Anda di halaman 1dari 8

7 TIPS MENCARI KERJA VIA INTERNET AGAR BEBAS PENIPUAN

www.tipsmencarikerja.com
Saat ini seiring berkembangnya teknologi, mempermudah bagi para pencari kerja untuk
mencari kerja melalui internet. Ada banyak sekali situs yang menyediakan lowongan
bekerja. Selain itu juga, perusahaan-perusahaan besar mulai menggunakan website
corporate mereka untuk menginformasikan lowongan bagi mereka yang ingin ikut bagian
menjadi karyawan perusahaan tersebut.

Puluhan bahkan ratusan lowongan kerja selalu ada setiap harinya sehingga akan lebih
efektif dan efisien bilamana mencari kerja via internet. Brosur atau koran sudah mulai
ditinggalkan dan perlahan beralih menggunakan media internet.

Disini kami akan mencoba berbagi tips mencari kerja di internet mengingat banyak sekali
yang tertipu agar tidak terjadi korban lagi atau bisa meminimalisir kejadian yang telah
lalu. Lalu, apa saja tipsnya, mari kita bedah satu persatu:

[TIPS 1]
Periksa PROFIL perusahaan menggunakan GOOGLE.
Penulis sengaja menggunakan kasus perusahaan dimana kita harus teliti dan jeli dalam
menemukan clue atau benang merahnya. Perusahaan ini hanyalah contoh semata, untuk
studi kasus PT. Columbindo Perdana merupakan perusahaan yang kredibel.

Di Indonesia ini ada banyak sekali perusahaan dalam bentuk usaha firma, CV (perseroan
komanditer), atau PT (perseroan terbatas). Tentunya setiap yang bergerak dalam bidang
usaha memiliki izin usaha. Hanya saja mungkin untuk bisa mengakses nomor SIUP, TDP
dan sejenisnya kita akan kesulitan. Caranya adalah gunakan search engine GOOGLE.

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

Katakanlah ada lowongan pekerjaan yang dilihat di suatu forum atau situs atas nama
perusahaan PT. Columbindo Perdana. Mungkin bagi kita agak asing dengan perusahaan
ini atau kurang mengetahui perusahaan terebut. Nah, untuk mengetahuinya silakan ketik
kotak pencarian google yaitu PT. Columbindo Perdana (tanpa petik). Lalu kita lihat hasil
pencariannya:

Gambar 1. Hasil Pencarian Google untuk PT. Columbindo Perdana

Oke dari hasil pencarian, ada lumayan banyak hasilnya. Lalu kita klik, sehingga akan
muncul ke halaman Facebook PT. Columbindo Perdana. Halaman facebook ini bukanlah
halaman facebook resmi perusahaan lho, kemungkinan ini website mitra dari PT.
Columbindo Perdana. Buktinya adalah sebagai berikut:

???
Oke!

Gambar 2. Halaman Facebook Tidak Resmi

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

Ternyata di facebook tersebut di bagian ABOUT ada informasi situs perusahaan


tersebut yaitu www.columbia.co.id. Meskipun bukan akun perusahaan asli dari
perusahaan PT. Columbindo, akan tetapi perusahaan ini memiliki situs resmi. SITUS
RESMI inilah yang kita kunjungi. Sedangkan halaman facebook yang tadi kita klik
kemungkinan adalah mitra atau agen di kota lain. Fokus kita adalah mencari informasi
perusahaan induk-nya. Oke, get the point ya.

Sebelumnya udah tau kan kalau situs yang memiliki domain CO.ID ini syarat
pendaftarannya tidak mudah. Domain CO.ID ini untuk bisa mendapatkannya harus
memiliki syarat KTP/SIM/Kartu Identitas serta SIUP, TDP, atau Akta Notaris sesuai aturan
PANDI (Pengelola Nama Domain Internet Indonesia).

Mari langkah selanjutnya kita mengunjungi situs www.columbia.co.id tersebut.

Gambar 3. Profil Perusahaan

Ternyata, PT. Columbindo Perdana ini adalah perusahaan cukup kita kenal yaitu

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

COLUMBIA furniture dan elektronik. Kenapa saya bisa bilang cukup kita kenal? Karena di
daerah saya yang notabene bukan pusat kota juga ada COLUMBIA ini yang menjual
kebutuhan elektronik semisal televisi, mesin cuci, dan yang sejenisnya. Berarti bisa kita
simpulkan bahwa PT. Columbindo ini bukan perusahaan abal-abal.

Jika tadi udah dibahas tentang perusahaan yang mungkin kurang atau tidak terlalu
familiar dengan kita (dibandingkan dengan perusahaan perbankan misalnya), maka
saatnya kita akan membedah dan membongkar perusahaan yang abal-abal. Untuk kasus
ini, katakanlah ada lowongan pekerjaan dari PT. Inti Marka Persada yang kita lihat dari
internet. Nah, sama seperti langkah diatas, silakan gunakan GOOGLE untuk mencari tahu
apa itu perusahaan PT. Inti Marka Persada. Berikut hasil pencariannya:

AWAS!

