Anda di halaman 1dari 11

TUGAS BOGA DASAR

DEEP FRYING

Nama

: I Gede Hendra Prayoga

No.

: 20

Kelas
Pengertian Deep Frying

: X JB 3

Deep frying adalah teknik memasak bahan makanan dengan menggunakan


minyak banyak sehingga bahan makanan benar-benar terendam minyak.
Contoh: menggoreng tempe, donat, fried chicken

BOLA MI TUNA

Bola mi tuna bisa menjadi pilihan kudapan ataupun bekal untuk sekolah
maupun perjalanan wisata saat liburan seperti sekarang ini.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
100 gram mi telur, rebus matang, potong-potong
200 gram ikan tuna, dikukus, disuwir-suwir
2 butir telur
2 siung bawang putih, dihaluskan
1 batang daun bawang, diiris halus
50 gram keju cheddar, diparut
minyak untuk menggoreng
Bahan Pencelup:
100 gram tepung bumbu siap pakai
150 ml air

Bahan Pelengkap:
50 gram saus tomat
50 gram mayones
Cara membuat bola mi tuna:
1.
Campur semua bahan. Aduk rata.
2.
Bentuk bola sebesar bakso dengan sendok .
3.
Celup bola mi ke dalam bahan pencelup.
4.
Goreng dalam minyak yang dipanaskan di atas api kecil sampai
matang.
5.
Sajikan bersama pelengkap.
Untuk 12 buah

BITTERBALLEN SEAFOOD

Bingung ingin menyajikan snack apa untuk hari istimewa yang telah Anda
nantikan? Tak perlu bingung banyak pilihan yang dapat Anda buat dan
sajikan salah satunya bitterballen seafood ini. Selain bahan-bahannya
mudah di dapat, cara membuatnya pun tak merepotkan.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 sendok makan mentega asin
75 gram tepung terigu
250 ml susu cair
100 gram udang kupas, cincang kasar
100 gram cumi, bersihkan, potong kotak kecil
50 gram wortel, potong kotak kecil, rebus
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
1 sendok teh seledri, cincang halus
50 gram keju cheddar, potong kotak kecil
5 buah crabstick, potong-potong
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
minyak untuk menggoreng
Bahan Pelapis:
125 gram tepung panir kasar

150 gram putih telur, kocok lepas untuk pencelup


Bahan Pelengkap(aduk Rata):
3 sendok makan saus sambal
2 sendok makan saus tomat
Cara membuat bitterballen seafood:
1.
Panaskan mentega asin. Tumis udang dan cumi. Aduk hingga berubah
warna. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Tambahkan
susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Angkat.
2.
Masukkan wortel, seledri, keju cheddar, garam, merica bubuk, dan pala
bubuk. Aduk rata.
3.
Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Beri sepotong crabstick. Gulingkan di
atas tepung panir kasar. Celup ke dalam putih telur. Gulingkan lagi diatas
tepung panir kasar.
4.
Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang
sampai matang.
5.
Sajikan bersama saus sambal.
Untuk 35 buah

ROTI TAWAR GORENG ISI AYAM KEJU

Ingin membawa bekal untuk liburan kali ini? Roti tawar goreng isi ayam
keju ini bisa menjadi salah satu pilihannya. Anda dapat melengkapi
penyajiannya dengan saus tomat, saus sambal atau mayones untuk
menikmatinya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
10 lembar roti tawar, dipotong kulit
1 butir telur, dikocok lepas
100 gram tepung panir halus
minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
1 buah wortel, dipotong kotak kecil , direbus
50 gram jamur kaleng, diiris
1 buah paha ayam atas bawah tanpa tulang
1 sendok teh kecap asin
1 sendok teh saus tiram
1/4 sendok teh garam
100 gram keju cepat leleh, parut

Cara membuat roti tawar goreng isi ayam keju:

1.

Isi, lumuri ayam bersama kecap asin, saus tiram, dan garam . Biarkan
15 menit. Panggang ayam di atas pan hingga matang dan kecokelatan.
Angkat. Suwir-suwir. Sisihkan.
2.
Aduk rata wortel, jamur, ayam suwir, dan keju hingga rata.
3.
Ambil selembar roti tawar. Beri isi. Lipat diagonal.
4.
Gulingkan di atas tepung panir. Celup ke dalam telur. Gulingkan lagi di
atas panir. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai
berwarna kuning keemasan.
Untuk 10 buah

KROKET ISI UDANG SAYURAN

Kroket isi udang sayuran ini selain bisa mnjadi kudapat atau snack saat
acara-acara di rumah Anda juga dapat menjadikan kroket ini sebagai bekal.
Yuk, simak resepnya...!
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan Kulit:
500 gram kentang kukus, dihaluskan
2 sendok makan susu bubuk
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
3/4 sendok teh pala bubuk
1 sendok makan margarin
minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
1 sendok makan margarin
1/2 buah bawang bombay, dicincang kasar
75 gram wortel, dipotong kotak kecil, direbus
50 gram buncis, diiris tipis
150 gram udang kupas, dicincang kasar
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica
25 ml air

1 sendok makan saus tomat


2 sendok makan mayones
Bahan Pelapis:
150 gram tepung panir oranye halus
Bahan Pencelup:
3 butir telur, dikocok lepas
Cara membuat:
1.
Isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum.
Masukkan udang. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan wortel, buncis,
saus tomat dan garam. Aduk rata. Tuang air. Masak hingga meresap.
Masukkan mayones. Aduk rata.
2.
Kulit, campur kentang, susu bubuk, garam, merica bubuk, pala bubuk,
dan margarin. Aduk rata.
3.
Ambil 15 gram kulit. Beri isi. Bentuk lonjong.
4.
Gulingkan di atas tepung panir oranye. Celup ke dalam telur. Gulingkan
lagi di atas tepung panir.
5.
Goreng di dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai
matang.
Untuk 29 buah

PRAWN ROLL WITH CHILI MAYO

Prawn roll with chili mayo nan gurih dan renyah ini dapat Anda jadikan kudapan yang pas kala liburan
atau pesta kecil lainnya. Agar lebih lengkap Anda dapat menikmatinya dengan saus mayones sebagai
temannya.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan Kulit:
25 buah lembar kulit lumpia import ukuran kecil
Bahan Isi:
100 gram paha ayam fillet, cincang halus
250 gram udang kupas, cincang halus
2 siung bawang putih, haluskan
1 buah wortel, potong kotak kecil, rebus
1/2 sendok teh kecap ikan
1 1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok makan minyak wijen
1 sendok makan tepung sagu lartukan dengan 1 sendok makan air es
Bahan Saus (aduk Rata):
100 gram mayonnaise
1 sendok teh tabasco

Cara membuat prawn roll with chili mayo:


1.
Isi, campur ayam, udang, bawang putih, wortel, kecap ikan, garam, merica, gula pasir, minyak
wijen, dan larutan sagu. Aduk rata.
2.
Ambil selembar kulit lumpia. Beri isi rekatkan dengan putih telur. Lipat kiri dan kanan. Gulung.
3.
Goreng dengan minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

4.

sajikan bersama saus.

Untuk 25 buah

Anda mungkin juga menyukai