor 24 !

Anda mungkin juga menyukai