Gambar 4. Hasil Pencarian Google PT. Inti Marka Persada


Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

Ooh, ternyata ada sedikit ganjalan dari hasil pencarian ini. Pada hasil pencarian
GOOGLE ada banyak yang mengatakan bahwa ini merupakan perusahaan yang menipu.
Coba kita cek satu persatu dari perusahaan ini, cukup banyak yang membahas bahwa PT.
Inti Marka Persada merupakan perusahaan abal-abal. Saran saya, meskipun gajinya
menggiurkan atau ada iming-iming lainnya, bersegeralah untuk ditinggalkan daripada
Anda akan terkena sendiri.

AWAS!

Gambar 5. Disinyalir Kuat Perusahaan Tipu-Tipu

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

Menurut tulisan yang saya kutip dari internet, ciri-ciri atau gambaran dari para Penjahat
Tenaga Kerja yang digambarkan oleh beberapa orang yang mengaku telah ditipu oleh
mereka akan diuraikan dalam rangkuman sebagai berikut:

Respon Lamaran biasanya berbentuk Pesan Singkat / SMS

Ada

desakan

untuk

menjawab

surat pemanggilan

Interview

tersebut

berulang-ulang.

Kantor mereka biasanya berada di Ruko.

Mempunyai banyak cabang

Lantai ruko yang digunakan kantor lebih dari 1

Ruko yang digunakan tidak terawat

Sewa ruko biasanya dengan pembayaran perbulan.

Ada Resepsionis di dekan pintu masuk kantor/ruangan wawanara.

Tata letak kantor tidak terlalu rapih.

Karyawan relatif berusia muda dan tidak terlihat seperti karyawan pada
umumnya.

Bagaimanapun juga, bersikaplah selalu kritis dan jangan mudah terpercaya. Tidak luput
untuk

perusahaan

besar

sekaliber

Pertamina

saja

banyak

oknum

tidak

bertanggungjawab yang memanfaatkan jumlah pencarian dan minat para jobseeker


untuk masuk Pertamina dengan cara menipu. Maka oleh dari itu, tetaplah mencari
sumber terpercaya apalagi kita belum tahu atau belum pernah mendengar nama
perusahaannya. Gunakan GOOGLE sebagai langkah awal dan gerbang utama untuk
menggali informasi lebih dalam.

Lalu, bagaimana perusahaan yang bagus dalam memberikan informasi lowongan kerja?
Informasi lowongan kerja bagi perusahaan yang BONAFIT dapat diakses melalui website
resminya. Setelah itu cari menu pada navigasi akses website perusahaan tersebut pada
bagian KARIR atau CAREER. Berikut beberapa navigasi menu lowongan kerja resmi

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

yang dipublish oleh perusahaan yang kredibel.

Berikut ini contoh link yang menuju ke halaman resmi perusahaan yang menyediakan
lowongan kerja tersedia di perusahaan tersebut:

1.

PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA alamat web di http://rekrutmen.telkom.co.id/

2.

PT. PERTAMINA (Persero) alamat web di http://recruitment.pertamina.com/

3.

PT. CHEVRON INDONESIA alamat web di http://chevronindonesia.com/careers/

Navigasi Lowongan Kerja di Website


Utama Perusahaan

4.

PT. XL AXIATA alamat web di http://xlentcareers.xl.co.id:1234

Sudah dibuka? Bagaimana, sangat profesional dan elegan bukan? Oke, sekarang kita
sedikit banyak bisa mengetahui bagaimana cara perusahaan yang bonafit dalam
memberi informasi lowongan kerja kepada para jobseeker. Apakah cukup itu saja? tentu
tidak, silakan bisa dikembangkan lagi untuk penelusuran selanjutnya yang lebih dalam
dengan membuka hasil penelusuran google bilamana ada kisah para jobseeker yang
pernah mencoba apply di perusahaan yang bersangkutan. Terkadang ada cerita bahwa
mereka pernah tertipu oleh PT. XYZ dan bla...bla...bla. Silakan eksplor siapa tahu Anda
dipanggil oleh perusahaan yang akan menipu Anda.

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

Oleh karenanya tetaplah waspada, karena kejahatan lowongan kerja ini sudah semakin
marak dan perlu pembekalan ilmu yang cukup untuk mengetahui apakah perusahaan
tersebut benar-benar ada atau fiktif alias abal-abal.

KESIMPULAN

1. Gunakan google untuk mengetahui informasi profil perusahaan terebut.


2. Perusahaan bonafit tidak menggunakan domain gratisan semisal pertamina.jobs.com,
pertamina.wordpres.com,

pertamina.blogspot.com,

dan

lain

sebagainya.

Tetapi

menggunakan domain .COM atau .CO.ID MESKIPUN kita juga harus berhati-hati untuk
domain .COM ini, karena cukup mudah untuk didapatkan. Jika ada, carilah perusahaan
yang memiliki website ber-domain .CO.ID.
3. Jangan pernah percaya langsung untuk nama perusahaan yang asing di telinga kita.
Bersikaplah kritis sebelum melamar pekerjaan di perusahaan tersebut WALAUPUN
tawaran gaji, bonus, tunjangan, dan iming-imingnya menggiurkan.

LANJUT KE TIPS KEDUA


Ditulis oleh: http://tipsmencarikerja.com

Disponsori oleh http://desaincv.com | Kumpulan Contoh Lamaran Kerja dan CV Kreatif Format Microsoft Word

Anda mungkin juga menyukai