Anda di halaman 1dari 1

KELEBIHAN MIE UBI UNGU

Mie Ubi Ungu memiliki kelebihan yaitu warnanya menarik dibanding dengan mie-mie yang lain.
Terbuat dari ubi ungu yang kaya akan manfaat. Ubi jalar ungu sangat bermanfaat bagi tubuh kita,
karena kandungan gizi yang terdapat pada ubi jalar ungu sangat tinggi. Pigmen warna ungu pada
ubi ungu bermanfaat sebagai antioksidan karena dapat menyerap polusi udara, racun, oksidasi
dalam tubuh, dan menghambat penggumpalan sel-sel darah. Anthosianin ubi jalar ungu juga
memiliki fungsi fisiologis misal antioksidan, anti kanker, anti bakteri, perlindungan terhadap
kerusakan hati, penyakit jantung, dan stroke. Ubi jalar ungu bisa menjadi anti kanker karena di
dalamnya ada zak aktif yaitu selenium dan iodine yang 20 kali lebih tinggi dari jenis ubi lainnya.
Ubi jalar ungu memiliki aktivitas anti oksidan dan anti bakteri lebih tinggi dari pada beberapa
varietas blueberry.
Ubi ungu juga mengandung serat pangan alami yang tinggi, prebiotik, kadar Glycemic
Index rendah, dan oligosakarida. Selain itu, ubi ungu juga mengandung lisin, Cu, Mg, K, Zn ratarata 20%. Dia juga merupakan sumber karbohidrat dan sumber kalori yang cukup tinggi.
Ditambah dengan sumber vitamin dan mineral, vitamin yang terkandung dalam ubi jalar antara
lain vitamin A, vitamin C, thiamin (vitamin B1), dan riboflavin. Sedangkan mineral dalam ubi
jalar diantaranya adalah zat besi (Fe), fosfor (P), dan kalsium (Ca).
KEKURANGAN MIE UBI UNGU
Dalam pembuatan tepung ubi ungu, masalah utama yang dihadapi yaitu masalah reaksi
pencoklatan enzimatik. Hal ini berpengaruh juga terhadap warna mie nantinya. Warna ubi ungu
akan menjadi kusam yang disebabkan oleh enzim fenolase. Untuk menghambat reaksi
pencoklatan enzimatik, maka ubi ungu perlu dikukus untuk merusak struktur enzim fenolase
tersebut.dengan rusaknya struktur enzim fenolase tersebut, maka reaksi pencoklatan enzimatik
pada ubi ungu dapat dihambat.

Anda mungkin juga menyukai