Anda di halaman 1dari 5

BAB II

PROFIL UMUM PT. TELKOMSEL

2.1

Sejarah Perusahaan

PT. Telkomsel berdiri pada tanggal 26 Mei 1995. PT. Telkomsel merupakan salah satu
perusahaan terkemuka di Indonesia yang bergerak di bidang telekomunikasi seluler sebagai salah
satu operator seluler GSM (Global System for Mobile Communication).

Pada tahap awal perkembangannya, Telkomsel merupakan nama layanan dari jasa
telekomunikasi bergerak yang dikelola oleh PT. Telkom. Jasa layanan ini muncul setelah
berhasilnya pilot project STBS (Sistem Telekomunikasi Bergerak Selular) GSM di Batam dan
Bintan sejak November 1993. Keberhasilan proyek tersebut kemudian dilanjutkan ke Medan dan
Pekanbaru. Dengan keberhasilan pilot project tersebut, nama Telkomsel didaftarkan ke
organisasi operator GSM dunia (GSM MOU) yang berkedudukan di Dublin.

Dalam waktu kurang dari dua tahun, tepatnya pada tanggal 29 Desember 1996, 27
propinsi telah tercakup oleh layanan Telkomsel. Hingga saat ini Telkomsel telah berhasil
memperluas daerah cakupan tidak hanya di kota-kota besar akan tetapi juga seluruh daerah dan
kota di Indonesia.

PT. Telkomsel hingga saat ini terus berupaya memberikan nilai tambah bagi pelanggan
dan lingkungan bisnis. Seiring dengan upaya untuk memberikan yang terbaik serta meningkatkan
kepercayaan masyarakat pengguna selular, layanan PT. Telkomsel pun terus meningkat dimasa

sekarang ini. PT. Telkomsel telah dipercaya oleh lebih dari 55 persen pengguna jasa selular di
Indonesia dengan jumlah pelanggan mencapai lebih dari 125 juta pada akhir tahun 2012.
Kepercayaan pasar inilah yang menjadi tantangan tersendiri bagi PT. Telkomsel, khususnya
dalam memberikan kenyaman berkomunikasi dengan high performance network yang
diwujudkan dengan penggelaran sekitar 54.297 BTS (Base Tranceiver Station), 580 BSC (Base
Station Controller) dan 107 MSC (Mobile Switching Controller).

Untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, Telkomsel juga dikenal sebagai


operator pertama di Indonesia yang mengoperasikan GSM Dual Band (GSM 900 & GSM 1800)
pada tahun 2001, selain itu Telkomsel juga menjadi operator pertama yang menggunakan
teknologi EDGE (Enhanced Data Rate GSM Evolation).

High performance network terus menunjukkan peningkatan dibanding tahun 2002, hal ini
terlihat dalam parameter Call Completion Rate (CCR-Kontinuitas Koneksi Saat Komunikasi)
menjadi 99,2 persen. Bahkan mobilitas komunikasi pelanggan PT. Telkomsel saat bepergian ke
luar negeri pun terjamin dengan adanya jalinan kerjasama dengan 202 operator di 79 negara
diseluruh dunia.

2.2

Logo dan Slogan

Untuk menghadapi persaingan bisnis dalam bidang telekomunikasi seluler dan untuk
meningkatkan kualitas layanan yang lebih baik kepada pelanggan, maka PT. Telkomsel memiliki
slogan Begitu Dekat Begitu Nyata. Hal ini dilakukan PT. Telkomsel untuk dapat selalu
menjaga kualitas produk yang dihasilkan berupa kualitas suara, area layanan, dan layananlayanan tambahan lainnya.

PT. TELKOMSEL memiliki logo yang telah ditetapkan sebelum PT. TELKOMSEL
diresmikan dan dipakai hingga saat ini tanpa mengalami perubahan. Logo ini mempunyai arti
dan makna tersendiri. Berikut ini merupakan gambar dari logo PT. TELKOMSEL beserta arti
dan maknanya.

Gambar 2.1 Logo Telkomsel

Makna dari logo Telkomsel adalah:

Lingkaran Horizontal

Gambar lingkaran horizontal yang membelah heksagon melambangkan PT. Telkom


sebagai penyelenggara jasa telekomunikasi domestik di Indonesia.

Lingkaran Vertikal

Gambar lingkaran vertikal yang membelah heksagon melambangkan PT. Indosat sebagai
penyelenggara jasa telekomunikasi internasional di Indonesia.

Heksagon Merah

Gambar heksagon melambangkan seluler, sedangkan warna merah memiliki arti dan
maksud bahwa telkomsel berani dan siap menyongsong masa depan dengan segala
kemungkinannya.

Heksagon Abu-abu Hitam

Gambar bayangan heksagon berarti Telkomsel selalu siap mengayomi dan terus
membayangi dengan luwes semua kebutuhan pelanggannya. Sedangkan warna abu-abu hitam
adalah warna logam yang berarti juga kesejukan, keluwesan dan fleksibel.

Pertemuan Lingkaran Berwarna Putih

Logo ini diciptakan sebelum dua pemegang saham yang lain yaitu KPN Telecom
Netherlands dan PT. Setdco Megacell Asia bergabung. Keduanya berpotongan diatas heksagon
merah yang berbentuk huruf T, berarti :

Huruf awal dari Telkomsel

Huruf awal dari Telkom

Huruf akhir dari Indosat

Warna putih berarti keterbukaan, kebersihan dan kecerahan.

Layanan PT. Telkomsel

Pelayanan-pelayanan yang terdapat pada Telkomsel adalah sebagai berikut :

ANITA (Aneka Informasi Tagihan)

Caroline (Customer Service)

Farida (Fax Respone and Interactive Data)

Calipso / CLI (Calling Line Identification)

SMS (Short Message Service)

IQUOTE (Sistem Informasi Finansial)

Veronica (Voice Mail Service)

Call Waiting, Call Hold, and Call Forwarding

SLI (Sambungan Langsung Internasional)

Info On Demand

Multi Mobile Banking

Jelajah International

GPRS, EDGE, WiFi, 3G

Anda mungkin juga menyukai