Anda di halaman 1dari 5

Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja

TUGAS PIDATO

Dibuat untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Bahasa Indonesia


Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Elektronika

Oleh:
Nama

: Ahsanul Fikri

Kelas

: 1 EA

Nim

: 061330320195

POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA


PALEMBANG
2013

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh,

Yang saya hormati, Dra. Lindawati selaku dosen pengajar bahasa indonesia dan
yang saya sayangi teman-temanku sekalian.
Marilah kita haturkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayah-NYA kepada kita semua, sehingga kita dapat
berkumpul disini dalam keadaan sehat. Tidak lupa sholawat dan salam kita haturkan
kepada junjungan kita nabi agung Muhammad SAW serta para sahabat dan para
pengikutnya sampai akhir zaman.
Sebelumnya

saya

ingin

berterimakasih

kepada

pendengar

yang

mau

menyempatkan datang pada acara ini. Saya disini akan menyampaikan sedikit pidato
yang bertemakan Penyalahgunaan Narkoba Dikalangan remaja, mengapa saya
mengangkat tema ini karena kondisi negeri ini saat ini sedang terpuruk akibat perilaku
penyalahgunaan narkoba khususnya dikalangan remaja.
Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat-obatan terlarang. Sementara
napza merupakan singkatan dari narkotika, alkohol, dan zat adiktif lainnya (obat-obat
terlarang, berbahaya yang mengakibatkan seseorang mempunyai ketergantungan
terhadap obat-obat tersebut).
Maraknya narkotika dan obat-obatan terlarang telah banyak mempengaruhi
mental dan sekaligus pendidikan bagi para pelajar saat ini. Masa depan bangsa yang
besar ini bergantung sepenuhnya pada upaya pembebasan kaum muda dari bahaya
narkoba. Narkoba telah menyentuh lingkaran yang semakin dekat dengan kita semua.
Teman dan saudara kita mulai terjerat oleh narkoba yang sering kali dapat mematikan.
Sebagai makhluk Tuhan yang kian dewasa, seharusnya kita senantiasa berfikir jernih
untuk menghadapi globalisasi teknologi dan globalisasi yang berdampak langsung pada
keluarga dan remaja penerus bangsa khususnya. Kita harus memerangi kesia-siaan yang
di akibatkan oleh narkoba.

Di Indonesia, pencandu narkoba ini perkembangannya semakin pesat. Para


pencandu narkoba itu pada umumnya berusia antara 11 sampai 24 tahun. Artinya usia
tersebut ialah usia produktif atau usia pelajar.
Pada awalnya, pelajar yang mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan
perkenalannya dengan rokok. Karena kebiasaan merokok ini sepertinya sudah menjadi
hal yang wajar di kalangan pelajar saat ini. Dari kebiasaan inilah, pergaulan terus
meningkat, apalagi ketika pelajar tersebut bergabung ke dalam lingkungan orang-orang
yang sudah menjadi pencandu narkoba. Awalnya mencoba, lalu kemudian mengalami
ketergantungan.
Dampak negatif dari penyalahgunaan narkoba, khususnya dikalangan pelajar
adalah sebagai berikut :
1.

Perubahan dalam sikap, dan kepribadian,

2.

Sering membolos, menurunnya kedisiplinan dan nilai-nilai pelajaran,

3.

Menjadi mudah tersinggung dan cepat marah,

4.

Sering menguap, mengantuk, dan malas,

5.

Tidak memedulikan kesehatan diri,

6.

Suka mencuri untuk membeli narkoba.


Upaya pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar,

sudah menjadi tanggungjawab kita bersama.


Adapun upaya-upaya yang lebih konkret yang dapat kita lakukan adalah
melakukan kerja sama dengan pihak yang berwenang untuk melakukan penyuluhan
tentang bahaya narkoba, atau mungkin mengadakan razia mendadak secara rutin.
Kemudian pendampingan dari orang tua siswa itu sendiri dengan memberikan
perhatian dan kasih sayang.

Sekolah juga memberikan penyuluhan kepada para siswa tentang bahaya dan
akibat dari penyalahgunaan narkoba melalui Guru BP, dengan melakukandiskusi yang
melibatkan para siswa dalam perencanaan untuk intervensi dan pencegahan
penyalahgunaan narkoba di sekolah. Program lain yang cukup penting adalah program
waspada Narkotika dengan cara mengenali ciri-ciri siswa yang menggunakan narkoba,
mewaspadai adanya tamu yang tak dikenal atau pengedar, dan melakukan razia
dadakan.
Yang tak kalah penting adalah, pendidikan moral dan keagamaan harus lebih
ditekankan kepada siswa. Karena salah satu penyebab terjerumusnya anak-anak ke
dalam lingkaran setan ini adalah kurangnya pendidikan moral dan keagamaan yang
mereka serap, sehingga perbuatan tercela seperti ini pun akhirnya mereka jalani.
Sebagaimana kutipan dari Ir. Soekarno Pemuda hari ini adalah pemipin masa
depan oleh karena itu jika pemuda suatu bangsa rusak maka pemimpin serta penerus
negara ini akan rusak dan negara ini pun akan rusak.
Untuk itu marilah kita semua hindari dan jauhi serta ikut memberantas
penggunaan atau penyalahgunaan narkoba, khususnya di kampus kita ini karena
dampak yang ditimbulkan dari penyalahgunaan narkoba sangat berbahaya diseluruh
aspek kehidupan.
Demikianlah pidato singkat yang dapat saya sampaikan apabila ada kesalahan
dalam bertutur kata, saya mohon maaf. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih
dan saya akhiri.

Wabillahitaufikwalhidayah wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh.

DAFTAR PUSTAKA

http://hamkahasyimtkj.blogspot.com/2011/03/pidato-bahaya-penyalahgunaannarkoba.html
http://bayu96ekonomos.wordpress.com/artikel-artikel/artikelkesehatan/penyalahgunaan-narkoba-di-kalangan-remaja/

Anda mungkin juga menyukai